cover
Contact Name
Moh Zayyadi
Contact Email
zayyadi@unira.ac.id
Phone
+6285330752474
Journal Mail Official
math@unira.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Panglegur Km 3,5 Pamekasan
Location
Kab. pamekasan,
Jawa timur
INDONESIA
SIGMA
Published by Universitas Madura
ISSN : 25090919     EISSN : 26847698     DOI : http://dx.doi.org/10.36513/sigma
Core Subject : Education,
Jurnal SIGMA diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Madura Pamekasan. Artikel yang dimuat meliputi tulisan tentang pembelajaran baik SD, SMP, SMA maupun Perguruan Tinggi dalam bentuk: Temuan Penelitian, pembelajaran bidang studi Matematika, pengalaman praktis, kajian kepustakaan, gagasan konseptual.
Articles 153 Documents
PEMBELAJARAN LOGIKA MATEMATIKA DENGAN MEDIA LAMPU Chairul Fajar Tafrilyanto
SIGMA Vol 1, No 1 (2015): JURNAL SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (641.819 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v1i1.75

Abstract

Matematika merupakan salah satu ilmu yang berkembang seiring kemajuan teknologi. Di Indonesia, teknologi pendidikan dimanfaatkan untuk pengembangan media pembelajaran, misalnya pada pembelajaran matematika dengan menggunakan rangkaian listrik. Pada siswa SMA terdapat pelajaran tentang logika yaitu pada mata pelajaran matematika di kelas X, yang sering dikenal dengan materi Logika Matematika (salah satu konsep dasarnya yaitu konjungsi,disjungsi, implikasi dan  biimplikasi). Tujuan pembuatan media atau alat peraga adalah sebagai jembatan ilmu atau penanaman konsep terhadap apa yang diajarkan. Dengan menggunakan media, siswa dapat terlibat aktif dalam kegiatan belajar dan materi akan tersimpan lebih lama dalam memori otak siswa serta dapat memotivasi siswa untuk belajar materi logika matematika. Disisi lain alat peraga ini adalah sebagai jembatan ilmu antara guru dengan siswa, serta sebagai contoh aplikasi ilmu matematika khususnya pada materi logika matematika dengan ilmu fisika yakni aliran lisrik. Dimana biasanya alat peraga yang berupa rangkaian listrik semacam ini biasanya yang membuat bukan orang dari matematika. Padahal pada dasarnya orang matematika juga bisa membuat alat peraga berupa rangkaian listrik yang berfungsi untuk membantu menanamkan konsep pada materi logika matematika mengenai    konjungsi, disjungsi, implikasi dan  biimplikasi dengan rangkaian listrik yang berupa media lampu.
PENGEMBANGAN PERANGKAT LEMBAR KERJA SISWA DENGANMENGGUNAKAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK PADAMATERI TRANSFORMASI SISWA KELAS VII SMP Oktovianus Mamoh
SIGMA Vol 2, No 2 (2017): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.556 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v2i2.180

Abstract

Penelitian ini sayalakukakan di SMPN Miomaffo Barat Kabupaten Timor Tengah Utara, Propinsi Nusa Tenggara Timur pada bulan Mei 2015.Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan perangkat pembelajaran LKS dengan menggunakan pendekatan matematika realistik yang baik pada materi transformasi di kelas VII SMP. Proses pengembangan perangkat pembelajaran LKS ini menggunakan model Plomp yang dikemukakan oleh Prof. Tjeerd Plomp (1997), yang terdiri dari 5 tahap yaitu a. Investigasi awal; b. Desain; c.Realisasi; d.Tes, evaluasi dan revisi; serta e. Implementasi. Tetapi dalam penelitian ini hanya dapat melakukan tahap 1 sampai dengan tahap 4. Hasil analisis yang telah dilakukan peneliti menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran LKS dengan menggunakanpendekatan matematika realistik yang dihasilkan telah memenuhi kriteria perangkat yang baik yaitu dinyatakan valid oleh ahli, praktis yang dinyatakan dengan kemampuan guru mengelola pembelajaran dan aktivitas siswa, efektif yang dinyatakan dengan hasil belajar siswa dan respon siswa. Data-datanya dapat diuraikan sebagai berikut: a) Valid. Rata-rata total validasi LKScukup, yaitu3,29, dan dapat dipergunakan dengan revisi kecil. b) Praktis. ditunjukkan dengan adanya data kemampuan guru mengelola pembelajaran dalam kategori baik dengan ratarata 4,71, dan aktivitas siswa baik yaitu siswa mengikuti setiap langkah-langkah sesuai tahapan dalam RPP. c) Efektif, ditunjukkan dengan data respon siswa positif terhadap setiap aspek dengan rata-rata presentasenya adalah lebih dari 70%, tes hasil belajar memenuhi kriteria ketuntasan kelas.
ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN MATERI TRIGONOMETRI Alfin Nurlalili Zain; Lili Supardi; Harfin Lanya
SIGMA Vol 3, No 1 (2017): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.8 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v3i1.336

