cover
Contact Name
Mohammad Rizki Fadhil Pratama
Contact Email
mohammadrizkifadhilpratama@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
mohammadrizkifadhilpratama@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota palangkaraya,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
ISSN : 2477605X     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy,
The publication of Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi indeed participates in disseminating the results of research and review of science and technology development conducted by lecturers and researchers especially from UM Palangkaraya and other universities. This edition contains eight articles consisting of Education topics.
Arjuna Subject : -
Articles 159 Documents
Pembelajaran IPS Berbasis Kearifan Lokal Karungut Herman, Herman; Ningsih, Dhea; Sulistiawati, Sulistiawati
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 10 No. 2 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v10i2.9938

Abstract

Mentraformasikan dan memberikan materi pembelajaran IPS terhadap peserta didik di zaman pesatnya globalisasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan pemahaman terhadap peserta didik akan sejarah, budaya, dan nilai – nilai yang terkandung di dalam kearifan lokal karungut sehingga peserta didik mampu meanalisis lingkugan dan keadaan sosial di sekitarnya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode literatur review yang tentu saja menggunakan teknik kepustakaan baik bersumber dari buku, e-book, serta jurnal peneliti sebelumnya yang relevan dengan judul penelitian. Dimana penulis mengumpulkan data-data yang berkaitan dengan pembahasan atau penelitian yang dilakukan. Hasil penelitian pembelajaran IPS berbasis kearifan lokal menunjukan bahwa nilai – nilai yang terkandung di dalam kearifan lokal karungut tentu saja sangat sejalan dengan konsep - konsep pembelajaran IPS terutama antropologi yang mana Kearifan Lokal karungut ternyata mempunyai banyak nilai- nilai seperti sejarah, budaya nilai moral dan etika bahkan nilai- nilai nasionalisme. karungut juga bisa menjadi salah satu pembelajaran yang menarik dan menyenangkan di karenakan karungut adalah pantun yang di syairkan menggunakan Bahasa Dayak ngaju dengan iringan alat musik yang berupa kecapi dan gong sehingga pembelajaran terasa menarik dan menyenangkan dan tidak membosankan. Penerapan pembelajaran kearifan lokal karungut yang di masukan ke dalam pembelajaran IPS sangat efisien karena mengingat terdapat banyak nilai-nilai yang terkandung di dalam karungut sendiri serta sekaligus bisa lebih mengenal dan menjaga kearifan lokal yang artinya peserta didik ikut berpartisipasi dalam melestarikan salah satu jati diri bangsa yaitu kearifan lokal yang tentunya masuk di dalam budaya bangsa Indonesia khsususnya seni Dayak di kalimantan tengah
Pengaruh Kualitas Layanan Digital BSI Terhadap Loyalitas dan Kepatuhan Nasabah: Analisis Kuantitatif dalam Perspektif Akuntansi Syariah Sholekhah, Irmadatus; Abshor, Faqih Ulil; Guntoro, Dibyo Waskito
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.10753

Abstract

Transformasi digital pada industri perbankan syariah global menciptakan paradoks unik antara inovasi teknologi dan kepatuhan syariah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas layanan digital Bank Syariah Indonesia terhadap loyalitas dan kepatuhan syariah nasabah dari perspektif akuntansi syariah. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kepada 50 nasabah aktif BSI di Kabupaten Jember. Instrumen penelitian mengadaptasi model SERVQUAL yang dimodifikasi dengan dimensi Syariah Compliance. Data dianalisis menggunakan regresi linear berganda dengan IBM SPSS 21. Hasilnya menunjukkan bahwa kepatuhan syariah berpengaruh signifikan terhadap kualitas layanan dengan sumbangan efektif sebesar 58,2%, sementara loyalitas tidak berpengaruh signifikan dan hanya menyumbang 5,76%. Secara simultan, kedua variabel menjelaskan 64% variasi kualitas layanan. Temuan ini mengindikasikan bahwa pada konteks perbankan syariah digital, dimensi kepatuhan syariah merupakan faktor kritis yang lebih penting daripada loyalitas dalam membentuk persepsi kualitas layanan. Penelitian ini merekomendasikan agar BSI memprioritaskan penguatan transparansi syariah pada platform digital, edukasi nasabah berbasis aplikasi, dan penyempurnaan audit syariah digital untuk meningkatkan kualitas layanan secara keseluruhan.
Analisis Harga Terhadap Kepuasan Konsumen Di “Tempat Biasa Caffe” Jalan Raden Saleh Induk No. 07 Kota Palangka Raya Agustini, Mega; Putri, Annisa Dewita; Tina; Alfioni, Lega Risma; Hikmah, Nur
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11086

