cover
Contact Name
Dede Salim Nahdi
Contact Email
educatio@unma.ac.id
Phone
+6285224977367
Journal Mail Official
educatio@unma.ac.id
Editorial Address
Gedung Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Majalengka Jl. KH. Abdul Halim No. 103 Majalengka 45418
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Educatio FKIP UNMA
Published by Universitas Majalengka
ISSN : 24599522     EISSN : 25486756     DOI : http://dx.doi.org/10.31949/educatio
Core Subject : Education,
Education curriculum, instruction, learning, policy, preparation of teachers, Learning Media, Development Subject of Education, and Management of Education
Articles 1,180 Documents
Pengembangan Media Lagu Mabar Dalam Mata Pelajaran Matematika Kelas 1 Sekolah Dasar Untuk Meningkatkan Kemampuan Problem Solving Peserta Didik Wulandari, Rasel; Setiawan, Yohana
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8449

Abstract

Mengajar matematika tidak hanya dengan rumus tetapi juga bisa menggunakan lagu. Media pembelajaran sangat dibutuhkan sebagai media proses pembelajaran di sekolah, khususnya kelas 1 SD dalam materi mengenal bangun ruang. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah metode Research and Development (R&D) dari Sukmadinata tiga tahap, yaitu Studi Pendahuluan, Pengembangan Model, dan  Uji Model. Kemudian dipadukan dengan model pengembangan ADDIE (Anylisis, Design, Development, Implementation dan Evaluation). Media yang dikembangkan berupa lagu anak-anak berjudul "MABAR". Media ini digunakan dalam materi pengantar untuk mengajar kelas 1 di SD Negeri 2 Ujungwatu. Lagu MABAR dinyatakan layak oleh ahli materi dan ahli media dengan presentase 97% dan 93% dengan kriteria sangat valid dan lagu MABAR dalam aspek pemecahan masalah telah dinilai oleh ahli materi dan media dengan rata-rata 97,5% dengan kriteria sangat valid. Lagu MABAR juga dinyatakan praktis oleh guru dan siswa yang memiliki rata-rata presentase 100% dengan kriteria sangat valid. Dengan menggunakan uji independent sample t-test memperoleh keefektifan dengan hasil signifikan 0,031 sehingga lagu MABAR efektif untuk digunakan.
Pengembangan Media Manipulatif Kebun Hitung Pada Materi Penjumlahan Susun Untuk Meningkatkan Kemampuan Problem Solving Siswa Kelas 2 Sekolah Dasar Sari, Rachelia Anggita; Setiawan, Yohana
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8458

Abstract

Kemampuan memecahkan masalah dalam pembelajaran abad 21 mempunyai kedudukan penting dalam matematika dan kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, penting untuk membekali kemampuan pemecahan masalah siswa dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini menghasilkan media pembelajaran manipulatif bernama KEBUN HITUNG yang dapat membantu siswa untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematisnya. Metode penelitian ini menggunakan langkah pengembangan oleh Sukmadinata dengan menggunakan tiga tahap 1) studi pendahuluan, 2) pengembangan, dan 3) pengujian. Kemudian dipadukan dengan model pengembangan ADDIE yaitu anylisis, design, development, implementation dan evaluation. Penelitian ini membuat media manipulatif bernama KEBUN HITUNG yang berisi materi penjumlahan susun untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa kelas 2 di SD Negeri 02 Ujungwatu. Hasil penelitian ini menghasilkan media KEBUN HITUNG yang memperoleh skor validasi ahli materi sebesar 97,4% dan skor sebesar  85% oleh ahli media dengan sangat valid untuk digunakan dalam pembelajaran matematika. Selain itu, media KEBUN HITUNG mampu meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa dengan skor rata-rata 88% yang berikan oleh ahli media dan materi dengan kriteria sangat valid. Kemudian dengan menggunakan uji independent sample t-test memperoleh keefektivan dengan hasil signifikaan sebesar 0,409 sehingga media KEBUN HITUNG dinyatakan efektif digunakan dalam pembelajaran.
Upaya Peningkatan Kualitas Passing Dalam Olahraga Futsal Melalui Permainan 1 dan 2 Junaidi, Muhammad; Mushofi, Yuskhil; Junaidi, Ahmad; Winarno, Winarno; Rohmah, Laila Nur; Lufthansa, Luthfie
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8487

