cover
Contact Name
Putri Hana Pebriana
Contact Email
putripebriana99@gmail.com
Phone
+6285321149444
Journal Mail Official
konselingjpdk@gmail.com
Editorial Address
https://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/jpdk/about/editorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Konseling
ISSN : ISSN2685     EISSN : 2685936X     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Jurnal terdaftar dengan E-ISSN: 2685-936X dan P-ISSN: 2685-9351
Articles 5,452 Documents
Urgensi Micro Teaching dalam Upaya Membentuk Calon Guru di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Mustofa Mustofa; Mahmud Arif; Indah Khomsiyah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10825

Abstract

Adapun masalah yang diangkat dalam penulisan skripsi ini adalah apa saja urgensi micro teaching dalam upaya membentuk calon guru di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, bagaimana pelaksanaan pembelajaran micro teaching dalam upaya membina calon guru di UIN Sayyid Ali Rahmtullah Tulunagagung.Tujuan penelitisn ini untuk mengetahui apa saja urgensi pembelajaran microteaching dalam upaya membentuk calon guru di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran micro teaching dalam upaya membina calon guru di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung.Penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif,yaitu penelitian yang dilakukan dengan mengamati fenomena di sekitarnya .Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode deskriptif, yaitu penelitian yang berusaha menggambarkan dan menginterpretasikan obyek penelitian secara apa adanya.Hasil penelitian bahwa:Berbagai jenis yang diperankan micro teaching dalam upaya membentuk calon guru, yang dimulai dari mempelajari keterampilan dasar keguruan hingga praktek. Pelaksanaan yang dilakukan dalam micro teaching diadakan15-20 menit. Banyak kesulitan dan hambatan yang dirasakan calon guru ketika praktek yang dimulai sejak diadakan perencanaan, baik itu yang menyangkut dengan pembuatan RPP sebanyak berapa kali praktek dengan materi yang berbeda, menyiapkan materi, bagaimana menggunakan berbagai metode, strategi, mengelola kelas, keterbatasan waktu. Untuk menghadapi hambatan dan kesulitan satu-satunya cara harus melewatinya agar kesulitan bisa teratasi. Seperti halnya hambatan yang dihadapi dalam praktek tanpa adanya keberanian tidak akan diketahui sejauh mana kemampuan yang dimiliki, dan dengan kesalahan yang dilakukan akan diketehui cara mengatasi atau memperbaikinya
Program Madrasah Diniyah Berbasis Kampus Uin Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung muhammad yusuf setiawan; Mahmud Arif; Khoirul Anam
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10831

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan penerapan kurikulum dalam proses pembelajaran di Madrasah Diniyah yang ada di Uin Satu Tulungagung. Madrasah diniyah umumnya didirikan oleh lembaga non-formal tetapi madrasash diniyah yang merupakan program dari Uin Satu Tulungagung diadakan dengan target utama adalah mahasiswa baru yang masuk dan diwajibkan mengikuti program ini selama 2 semester untuk mengatasi masalah mahasiswa yang berasal dari berbagai macam latar belakang pendidikan yang berbeda sebelumnya dengan menerapkan kurikulum yang sudah dipersiapkan sesuai bakat serta kemampuan dari mahasiswa. Munculnya kasus yang demikian mengakibatkan perguruan tinggi Islam Uin Satu Tulungagung mempunyai strategi khusus agar mahasiswa baru yang masuk dapat belajar agama seperti hal nya pembelajaran di pondok pesantren dengan mengadakan program Dirasat al-Qur’an dan Madrasah Diniyah yang dilaksanakan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Ma’had al-Jami’ah Uin Satu Tulungagung yang wajib diikuti selama dua semester.
Transfer Soft Skills Pembuatan Permen Pala bagi Kelompok Wanita Kampung Unipokpok, Fakfak Tengah Maryati Maryati; Dessy Eka Kuliahsari; Andi Fitra Suloi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10852

