cover
Contact Name
Noni Antika Khairunnisah
Contact Email
lpp.mandala@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lpp.mandala@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME)
ISSN : 24429511     EISSN : 26565862     DOI : -
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) is a scientific publication related to education, Social, and Politics is the result of literature studies, study of issues, and the results of research that develops in the community. This journal uses Indonesian. Publish 2 times every year.
Arjuna Subject : -
Articles 63 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)" : 63 Documents clear
Perbandingan Pola asuh Anak Usia Dini Antara Al-Gazali Dengan Nasihulwan Hamid, Suratman
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3932

Abstract

Anak Usia Dini berada pada umur keemasan (golden age periode) kehidupan manusia. Pada tahap emas ini, para pendidik perlu memperhatikan pola asuh yang tepat dan terbaik untuk tumbuh kembang anak.  Al-Gazali  dan  Nasih  Ulwan  juga  mengemukakan  tentang  hal tersebut bahwa manusia ini lahir masih dalam keadaan suci dan perlu dididik  untuk  mencapai  tujuan  kehidupan  yaitu  dekat  dengan  Sang Pencipta serta memiliki kecerdasan intelektual. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui konsep, pola asuh, dan nilai-nilai karakter anak   usia   dini   menurut   Al-Ghazali   dan   Nasih   Ulwan.   Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan metode dalam mengumpulkan data melalui penelitian kepustakaan (library research). Didapatkan hasil (natijah) bahwa konsep, pola asuh, dan nilai-nilai karakter menurut Al-Gazali dan Nasih Ulwan sudah sesuai dan relevan dengan Al-Quran dan Al-Hadits. Sedangkan Implikasi teoretis yang terdapat dari temuan hasil penelitian ini adalah antara Al-Gazali dan Nasih Ulwan memiliki persamaan dan perbedaan. Letak persamaannya adalah sama-sama mengacu kepada Al-Qur’an dan Al-Hadits, sedangkan letak perbedaannya adalah pada pola pengasuhannya.
KAJIAN MASKULINITAS BAHASA LAKI-LAKI TERHADAP PEREMPUAN DI MONTA BARU KECAMATAN LAMBU KABUPATEN BIMA Arwan, Arwan; haris, A
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.4041

Abstract

Penelitian ini mengangkat permasalahan tentang pengaruh maskulinitas bahasa laki-laki terhadap perempuan di Desa Monta Baru Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis tentang pengaruh maskulinitas bahasa laki-laki terhadap perempuan di Monta Baru. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif terhadap maskulinitas bahasa laki-laki terhadap perempuan di desa Monta Baru, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Pengkajian dilakukan terhadap beberapa varian maskulinitas bahasa yang digunakan oleh masyarakat desa Monta Baru. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ada metode deskriptif kualitatif. Pendekatan kualitatif adalah sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif yang berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Penelitian ini menujukkan bahwa terdapat pengaruh maskulinitas berbahasa antara laki-laki dan perempuan di Desa Monta Baru Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Pengaruh tersebut ditujukkan dengan adanya bahasa yang bisa digunakan oleh laki-laki untuk menunjukan sikap maskulinya sementara bahasa tersebut tidak bisa digunakan oleh perempuan dikarenakan akan berdampak pada citra negatif terhadap perempuan di Monta Baru.
Analisis Peran Tuan Guru Dalam Mengelola Proses Pembelajaran Pada Era New Normal Sobry, M.
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3906

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran Pimpinan Pondok Pesantren (Tuan Guru) dalam memenej atau mengelola serta menampung aspirasi semua kalangan dalam pembelajaran di era new normal dan faktor pendukungnya. Penelitian dilakukan di Pondok Pesantren Nurul Haramain Narmada Lombok Barat.  Peneliti merancang penelitian ini dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis deskriptif. Subjek dari penelitian ini adalah Pimpinan (Tuan Guru), Guru, Santri, Wali santri dan masyarakat yang terlibat di Pondok Pesantren Nurul Haramain. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Selanjutnya data di analisis berdasarkan hasil dari proses pengumpulan data dan dicek keabsahannya menggunakan metode triangulasi. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa peran Tuan Guru menentukan kesuksesan proses pembelajaran new normal dan faktor pendukungnya. Pendukung kesuksesan pembelajaran di era new normal adalah pertama infrastruktur dan sumber daya guru. Kedua dukungan masyarakat, wali santri, santri dan pemerintah. Ketiga dukungan ekonomi atau ketahanan ekonomi pesantren. Dukungan ini akan berjalan apabila Tuan Guru mengelola dan memberikan arahan kepada semua kalangan bahwa kesuksesan pembelajaran new normal ini merupakan tanggung jawab bersama.
PENDIDIKAN IPA MULTIDIMESIONAL PADA ETNOSAINS BALE ADAT SASAK: PERSPEKTIF FILSAFAT Muliadi, Agus; Sarjan, Muhammad; Rokhmat, Joni
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3987

