cover
Contact Name
Irfan H. Djunaidi
Contact Email
jnt@ub.ac.id
Phone
0341553513
Journal Mail Official
jnt@ub.ac.id
Editorial Address
Jl. Veteran Malang 65145
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis (JNT)
Published by Universitas Brawijaya
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis (JNT) adalah jurnal bebas akses yang diterbitkan oleh Minat Nutrisi dan Makanan Ternak, Fakultas Peternakan, Universitas Brawijaya. JNT adalah jurnal peer-reviewed yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan Maret dan September. JNT bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian dan ulasan tentang nutrisi ternak ruminansia, nutrisi ternak non-ruminansia dan ilmu makanan ternak.
Articles 133 Documents
A Literature Review: Nutritional Potential, Antinutritional Factors, and Flavonoids of Chaya (Cnidoscolus Aconitifolius) Leaves as Ruminant Feed Putri, Aprillia Ika; Marjuki; Hartutik
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol. 8 No. 2 (2025): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September
Publisher : Faculty of Animal Science, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2025.008.02.4

Abstract

Chaya (Cnidoscolus aconitifolius) leaves have gained attention as an alternative feed for ruminants due to their high nutritional value and beneficial bioactive compounds. This review examines their nutritional content, antinutritional factors, and flavonoid compounds. Chaya leaves are rich in protein (14–29%), fiber, vitamins, and minerals that are essential for livestock productivity. However, certain antinutritional compounds, such as cyanogenic glycosides, tannins, and saponins, may limit their utilization unless they are properly processed. Processing methods like drying and fermentation can help reduce these compounds. Additionally, the flavonoids found in Chaya leaves demonstrate antioxidant and anti-inflammatory properties, which could potentially enhance animal health. Therefore, Chaya leaves show promise as a sustainable feed resource, although further research is needed to optimize their use while minimizing the effects of antinutritional factors.
Peningkatan Kualitas Silase Rumput Odot (Pennisetum purpureum cv. Mott) Melalui Penambahan Absorban Lokal Pada Berbagai Level Fikri, Diony Ahlul; Nahiro, Dwi Khairu; Susanti, Astrina Tita; Kurniawan, Alvi Fahmi; Hermanto; Subagiyo, Ifar; Huda, Asri Nurul; Ndaru, Poespitasari Hazanah; Meirezaldi, Onni
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol. 8 No. 2 (2025): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September
Publisher : Faculty of Animal Science, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2025.008.02.10

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengevaluasi pengaruh penambahan absorban dedak padi, sekam padi, dan pollard pada level 12,5%; 22%; 32,4% terhadap kadar air, warna, dan kandungan nutrisi silase rumput odot (Pennisetum purpureum cv. Mott) yang dipanen pada musim hujan. Penelitian dilakukan dengan metode eksperimental menggunakan rancangan acak lengkap, dilanjutkan analisis kadar air, penilaian organoleptik warna, dan pengukuran komposisi kimia sebelum dan sesudah ensilase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pollard dan dedak padi pada level ?22% mampu menurunkan kadar air hingga kisaran 66–69%, mendekati standar ideal ensilase, serta mempertahankan warna hijau kekuningan yang segar. Perlakuan dengan kadar air terkendali memperlihatkan penurunan minimal pada protein kasar dan serat yang lebih baik dibandingkan perlakuan dengan kadar air tinggi. Warna silase berhubungan erat dengan kadar air dan keberhasilan fermentasi, sehingga dapat digunakan sebagai indikator visual kualitas. Temuan ini mengindikasikan bahwa pemilihan jenis dan level absorban yang tepat mampu mengoptimalkan proses ensilase rumput odot, menjaga kualitas fisik, mempertahankan nutrisi, dan memberikan manfaat aplikatif bagi peternak di daerah tropis dalam mengelola hijauan berkelembaban tinggi.
Pertumbuhan dan Kandungan Nutrisi Rumput Odot (Pennisetum Purpureum CV. Mott) pada Pemberian Berbagai Pupuk Organik Utomo, Budi; Nurfitriani, Rizki Amalia; Setiawan, Duta; Ningsih, Niati; Yulinarsari, Alditya Putri; Anifiatiningrum
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol. 8 No. 2 (2025): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September
Publisher : Faculty of Animal Science, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2025.008.02.5

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh berbagai jenis pupuk organik terhadap profil pertumbuhan dan kandungan nutrisi rumput odot (Pennisetum purpureum cv. Mott). Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan lima perlakuan dan lima ulangan, yaitu P0 (tanpa pupuk), P1 (pupuk organik padat/POP), P2 (pupuk organik cair/POC), P3 (kombinasi POP dan POC), dan P4 (pupuk urea). Parameter pertumbuhan yang diamati meliputi jumlah tunas, panjang tunas, jumlah daun, bobot kering, dan bobot segar, sedangkan kandungan nutrisi meliputi bahan kering (BK), protein kasar (PK), serat kasar (SK), lemak kasar (LK), dan abu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi pupuk organik secara signifikan meningkatkan pertumbuhan rumput odot. Perlakuan P1 meningkatkan jumlah daun, bobot kering, bobot segar, dan kandungan PK; P2 meningkatkan jumlah tunas dan LK; P3 meningkatkan panjang tunas; P4 meningkatkan SK; sedangkan P0 menghasilkan kandungan BK dan abu tertinggi. Pupuk organik padat direkomendasikan untuk budidaya rumput odot guna memperoleh hasil optimal.