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas keterampilan passing dalam olahraga futsal melalui latihan permainan 1 dan 2. Penelitian menggunakan metode penelitian tindakan (action research) dengan melibatkan 17 siswa yang mengikuti ekstrakurikuler futsal sebagai sampel. Tes passing dilakukan sebelum tindakan (pre-test) dan pada setiap akhir siklus untuk mengukur perkembangan kemampuan passing. Hasil pre-test menunjukkan bahwa hanya 41,1% dari pemain yang mencapai ketuntasan, sementara 58,9% belum tuntas. Setelah penerapan latihan permainan 1 dan 2 pada siklus pertama, persentase ketuntasan meningkat menjadi 52,9%. Pada siklus kedua, seluruh pemain mencapai ketuntasan dengan persentase 100%, menunjukkan peningkatan sebesar 47,1% dibandingkan siklus pertama. Refleksi dari siklus pertama menunjukkan bahwa keterampilan passing pemain meningkat, mereka lebih aktif mencoba, dan lebih percaya diri. Siklus kedua memperlihatkan efektivitas yang lebih tinggi dari latihan ini, dengan seluruh pemain mencapai ketuntasan. Kesimpulannya, latihan passing dengan metode permainan 1 dan 2 terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan passing pemain futsal. Rekomendasi diberikan kepada pelatih dan pemain futsal untuk mengimplementasikan metode latihan ini guna mencapai hasil yang lebih baik dalam keterampilan passing. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan teknik dasar futsal yang lebih baik melalui latihan yang terprogram dan berkelanjutan.
Development of Arduino Uno-Based Free Fall Motion Props to Increase Learning Motivation Towards Practicum Results of 11th Grade Students Firdaus, M. Arya; Subhan, Subhan; Arisandi, Nabila Dea; Zulkarnain, Zulkarnain; Hamzah, Hamzah; Sabaryati, Johri
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8494

Abstract

Research has been conducted on the development of Arduino Uno-based Free Fall Motion (FFM) teaching aids to increase learning motivation towards the results of practicum for 11th grade students of MAN 1 Mataram. This study aims, (1) to design arduino-based teaching aids on free fall motion (FFM) material, (2) to determine the validity level of teaching aids to 3 media experts and 3 material experts, (3) to determine the increase in student learning motivation, (4) to determine the results of student practicum, and (5) to determine the effect of learning motivation on student practicum results. This type of tool development is Research and Development (R&D). the subject model of this research is MAN 1 MATARAM students as many as 35 students. The instrument used was a questionnaire. The development model in this study uses a 3D model. 3D development model (ThreeD). This model is a modification of the Thiagarajan model which includes 4 stages called the 4D (Four-D) model. Based on the research objectives, a student's practicum teaching aid on GJB material was made. Based on the validity test results, the teaching aids are suitable for use as learning media in class 11 MAN 1 Mataram. Furthermore, the results of motivation based on the value before applying FFM props amounted to 51.60% (pretest). While the interpretation after the practicum (posttest) was 90.44% and the N-Gain was 0.46. This means that there are changes in learning activities in students. For the results of student practicum through the satisfaction interval with a very high category of 11 students, a high category of 23 students, a low category of 1 student and very low 0 students.  Meanwhile, the correlation of learning motivation to student practicum results shows rcount> table (0.450>0.344) and obtained tcount> table (2.895>2.035). From the truth value of the hypothesis it can be concluded that there is an influence between learning motivation (X) and practicum learning outcomes (Y) on GJB material.
Peran Keluarga Dalam Mengatasi Dampak Negatif Dari Pergaulan Bebas Rondonuwu, Debora Jesika; Bokian, Gratia Marzianda; Kasingku, Juwinner Dedy
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i3.8497

Abstract

Salah satu masalah sosial yang paling memprihatinkan dalam budaya modern saat ini adalah pergaulan bebas, terutama di kalangan anak muda. Artikel ini membahas pentingnya peran keluarga, khususnya orang tua, dalam mengurangi dampak buruk pergaulan bebas. Metodologi penelitian yang digunakan adalah kualitatif-deskriptif, dengan riset kepustakaan sebagai sumber utama. Artikel ini menguraikan definisi keluarga, fungsi keluarga, dan tipe-tipe keluarga berdasarkan informasi dari berbagai sumber dan temuan studi. Selain itu, ciri-ciri pergaulan bebas dan variabel-variabel yang mempengaruhinya juga dijelaskan secara mendetail. Dampak dari pergaulan bebas, seperti bahaya kesehatan, kehamilan yang tidak diinginkan, dan ketergantungan emosional, turut dibahas untuk memberikan perspektif yang lebih menyeluruh. Artikel ini menekankan pentingnya peran keluarga dalam mencegah pergaulan bebas melalui penanaman nilai-nilai moral yang kuat, pengawasan terhadap perilaku anak, dan pemberian pendidikan seksual yang tepat. Tujuan utama dari artikel ini adalah untuk menekankan pentingnya keluarga dalam membentuk karakter moral anak dan mencegah remaja terlibat dalam perilaku pergaulan bebas yang berbahaya. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih mendalam mengenai peran keluarga dalam menjaga moralitas dan kesehatan generasi muda.
Needs Analysis of Multimodal-Based Reading Comprehension Teaching Materials for Level A1 French Language Education Study Program Students Ekowati, Sri Harini; Andika, Yunilis
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i3.8498