Abstract

Buah pala dikenal sebagai salah satu rempah yang memiliki nilai ekonomis dan multiguna, karena setiap bagiannya dapat dimanfaatkan dalam berbagai industri. Salah satunya industri pangan. Produksi pala yang mencapai 1884 ton di Kabupaten Fakfak menandakan potensi pala yang masih sangat besar. Akan tetapi, selama ini buah pala hasil kebun masyarakat di Kampung Unipokpok Kabupaten Fakfak hanya dimanfaatkan bagian fuli dan bijinya saja sebagai rempah-rempah, sedangkan daging buahnya belum dimanfaatkan dan hanya dijadikan sebagai limbah. Tujuan dilakukannya pengabdian kepada masyarakat ini adalah agar mitra mengetahui olahan daging pala serta meningkatkan produktivitasnya. Metode pelaksanaan yang dilakukan dalam pengabdian kepada masyarakat ini yaitu penyampaian teori, tanya jawab, dan pendampingan praktik, hingga uji kesukaan produk. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwaa kelompok wanita sangat puas dengan metode yang dilakukan selama kegiatan. Selain itu, produk hasil praktik yang sudah dilakukan uji kesukaan menyatakan sangat suka terhadap produk permen pala. Mitra berharap kegiatan pelatihan lain berbasis pengolahan pala dapat terus dilaksanakan.
Kepercayaan Perkembangan Diri Terhadap Asuhan Ibu Tiri Annisa Aulia; Hamdi Halomoan Hasibuan; Muhammad Gohan Aflahsyah; Muhammad Putra Dinata Saragi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10856

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk mengkaji evolusi kepercayaan diri ibu tiri. Investigasi ini menggunakan desain penelitian deskriptif kualitatif, kategori data kualitatif, dan sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data berbasis observasi, wawancara, dan berbasis dokumen. Temuan penelitian menunjukkan bahwa anak muda diajarkan bagaimana berinteraksi dengan orang lain. baik dalam keluarga maupun teman sebaya. Dalam praktiknya, ibu tiri tidak menggunakan kekerasan pada anak, berusaha mengarahkan mereka untuk berperilaku sebagaimana mestinya. Secara keseluruhan, orang tua yang menghabiskan waktu bersama anak-anaknya dan tertarik dengan kehidupan anak-anaknya berpotensi untuk mencegah masalah masa depan yang melibatkan pendidikan, teman, dan kemungkinan perilaku menyimpang pada anak-anak mereka. Pola asuh terhadap tumbuh kembang anak dianalisis melalui tiga jenis tindakan, yaitu preventif (pencegahan) yaitu berupa penanaman nilai-nilai agama, repersive (aktif) yaitu memberikan perhatian serius terhadap berbagai hal yang diperlukan, dan kuratif (pengawasan) terhadap perilaku anak. baik di rumah maupun di luar rumah sehingga terbangun komunikasi aktif antar anggota keluarga.
Minat Berwirausaha Bidang Olahraga Mahasiswa Jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Angkatan 2019 Dhika Bayu Mahardhika; Terbit Surya; Alwi Sihab; Nurul Padilah; Kuntoro Aji; Abdul Majid Qoyyum; Oji Saputra; Yani Suryani; Agiet Fadilah Rachman; Akhmad Ikhsan Suhada; Muhammad Arya Dhifah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10861

Abstract

Mahasiswa sangat ingin meneliti dan mulai memperhatikan suatu teknologi yaitu teknologi kewirausahaan karena salah satu pilar penopang sebuah bangsa adalah berwirausaha yang terdiri dari mahasiswa pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi yang juga merupakan mahasiswa yang banyak melakukan olah-raga setiap harinya, kini tidak hanya sekedar menurut mereka, namun mereka juga terdesak untuk melakukan olah-raga Di antara peluang yang diberikan kepada seluruh mahasiswa di Indonesia , sangat penting untuk memasukkan salah satu pilar ekonomi . dalam cita-cita mahasiswa Karena berwirausaha dengan cara membantu pihak berwenang untuk membuka lapangan pekerjaan, dan menjadi wirausahawan yang mendapat keuntungan lebih besar dalam hidup, karena selain membantu orang lain, pengusaha selalu mendapatkan doa yang berkualitas dari keluarga karyawan, agar manfaatnya terus mengalir. di dalamnya Dari penelitian ini, pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Peneliti memperoleh informasi melalui wawancara langsung dengan 24 responden, khususnya mahasiswa jurusan pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi tahun 2019. Hasil wawancara menegaskan bahwa setiap responden telah terinspirasi selama dan setelah menghadiri konferensi kewirausahaan, 22 mengaku Tertarik dengan kewirausahaan olahraga dan 2 menyatakan tidak lagi tertarik dengan kewirausahaan olahraga. Mereka telah menyatakan dari banyak ulasan ulang bahwa kekuatan yang mereka peroleh mendorong hobi mereka dalam memulai bisnis, beberapa bahkan memulainya ketika mereka masih mahasiswa.
Pemberian Layanan Bimbingan Dan Konseling Karir Di Sma Cerdas Murni Fitri Handayani; Ahyar Harundin Sagala; Hapni Madini Dlt; Indah Nurhaliza; Lithfia Zahra; Pandi Akbar; Putri Amelia Lubis; Salsabila Hayatissa’idah; Septika Amanda Siagian; Siti Nurhaliza; Uswatun Hasanah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10936

