cover
Contact Name
Basiron
Contact Email
-
Phone
+6285800057724
Journal Mail Official
jadimas765@gmail.com
Editorial Address
Kantor Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (UPPM) STKIP PGRI Tulungagung Jalan Major Sujadi Timur 7, Plosokandang, Kedungwaru Tulungagung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur 66229
Location
Kab. tulungagung,
Jawa timur
INDONESIA
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat)
Published by STKIP PGRI Tulungagung
ISSN : -     EISSN : 26139103     DOI : https://dx.doi.org/10.29100/j-adimas
J-Adimas; Pengabdian Kepada Masyarakat menerbitkan karya ilmiah seputar Pengabdian Kepada Masyarakat. J-Adimas mendukung analisis kegiatan yang berkaitan dengan hilirisasi dari hasil penelitian menjadi segala sesuatu yang berdayaguna secara langsung kepada masyarakat sesuai kaidah pengabdian kepada masyarakat. J-Adimas ini membatasi pengabdian masyarakat yang berada dalam ruang lingkup bidang: Pembangunan manusia dibidang pendidikan dan Sosio-Humaniora, Pengentasan kemiskinan, Pengelolaan wilayah pedesaan dan pesisir berkearifan lokal.
Articles 305 Documents
PENINGKATAN PRODUKTIVITAS PRODUKSI DAN VOLUME PENJUALAN PRODUK HANDY CRAFT UKM MELALUI PEMBINAAN LEGALISASI PRODUK DAN MANAJEMEN KUALITAS PRODUK Hasib, Mohammad
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v2i2.311

Abstract

Faktor dominan yang menjadi permasalahan pada mitra yaitu sentra Usaha Kecil Menengah yang memproduksimakanan ringan tradisional yaitu dalam melakukan usahanya produk tersebut belum legal, belum diberi la-bel/merk produk dagang, sehingga makanan Handy Craft tersebut sulit dikenal konsumen/kalangan masyarakatluas. Selain itu, kendala lainnya dari kegiatan memproduksi makanan tersebut adalah belum adanya manajemendalam pengelolaannya, sehingga produk tersebut belum mempunyai kualitas yang baik, hanya dijual/dipasarkansecara terbatas pada kalangan tertentu saja misalnya di tetangga sekitar, teman kantor dan On line melaluiFacebook, BBM dengan harga relatif menangah. Kegiatan ini dalam rangka upaya memberikan alternative so-lusi permasalahan yang dihadapi mitra yakni produk handy craft dengan menghasilkan produk yang bermerekdan legal, upaya penjualan yang optimal, dan manajemen kualitas produk yang baik, sehingga dapat meningkat-kan volume penjualan sehingga berimplikasi pada peningkatan kesejahteraan mitra. Luaran yang diharapkandapat terwujud dari kegiatan ini adalah : (1) Produk handy craft yang dihasilkan mitra menjadi bermerek danlegal atau memiliki dasar hukum yang bisa dipertanggungjawabkan, (2) Terciptanya produk handy craft darimitra yang berkualitas dan dapat bersaing dengan kompetitor (3) Meningkatknya volume penjualan produkhandy craft dari mitraKata Kunci: Produk Handy Craft Legalisasi Produk, Manajemen Kualitas, Peningkatan Penjualan.
Pengenalan Vocabulary Bahasa Inggris Bagi Calon Tenaga Kerja Indonesia ROISTIKA, NIA
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 5, No 2 (2017)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v5i2.629

Abstract

Abstrak Tenaga kerja Indonesia merupakan penyumbang devisa negara terbanyak. Sebelum berangkat ke luar negeri untuk bekerja, mereka akan dididik keterampilan guna menjadi tenaga kerja yang professional dan berkualitas. Salah satunya adalah dengan dibekali kemampuan berbahasa asing yakni kemampuan bahasa Inggris. Salah satu penyalur tenaga kerja Indonesia adalah PT. Hanaco Sukses di Desa Ngrendeng Kecamatan Tulungagung. Tenaga kerja di tempat ini diberikan pelatihan yaitu pengenalan vocabulary bahasa Inggris yang dikhususkan pada vocabulary dalam pemakain seharihari. Pembekalan vocabulary bahasa Inggris ini penting untuk membangun kemampuan berbicara kepada orang lain. Tujuan utama pelatihan ini adalah memberikan alternatif pemecahan masalah dalam kemampuan calon tenaga kerja Indonesia berkenaan tentang vocabulary bahasa Inggris. Metode pelatihan bagi calon tenaga kerja Indonesia ini melalui penyediaan media pembelajaran berupa gambar dan vocabulary secara langsung dalam bahasa Inggris. Luaran yang diharapkan dapat terwujud dari kegiatan ini adalah meningkatnya kemampuan bagi para calon TKI di PT. Hanaco Sukses ini dalam mengenali aneka vocabulary pada bahasa Inggris. Luaran lainya berupa artikel ilmiah yang dipublikasikan dalam: 1) jurnal ilmiah lokal “Jurnal Ilmiah Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STKIP PGRI Tulungagung”.Kata Kunci : Pengabdian masyarakat, Pelatihan Vocabulary, calon TKI
Pelatihan Penggunaan Bahasa Kelas (Classroom Language) Dalam Pembelajaran Bahasa Inggris di Sekolah Dasar di Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung Nugrahini, Yulia; Gufron, Moh
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 7, No 1 (2019): In Press
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v7i1.1152