Abstract

 Persaingan dalam dunia usaha kuliner saat ini semakin ketat, terutama pada segmen café dan angkringan modern, yang menuntut pelaku usaha untuk meningkatkan kualitas produk, pelayanan, dan strategi pemasaran demi menarik serta mempertahankan konsumen. Salah satu faktor kunci yang memengaruhi kepuasan konsumen adalah harga, yang tidak hanya berfungsi sebagai indikator nilai transaksi tetapi juga berhubungan erat dengan persepsi kualitas dan daya beli masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga terhadap kepuasan konsumen di Angkringan Tempat Biasa Café, sebuah usaha kuliner yang mengusung konsep sederhana namun tetap memberikan kenyamanan bagi pelanggan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, yang mengandalkan data wawancara mendalam dengan konsumen serta dokumentasi pendukung selama periode satu bulan di lokasi penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga yang dianggap wajar dan sepadan dengan kualitas makanan, pelayanan, dan suasana yang ditawarkan secara signifikan meningkatkan tingkat kepuasan konsumen. Sebaliknya, ketidaksesuaian harga dengan manfaat yang diperoleh berpotensi menurunkan kepuasan dan mengalihkan konsumen ke alternatif lain. Temuan ini menegaskan pentingnya penetapan harga yang tepat sebagai strategi bisnis untuk menciptakan loyalitas pelanggan dan mempertahankan keberlangsungan usaha di tengah persaingan yang ketat. Penelitian ini juga memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu manajemen pemasaran dan perilaku konsumen, khususnya dalam konteks usaha kuliner. Dengan demikian, pengelola Angkringan Tempat Biasa Caffe dapat menggunakan hasil penelitian ini sebagai bahan evaluasi dan acuan dalam merumuskan kebijakan harga serta meningkatkan kualitas layanan guna memenuhi harapan konsumen dan mempertahankan posisi usaha di pasar. ABSTRACT                Competition in the culinary business sector is increasingly intense, especially among modern cafés and angkringan, compelling business actors to continuously improve product quality, service, and marketing strategies to attract and retain customers. One of the key factors influencing customer satisfaction is price, which not only serves as an indicator of transaction value but also closely relates to customers’ perception of quality and purchasing power. This study aims to analyze the effect of price on customer satisfaction at Angkringan Tempat Biasa Café, a culinary business that offers a simple yet comfortable dining experience. The research employed a qualitative descriptive approach, utilizing in-depth interviews with consumers and supporting documentation collected over one month at the research location. The results indicate that prices perceived as reasonable and commensurate with the quality of food, service, and ambiance significantly enhance customer satisfaction. Conversely, price discrepancies relative to perceived benefits have the potential to reduce satisfaction and divert customers to alternative options. These findings underscore the importance of appropriate pricing strategies as a crucial business approach to foster customer loyalty and sustain business viability amid fierce competition. This research also contributes to the advancement of marketing management and consumer behavior knowledge, particularly in the culinary business context. Therefore, the management of Angkringan Tempat Biasa Café can utilize the findings as a basis for evaluating and formulating pricing policies and improving service quality to meet customer expectations and maintain a competitive position in the market.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Terhadap Hasil Belajar Ekonomi Pada Materi OJK (Otoritas Jasa Keuangan) Trisdayanti, Ema; Hasibuan, Mhd. Zulkifli; Samio, Samio; Rijal, Rijal
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11278