Abstract

Pelayanan bimbingan dan konseling karir untuk membantu peserta didik dalam menentukan pilihan karimnya sesuai dengan minat dan bakat yang peserta didik miliki Bimbingan karir tentu sangat dibutuhkan dan penting guna menunjang arah tujuan para peserta didik atau siswa setelah menempuh sekolah atau lulus sekolah bahkan kuliah Gun BK melakukan bimbingan karir melalui konseling individu ataupun konsleing kelompok, konseling kelompok dilakukan jika ada beberapa peserta didik yang mempunyai masalah yang sama. Bimbingan karir bukan hanya sebatas memberi pengarahan terhadap peserta didik akan kemana setelahnya, namun juga meningkatkan dan mengasah kemampuan yang dimiliki peserta didik. Dalam hal ini guru BK berkontribusi dengan pihak lain seperti bagian stal kesiswaan.
Pengembangan Sistem Pendidikan Karakter pada Sistem Pendidikan Dasar di Madrasah Ibtidaiyah Hikmatul Salridho Batang Kuis Ahmad Raihan Azizi; Fitriani Nasution; Nadhilah Ajrina; Tri Fatimah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10938

Abstract

Pengembangan sistem pendidikan karakter (character education) sangat erat hubungannya dengan sistem pendidikan moral yang dimana tujuannya adalah untuk melatih dan membentuk kemampuan setiap individu secara terus menerus agar kearah hidup yang lebih baik lagi. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengembangan sistem pendidikan karakter pada sistem pendidikan dasar di Madrasah Ibtidaiyah Hikmatul Salridho Batang Kuis.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif.Untuk melengkapi dan memperkaya data/informasi yang diperoleh melaluiwawancara mendalam, peneliti menggali data/informasi dengan melakukan observasi danstudi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam pengembangan sistem pendidikan karakter pada sistem pendidikan dasar melibatkan seluruh warga peserta didik baik kepala madrasah, para guru, orang tua, maupun peserta didik dengan memprioritaskan nilai-nilai dalam penguatan karakter dimadrasah untuk dilakukan, juga harus bisa memberikan contoh atau menjadi model yang baik untuk paratenaga pendidik yang berada di lingkungan madrasah tersebut sertamelakukan pendekatan secara langsung dengan masyarakat. Hal yang perlu diperhatikan dalam penguatan pendidikan karakter di Madrasah Ibtidaiyah Hikmatul Sal-Ridho yaitu, sikap, akhlak, serta perilaku seorang guru terhadap peserta didik, menanakan nilai tanggung jawab dan rasa peduli, membangun kebersamaan dan empati.
Analisis Strategi Pengembangan Bisnis Menggunakan Busniess Model Canvas dan Analisis SWOT (Studi Kasus Pada Kopitography Coffee & Gallery) Dhika Bayu Mahardika; Irnawati Irnawati; Amelia Listyawati; Muhammad Wijdan Hilmi Mulyawan; Arfina Zulfa Muhammad; Abdul Fattah Hanif; Agus Prasetyo; Aldi Firman Pangestu; Indri Rahmawati; Adventus Sihombing; Ahnaf Zaeroffi Adriwansa
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10962

Abstract

Kopitography Coffee & Gallery ialah coffee shop yang berlokasi di Kabupaten Bogor yang harus terus berinovasi supaya usahanya bisa bertahan agar dapat dilakukan dengan memetakan model usaha dan mengevaluasinya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat model bisnis Kopitography Coffee & Gallery saat ini dan merekomendasikan model bisnis yang baru agar dapat menciptakan nilai tambah baru untuk mempertahankan bisnisnya. Pada studi ini penulis menggunakan pendekatan Business Model Canvas untuk memetakan model bisnis dari Kopitography Coffee & Gallery dan mengevaluasinya menggunakan analisis SWOT. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil dari penelitian, diperoleh gambaran model bisnis business model canvas yang sedang dijalankan saat ini dari hasil wawancara. Dari hasil analisis SWOT terhadap business model canvas saat ini menunjukan adanya kekuatan, kelemahan, ancaman, serta peluang dari  Kopitography Coffee & Gallery. Sesuai hasil evaluasi yang sudah dilakukan, Kopitography Coffee & Gallery masih mempunyai beberapa aspek yang belum maksimal serta masih bisa dikembangkan kembali supaya dapat memberikan nilai lebih serta dapat mempertahankan bisnisnya. Maka dibuatnya sebuah strategi dari business model canvas yang nantinya akan dijadikan pertimbangan untuk dapat mengembangkan bisnisnya. (
Manajemen Kurikulum Sebagai Sistem Pendidikan (Studi Kasus Di Madrasah Aliyah Al-Washliyah 22 Tembung) Pitriani Nasution; Eka Lestari; Febri Nanda Monalisa; Leni Hermita Hasibuan; Sarah Lailatil Fadla; Sri Andriani; Suci Rahmaida Sihombing; Nurwinda Aulia Nasution
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10976