Abstract

This study aims to obtain information about French Language Education Study Program students' perception of using multimodal texts in Réception Écrite (RE) learning or reading, followed by a needs analysis of multimodal text-based teaching materials. Réception Écrite learning is currently carried out using the book Alter Ego Plus A1. The book is not multimodal. Therefore, it is necessary to develop teaching materials for multimodal-based Réception Écrite courses. Questionnaires were employed to get students' perceptions of the need for multimodal-based Réception Écrite teaching materials. The respondents to this questionnaire were 40 students for the 2021 academic year. The questionnaire employed has been validated by experts. The data obtained from the questionnaire were analyzed using descriptive statistics by calculating percentages. Generally, students already knew and understood a multimodal text. However, in the Réception Écrite course, only 40% of students studied multimodal texts. Students agreed to the use of multimodal texts. They needed multimodal-based Reception Ecrite teaching materials because, currently, there were no multimodal-based textbooks in the French Language Education Study Program. The development of multimodal-based teaching materials in the Réception Écrite course in the French Language Education Study Program must be carried out because this learning provides many benefits to students and lecturers. Benefits for students include interesting, easy to understand, not boring, encouraging students, fun, and others
Aplikasi Peran Pendidikan Etika Politik Pada Fenomena Politik Identitas di Pemilu 2024 Maruapey, Husein; Andani, Herli; Nursahwa, Shifa; Sa’diah, Halimatu; Paujiah, Nur Santi
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i3.8518

Abstract

Indonesia merupakan negara luas dengan banyaknya jumlah penduduk, memiliki 17.001 pulau yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia yang sangat beragam etnis, bahasa, dan agama. Dari sisi keragaman ini, politik identitas sering muncul pada sejarah modern Indonesia. Pemilu 2024 di Indonesia di hadapkan pada tantangan yang kompleks, salah satunya adalah politik identitas yang saat ini mempengaruhi berjalannya proses demokrasi. Politik identitas merupakan kegiatan politik yang berdasarkan identitas individu baik dari etnis,ras, suku dan agama. Politik identitas seharusnya dapat menggabungkan antara politik kebangsaan yang dimana tidak lagi memprioritaskan kepentingan kelompok-kelompok tertentu. Dampak yang dapat di munculkan dari politik identitas yaitu dapat menyerang golongan tertentu yang menimbulkan diskriminasi hingga radikalisasi. Agar tidak terjadi kejadian yang tidak diinginkan, sebagai masyarakat Indonesia kita harus pintar dalam menyikapi setiap berita yang ada tentang pemilu. Indonesia memiliki banyak keberagaman, tetapi dari banyaknya keberagaman tersebut bisa menghasilkan berbagai pemikiran baik yang benar maupun buruk. Agar menjadi warga negara yang baik kita harus menyaring segala berita yang ada, untuk terhindar dari politik identitas yang bersifat diskriminasi hingga radikalisasi. Metode dalam penulisan artikel ini yaitu studi literatur dengan mengumpulkan beberapa jurnal lalu diteliti dan diolah sehingga menjadi tulisan artikel. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana  pengaruh politik identitas terhadap pemilu 2024, membangun sistem demokrasi yang murni tanpa adanya diskriminasi, calon pemimpin mempunyai visi dan misi dalam membangun kemajuan bangsa, memberikan kesempatan kepada rakyat untuk berpendapat maupun mengkritik pemerintah adalah cara untuk kemajuan demokrasi yang terbuka. Hasil dari penelitian ini dapat dilihat dari analisis yang telah penulis sampaikan menunjukan bahwa politik identitas memiliki pengaruh yang signifikan terhadap berlangsungnya pemilu.
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Microsite pada Materi Pancasila Kelas V Sekolah Dasar Hayu, Ratna; Suciptaningsih, Oktaviani Adhi
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8568