Abstract

Penelitian ini bertujuan  untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Make a Match terhadap hasil belajar ekonomi siswa di kelas X IIS MA Mualimin UNIVA Medan.Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar ekonomi siswa pada materi OJK( Otoritas Jasa Keuangan) yang disebabkan oleh metode pembelajaran yang kurang variatif dan kurang melibatkan interaksi antar siswa. Penelitian ini menggunakan metode quasi eksperimen  dengan desain Nonequivalent Control Group. Sampel penelitian adalah siswa kelas X yang di bagi menjadi kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen penelitian berupa tes pretest dan posstest. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas,dan uji hipotesis( uji t).Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match secara signifikan meningkatkan hasil belajar siswa dengan nilai rata-rata  pada kelas eksperimen 71,32 lebih tinggi di bandingkan kelas kontrol 60,88 . Hasil penelitian diperoleh  nilai Fhitung ˂  Ftabel  yaitu 1,52 < 1,78. Hasil uji hipotesis menunjukkan nilai sig. (2 tailed)  0,003 < 0,05, artinya H0 ditolak  dan  Ha diterima Hal ini berarti model pembelajaran kooperatif tipe make a match berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Kesimpulan dari penelitian ini adalah model pembelajaran kooperatif tipe Make a Match berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan hasil belajar ekonomi pada materi OJK siswa kelas X IIS MA Mualimin UNIVA Medan.
Analisis Strategi Marketing Mix pada Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) Provinsi Kalimantan Tengah Adawiyah, Rabiatul; Suyati, Endang Sri; Rozikin, Achmad Zainul
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11526

Abstract

Kerajinan merupakan salah satu sektor ekonomi kreatif yang memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia (Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, 2023). Sektor ini tidak hanya menyumbang pendapatan nasional, tetapi juga melestarikan warisan budaya dan menciptakan lapangan kerja. Ekonomi kreatif di Indonesia mengalami perkembangan pesat dan menjadi bagian besar dalam pengembangan masyarakat dan dapat mendorong inovasi dan pengembangan produk baru. DEKRANASDA Provinsi Kalimantan Tengah merupakan lembaga yang berfungsi membina dan memasarkan produk kerajinan daerah, namun efektivitas strategi pemasarannya belum optimal. Penelitian ini bertujuan menganalisis penerapan bauran pemasaran (produk, harga, tempat, dan promosi) dalam kegiatan pemasaran DEKRANASDA. Penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa DEKRANASDA tidak menerapkan strategi pemasaran yang spesifik dan terstruktur. Pada aspek produk, kerajinan yang dipasarkan telah memenuhi standar kualitas dan melalui proses kurasi. Pada aspek harga, UMKM berperan menetapkan harga, sedangkan DEKRANASDA menambahkan margin 10% agar tetap kompetitif. Lokasi outlet dinilai strategis, tetapi citra bangunan yang mewah dan pelayanan yang kurang interaktif menurunkan minat kunjungan. Promosi digital melalui media sosial masih terbatas dan tidak memberikan informasi mendetail. Secara keseluruhan, strategi pemasaran DEKRANASDA perlu diperkuat agar mampu meningkatkan daya saing UMKM lokal.
Pengaruh Literasi Keuangan dan Gaya Hidup Terhadap Kemampuan Pengelolaan Keuangan Pribadi Mahasiswa Generasi Z Utami, Sri; Subur, Hikmayani
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11541