Abstract

ABSTRAK       Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan tujuan menambah pengetahuan dan  keterampilan guru Bahasa Inggris kepada guru tingakat Sekolah Dasar pada Kecamatan Gondang pada khususnya. Classroom Language ini berupa kata perintah yang bisa di gunakan guru Bahasa Inggris di dalam menyampaikan pelajaran kepada siswa dengan sederhana sehingga siswa bisa mengerti maksud perintah itu dan menambah kosa kata pada siswa. Pelatihan ini dilakukan dengan metode cerah dan diskusi saat penyampaian materi. Setelah penyampaian materi para guru membuat Rencana Pembelajaran dan praktek untuk peer teaching dengan rekan guru. Hasil yang di harapakan adalah Rencana Pembelajaran yang sudah di buat dapat di gunakan untuk seluruh Guru Bahasa Inggris di Kecamatan Gondang pada khususnya. Kata Kunci: Penggunaan Bahasa Inggris, Classroom Language, Pembelajaran
PENINGKATAN PERAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM PENYUSUNAN BAHAN AJAR PPKn BAGI GURU SMA DI KABUPATEN TULUNGAGUNG ASRORI, MUHAMAD ABDUL ROZIQ
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 3, No 2 (2015)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v3i2.302

Abstract

Penggunaan IT dalam pembelajaran di Sekolah Menengah Atas (SMA), khususnya bidang PPKn pada SMA di Kab.Tulungagung tidak berkembang dengan baik. Dari wawancara yang dilakukan dengan guru-guru diperoleh kesimpulanbahwa guru tidak begitu menguasai penggunaan IT untuk meningkatkan menggunakan papan tulis. Berdasarkan hal di atas,maka untuk meningkatkan mutu proses pembelajaran PPKn maka diberikan suatu pengetahuan dan keterampilan dalampembuatan dan penggunaan IT dalam bidang PPKn. Dalam ha1 ini, Jurusan PPKn STKIP PGRI Tulungagung telahmelakukan program pengabdian pada masyarakat dengan judul Pelatihan IT Dalam Pembuatan Media Pembelajaran UntukGuru SMA se-Kab. Tulungagung. Kegiatan ini ditujukan kepada guru-guru PPKnSMA Se-Kab. Tulungagung, sehinggadiharapkan para guru tersebut dapat menjadi pionir di sekolahnya masing-masing dalam penggunaan media berbasis IT bagipara guru dan siswa di sekolah tersebut.Dalam pelatihan ini ada beberapa ha1 yang dapat menjadi catatan, yaitu :(a) Tingginya minat dan keseriusan para guruyang telah mengikuti program pelatihan ini. (b) Keterampilan peserta yang masih rendah. (c) Jumlah dari peserta yang masihsedikit.Dari hasil pelatihan ini dapat disimpulkan bahwa, pemilihan materi dan penjelasan yang diberikan cukup memotivasi paraguru untuk tetap serius mengikuti materi yang diberikan sehingga diharapkan peserta dapat menularkan ilmu yang telahdidapat untuk rekan-rekannya di sekolah. Kemudian pelatihan yang diberikan ini baru untuk tingkat pemula, diharapkan jikaada kesempatan, para guru akan diundang lagi mengikuti pelatihan untuk materi yang lebih tinggi.Kata Kunci: IT, PPKn
Pelatihan General Conversation Bahasa Inggris Kepada Calon TKI di Wilayah Desa Ngrendeng, Dusun Gatak, Kecamatan Gondang, Tulungagung RAHADIANTO, PIPING
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 4, No 2 (2016)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v4i2.604

