cover
Contact Name
Mochamad Yusuf Putranto
Contact Email
suluhjam@univpancasila.ac.id
Phone
+6281296108608
Journal Mail Official
suluhjam@univpancasila.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pancasila Jl. Srengseng Sawah, Jagakarsa Jakarta Selatan 12640 Tlp. (021) 7873709, 7873710, 7272606 Fax. 7270133
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
SULUH: Jurnal Abdimas
Published by Universitas Pancasila
ISSN : 26861127     EISSN : 26863448     DOI : https://doi.org/10.35814/suluh.v2i1
Core Subject : Science, Education,
SULUH: Jurnal Abdimas adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau ide dan hasil penelitian yang telah dicapai pada layanan masyarakat, pengembangan dan penerapan Ipteks dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, model atau konsep dan atau implementasinya dalam rangka peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan, pemberdayaan atau pelaksanaan pengabdian pada masyarakat. Tujuan dari publikasi jurnal ini juga menangani dan mengelola berbagai potensi, hambatan, tantangan, dan masalah yang ada pada masyarakat perkotaan dan pedesaan. Implementasi kegiatan layanan juga melibatkan partisipasi masyarakat dan mitra kerjasama. Kegiatan pelayanan diorganisasikan menjadi kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat perkotaan dan pedesaan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 138 Documents
Digitalisasi Tata Kelola Keuangan Tk Aisyiyah Bustanul Athfal 1 Sukodono Kabupaten Sidoarjo Dzulqarnain, Zulfi; Rabbani, Auliyaur; Prasetyo, Teguh
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4018

Abstract

Lembaga pendidikan perlu mengelola dana pendidikan dengan baik untuk mencapai tujuannya. Upaya untuk mengelola dana pendidikan dengan baik juga dilakukan oleh TK Aisyiyah Bustanul Athfal 1 Sukodono, namun metode yang digunakan masih konvensional atau manual seperti menggunakan buku untuk pencatatan dan perangkat lunak Microsoft Word untuk pelaporan. Sehingga terdapat beberapa kelemahan dan dapat menimbulkan masalah yang berkaitan dengan efektivitas dan efisiensi. Berdasarkan permasalahan tersebut, tim pengabdian masyarakat berupaya memberikan kontribusi berupa digitalisasi tata kelola keuangan dengan menyusun aplikasi berbasis web yang akan mengatasi berbagai permasalahan terkait pengelolaan keuangan dengan metode manual. Metode yang digunakan pada pengabdian ini adalah survey lokasi, observasi, wawancara, penyusunan aplikasi, pelatihan dan pendampingan, serta evaluasi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah pihak TK dapat melakukan pengelolaan keuangan, dari pencatatan hingga pelaporan dengan lebih mudah, efisien dan efektif dengan menggunakan aplikasi tata kelola keuangan yang tersistem.
Pengembangan Mindset Kewirausahaan Bagi UMKM Binaan BUMDES Serdang Tirta Kencana Tangerang Savitri Noor, Laili; Widyastuti, Sri; Retno, Bayu; Susilawati; Ateniyanti
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4074

Abstract

Abstrak Entrepreneurial Mindset dibutuhkan oleh para pemilik UMKM yang merupakan anggota BUMDEs untuk meningkatkan semangat wirausaha dan peluang bisnisnya, terdiri dari action oriented, fokus pada eksekusi, berpikir simple, memiliki kreativitas, memiliki integritas, mengambil peluang, dan membangun jaringan. Tujuan pelatihan ini adalah membuat pola pikir berkembang dan sukses menghadapi tantangan serta dapat mencari solusi dari masalah usaha yang dihadapi. Dari kegiatan ini dapat terwujud luaran yang diharapkan adalah pola pikir berkembang dan sukses menghadapi tantangan serta dapat mencari solusi dari masalah usaha yang dihadapi. Kata Kunci: mindset, wirausaha, bumdes Abstract Entrepreneurial Mindset is needed by MSME owners who are members of BUMDes to increase their entrepreneurial spirit and business opportunities, consisting of action oriented, focused on execution, simple thinking, creativity, integrity, taking opportunities, and building networks. The purpose of this training is to develop a mindset to develop and succeed in facing challenges and to be able to find solutions to business problems faced. From this activity, the expected outcome is a developing mindset and success in facing challenges and being able to find solutions to business problems faced. Keywords: mindset, entrepreneurship, bumdes
Pendampingan UMKM Kota Tangerang Untuk Pembukuan Bisnis Menggunakan SIAPIK Yasni, Raynal; Nugroho, Agung; Sumantri, Joko
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4148