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kesalahan siswa serta faktor yang menjadi penyebab siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal matematika pada materi trigonometri kelas X. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI sebanyak 2 orang yang dipilih sesuai kriteria pada penelitian ini. Penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif  kualitatif. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah dengan melakukan tes dan wawancara. Dan kemudian, hasil tes dan wawancara di triangulasi dalam upaya mendapatkan data valid sehingga dapat dianalisis sebagai hasil dari penelitian ini. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kesalahan dan faktor penyebab siswa dalam menyelesaikan soal matematika pada materi trigonometri di antaranya: Jenis Kesalahan meliputi kesalahan konsep, kesalahan prinsip, dan kesalahan operasi serta faktor penyebabnya yaitu dimana siswa kurang memahami soal dengan baik, kurang memahami tentang konsep yang terkait dengan soal, kurangnya memahami urutan langkah-langkah yang digunakan untuk menyelesaikan soal, kurangnya memahami soal serta kurangnya kemampuan kognitif tentang konsep pecahan, serta kurang teliti dalam menghitung hasil akhir, lupa, dan terburu-buru dalam menghitung.
UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MELALUI METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL JIGSAW PADA SISWA SMP Budi Hayatdi
SIGMA Vol 3, No 2 (2018): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (101.503 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v3i2.439

Abstract

Tujuan penelitian tindakan ini adalah: (a) mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa setelah diterapkannya metode pembelajaran kooperatif model Jigsaw. (b) mengetahui pengaruh motivasi belajar siswa setelah diterapkan metode pembelajaran kooperatif model Jigsaw. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) sebanyak tiga putaran. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu: rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi, dan refisi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas 7 SMP Negeri4 Pamekasan Tahun pelajaran 2014/2015. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Dari hasil analis didapatkan bahwa prestasi belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus III yaitu, siklus I (66,67%), siklus II (76,19%), siklus III (85,71%). Simpulan dari penelitian ini adalah metode pembelajaran kooperatif model jigsaw dapat berpengaruh positif terhadap motivasi belajar Siswa kelas 7 SMP Negeri 4 Pamekasan Tahun Pelajaran 2014/2015 serta model pembelajaran ini dapat digunakan sebagai salah satu alternatif pembelajaran matematika
PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN PQ4R TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG SISI DATAR Harfin Lanya
SIGMA Vol 1, No 2 (2016): JURNAL SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (993.111 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v1i2.66

Abstract

Realisasi proses belajar mengajar yang baik tidak terlepas dari rencana atau persiapan yang baik pula. Oleh karena itu, dalam rangka realisasi proses belajar mengajar matematika diperlukan rencana atau persiapan agar proses belajar lebih efektif, efisien dan terarah. Di samping rencana atau persiapan yang dibutuhkan dalam realisasi proses belajar mengajar matematika, guru juga seharusnya mengajarkan kepada siswa bagaimana cara belajar yang baik. Strategi PQ4R merupakan salah satu bagian dari strategi elaborasi. Strategi ini digunakan untuk membantu siswa mengingat apa yang mereka baca, dan dapat membantu proses belajar mengajar dikelas. Yang dilaksanakan dengan kegiatan membaca buku. Kegiatan membaca buku digunakan untuk mempelajari sampai tuntas bab demi bab suatu buku pelajaran. Oleh karena itu keterampilan pokok utama yang harus dikembangkan dan dikuasai oleh para siswa adalah membaca buku pelajaran dan bacaan tambahan lainnya. Berdasarkan uraian tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui ada tidaknya pengaruh hasil belajar matematika dengan menggunakan strategi pembelajaran PQ4R antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Penelitian ini dilakukan di kelas VIII MTs Miftahul Ulum Jambringin Proppo Pamekasan semester 2 tahun pelajaran 2015/2016 dengan jumlah siswa 40 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Peneliti menggunakan metode tes untuk mengetahui hasil belajar matematika siswa dimana hasil belajar matematika tersebut dianalisis untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh hasil belajar matematika dengan menggunakan strategi pembelajaran PQ4R.Dari hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh hasil belajar matematika yang menggunakan strategi pembelajaran PQ4R. Hal ini dibuktikan oleh hasil perhitungan pengaruh hasil belajar matematika siswa yaitu 3,79 > 2,02 atau t-hitung > t-tabel.
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN TERBALIK (RECIPROCAL TEACHING) UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR MAHASISWA PADA MATAKULIAH ANALISIS REAL Hairus Saleh
SIGMA Vol 2, No 1 (2016): JURNAL SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1107.506 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v2i1.71