Abstract

ABSTRAK Tri Dharma perguruan tinggi merupakan tanggung jawab serta tiga pilar dasar pola pikir yang harus diterapkan dan dilaksanakan perguruan tinggi secara simultan dan bersama – sama baik oleh mahasiswa dan para dosen(seluruh sivitas akademik). STKIP PGRI Tulungagung merupakan salah satu lembaga pendidikan tinggi yang ada di Tulungagung, Jawa Timur. Yang keberadaannya menjadi salah satu central perhatian di dalam dunia pendidikan, STKIP PGRI Tulungagung sehalnya institusi – institusi pendidikan tinggi lain, mengemban amanat penting dalam pemberdayaan serta pengembangan sumberdaya manusia melalui program Tri Darma Perguruan Tinggi dengan penyelenggaraan pendidikan, pelatihan serta pengabdian kepada masyarakat. Program Pengabdian Masyarakat ini khalayak sasarannya adalah calon TKI di wilayah Desa Ngrendeng, Dusun Gatak, Kecamatan Gondang, Tulungagung. Tujuan dan manfaat dari program ini ialah meningkatkan kemampuan calon TKI dalam berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris. Serta mengembangkan pengetahuan calon TKI tentang bagaimana kaidah yang benar dalam berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Kata Kunci: General Conversation, Bahasa Inggris, Calon TKI
Pendampingan Praktik Membuat Bahan Ajar Pada Mata Pelajaran IPS Pada Guru SD Petra Tulungagung Agatha, Maria
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 6, No 1 (2018)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v6i1.969

Abstract

ABSTRAKPenjabaran dari UU No. 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, mendasarkan pada profesionalisme guru, yaitu standar kompetensi yang harus dikuasai seorang pendidik (guru). Dijelaskan, standar kompetensi yang harus dimiliki guru mencakup empat jenis kompetensi yaitu: kompetensi pedagogik, kepribadian, profesional, dan sosial. Untuk menunjang hal tersebut perlu dilakukan suatu kegiatan yang mampu meningkatkan pemahaman dan keterampilan para guru dalam mengembangkan profesionalismenya, khususnya dalam pengembangan bahan ajar inovatif. Hal ini akan dilakukan melalui kegiatan pengabdian pada masyarakat (P2M) sebagai salah satu kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang mutlak dilakukan oleh dosen. Kegiatan P2M ini akan dilakukan di SD Petra Tulungagung. Khalayak yang menjadi sasaran kegiatan ini adalah para guru SD Petra Tulungagung yang diambil secara acak. Kegiatan ini berupa lanjutan dari kegiatan P2M sebelumnya yang sudah berhasil melatih para guru dalam membuat bahan ajar inovatif. Kegiatan P2M yang diusulkan ini menekankan pada kemampuan dan keterampilan para guru dalam mengimplementasikan bahan ajar inovatif yang telah dibuat pada kegiatan sebelumnya, dalam kelas yang mereka ajar. Key Words : Pendampingan, Membuat Bahan Ajar, Mata Pelajaran IPS
Media Pembelajaran Inovatif House Of Multiplication Bagi Siswa Sdn Sidorejo Sebagai Upaya Hitung Cepat Perkalian Suriyah, Puput; Indriani, Ari; Novianti, Dwi Erna; Rohman, Nur
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 6, No 2
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v6i2.881

Abstract

ABSTRAKSebagian peserta didik mengatakan bahwa matematika itu abstrak, karena terdiri dari angka dan simbol. Sebagai pemerhati pendidikan di bidang matematika ini menjadi tugas besar untuk mengubah pemikiran tersebut bahwa matematika itu digunakan dalam kehidupan sehari-hari dan nyata adanya. Media pembelajaran inovatif merupakan sarana untuk menyampaikan bahwa matematika itu nyata, asyik dan menyenangkan tentunya. SDN Sidorejo merupakan sekolah yang terletak di Kecamatan Sukosewu Bojonegoro dimana penggunaan media pembelajaran dalam pembelajaran matematika masih jarang dilakukan. House of Multiplication merupakan media dalam bentuk permainan membentuk deret angka secara horizontal, vertikal maupun diagonal,dimana untuk mendapatkan masing-masing deret angka tersebut pemain harus melakukan perkalian yang bersesuain dengan papan angka yang sudah disediakan. Hasil pelatihan ini dianalisis dengan pendekatan kualitatif (berdasarkan observasi dan wawancara) menunjukkan bahwa semua peserta telah mendapat pengetahuan dan keterampilan terkait aplikasi media pembelajaran House of Multiplication. Media yang dipresentasikan ini mendapat respon positif dari peserta didik maupun guru di SDN Sidorejo. Peserta didik sangat antusias dalam belajar menggunakan media tersebut, belajar adalah sesuatu yang menyenangkan. Bagi guru bisa menjadikan motivasi untuk senantiasa menggunakan cara-cara baru utamanya dalam pengaplikasian media pembelajaran inovatif di kelas. Kata kunci : Media Pembelajaran Inovatif, House of  Multiplication, Hitung Cepat Perkalian
PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA INTERAKTIF BERBASIS POWERPOINT BAGI GURU-GURU SMP/ MTs SE-KECAMATAN KALIDAWIR TULUNGAGUNG HASTARI, RATRI CANDRA
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v1i1.317