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk memaparkan aktifitas pengabdian masyarakat bidang akuntansi serta menganalisis dan mengevaluasi penggunaan aplikasi SIAPIK sebagai perangkat lunak bantuan dalam melakukan pencatatan akuntansi pada UMKM di Kota Tangerang. Tim 6 sebagai bagian dari tim pengabdian kepada masyarakat PKN STAN menjalin kolaborasi dengan Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (Disindagkopukm) dan PT Pegadaian untuk mengembangkan kompetensi UMKM di Kota Tangerang dalam pembukuan keuangan. Kegiatan yang dilakukan dengan mekanisme pelatihan dan pendampingan pencatatan akuntansi menggunakan aplikasi SIAPIK memberikan kesempatan penerapan SIAPIK oleh para pelaku UMKM dari instalasi awal hingga operasionalisasinya untuk menghasilkan laporan keuangan standar. Interaksi langsung dengan pelaku UMKM ini juga memungkinan kami menyusun tulisan ini dengan pendekatan Participatory Action Research (PAR). Analisis menggunakan PAR dimungkinkan dengan tersedianya data percakapan diskusi via whatsapp group (WAG) yang dilakukan selama pendampingan. Hasil tulisan ini diharapkan dapat menjadi evaluasi kegiatan sejauh mana keandalan SIAPIK untuk pembukuan UMKM serta skill apa yang dibutuhkan oleh peserta untuk mengoperasikannya dengan baik.
Pengembangan Potensi Ekonomi Kreatif Desa Pesisir Melalui Pelatihan Pembuatan Cinderamata Talani, Noval Sufriyanto; Tuli, Munirah
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4348

Abstract

Wilayah pesisir telah menjadi kantong kemiskinan ekstrim. Pemerintah terus berupaya untuk menanggulangi kemiskinan ekstrim di wilayah pesisir. Salah satu solusi menanggulangi kemiskinan di wilayah pesisir termasuk Desa Pentadu Barat Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo adalah meningkatkan ekonomi mereka. Pengembangan potensi ekonomi kreatif merupakan jalan meningkatkan ekonomi masyarakat Pentadu Barat, salah satunya lewat pelatihan pembuatan cinderamata. Metode yang digunakan adalah pendekatan partisipatif dan pendampingan lansung melalui program KKN Tematik Kolaboratif. Tujuan dari pelatihan ini antara lain (1) mengekplorasi potensi di Desa Pentadu Barat yang dapat menjadi material cinderamata; (2) memberikan pelatihan pembuatan cinderamata berbasis material lokal kepada masyarakat Desa Pentadu Barat untuk mengembangkan ekonomi kreatif di desa tersebut. Hasilnya, peserta pelatihan dapat membuat cinderamata tempat tisu, bingkai foto, jam dinding, jam pasir, dan bros. Material yang digunakan untuk membuat cinderamata, yaitu kerang, pasir laut, dan sisik ikan. Material-material ini adalah material lokal yang berasal dari Desa Pentadu Barat.
Sekolah Politik Silihwangi dan Pembangunan Kesadaran Politik Pemuda Kota Tasikmalaya Muchariman, Randi; Gunawan, Hendra; Agung, Subhan
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4462

