cover
Contact Name
Suleha
Contact Email
suleha@umsrappang.ac.id
Phone
+6285342913951
Journal Mail Official
cakrawala@umsrappang.ac.id
Editorial Address
Jl. Angkatan 45 No 1A Lautang Salo Rappang
Location
Kab. sidenreng rappang,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Cakrawala Indonesia
ISSN : 25275151     EISSN : 26866471     DOI : -
Core Subject : Education,
Linguistics; phonology, morphology, syntax, discourse analysis, psycholinguistics, sociolinguistics, and critical discourse analysis. Literature: local literature studies, Indonesian literature, foreign literature studies, children literature, literature studies for character education, and other literature studies. Indonesian Language Teaching:curriculum development, learning methods, learning materials, learning media, assessment, Indonesian language learning across curricula, information and communications technology in Indonesian language learning, language skills, and other Indonesian language learning analyses.
Articles 139 Documents
Pengaruh Penggunaan Teknik Akrostik terhadap Keterampilan Menulis Puisi Siswa Kelas IV SD Negeri Jonjo 1 Ifrani, Sandra Nur; Razak, Nur Khadijah; Saeful, Muhammad
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.1964

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh penggunaan teknik akrostik terhadap keterampilan menulis puisi pada siswa kelas IV SD Negeri Jonjo 1. Berdasarkan hasil observasi peneliti di kelas IV SD Negeri Jonjo 1 menunjukkan bahwa Sebagian besar siswa mengalami kendala saat menulis puisi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Pre-eksperimental dengan hanya menggunakan kelas eksperimen tanpa adanya kelas kontrol. Berdasarkan hasil penelitian, rata-rata nilai pretest siswa adalah 47,14 sedangkan rata-rata nilai posttest siswa adalah 87,14. Kemudian hasil pengelolaan hipotesis menunjukkan nilai sig = <0.001, yang berarti lebih kecil dari 0.05 dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan teknik akrostik terhadap keterampilan menulis puis pada siswa kelas IV di SD Negeri Jonjo 1 Kabupaten Gowa.
Penamaan pada Komunitas Keluarga HMI Komisariat Ilmu Budaya Universitas Airlangga: Kajian Etnolinguistik Hermawan, Nuri
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.2013

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan berbagai penamaan pada komunitas Keluarga Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Ilmu Budaya Universitas Airlangga. Penamaan dalam komunitas ini mengarah pada penamaan panggilan yang kerap digunakan untuk menyapa antar anggota komunitas. Penelitian ini menggunakan pendekatan etnolinguistik sebagai pendekatan secara teoritis dan metode deskriptif kualitatif sebagai metode penelitian. Teori linguistik kebudayaan, penamaan, dan semantik digunakan sebagai panduan untuk menganalisis data yang diperoleh melalui pengamatan dan pencatatan dari grup WhatsApp Komunitas Keluarga HMI Komisariat Ilmu Budaya Universitas Airlangga. Nama-nama panggilan yang telah dikumpulkan diidentifikasi dan diklasifikasikan berdasarkan jenis-jenis dan makna nama-nama panggilan. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan bahasa yang ada pada penamaan komunitas tersebut tidak bisa dilepaskan dari sebuah budaya, nilai, norma, dan ideologi. Hasilnya pada penamaan yang ada pada komunitas itu terkandung sebuah budaya dan tertuang dalam bahasa yang syarat dengan makna dan nilai-nilai.
Peran Gender Feminin dalam Novel Surat Panjang Tentang Jarak Kita yang Jutaan Tahun Cahaya Islami, Elpi Nursat; Bahardur, Iswadi; Satini, Ria
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.1794

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis representasi peran gender feminin dalam novel Surat Panjang Tentang Jarak Kita yang Jutaan Tahun Cahaya karya Dewi Kharisma Michellia. Kajian dilakukan dengan menggunakan pendekatan teori peran gender dari Caroline Moser (1993), yang mengklasifikasikan peran perempuan ke dalam tiga kategori: peran reproduktif, produktif, dan kemasyarakatan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui kutipan naratif dalam novel dan dianalisis berdasarkan klasifikasi peran gender. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tokoh-tokoh perempuan dalam novel menjalankan peran yang kompleks. Peran reproduktif tercermin dalam aktivitas memasak, merawat keluarga, hamil, dan melahirkan. Peran produktif ditunjukkan melalui pekerjaan tokoh perempuan sebagai wartawan, dosen, penulis, dan reporter. Sementara itu, peran kemasyarakatan terlihat dalam keterlibatan perempuan pada kegiatan budaya, keagamaan, sosial, serta demonstrasi. Temuan ini mengindikasikan bahwa novel tidak hanya mencerminkan budaya patriarki, tetapi juga menyajikan perempuan sebagai subjek aktif yang mampu menegosiasikan perannya dalam masyarakat. Kajian ini memberikan kontribusi penting dalam memahami peran gender feminin dalam sastra dan realitas sosial Indonesia
Analisis Penggunaan Media Digital Guru Bahasa Indonesia di UPTD SMP Negeri 3 Parepare dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Tasrik, Andi Annisa; Usman, Usman; Sakaria, Sakaria
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.1919