Abstract

Kegiatan pengabdian yang dilaksanakan pada guru-guru matematika SMP/MTs di KecamatanKALIDAWIR telah berlangsung dengan baik. Hal ini terlihat dari animo guru untuk mengikuti kegiatanpelatihan sangat tinggi. Hal ini mengindikasikan bahwa para guru menyambut positif kegiatan yangtelah dilakukan. Sesuai dengan harapan para sekolah, mereka sangat mengharapkan adanyakegitan-kegiatan yang sifatnya memberi penyegaran bagi para guru di daerah ini, baik terkait denganpendalaman materi bidang studi ataupun terkait dengan metode mengajar dan media pembelajaran.Kepala sekolah dan guru-guru menyambut antusias terkait pelaksanaan kegiatan ini dan berharappelaksanaan kegiatan dapat dilakukan secara kontinu untuk membantu meningkatkan kualitasguru-guru yang mengabdi di daerah. Kepala Sekolah juga berharap ada kegiatan serupa yang khususuntuk membimbing guru-guru dalam persiapan pelaksanaan olimpiade bagi peserda didik. Dalamkegiatan pelatihan, para guru sangat antusias dalam mempraktekkan media-media pembelajaranberbasis IPTEK yang telah disiapkan. Dengan demikian kegiatan pengabdian ini telah berlangsungdengan baik.Kata Kunci: Media Pembelajaran
Peningkatan Kapasitas Produksi Melalui Penerapan Alih Teknologi Pada Usaha Mikro Keripik Singkong Rijanto, Achmad; Rahayuningsih, Suesthi
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 6, No 1 (2018)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v6i1.676

Abstract

ABSTRAKTujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kapasitas produksi pada usaha mikro keripik singkong di desa Sumberjati kecamatan Jatirejo kabupatem Mojokerto provinsi Jawa Timur, melalui alih teknologi alat perajang keripik singkong dari jenis translasi ke jenis rotasi. Metode yang digunakan adalah pelatihan dan pendampingan kepada pemilik usaha mikro. Hasil yang dicapai dari pengabdian ini adalah adanya peningkatan kapasitas produksi perajangan keripik singkong, dengan perbandingan 1:4. Artikel ini merupakan bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat, Program Kemitraan Masyarakat (PKM) internal Universitas Islam Majapahit yang berjudul PKM Usaha Mikro Keripik Singkong di Desa Sumberjati Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto Provinsi Jawa Timur. Kata kunci      :           peningkatan, kapasitas produksi, alih teknologi, usaha mikro,  keripik singkong
Workshop Penyusunan Penelitian Tindakan Kelas Pada MGMP Bahasa Inggris Tingkat SMA Kabupaten Tulungagung Gumilang, Willy Anugrah; Hanafi, Moh; Sukma, Antonious Ari
J-ADIMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : (STKIP) PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/j-adimas.v2i2.1393

Abstract

ABSTRAKKegiatan pengabdian ini bertujuan meningkatkan pemahaman dan ketrampilan guru SMA dalam menyusun proposal dan melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas melalui pelatihan di sekolah. Kegiatan dilaksanakan di STKIP PGRI Tulungagung dengan sasaran kegiatan guru-guru SMA Negeri. Materi pelatihan penelitian tindakan kelas meliputi: Jenis-jenis Penelitian Pendidikan, Pengertian dan Karakteristik PTK, Penyusunan Proposal PTK, Pelaksanaan PTK, dan Penyusunan laporan PTK. Untuk menumbuh kembangkan budaya meneliti di sekolah dan meningkatkan partisipasi kegiatan PTK yang dilakukan di dalam kelas tanpa harus meninggalkan kegiatan PBM di kelas. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pemahaman dan keterampilan guru SMA yang mengikuti pelatihan ini dalam memahami penelitian tindakan kelas. Pelatihan mempunyai efektivitas dan efisiensi yang tinggi karena guru memang membutuhkan materi pelatihan Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Kata Kunci: Workshop, PTK, MGMP Bahasa Inggris

Page 7 of 31 | Total Record : 305