cover
Contact Name
Dr. Ali Maddinsyah,S.E., M.M
Contact Email
alimaddinsyah@unpam.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jpdl@unpam.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana
Published by Universitas Pamulang
ISSN : 26217155     EISSN : 26217147     DOI : -
Core Subject : Social,
Terbitan Berkala Ilmiah ini merupakan publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat dengan cakupan bidang : Penelitian Bidang Energi, Penelitian Bidang Material Maju, Penelitian Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, Penelitian Bidang Hukum dan Kebijakan Publik, Penelitian Bidang Sosial Humaniora dan Seni , Penelitian Bidang Ekonomi dan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat, Penelitian Bidang Pembangunan Manusia dan Daya Saing Bangsa,Penelitian Bidang Kependidikan dan Pembelajaran.
Arjuna Subject : -
Articles 312 Documents
Kampanye Pengelolaan Sampah dalam Program Lomba Bank Sampah Fitriyani, Zenita Afifah; Santy, Yuyu Jahratu Noor; Wikandari, Yunita Dwi; Sholeh, Rachmad
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.26057

Abstract

Sampah merupakan masalah lingkungan yang masih terjadi sampai sekarang. Bank sampah menjadi salah satu upaya pemberdayaan masyarakat untuk peduli terhadap pengolahan sampah. Bank sampah yang baik memiliki badan hukum, sistem administrasi, nasabah, dan kepengurusan atau penanggung jawab. Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mojokerto sebagai penggagas lomba bank sampah bertujuan untuk penyemangat bagi kader lingkungan di Kabupaten Mojokerto agar kinerja dan semangatnya meningkat dalam menjaga kelestarian lingkungan. Pelaksanaan kegiatan dilakukan selama 5 bulan yaitu bulan Maret sampai Juli 2022, dimana Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Mayjen Sungkono bekerjasama dengan Tim Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mojokerto. Rangkaian pelaksanaan kegiatan yaitu technical meeting, penjurian 6 besar, wawancara online dan penjurian 3 besar, serta verifikasi lapangan untuk menentukan pemenang. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah nasabah, dan memberikan inspirasi bagi masyarakat untuk memunculkan bank sampah baru di wilayah yang saat ini masih belum ada bank sampah ataupun yang bank sampahnya sudah non aktif.
Sosialisasi dan Pemasangan Banner Larangan Buang Sampah untuk Meningkatkan Kebersihan di Desa Pitra Tabanan Kusuma, I Wayan Ari Indra; Parasari, Nyoman Sri Manik; Maheswari, A.A Istri Agung
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.28806

Abstract

Sampah merupakan suatu hal yang banyak menimbulkan dampak negatif. Semua yang beraktivitas pasti akan menghasilkan sampah dan begitu juga yang terjadi di Desa Pitra Kecamatan Penebel Kabupaten Tabanan. Metode yang digunakan dalam kegiatan program kerja pengabdian kepada masyarakat ini adalah analisis situasi bagaimana cara pengendalian sampah di masyarakat, lokasi pelaksanaan program kerja pengabdian kepada masyarakat ada sebanyak empat titik yang tersebar di desa Pitra yaitu, Jembatan Br Asah, Jembatan Br. Pohgending, Br Serason, dan perbatasan Desa Pitra dengan Desa Jegu. Tujuan dari kegiatan program kerja pengabdian kepada masyarakat yaitu: Masyarakat  di Desa Pitra  mampu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya membuang sampah pada tempatnya, Masyarakat dapat lebih memiliki  pengetahuan tentang sampah yang dipilah sesuai dengan jenisnya, Masyarakat di Desa Pitra dapat mengembangkan atau mengolah sebagai produk agar memiliki nilai jual.
Penanaman Karakter Siswa Melalui Media Poster Kosilah, Kosilah; Yurfiah, Yurfiah; Mahyudin, Dirham; Agustien, Stevani
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32186