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengelaborasi tentang pendidikan IPA multidimensional pada etnosains Bale Adat Sasak dalam perpektif ontologi, epistemologi, dan aksiologi. Studi ini merupakan studi literatur (library reseach) dengan sumber data adalah artikel penelitian terdahulu yang memiliki topik terkait pendidikan IPA, konsep IPA, etnosains, dan Bale Adat Sasak. Prosedur dalam penelitian studi literatur dilaksanakan dengan tahapan-tahapan yaitu mengumpulkan data pustaka, membaca, mencatat, menelaah, mengumpulkan konsep atau naskah, kemudian dilakukan elaborasi dan eksplanasi terhadap data/teks yang terkumpul. Hasil studi menunjukkan bahwa ((1) hakikat pembelajaran IPA dapat diklasifikasikan menjadi tiga dimensi yaitu IPA sebagai produk, IPA sebagai Proses, dan IPA sebagai sikap; (2) Bale Adat khas suku Sasak terdiri atas beberapa jenis yaitu Bale Beleq Bencingah, Bale Bonter, Bale Tani, Bale Jajar, Bale Tajuk, Berugag (Sekepat-Sekenam); (3) bahan pembuatan Bale Adat masih mengikuti ajaran turun-menurun dengan menggunakan bahan-bahan alami yang sering dijumpai di sekitar masyarakat, seperti kayu, bambu, batang dan daun alang-alang, dan getah pohon, serta lantai rumah yang terbuat dari campuran tanah, getah pohon, dan abu yang kemudian diolesi dengan kotoran kerbau; (4) etnosains Bale Adat Sasak mengandung konsep indigenous science dalam pemanfaatan bahan pembuatannya dan dapat diintegrasikan dalam konsep IPA seperti konsep struktur dan fungsi jaringan, serta konsep sifat bahan dan pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari; (5) model Project Based Learning (PjBL) dengan pendekatan etnosains dapat meningkatkan pemahaman konsep, keterampilan proses sains, sikap konservasi, dan kemampuan berpikir kreatif peserta didik.
Development Of An E-Module Based On A Mind MAP Strengthening Student's Critical Thinking In Class IV SD Khuri, Atiu Dawil; Kusumaningrum, Shirly Rizki; Dewi, Radeni Sukma Indra
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.4081

Abstract

21st-century learning requires high-level thinking skills including the 4Cs (critical thinking, communication, collaboration, and creativity) which can be pursued through developing e-modules. This research is research and development (Research and Development). The aim of the research is to develop an e-module on the Mindmap-based Part of Plants. The development process was adapted from the Plomp e-model development which consists of 5 phases, namely; the initial investigation phase; the design phase; the realization/construction phase; the evaluation, and revision test phase; and the implementation phase. This research was carried out in the odd semester of the 2022/2023 Academic Year with the research subjects being grade 4 students at UPT SD Negeri Bajang 02. The results of this study indicate that the e-module on plants based on mind mapping is declared valid with an average rating of 3,
IMPLEMENTASI MODIFIKASI MODEL PEMBELAJARAN DISCOJI TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR MATEMATIS SISWA PADA POKOK BAHASAN PENDAPATAN NASIONAL KELAS X 1 SMAN 1 PATIMPENG KECAMATAN PATIMPENG KABUPATEN BONE Yany, Muhammad; Yusuf, Yusuf; Syamsuria, Syamsuria; Sandi, Sandi
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3973

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir matematis siswa setelah diterapkannya modifikasi model pembelajaran Discojipada mata pelajaran ekonomi materi pendapatan nasional di SMAN 1 Patimpeng. Peneilitan ini merupakan penelittian eksperimen dengan jenis desain penelitian nonequivalent control group design.Jumlah siswa yang diteliti sebanyak 55 siswa.Populasi pada penelitian ini yaitu siswa kelas XI SMAN 1 Patimpeng. Sedangkan sampelnya terdiri dari siswa kelas XI yang berjumlah 27 siswa dan kelas X 3 berjumlah 28 orang. Dimana siswa kelas XI sebagai kelas kontrol dan siswa kelas X 3 sebagai kelas eksperimen. Instrumen penelitian berupa observasi, wawancara, tes, kuesioner (angket) dan dokumenrasi, sedangkan teknik pengumpulan data yaitu dengan melakukan pretest, treatment dan posttest pada kelas kontrol dan kelas eksperimen.Analisis data nenggunakan analisis instrumen berupa uji validitas, realibilitas, tingkat kesukaran dan daya pembeda. Analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji IPK, uji Gain-testdan uji beda rata-rata berhubungan. Hasil pengujian hipotesis dengan uji statistik menunjukkan bahwa sig > 0.05 atau (0.25<0.05) dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yang menjelaskan bahwa penerapan modifikasi model pembelajaran Discojiterhadap berpikir matematis siswa kelas XI SMAN 1 Patimpeng cukup efektif dibandingkan dengan sistem pembelajaran yang konvensional.
EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN FIKIH Ihsan, Ahmad Nurul; Suharman, Suharman
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3897