Abstract

Kurikulum merupakan salah komponen yang sangat penting dalam suatu sistem pendidikan. Oleh karena itu kurikulum merupakan alat dalam mencapai tujuan pendidikan serta pedoman dalam pelaksanaan pembelajaran pada semua jenis dan tingkat pendidikan. Dalam melakukan kajian terhadap keberhasilan sistem pendidikan ditentukan oleh tujuan yang realistis, diterima oleh semua pihak, organisasi dan sarana yang baik, intensitas pendidik dan tenaga pendidik yang tinggi serta kurikulum yang tepat. Penelitian ini didasarkan pada pemikiran bahwa kurikulum sebgain component penting dalam sistem pendidikan memerlukan upaya pengimplemetasin yang baik sehingga dapat mengahasilak sistem pendidikan yang baik pula. Implementasi adalah proses penerapan rencana kurikulum dalam bentuk pembelajaran yang melibatkan interaksi siswa dengan guru dalam konteks lingkungan sekolah baik didalam kelas maupun diluar kelas. Dengan demikian, perlu dipahami mengenai sistem pendidikan dalam konteks manajemen kurikulum merupakan Tujuan penulis yaitu untuk mengetahui bagaimana implementasi kurikulum yang dilakukan di MAS Al-Washliyah 22 Tembung. Jenis penelitian yang digunakan oleh penulis adalah jenispenelitian lapangan (fieldresearch), dimana hasil penelitiannya berdasarkan hasil dari lapangan. Selain itu penulis juga menggunakan metode penelitian kualitatif karena metode ini sangat cocok untuk penelitian yang menggunakan analisis langsung sesuai dengan fakta dilapangan. Hasil penelitian yang diperoleh adalah bahwa dalam perencanaan kurikulum yang ada di MAS Al-Wahliyah 22 Tembung. Dalam perbaikan kurikulum itu dilakukan setiap awal tahun pelajaran kira - kira pada bulan Juli. Adapun implementasi kurikulum ini di bagi dalam beberapa poin yaitu; kesiapan guru dalam mengimplementasikan kurikulum di sekolah ini dan kesiapan silabus dan RPP sebelum proses pembelajaran, controling oleh sekolah, serta faktor penghambat dalam pengimplementasian kurikulum yang dilakukan di MAS Al-Washliyah 22 Tembung.
Efektivitas Pelatihan Asertivitas untuk Meningkatkan Self Esteem Remaja yang Mengalami Kekerasan dalam Hubungan Pacaran pada Siswi SMA Global Prima Medan Gianina Arta Rizka; Jenny Jenny; Sandy Sanjaya; Bernhard Branyaga Baluya; Rianda Elvinawanty
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.10977

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah pelatihan asertivitas memiliki pengaruh untuk meningkatkan self esteem remajayang mengalami kekerasan dalam hubungan pacaran. Hipotesa dalam penelitian ini ada 2 yaitu; 1) Diperoleh hasil yang berbeda antara pretest dengan posttest setelah diberikan pelatihan asertif pada kelompok eksperimen, dengan asumsi bahwa self esteem akan meningkat setelah diberikan pelatihan dibandingkan sebelum diberikan pelatihan. 2) Ada perbedaan self esteem pada kelompok eksperimen yang telah diberikan pelatihan asertif dengan kelompok kontrol yang tidak diberikan pelatihan, dengan asumsi bahwa self esteem pada kelompok eksperimen akan lebih tinggi daripada self esteem kelompok kontrol. Penelitian dengan Quasi Experimental Design merupakan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini. Teknik analisis memakai pengukuran uji non parametrik yaitu teknik analisis Wilcoxon dan Mann-Whitney U. Berdasarkan uji Wilcoxon diperoleh nilai Sig. sebesar 0,001 maka hipotesa pertama diterima sehingga pelatihan asertif mempunyai pengaruh dalam meningkatkan self esteem. Berdasarkan hasil uji Mann Whitney U didapatkan nilai Sig. 0,000 maka hipotesa kedua diterima sehingga disimpulkan terdapat perbedaan self esteem antara kelompok eksperimen yang mendapatkan pelatihan dengan kelompok kontrol yang tidak mendapatkan pelatihan asertif.