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan karakter positif dalam masyarakat melalui penggunaan media poster. Di era globalisasi dan kemajuan teknologi, penting bagi kita untuk memperkuat nilai-nilai moral dan etika di tengah-tengah arus informasi yang cepat dan seringkali mengarah pada perilaku yang tidak baik. Melalui media poster, kami berupaya menyampaikan pesan-pesan positif yang dapat membentuk dan menanamkan karakter yang kuat dan bertanggung jawab pada siswa. di SD Negeri 1 Katobenngke kota Baubau. 
Optimalisasi Aplikasi Whatsapp untuk Bisnis Bagi Generasi Z Susanti, Leni; Rosanti, Cholisa
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32166

Abstract

Saat ini strategi pemasaran menggunakan sosial media memang banyak digunakan oleh pebisnis. Sosial media dikenal cukup efektif untuk menjalankan strategi pemasaran, salah satunya WhatsApp. WhatsApp menjadi salah satu aplikasi perpesanan yang memungkinkan pengguna mengirim pesan, dokumen, gambar, panggilan gambar serta video secara gratis. Aplikasi ini pun mengembangkan WhatsApp Bisnis yang ditujukan bagi pebisnis untuk memasarkan produknya dengan mudah. Salah satu alasan mengapa perlu melakukan pemasaran melalui WhatsApp yaitu kemungkinan banyak pelanggan yang sudah menggunakan aplikasi tersebut. Pebisnis juga harus lebih inovatif dalam melakukan promosi karena aplikasi tersebut tidak menjual ruang iklan seperti sosial media lain. Oleh karena itu, pebisnis perlu memahami dan mengembangkan strategi pemasaran khusus untuk WhatsApp. Aplikasi perpesanan tersebut didesain untuk memudahkan pebisnis untuk lebih fokus dalam melayani pelanggan. Selain itu, WhatsApp untuk bisnis ini cukup aman sehingga pebisnis dapat membedakannya dari akun pribadi. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan di Desa Karangsari Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan mendapat sambutan yang sangat baik dan antusiasme yang tinggi baik dari warga maupun  peserta yang mengikuti via online.  Peserta sosialisasi memiliki kemauan yang besar untuk mendapat informasi dan pengetahuan tentang optimalkan aplikasi WhatsApp.
Pengembangan Desain Produk untuk UMKM Fashion Kampoeng Rajoet Binong Jati Kota Bandung Faritzal, Adam; Nurunnisha, Gina Apriyani; Sujana, Fadhlan Ridhwana; Solihin, Ismail; Kaniawati, Keni
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32782

Abstract

Perkembangan fashion terjadi karena hadirnya para fashion designer lokal berbakat yang selalu memiliki ide-ide baru dalam menciptakan model-model pakaian terbaru untuk menarik minat pasar. Brand lokal untuk fashion juga mendapat dukungan dari pemerintah melalui berbagai kementerian maupun perusahaan BUMN, BUMD maupun swasta sehingga dapat semakin memperkuat eksistensi fashion lokal di Indonesia melalui pameran dan seminar bahkan dunia akademisi oleh melakukan pelatihan untuk pengembangan produk baik dari segi desain maupun pemasaran sehingga akan semakin memantapkan keberadaan merek-merek lokal yang telah dikembangkan oleh para UMKM tersebut. Berdasarkan diperbolehkannya kembali pertemuan tatap muka setelah pandemi terjadi, metode yang digunakan dalam pelatihan pengembangan Experiential Product Design dilakukan secara tatap muka di Bale warga di Kampoeng Rajoet Binong Jati. Sehingga mereka dapat memberikan bantuan melalui pendekatan individu dan kelompok. Pendekatan kelompok adalah pada saat memberikan materi tentang Desain Produk. Sedangkan pendekatan individu adalah pada saat diskusi tanya jawab dengan mereka mengangkat atau menanyakan satu per satu kepada pelaku usaha/peserta permasalahan, khususnya dalam proses implementasi desain Desain Produk. Kegiatan PKM yang dilaksanakan telah mencapai target yang diharapkan dari segi jumlah peserta, materi yang disampaikan, dan pencapaian tujuan kegiatan. Dengan mengikuti kegiatan PKM ini, peserta dapat lebih memahami tentang desain produk, dan secara tidak langsung meningkatkan motivasi dari dalam diri peserta kegiatan untuk menjadi wirausahawan usaha yang inovatif.
Replanning Strategi Pemasaran Pelaku UMKM Paguyuban Pedagang Wisata Belanja Tugu Malang Pasca Pandemi Covid 19 Surenggono, Surenggono; Erdiana, Atty; Djamilah, Siti
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32191