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan kemampuan kreativitas Mahasiswa melalui penerapan strategi  Reciprocal Teaching. Penelitian ini dibatasi pada pokok bahasan Supremum dan Infimum Himpunan Bilangan Real. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian adalah Dosen yang memberikan tindakan kelas dan penerima tindakan adalah Mahasiswa Kelas B Semester VI Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Madura berjumlah 14 mahasiswa. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, catatan lapangan, dokumentasi, dan tes. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan metode alur yang dianalisis dari tindakan pembelajaran dilaksanakan dan dikembangkan selama proses pembelajaran. Validitas data menggunakan teknik triangulasi, yaitu triangulasi metode dan penyidik. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan kreativitas mahasiswa. Penemuan dari penelitian menunjukkan: 1)Rasa ingin tahu mahasiswa terhadap suatu masalah sebesar 85,71%, 2) Kemampuan mahasiswa dalam mengemukakan gagasan atau ide terhadap suatu masalah sebesar 78,57%, 3) Kemampuan mahasiswa mengerjakan soal latihan yang diberikan oleh dosen sebesar 92,86%, 4) Kemampuan mahasiswa dalam mengajukan pertanyaan yang membangun sebesar 92,89% , 5) Kemampuan mahasiswa dalam menjawab pertanyaan sebesar 85,71%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan strategi Reciprocal Teaching dalam pembelajaran analisis real pokok bahasan supremum dan infimum dapat meningkatkan kemampuan kreativitas mahasiswa.
ANALISIS KESALAHAN MAHASISWA CALON GURU MATEMATIKA DALAM MEMECAHKAN MASALAH PROGRAM LINIER Sri Irawati
SIGMA Vol 1, No 1 (2015): JURNAL SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (690.578 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v1i1.110

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis kesalahan mahasiswa
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS LESSON STUDY UNTUK MENINGKATKAN PROFESIONALITAS PENDIDIK DI DAERAH TERTINGGAL Sri Indriati Hasanah; Hairus Saleh
SIGMA Vol 2, No 2 (2017): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.722 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v2i2.292

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk mengembangkan  perangkat  pembelajaran berupa rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), Lembar kegiatan siswa (LKS), lembar tugas siswa (LTS), buku petunjuk guru (BPG) dan buku siswa (BS) pada materi pengerjaan hitung bilangan bulat melalui kegiatan lesson study. Dari hasil uji coba di SDN Sumedangan III diperoleh dengan kevalidan BPG sebesar 3,71 ; kevalidan buku siswa sebesar 3,615 ; kevalidan RPP sebesar 3,525 ; kevalidan LKS sebesar 3,51 ; kevalidan kuis sebesar 3,44 ; kevalidan LTS valid digunakan tanpa revisi. Artinya perangkat tersebut telah valid dan layak digunakan. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan dapat digunakan dengan sedikit revisi yang berarti perangkat pembelajaran telah dinilai praktis. Perangkat pembelajaran yang digunakan juga memenuhi kriteria keefektifan yang meliputi: aktifitas guru efektif dengan kriteria sangat baik, aktifitas siswa efektif dengan kriteria sangat baik, respon siswa terhadap pembelajaran matematika berbasis lesson study menggunakan model kooperatif tipe STAD dalam kategori positif, dan hasil belajar secara klasikal tuntas, dengan syarat aspek 4 dipenuhi yaitu 85,7%. Dari hasil uji coba di SDN Blumbungan VI diperoleh kevalidan RPP 1 sebesar 3,498 dan RPP 2 sebesar 3,52; kevalidan buku petunjuk guru sebesar 3,51 ; kevalidan buku siswa sebesar 3,55 ; LTS dikategorikan valid ; kevalidan LKS 1 sebesar 3,49 dan LKS 2 sebesar 3,38. Yang berarti perangkat tersebut telah valid. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan dapat digunakan dengan sedikit revisi yang berarti perangkat pembelajaran tersebut telah dinilai praktis. Perangkat pembelajaran yang digunakan juga memenuhi kriteria keefektifan yang meliputi: aktifitas guru memenuhi kriteria efektif untuk RPP 1 sebesar 3,25 dan RPP 2 sebesar 3,3125; aktifitas siswa memenuhi kriteria efektif untuk RPP 1 sebesar 3,2 dan RPP 2 sebesar 3,4; respon siswa positif dan hasil belajar memenuhi kriteri ketuntasan secara klasikal sebesar 85,7%.
IDENTIFIKASI KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH TRIGONOMETRI Septi Dariyatul Aini; Ukhti Raudhatul Jannah; Ririn Masruroh
SIGMA Vol 3, No 1 (2017): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (478.694 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v3i1.337

