cover
Contact Name
Muhammad Shaleh
Contact Email
shalehzd@gmail.com
Phone
+6285397791520
Journal Mail Official
jurnalmandar@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof. Dr. Baharuddin Lopa, S.H., Talumung, Majene, West Sulawesi
Location
Kab. majene,
Sulawesi barat
INDONESIA
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal
ISSN : 27211436     EISSN : 26544504     DOI : -
E-Jurnal Mandar (Online ISSN: 2654-4504) dan (Print ISSN: 2721-1436) adalah jurnal ilmiah elektronik yang diterbitkan online dua kali dalam setahun (setiap 6 Bulan). E-Jurnal Mandar bertujuan untuk meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan menyalurkan minat berbagi dan penyebaran pengetahuan bagi para sarjana, mahasiswa, praktisi, dan pengamat sains dalam Ekonomi Manajemen. E-Jurnal Mandar menerima hasil studi dan artikel penelitian yang belum dipublikasikan di media lain. E-Jurnal Mandar (Management Development and Applied Research Journal) dikelola oleh Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sulawesi Barat dan diterbitkan oleh Universitas Sulawesi Barat.
Articles 126 Documents
Kompetensi Digital dan Fasilitas Berbasis Digital Pengaruhnya Terhadap Kinerja Sumber Daya Manusia: Studi Pada Organisasi Publik Ashdaq, Muhammad; Bahri, Asa Afiif; Kasim, Ilhamsah; Mandasari, Nur Fitriayu
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4344

Abstract

Saat ini keseharian masyarakat telah sangat terintegrasi dengan teknologi digital menciptakan tuntutan yang tinggi atas pelayanan public yang berkualitas, mudah dan cepat. Salah satu cara yang dilakukan organisasi public untuk menjawab ekspektasi masyarakat ini diantaranya dengan penyesuaian kapabilitas Sumber Daya Manusia nya. Penelitian ini dilakukan untuk menginvestigasi hubungan kompetensi digital dan fasilitas digital terhadap kinerja Sumber Daya Manusia pada Bidang Penyelanggaraan Haji dan Umrah, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan. Konstruk penelitian disusun berdasarkan telaah penelitian terdahulu dengan metode analisis data kuantitatif statistik regresi linear pada sample jenuh. Instrument penelitian menggunakan kuisioner dengan skala pengukuran likert satu yang menunjukkan ketidak setujuan hingga lima yang menunjukkan persetujuan terhadap item pernyataan. Sample penelitian sejumlah 40 orang Sumber Daya Manusia, dimana data diolah menggunakan bantuan program Statistical Package for the Social Sciences (SPSS) pada versi 26. Penelitian ini memperlihatkan kompetensi digital dan fasilitas digital secara parsial dan simultan memiliki signifikansi pengaruh yang tinggi terhadap kinerja Sumber Daya Manusia. Faktor-faktor pembangun variabel penelitian dapat menjadi perhatian penentu kebijakan pada organisasi ini dalam penyusunan program peningkatan kompetensi digital serta penyediaan fasilitas digital untuk meningkatkan kinerja Sumber Daya Manusia pada organisasi. Implikasi penelitian diantaranya pengadaan pelatihan penggunaan platform artificial intelligence dalam menunjang produktivitas kerja, serta pemenuhan fasilitas hardware, jaringan, dan software/platform terintegrasi pada berbagai fungsi yang ada di unit kerja objek penelitian
Analisis Strategi Marketing dan Penggunaan Platform Fintech untuk Layanan Esport Gunawan, Rizki; Cahyono, Nuri
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4377