Abstract

Pemuda adalah salah satu pemilih pemula dengan jumlah yang cukup besar di Indonesia. Penting bagi pemuda memiliki kesadaran politik yang dapat mendorong partisipasi politik yang baik. Untuk tujuan tersebut, Sekolah Politik Silihwangi (SPS) sebagai program pengabdian telah melakukan kolaborasi dengan Pelajar Islam Indonesia (PII) dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kota Tasikmalaya sehingga mampu mendeklarasikan Milenial Political Prosperous Peaceful (MP3) sebagai komunitas taktis yang menaungi gerakan pelajar untuk kesadaran dan partisipasi politik. Kolaborasi tersebut dapat terlaksana melalui SPS tingkat menengah,yakni sebuah sekolah politik yang disusun berdasarkan kesepakatan bersama sesuai keperluan kedua belah pihak, yakni penyelenggara SPS dan pesertanya. Program ini telah menunjukan bahwa usaha untuk membangun sebuah kolaborasi memungkinkan bagi sebuah gerakan untuk membangun kesadaran dan partisipasi politik. Tentu masih banyak proses yang harus dilakukan, namuan deklarasi MP3 merupakan awal bagi perkembangan selanjutnya.
Peningkatan Aksesibilitas Menuju Rumah Ibadah Tjahjani, A R Indra; Meutia, Wita; Suryaningsih, Noor
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4580

Abstract

Mesjid Al-Hikmah merupakan sebuah mesjid yang terletak di Desa Sukagalih, Kecamatan Jonggol Jawa Barat. Selain dipergunakan untuk beribadah, Mesjid Al-Hikmah juga digunakan untuk tempat bermusyawarah warga Desa Sukagalih. Kondisi aksesibilitas menuju mesjid dan aksesibilitas dari tempat wudhu terlihat membahayakan karena pada saat kondisi hujan jalan setapak ini licin. Tujuan dari pengabdian ini adalah memperbaiki aksesibilitas tempat ibadah terutama menuju mesjid dan memperbaiki area akseibilitas ke tempat wudhu. Selain itu juga dilaksanakan sosialisasi mengenai perawatan bangunan. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian ini adalah terbangunnya jalan menuju mesjid dan peningkatan pemahaman warga dalam menjaga fasilitas umum.
Pelatihan Keuangan Syariah Sebagai Penguatan Strategi Keluarga Sakinah Malik, Ahmad Dahlan; Tutuko, Bambang; Hudaifah, Ahmad; Asyhad, M.
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4587

Abstract

Perencanaan keuangan syariah menjadi hal yang sangat penting dalam penguatan keluarga Sakinah dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat. Dengan ini, pengabdian kepada masyarakat pada program pelatihan perencanaan keuangan syariah bersertifikasi profesi dan dengan menggunakan aplikasi MyIFPE Syariah yang dilaksanakan di Kelurahan Lumbungrejo, Jogjakarta, Jawa Tengah. Pihak kelurahaan menjadi daerah percontohan dengan mengusung program Desa Binaan Keluarga Sakinah (DBKS) tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada program tersebut, pelatihan perencanaan keuangan syariah berbasis aplikasi dan sertifikasi profesi sangat menunjang bagi perkembangan program dan masyarakat. Pelatihan dilaksanakan secara penyuluhan dan pendampingan intensif di balai kelurahan. Hasil pelatihan pada peserta menjadi tersertifikasi sebagai perencana keuangan syariah, memiliki wawasan lebih luas lagi dan perbaikan dalam perencanaan keuangan syariah pada keluarganya dan pengembangannya dengan menyebarkan pada kegiatan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dengan lebih mudah berbasis aplikasi.
Edukasi Pemasaran Digital Kepada Pelajar Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu (SMA IT) An-Nafi Ciseeng Kabupaten Bogor Suluh Gembyeng Ciptadi; Fahira, Salsabila Raiqah; Qodriana, Novita; Manurung, Gunawan
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4592