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi kesalahan dan pada aspek kesalahan mana yang paling banyak dilakukan siswa kelas XI RPL 3 SMKN 3 Pamekasan dalam menyelesaikan masalah matematika pada pokok bahasan trigonometri ditinjau dari aspek memahami masalah, merencanakan penyelesaian, menyelesaikan masalah sesuai rencana, dan pengecekan kembali terhadap semua langkah yang telah dikerjakan. Penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah dengan melakukan tes dan wawancara sebanyak dua kali. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa letak kesalahan subjek  penelitian siswa SMKN 3 Pamekasan dalam menyelesaikan masalah matematika adalah sebagai berikut: 1) Letak kesalahan siswa dalam menyelesaikan masalah matematika pokok bahasan trigonometri pada siswa kelas XI RPL SMKN 3 Pamekasan sebagai berikut: (a) Kesalahan memahami soal, meliputi: salah dan tidak menuliskan apa yang diketahui serta salah dan tidak menuliskan apa yang ditanyakan; (b) Kesalahan merencanakan penyelesaian, meliputi: salah dan tidak menuliskan konsep, salah dan tidak menuliskan rumus, dan salah dan tidak membuat gambar; (c) Kesalahan dalam menyelesaikan masalah sesuai rencana, meliputi: tidak menjawab soal, salah dalam melakukan perhitungan dalam menyelesaikan soal, salah menuliskan simbol dengan benar dan salah dan memperoleh hasil akhir jawaban; (d) Kesalahan pengecekan kembali terhadap semua langkah yang dikerjakan, meliputi: tidak sesuai antara jawaban yang diperoleh dengan perintah atau pertanyaan yang diberikan soal, tidak teliti dalam pengerjaan atau pelaksanaan rencana penyelesaian masalah dan salah dan tidak menarik kesimpulan dan meyakini jawaban akhir. 2) Kesalahan yang dilakukan siswa kelas XI RPL SMKN 3 Pamekasan dalam menyelesaikan masalah matematika pada pokok bahasan trigonometri ditinjau dari aspek memahami masalah sebesar 51,96 %, merencanakan penyelesaian sebesar 40,19 %, menyelesaikan masalah sesuai rencana sebesar 39,21 %, dan pengecekan kembali terhadap semua langkah yang telah dikerjakan sebesar 72,55 %. Jadi kesalahan terbanyak yang dilakukan siswa yaitu pada aspek pengecekan kembali terhadap semua langkah yang telah dikerjakan sebesar 72,55 %.
PEMBELAJARAN DENGAN METODE IMPROVE UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN MATEMATIK SISWA Sutrisnawati Sutrisnawati
SIGMA Vol 3, No 2 (2018): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (63.838 KB) | DOI: 10.0324/sigma.v3i2.440

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keaktifan siswa selama pembelajaran operasi hitung bentuk aljabar dengan menggunakan metode improve. Selain itu tujuan pembelajaran ini juga untuk mengetahui sejauh mana ketuntasan belajar siswa selama pembelajaran operasi hitung bentuk aljabar dengan menggunakan metode improve. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian ini adalah 10 siswa kelas X SMKN 1 Sampang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi dan tes. Berdasarkan analisis, ketuntasan belajar secara klasikal telah mencapai nilai ketuntasan yang diharapkan. Selain itu aktifitas siswa selama pembelajaran berlangsung dapat dikatakan efektif karena inti dari aktivitas siswa pada metode improve ini telah mencapai kriteria baik.

Page 2 of 16 | Total Record : 153