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran tipe Student Team Achievement dalam meningkatkan hasil belajar siswa yang mana pada penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan desain nonequivalent-group pretest-posttest design yang bertujuan untuk mengetahui efektifitas dari model pembelajaran tipe Student Team Achievement Division (STAD) untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan kelas kontrol dan kelas eksperimen . Instrumen pada penelitian ini menggunakan uji tes soal . analisis data dengan menggunakan  uji t. Berdasarkan data yang diperoleh bahwa Ada perbedaan nilai antara kelas kontrol dan kelas eksperimen berdasarkan hasil uji t  dilihat dari nilai signifikansi sebesar 0,005 < dari tingkat kesalahan 0.05 yang menunjukkan ada perbedaan signifikan antara nilai kelas kontrol dan nilai kelas eksperimen. Berdasarkan hasil yang diperoleh terlihat bahwa nilai t hitung sebesar 5,468> dari nilai t tabel pada (df= 54)  sebesar 1,671. Hal ini menunjukkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran STAD terhadap hasil belajar siswa sehingga model pembelajaran STAD efektif dalam meningkatkan hasil pembelajaran siswa
EVALUASI MODEL CIPPO PADA PELAKSANAAN PROGRAM PRODISTIK DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 GRESIK Faizah, Indah Nur; Hariyati, Nunuk; Wijayati, Dewie Tri
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.4064

Abstract

PRODISTIK merupakan program sebanding dengan Diploma 1 di bidang IT yang menjadi salah satu bagian dari literasi peserta didik di lembaga pendidikan guna memperoleh kompetensi untuk bekal di era revolusi industri 4.0. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk melakukan analisis komponen konteks, masukan, proses, produk dan manfaat program PRODISTIK yang dilaksanakan di MAN 2 Gresik. Adapun penelitian ini dilakukan dengan menggunakan penelitian evaluasi model CIPPO yang secara komprehensif dapat memberikan informasi secara akurat, sehingga dapat dijadikan acuan dalam pengambilan keputusan selanjutnya. Subyek penelitian ini ialah kepala madrasah, wakil kepala madrasah bidang kurikulum, tenaga pendidik, orang tua, lulusan, dan peserta didik. Pengumpulan data primer menggunakan teknik observasi dan wawancara, sedangkan data sekunder diperoleh dari studi dokumentasi. Data kualitatif dipilih peneliti untuk melakukan analisis. Hasil  penelitian  menunjukkan  bahwa:  (1)  Dasar  penyusunan  program prodistik terstruktur  dengan  baik,  namun  kurang  pada  aspek  kebijakan  sekolah, (2)  Sumber  daya  pendukung  cukup,  namun  perlu  adanya  guru  pendampingan  agar dapat menangani siswa pada kasus tertentu , (3)  Proses pelaksanaan program prodistik  tergolong kurang dalam melaksanakan evaluasi pada setiap kegiatan,  (4)  Untuk  pencapaian  program prodistik,  siswa  kurang  mampu memaknai  peristiwa  dan  tindakan  yang  berkaitan  dengan penggunaan aplikasi editing, (5) Manfaat dari program belum bisa dipergunakan untuk mencari pekerjaan relevan dengan bidang IT sesuai dengan tujuan program, hal ini dapat dibuktikan hanya beberapa lulusan yang bekerja di bidang yang sama.  Penelitian ini bukan hanya memberikan kontribusi dan manfaat terhadap sekolah, tetapi juga bermanfaat bagi tenaga pendidik, orang tua, peserta didik, pemerintah dan peneliti agar dapat meningkatkan inovasi dalam pelaksanaan dan menghasilkan kebijakan yang berkaitan dengan program IT.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENGUASAN KOSA KATA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL (Penelitian Tindakan pada Anak Kelompok B di TK Islam Ruhama Kota Bekasi) Fatekhah, Nurul; Budi Utami, Fitria
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3997