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis microsite untuk materi Pancasila pada siswa kelas V Sekolah Dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah model pengembangan Richey dan Klein yang meliputi tiga tahap: desain, produksi, dan evaluasi. Analisis kebutuhan fungsional dan non-fungsional dilakukan untuk menentukan elemen-elemen penting dalam pembuatan microsite. Validasi oleh ahli materi dan media menunjukkan bahwa microsite ini sangat valid dengan nilai persentase masing-masing di atas 90%. Penggunaan microsite dalam pembelajaran memberikan beberapa keunggulan seperti kemudahan akses, fleksibilitas, dan kemampuan untuk menyajikan media lain yang mendukung proses belajar. Uji coba pada 20 siswa menunjukkan peningkatan hasil belajar yang signifikan, terlihat dari perbandingan skor pretest dan posttest. Hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa penggunaan microsite dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi Pancasila, memotivasi mereka untuk belajar, dan menyediakan pengalaman belajar yang lebih terstruktur dan menarik. Oleh karena itu, penerapan teknologi dalam pendidikan, khususnya melalui media microsite, merupakan langkah penting untuk memajukan sistem pembelajaran yang adaptif dan inovatif.
Analisis Kesulitan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Perkalian Kelas II SDN 2 Karang Bayan Tahun Ajaran 2023/2024 Sumarlin, Iin; Affandi, Lalu Hamdian; Hidayati , Vivi Rachmatul
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8585

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesulitan yang dialami siswa kelas II dalam menyelesaikan soal perkalian di SDN 2 Karang Bayan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas II dan guru kelas II SDN 2 Karang Bayan tahun ajaran 2023/2024. Teknik pengambilan data ditempuh melalui tes, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen tes yang diberikan berjumlah 3 butir soal uraian materi perkalian. Analisis data dalam penelitian ini berdasarkan analisis tematik yang meliputi mengenali data, membuat kode data awal, mecari tema, meninjau tema, mendefinisikan dan menamakan tema, hingga menghasilkan laporan. Kesalahan yang dilakukan siswa dalam mengerjakan tes dianalisis berdasarkan indikator pemecahan masalah Polya. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa kesulitan siswa dalam menyelesaikan soal perkalian, yaitu 1) pada tahap memahami masalah, kesulitan yang dialami siswa berupa kesulitan mengidentifikasi masalah, memahami masalah dengan benar, dan tidak menyebutkan apa yang diketahui dan ditanyakan dalam masalah; 2) pada tahap merencanakan penyelesaian masalah, kesulitan yang dialami siswa, yaitu tidak memiliki rencana penyelesaian masalah dan kesulitan dalam menentukan operasi hitung yang digunakan; 3) pada tahap penyelesaian masalah, kesulitan yang dialami siswa, yaitu kesulitan dalam menyelesaikan maslah sesuai dengan rencana dan melakukan operasi hitung dengan benar; 4) pada tahap memeriksa kembali jawaban, kesulitan yang dialami siswa, yaitu kesulitan dalam menarik kesimpulan dari jawaban yang diperoleh dan mengecek kembali perhitungan yang diperoleh.
Implementasi Penggunaan Teknologi Digital sebagai Media Pembelajaran Pada Pendidikan Inklusi di Indonesia Azizah, Nur; Hendriani, Wiwin
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v10i2.8586

Abstract

Implementasi penggunaan teknologi digital pada pendidikan inklusi merupakan kebijakan yang berdasarkan prinsip kesetaraan agar anak berkebutuhan khusus dapat mengakses pendidikan sebagaimana anak tipikal lainnya di sekolah reguler. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi teknologi digital yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana media pembelajaran yang dapat digunakan oleh peserta didik berkebutuhan khusus. Metode yang digunakan adalah Narrative Literature Review dengan mengkaji 14 artikel yang diperoleh dengan meninjau beberapa situs database seperti Sinta, Research Gate, dan Google Scholar. Hasil dan kesimpulan penelitian menunjukkan penggunaan teknologi digital dalam pendidikan inklusif memiliki berbagai manfaat seperti peningkatan keterlibatan siswa, pembelajaran kolaboratif, dan keterampilan pemecahan masalah, ada juga tantangan dan hambatan yang perlu dipertimbangkan seperti akses teknologi yang terbatas, kekhawatiran tentang dampak negatif, literasi digital yang tidak memadai di antara pendidik, dan kurangnya kebijakan pendidikan yang jelas.