Abstract

Kegiatan pemasaran saat ini tidak lagi bersifat konvensional, namun sudah memanfaatkan teknologi digital. Pengetahuan tentang pemasaran digital penting untuk dimiliki oleh berbagai pihak, termasuk pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA). Hal ini karena tidak sedikit dari usia mereka sudah mencoba untuk merintis usaha. Untuk itu, kegiatan pengabdian ini berupaya untuk menjangkau kalangan siswa-siswi di SMA Islam Terpadu An-Nafi di Ciseeng kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tujuan dari kegiatan edukasi ini adalah untuk memberi pemahaman agar siswa-siswi dapat memanfaatkan teknologi digital dalam kegiatan pemasaran. Metode edukasi dilakukan dengan mengadakan seminar di SMAIT An-Nafi yang diikuti oleh 120 peserta. Melalui kegiatan seminar, diharapkan para pelajar dapat memahami pemasaran digital dan menggunakannya dalam kegiatan pemasaran usahanya. Kata Kunci: Pemasaran digital, Pelajar SMA, Ciseeng Bogor
Implementasi Alat Penetas Telur Untuk Peternak Skala Kecil Eef syaifuloh; Yos Nofendri; Aldi fadillah; N, Kevin Sigit Dwi; Choirul Prayoga; Yoga Aditya; Oktarina Heriyani; Hendi Saryanto; Emilia Roza; M Mujirudin; Dwi Astuti; Atiqah Mutia
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4603

Abstract

Abstrak Permasalahan yang terjadi di peternakan pancoran adalah pembibitan dan minim pemahaman tentang menggunakan alat penetas telur. Keberhasilan dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat apabila permasalahan dalam peternakan tersebut dapat diatasi. Peternakan pancoran sebelumnya hanya dapat menambah populasi ayam sekitar 10 ekor dari telur sebanyak 30 butir dalam 1 kali periode penetasan dengan presentase keberhasilan 33% , kini peternakan pancoran dapat menambah populasi sebanyak 46 ekor dari telur sebanyak 77 butir dengan presentase keberhasilan 59%. Dapat terlihat perbedaan dalam menambah populasi sebelum adanya pelaksanaan pengabdian masyarakat dan setelah pelaksanaan pengabdian masyarakat. Peternakan pancoran saat ini sudah dapat menggunakan alat penetas telur dengan pemahaman pada saat kegiatan penyuluhan. Abstract The problems that occur in Pancoran chiken farms are breeding and lack of understanding about using egg incubators. problems with livestock can be overcome by the success of the campus in carrying out PKM Program. Previously, Pancoran farms could only increase the chicken population by around 10 from 30 eggs in 1 hatching period with a success percentage of 33%, now Pancoran farms can increase the population by 46 eggs from 77 eggs with a success percentage of 59%. success rate can be seen the difference in increasing the population before the implementation of community service and after the implementation of community service. Pancoran farms are now able to use egg incubators with understanding during counseling activities.
The Role of Ergonomic Position Training to Prevent Injury Among Manual Handling Workers in the Traditional Market in Yogyakarta Sugiyo, Dianita Sugiyo; Sutrisno, Resti Yulianti; Sutantri, Sutantri; Wandasari, Noven Tri; Riska Putri Rachmawati
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 5 No 1 (2023): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v5i1.4871

Abstract

Dampak pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia banyak mempengaruhi kehidupan masyarakat secara umum, tak terkecuali bagi para buruh gendong di Pasar Giwangan. Buruh gendong yang didominasi oleh kelompok wanita lanjut usia, dengan rentang usia rata-rata antara 40 sampai dengan 90 tahun, setiap hari rata-rata mengangkat beban 50 sampai dengan 90 kilogram. Pekerjaan ini memiliki potensi risiko cedera, yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari, juga kelangsungan pekerjaan dari para buruh gendong ini. Program pemberdayaan komunitas ini bertujuan untuk memberikan pemahaman pentingnya posisi ergonomis dalam melakukan pekerjaan buruh gendong di Pasar Giwangan. Program ini dilakukan dengan menggunakan metode sosialisasi dan pelatihan mengangkat barang dan bekerjasama dengan Majelis Lingkungan Hidup (MLH) Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa buruh gendong memahami cara mengangkat barang dengan benar. Harapannya, kondisi kesehatan buruh gendong secara umum pada akan meningkat dan dapat menghindarkan diri dari cedera.

Page 9 of 14 | Total Record : 138