Abstract

Nurul Fatekhah. Upaya Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata Melalui Media Audio Visual Pada Kelompok B TK Islam RuhamaTahun 2021/ 2022 Bekasi. Universitas Pancasakti Bekasi, 2022. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui kemampuan dalam Penguasaan kosa kata pada anak kelompok B di TK Islam Ruhama, Kota Bekasi dan (2) untuk mengetahui bagaimana penguasaan kosa kota pada kelompok B di TK Islam Ruhama, Bekasi, dapat ditingkatkan melalui media audio visual, tahun ajaran 2022. Pelaksanaan dari kegiatan penguasan kosa kata anak melalui media audio visual menggunakan video pada kelompok B di TK Islam Ruhama Jatiwarna Pondok Melati Bekasi. Penelitian ini dilaksanakan melalui pendekatan Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus model Kemmis dan Mc Taggart yang memiliki empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Setiap siklus dilakukan dengan dua kali pertemuan. Subyek penelitian ini adalah peserta didik  pada usia 5- 6 tahun kelompok B TK Islam Ruhama Pondok Melati Bekasi, tahun ajaran 2022. Dikarenakan hasil pra penelitian, menunjukkan jumlah siswa dari 20 anak ada 9 orang anak yang penguasaan kosa kata belum berkembang atau BB dan 6 anak MB serta 5 anak BSH. Pelaksanaan kegiatan menggunakan media laptop, dan proyektor pra tindakan menunjukkan kemampuan anak dominan berada pada kriteria berkembang sesuai harapan sebesar 40% meningkat pada siklus I sebesar 60% terlihat dari mulai tahapan persiapan anak sangat antusias dalam menyebutkan bunyi huruf awal yang sama sesuai kelompok gambar, memahami hubungan antara bunyi dan bentuk huruf serta membaca dan menuliskan nama sendiri. Hasil tindakan siklus II sebesar 80%, hal tersebut  dapat diketahui bahwa dengan berinteraksi secara langsung dengan anak dan mengamati kegiatan anak, wawasan anak semakin bertambah dan pembelajaran menjadi lebih bermakna bagi anak, dengan penggunaan benda yang konkret.
ANALISIS KEMAMPUAN DIALOG SISWA DALAM BERMAIN PERAN MENGGUNAKAN MEDIA VIRTUAL REALITY DI KELAS XI IPS 1 DAN XI IPS 2 SMA NEGERI 1 TAMBELANG Hayashi, Tralleta Elkana; Hartati, Dian; Suntoko, Suntoko
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v8i4.3714

Abstract

Pemilihan media pembelajaran menjadi faktor penting dalam menciptakan suasana kelas yang interaktif dan efektif. Latar belakang penelitian ini, yaitu permasalahan akibat masa transisi Pembelajaran Jarak Jauh menjadi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas. Metode yang digunakan yaitu deskriptif dengan pendekatan kualitatif, bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan dialog siswa dalam bermain peran menggunakan media virtual reality. Subjek penelitian yakni siswa kelas XI IPS 1 dan XI IPS 2 SMA Negeri 1 Tambelang. Objek penelitian ini adalah kemampuan dialog siswa dalam bermain peran menggunakan media virtual reality. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, dokumentasi, tes dan angket. Peneliti melakukan analisis data meliputi tiga tahap yaitu tahap pra-lapangan, pekerjaan lapangan dan analisis data.  Berdasarkan hasil penelitian, penilaian siswa saat pertunjukkan bermain peran, rata-rata 51 dari 56 siswa mampu bermain peran serta mendalami karakter tokoh dengan sangat baik. Mayoritas siswa  dengan jumlah rata-rata 51 dari 56 siswa memiliki kemampuan dialog sangat baik berdasarkan aspek penilaian kebahasaan pelafalan, kosakata serta struktur kalimat. Pada aspek non-kebahasaannya, rata-rata siswa dengan jumlah 48 dari 56 siswa memiliki kemampuan dialog sangat baik pada materi, gaya dan kelancaran dialog. Respons siswa terhadap penggunaan media virtual reality, rata-rata 55 dari 56 siswa menyukai pembelajaran bermain peran menggunakan media virtual reality.

Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 11, No 4 (2025): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober) Vol 11, No 3 (2025): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Agustus) Vol 11, No 2 (2025): Jurnal Ilmiah Mandala Education (April) Vol 11, No 1 (2025): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Januari) Vol 10, No 4 (2024): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober) Vol 10, No 3 (2024): Jurnal Ilmiah Mandala Education ( Agustus) Vol 10, No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Mandala Educartion (April) Vol 10, No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Januari) Vol 9, No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober) Vol 9, No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 9, No 3 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Edcation (Agustus) Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (April) Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 9, No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 9, No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Januari) Vol 8, No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Oktober) Vol 8, No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Agustus) Vol 8, No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (April) Vol 8, No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Mandala Education (Januari) Vol 7, No 4 (2021): Jurnal Ilmiah Mandala Education Vol 7, No 3 (2021): Jurnal Ilmiah Mandala Education Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Mandala Education Vol 7, No 1 (2021): Jurnal Ilmiah Mandala Education Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 6, No 1 (2020): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Mandala Education Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 4, No 1 (2018): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 3, No 1 (2017): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 2, No 1 (2016): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) More Issue