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap praktik penggunaan media digital oleh guru Bahasa Indonesia di UPTD SMP Negeri 3 Parepare, meliputi: (1) pemanfaatan media pembelajaran digital, (2) penggunaan media sosial dalam proses belajar mengajar, dan (3) pemakaian mesin pencari sebagai sumber materi ajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan subjek guru Bahasa Indonesia. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru telah memanfaatkan media digital dalam pembelajaran, terutama video pembelajaran (YouTube, Instagram, TikTok) dan media visual (seperti Canva). Kendala utama yang dihadapi meliputi keterbatasan waktu, gangguan jaringan internet, serta kurangnya keterampilan teknologi. Untuk mengatasi hal tersebut, guru mengatur jadwal, mengikuti pelatihan, dan memanfaatkan platform digital gratis. Penggunaan media sosial seperti WhatsApp, YouTube, dan TikTok dinilai efektif karena informatif, menarik, dan mampu meningkatkan motivasi siswa. Sementara itu, dalam mencari referensi, guru menggunakan berbagai mesin pencari seperti Google, Google Scholar, Bing, Yahoo!, Brainly, ChatGPT, dan Scribd. Kendala yang dihadapi dalam pencarian informasi adalah kurangnya akurasi dan keterbatasan referensi. Guru mengatasinya dengan memilih sumber yang telah diverifikasi.
Strukturalisme Genetik pada Novel ‘Sang Alkemis’ Karya Paulo Coelho (Kajian Sosiologi Sastra) Idrus, Muhammad Ainun; Karman, Andi Karman; Abidin, Aslan; Ramli, Ratu Bulkis; Ecca, Suleha
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.1711

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis novel Sang Alkemis karya Paulo Coelho dengan menggunakan teori strukturalisme genetik kajian sosiologi sastra. Novel Sang Alkemis karya Paulo Coelho dianalisis berdasarkan fakta kemanusiaan, subjek kolektif dan juga pandangan dunia. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan alur analisis yaitu kondensasi data, penyajian data, dan penyimpulan. Proses analisis dilakukan dengan menghimpun data temuan berupa kata, frasa, klausa, kalimat dan paragraf yang terdapat pada objek penelitian. Pada penelitian ini ditemukan fakta kemanusiaan, subjek kolektif, dan pandangan dunia yang terdapat pada novel Sang Alkemis karya Paulo Coelho. Fakta kemanusiaan yang ditemukan berupa serangkaian perilaku yang sifatnya individual dan juga sosial. Kemudian subjek kolektif tergambarkan pada perilaku individu sebagai sebuah kolektivitas yang saling berkaitan. Sedangkan pandangan dunia menjelaskan mengenai kemiripan stigma dan cara berpikir masyarakat pada novel Sang Alkemis dengan realitas sosial yang terjadi di dunia nyata.
Transformasi Makna Kata dalam Interaksi Digital pada Generasi Alpha Faradillah, Asirah; Aminah, Sitti; Nurcaya, Nurcaya
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengkaji fenomena transformasi makna kata yang terjadi dalam interaksi digital pada generasi Alpha, yaitu generasi yang lahir dan tumbuh di tengah perkembangan teknologi informasi dan media sosial. Dalam kajian ini, penulis menggunakan pendekatan semantik dan teori inovasi linguistik dari David Crystal, yang memandang bahasa sebagai sistem yang terus berubah seiring perkembangan zaman dan media komunikasi. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, pencatatan, dan tangkapan layar gambar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa transformasi makna kata merupakan bentuk inovasi linguistik yang dipengaruhi oleh interaksi digital, dan menjadi cerminan dari dinamika sosial, budaya, serta identitas generasi Alpha. Temuan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap kajian semantik modern serta pemahaman yang lebih luas mengenai perkembangan bahasa dalam era digital.Tiktok dengan cara melakukan observasi pada setiap kalimat di postingan pengguna Generasi Alpha lalu melakukan tangkapan layar pada setiap kata gaul yang ditemukan selanjutnya dianalisis. Ditemukan pada penggunaan kalimat gaul oleh remaja Gen alpha, bahasa gaul menjadi lebih spesifik diperuntukkan kepada kelompok tertentu untuk saling mengerti serta membuat percakapan terasa lebih dekat dan santai.
Analisis Nilai Edukatif dalam Novel “5 cm” Bagaskara, Bagaskara; Mahmud, Nurlaelah; Hanafi, Muhammad
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.2125