Abstract

Pandemic covid-19  telah memberikan pengalaman  yang sangat berarti bagi para pebisnis , tak terkecuali aktivitas perdagangan yang dilakukan oleh Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Pada masa itu mereka harus mampu melakukan banyak cara agar bisa tetap mempertahankan usahanya. Pengalaman tersebut bisa dijadikan motivasi bagi pebisnis untuk mulai memikirkan lagi bagaimana mengelola usahanya agar bisa bangkit dan lebih sukses karena ada banyak peluang yang bisa dimanfaatkan pada masa new normal ini. Untuk itu pebisnis perlu melakukan pengamatan lagi guna mendapatkan informasi-informasi yang bermanfaat pada pasar yang akan dijadikan sebagai targetingnya, setelah itu pebisnis dapat merencanakan kembali cara-cara atau strategi apa yang perlu dilakukan dan sesuai dengan kondisi targetingnya untuk bisa memenangkan persaingan di masa ini. Tujuan  kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah membantu para pelaku usaha yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Wisata Belanja Tugu Velodrome Malang  untuk bisa merencanakan kembali strategi pemasaran yang tepat bagi usaha mereka  pasca pendemi covid 19. Tahapan pendampingan dimulai dari pemberian materi tentang pemasaran modern., kemudian dilanjutkan dengan pendampingan pada peserta ataupun anggota paguyuban yang membutuhkan untuk berkonsultasi dalam rangka membuat strategi pemasaran sederhana untuk bisnis mereka. Dengan adanya kegiatan ini Pengabdi berharap para pelaku bisnis UMKM dapat menentukan cara memasarkan bisnisnya dengan tepat dengan kata lain mereka dapat memilih dan menentukan strategi pemasaran yang sudah disesuaikan dengan konsumen sasaran dan tentunya juga disesuaikan dengan lingkungan yang mempengaruhi bisnisnya. Harapan tim Pengabdi pada kegiatan ini dapat memberikan pengetahuan baru dan mempunyai manfaat yang bermakna bagi keberlanjutan dan keberhasilan usaha pelaku bisnis yang tergabung dalam  Paguyuban ini pada khususnya dan para pelaku usaha ini dapat semakin mengembangkan usahanya dan memperluas pasarnya. Sedang untuk tim Pengabdi, kegiatan ini merupakan bentuk implementasi Tridarma Perguruan Tinggi. Semoga kegiatan ini membawa berkah dan manfaat untuk kemajuan  UMKM di Indonesia.
Pendampingan Contract Drafting bagi Pelaku Usaha di Pasar Cemani, Sukoharjo Prastyanti, Rina Arum; Sutrasno, S. Andi
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32182

Abstract

Pasar Cemani, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo berdiri sejak tahun 1999 memiliki 75 pelaku usaha yang menempati kios dan 17 pelaku usaha “oprokan”. Latarbelakang pelaku usaha di cemani berbeda-beda mayoritas pelaku usaha mengenyam pendidikan tertinggi SMA. Dalam melaksanakan pekerjaannya sebagai pelaku usaha, belum begitu memahami arti penting perjanjian. Permasalahan yang timbul dalam aktivitas bisnisnya, pelaku usaha sering kali menggunakan perjanjian lisan yang serta merta sering tidak disadari namun sudah terjadi kesepakatan, misalnya dalam kegiatan berbelanja untuk kebutuhan sehari-hari, hutang-piutang dengan sahabat, dan lain-lain. Bisa dikatakan bahwa 2 perjanjian lisan sering dijumpai dan digunakan oleh pelaku usaha di Pasar Cemani. Pelaku usaha tidak menyadari arti penting perjanjian tertulis. Kebiasaan menggunakan perjanjian akan menjadi berdampak apabila timbul masalah dan kerugian yang besar, maka salah satu pihak yang diduga melakukan wanprestasi akan mengelak atau melakukan pembelaan dengan cara tidak mengakui/menyangkal telah membuat perjanjian lisan tersebut. Fakta yang ada di pasar Cemani, masih banyak para pedagang pasar yang melakukan jual beli dengan suplyer produk-produk dagangan hanya dengan perjanjian lisan.
Pengembangan Sistem Manajemen Pendidikan Terintegrasi Standard Internasional pada SMA/SMK/SLB Pada Dinas Pendidikan Wilayah VII Provinsi Jawa Barat Ayu, Kharisya; Mukhlis, Tanti Irawati; Sumantri, Muhammad Bayu Aji; Hasan, Oliver; Wahju, Vincentia; Angeline, Shakira
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.31964