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan gaya hidup terhadap kemampuan mahasiswa Generasi Z dalam mengelola keuangan. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode regresi linier berganda. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang dibagikan kepada mahasiswa Generasi Z dan dianalisis dengan perangkat lunak SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan literasi keuangan dan gaya hidup memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pengelolaan keuangan. Literasi keuangan berperan penting dalam meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengelola keuangan pribadi. Mahasiswa yang memiliki pemahaman yang baik mengenai penyusunan anggaran, kebiasaan menabung, dan pengendalian pengeluaran cenderung mampu mengambil keputusan keuangan yang lebih bijaksana. Sementara itu, gaya hidup konsumtif yang identik dengan Generasi Z tidak selalu berdampak buruk terhadap pengelolaan keuangan, selama individu memiliki tingkat kesadaran dan pengendalian diri yang baik. Dengan demikian, peningkatan literasi keuangan menjadi kunci utama dalam mendorong pengelolaan keuangan yang efektif di kalangan mahasiswa Generasi Z.
Pengaruh Literasi Keuangan, Risiko Investasi, dan Tingkat Pendapatan Terhadap Keputusan Investasi Generasi Milenial Subur, Hikmayani; Nurjannah, Nurjannah
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11542

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji bagaimana generasi milenial di Sulawesi Selatan membuat keputusan investasi terkait dengan literasi keuangan, risiko investasi, dan tingkat pendapatan. Metode purposive sampling digunakan untuk mengumpulkan data dari 200 responden secara kuantitatif, dan Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) digunakan untuk analisis data. Temuan penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan, risiko investasi, dan tingkat pendapatan secara parsial berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan investasi. Komponen yang paling signifikan ditentukan sebagai literasi keuangan, yang menunjukkan bahwa pemahaman yang lebih baik mengenai keuangan mendorong pilihan untuk investasi yang lebih logis dan berwawasan. Secara simultan, literasi keuangan, risiko investasi, dan tingkat pendapatan secara bersama-sama mempengaruhi keputusan investasi. Sesuai dengan prinsip teori keuangan perilaku, teori portofolio, dan teori siklus hidup, kesadaran akan risiko investasi dan stabilitas pendapatan juga memainkan peran utama. Temuan ini memberikan implikasi praktis bagi pembuat kebijakan, penyedia layanan keuangan, dan lembaga pendidikan untuk menyusun program yang dapat membantu meningkatkan pemahaman keuangan dan investasi pada generasi muda.
Efisiensi dan Transparansi Keuangan Dalam Bisnis Warnet: Analisis Penggunaan Software Akuntansi Pada Mininetcity Handayani, Andi Asti; Supatminingsih, Tuti
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11674

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan software akuntansi terhadap efisiensi dan transparansi keuangan pada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), khususnya pada studi kasus bisnis warnet Mininetcity. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi yang dianalisis menggunakan teknik analisis interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum penggunaan software, pengelolaan keuangan cenderung manual, tidak efisien, dan rawan manipulasi. Setelah implementasi software akuntansi Accurate, pencatatan transaksi menjadi otomatis, transparansi meningkat, dan proses pelaporan keuangan menjadi lebih cepat dan akurat. Realisasi anggaran juga menunjukkan kecocokan penuh dengan estimasi, menandakan bahwa proses manajemen keuangan berjalan sesuai rencana. Meskipun demikian, tantangan terkait infrastruktur dan faktor manusia tetap menjadi perhatian untuk pengembangan sistem ke depan. Temuan ini dapat menjadi referensi bagi pelaku UMKM dalam mengadopsi sistem digital untuk meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan mereka.
Literatur Review Penerapan Matematika Pada Ekonomi: Kewirausahaan dan Literasi Keuangan Rozikin, Achmad Zainul; Astuti, Amelia Dwi; Utari, Fiarika Dwi
Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 11 No. 1 (2025): Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi
Publisher : Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/neraca.v11i1.11703

Abstract

Matematika merupakan suatu ilmu yang dapat digunakan pada segala aspek, salah satunya adalah aspek ekonomi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat kontribusi matematika pada bidang ekonomi khususnya pada topik kewirausahaan dan literasi keuangan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kajian pustaka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa matematika juga terdapat pada topik kewirausahaan dan literasi keuangan, oleh sebab itu perlu dimasukkan materi terkait kewirausahaan dan literasi keuangan pada pembelajaran matematika.