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai edukatif dalam novel 5 cm karya Donny Dhirgantoro. Penelitian ini menggunakan metode deksriptif dengan pendekatan kualitatif. Fokus penelitian ini adalah nilai edukatif pada novel 5 cm karya donny dhirgantoro. Data penelitian ini terdiri dari dialog, kalimat, dan kata-kata yang berasal dari narasi yang menggambarkan nilai-nilai pendidikan yang ditemukan dalam Novel Donny Dhirgantoro dengan judul novel “5 cm”. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan berupa baca, simak, dan catat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai edukatif pada novel 5 cm merupakan sebuah interaksi yang mengandung maksud atau makna yang ingin disampaikannya. Adapun data yang diperoleh pada penelitian ini yaitu Nilai Pendidikan Religius terdapat 96 data, nilai Pendidikan moral terdapat 79, nilai pendidikan sosial terdapat 88 data, nilai Pendidikan budaya terdapat 88 data.
A Struktur Kalimat Berpredikat Selain Verba pada Cerita Bersambung (Cerbung): Kajian Sintaksis PRAKOSO, BAGUS
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.1770

Abstract

Penelitian ini mengkaji keberlakuan predikat selain verba dalam bahasa Indonesia, khususnya yang berupa adjektiva dan nomina pada cerita bersambung (cerbung). Kalimat dalam bahasa Indonesia secara umum terdiri dari subjek, predikat, objek, dan pelengkap, yang mana predikat sering kali diisi oleh verba. Hal itu didukung oleh ahli bahasa yang menyatakan bahwa predikat biasanya diisi oleh verba. Namun, terdapat kondisi-kondisi tertentu di mana predikat dalam kalimat diisi oleh adjektiva atau nomina. Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mendeskripsikan bentuk predikat selain verba dalam cerbung, (2) mendefinisikan penggunaannya, (3) serta mengidentifikasi kontruksi kalimat yang melibatkan adjektiva dan nomina sebagai predikat. Pendekatan yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan metode analisis data agih dan teknik simak catat. Data yang digunakan berasal dari cerbung berjudul My Home is Pilot episode 1 sampai 5. Hasil penelitian ini menunjukan adanya penggunaan predikat dengan kategori adjektiva, frasa adjektiva, nomina, dan frasa nomina. Keberlakuan predikat selain verba lebih mudah ditemukan pada ragam bahasa informal karena memiliki karakteristik subjektif, kreatif, inovatif, dan imajinatif. Pola kontruksi pada yang ditemukan predikat selain verba adalah S-P-O, S-P, S-O-
IMPLEMENTASI BAHASA GAUL PADA SOSIAL MEDIA INSTAGRAM KAJIAN CAPTION DAN KOMENTAR Sari, Vivi Putri Etika
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jci.v10i1.1958

Abstract

Implementasi Bahasa Gaul Pada Sosial Media Instagram Kajian Caption Dan Komentar. Riset menganalisis penerapan tata bahasa gaul sosmed instagram fokus caption dan komentar. Penerapan riset kualitatif, metode deskriptif pragmatik dan sosiolinguistik, data dari 20 postingan. Kontribusi mendasar karakteristik bahasa gaul, pengembangan linguistik dan komunikasi. Hasil riset pada sosmed instagram menunjukkan 75% pengguna menggunakan bahasa gaul dalam caption dan komentar. Bahasa gaul dominan digunakan untuk berinteraksi antarteman (60%) dan menunjukkan ekspresi diri (20%). Singkatan seperti TB, SM, GG (40%); istilah informal "Gue", "Lu", "Keren" (30%) merupakan paling populer. Penggunaan bahasa gaul mempengaruhi interaksi sosial (80%) dan membentuk identitas online (15%). Perlu edukasi dan kesadaran mendalam pada sistem penerapan tata berbahasa keren yang tepat berkesantunan.
Anakes Berbahasa Submateri Cerita Imajinatif Wacana Narasi Peserta Didik VII SMPN 1 Sanankulon Angkatan 2024/2025 Isnaini, Indah Fitria
Cakrawala Indonesia Vol 10 No 1 (2025): Mei-Oktober
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan utama pengkajian berupaya menganalisis kekeliruan menulis/mengetik kalimat/frasa/kata, bahasa dan berbahasa yang ditemukan dalam teks naratif siswa kelas tujuh di SMPN 1 Sanankulon dan mengeksplorasi implikasinya. Penelitian ini secara khusus meneliti berbagai aspek kesalahan ejaan, termasuk tata cara menulis huruf dan penanda kata atau kalimatmya. Strategi riset berbasis qualitative deskriptif, sumber data terdiri dari teks naratif yang dihasilkan oleh siswa kelas tujuh di SMPN 1 Sanankulon. Penafsiran data-data temuan berupa teks dan konteks dianalisis merujuk standart teori Milees-Huberman, melalui tahapan reduksi data, penyajian, dan kesimpulan. Temuan menunjukkan bahwa kesalahan ejaan yang paling umum melibatkan penulisan huruf, yang mencakup 28 kesalahan (40%), diikuti oleh penggunaan kata dengan 27 kesalahan (38,5%), dan tanda baca dengan 15 kesalahan (21,5%). Akibatnya, jenis kesalahan ejaan yang paling sering diidentifikasi terkait dengan penulisan huruf, khususnya yang menyangkut huruf kapital. Oleh karena itu, penting untuk mengajarkan sistem penulisan berdasarkan PUEBI sesuai dengan standar penulisan akademis yang ditetapkan.