Abstract

Sistem pendidikan nasional adalah Usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat bangsa dan negara. Gambaran mutu pendidikan saat ini perlu dipertahankan dan dikembangkan dengan melakukan pengintegrasian Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan.  Pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini dilakukan dengan menggunakan metode ceramah, tutorial, dan diskusi. Kegiatan ini dievaluasi melalui kuesioner untuk melakukan pemetaan Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan yang sedang berjalan. Proses dalam organisasi pendidikan saat ini dapat dideskripsikan dengan nilai rata-rata 137,25. Tahapan penerapan dalam organisasi pendidikan saat ini dapat dideskripsikan dengan nilai rata-rata 81.8. Metode evaluasi dalam organisasi pendidikan saat ini dapat dideskripsikan dengan nilai rata-rata 45,9.
Sosialisasi Laporan Keuangan Sederhana bagi Pedagang Kuliner di Desa Wisata Kebon Ayu Yusuf, Siti Yulianah M.; Utami, Vidya Yanti; Mashuri, Johan
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32334

Abstract

Pencatatan laporan keuangan tidak hanya dibutuhkan oleh bisnis besar dengan sistem keuangan yang lebih kompleks, tetapi juga sangat dibutuhkan oleh semua level bisnis, bahkan UMKM seperti pedagang kuliner di Desa Wisata Kebon Ayu, di Kecamatan Gerung, Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan pengabdian masyarakat dilakukan melalui sosialisasi dan pelatihan serta pendampingan secara langsung, diharapkan mampu membantu para pedagang kuliner untuk memiliki laporan keuangan sederhana berupa catatan seluruh transaksi penjualan secara akurat dan jelas. Pedagang dapat memisahkan antara modal dengan tingkat laba/rugi sehingga dapat dikelola kembali dan dapat melakukan perencanaan-perencanaan untuk mengembangkan usahanya kedepannya. Serta harapan untuk meningkatkan taraf hidup yang lebih baik dari para pedagang dapat terwujud.
Pendampingan Pengolahan dan Branding Produk Paving Block dari Sampah Plastik Siahaan, Shanti Veronica; Widya, Pramatatya Resindra; Yuliana, Yuliana; Patiro, Shine Pintor Siolemba
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i1.32187

Abstract

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengubah, melatih dan mengembangkan pola pikir masyarakat Desa Wisata Cipta Karya Bengkayang terhadap sampah plastik yang selama ini hanya dibuang dan dibiarkan begitu saja. Sampah plastik ini dapat dikelola dan diolah menjadi produk yang bernilai ekonomi. Salah satunya adalah paving block. Acara menggunakan pendekatan pembelajaran berbasis proyek, meliputi ceramah dan diskusi panel tentang permasalahan warga,  dampak negatif dan manfaat sampah plastik rumah tangga (bungkus makanan, botol plastik, dan bekas kemasan makanan atau minuman). Serta pelatihan pembuatan paving block dari bahan  sampah plastik, mesin pencacah, dan peleleh palstik. produk hasil pelatihan paving block ini mulai dari desain (pengemasan dan branding) hingga proses pemasaran. Sebagai hasil dari program tersebut, masyarakat menyadari pentingnya pengelolaan sampah yang baik dengan memanfaatkan sampah menjadi produk yang bernilai ekonomis dan produk akhir yang siap dipakai oleh masyarakat.