Abstract

Industri e-sport telah menciptakan lapangan kerja baru dan peluang bisnis yang beragam, dari pengembangan game hingga pemasaran digital. PT Mabarin Kreasi Digital adalah platform terkemuka dalam penyediaan layanan pembayaran dan voucher e-sport di Indonesia, yang dikenal karena keamanan, kehandalan, dan kemudahan akses. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas strategi marketing pada layanan eSports payment PT Mabarin Kreasi Digital. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Jenis data berupa catatan transaksi perusahaan dari tahun 2023 sampai dengan tahun 2024. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, pengamatan (observasi), dan dokumentasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif. Berdasarkan hasil pengamatan PT Mabarin Kreasi Digital belum menggunakan Tool optimasi social media. Dari transaksi penggunaan kupon terlihat bahwa PT Mabarin Kreasi Digital belum memanfaatkan Google Ads dalam strategi marketingnya. Strategi marketing menggunakan Google Ads dapat memperluas cakupan promosi dengan strategi iklan yang lebih terarah dan efektif. Dari banyaknya metode pembayaran yang digunakan dalam transaksi di PT Mabarin Kreasi Digital QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) merupakan metode pembayaran yang paling dominan, dengan total 23.504 transaksi. Strategi pemasaran yang paling memberikan dampak bagi transaksi yang terjadi di PT Mabarin Kreasi Digital adalah promosi produk melalui Influencer via YouTube. Dengan menggabungkan pendekatan strategi pemasaran dan inovasi teknologi finansial, penelitian ini memberikan dasar teoritis yang kuat untuk memahami bagaimana sinergi antara kedua elemen tersebut dapat menciptakan nilai tambah dalam ekosistem esport
Optimalisasi Saluran Distribusi Melalui Pendekatan Strategis dalam Pemenuhan Kebutuhan Konsumen Marvinita, Risda; Febrian, Angga; Firdaus, Luthfi
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4387

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan saluran distribusi melalui pendekatan strategis dalam memenuhi kebutuhan konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan studi kasus di PT Nestle dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan pendekatan strategis membantu Nestlé dalam mengidentifikasi faktor-faktor yang berkontribusi terhadap keberhasilan saluran distribusi mereka. Melalui analisis pasar, segmentasi pasar, jaringan distribusi yang efisien, manajemen rantai pasokan yang efektif, serta pemanfaatan teknologi dan sistem informasi, Nestle dapat meningkatkan efisiensi dan ketepatan waktu dalam mendistribusikan produk mereka. Penelitian ini memperkenalkan sebuah model kolaboratif yang inovatif dalam mengelola rantai pasok, di mana Nestle bekerja sama dengan mitra distribusi pada berbagai tingkatan untuk menciptakan jaringan yang lebih responsif dan efisien. Selain itu, penelitian ini juga mengusulkan pendekatan berbasis data untuk mengevaluasi rute pengiriman secara dinamis, sehingga dapat menyesuaikan diri dengan perubahan kondisi pasar. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi strategis bagi Nestle untuk meningkatkan efisiensi operasional, memperkuat hubungan dengan mitra bisnis, dan pada akhirnya meningkatkan kepuasan pelanggan. Lebih jauh lagi, temuan-temuan dalam penelitian ini dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan teori dan praktik manajemen rantai pasok dalam konteks industri yang dinamis dan kompleks
Pengalaman Pelanggan dalam Menggunakan Asisten Virtual Chatbot: Komparasi Aplikasi E-Commerce Indonesia Anita Subari, Fransiska; Gunawan, Theresia; Hermawan, Daniel
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4424

Abstract

Asisten virtual merupakan salah satu produk pengembangan teknologi yang memungkinkan perusahaan untuk memberikan layanan bantuan kepada pelanggan sepanjang hari tanpa batasan waktu dan tempat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membandingkan pengalaman pelanggan dari empat aplikasi, yaitu Tokopedia, Shopee, Gojek, dan Grab. Pengalaman pelanggan diukur melalui aspek user friendly, kecepatan, kemudahan, dan kepercayaan. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan survei kepada 181 responden di Kota Bandung yang merupakan pengguna salah satu aplikasi tersebut. Data dianalisis secara kuantitatif untuk memperjelas perbandingan pengalaman pelanggan dari setiap aspek. Penelitian ini mencoba membandingkan empat e-commerce dengan jenis bisnis yang berbeda. Gojek dan Grab lebih fokus pada layanan transportasi dan pengiriman, sedangkan Shopee dan Tokopedia fokus pada pangsa pasar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan pengguna memiliki pengalaman positif dalam semua aspek dan Grab telah memberikan pengalaman layanan pelanggan virtual terbaik. Tokopedia dan Shopee dapat mengakomodasi pengguna untuk berkomunikasi secara interaktif dengan penjual secara langsung, sedangkan Gojek dan Grab berperan sebagai perantara dalam pola komunikasi asisten virtual chatbot. Penelitian ini merupakan rekomendasi yang berlaku bagi e-commerce dalam memberikan layanan yang berorientasi pada pengguna daripada mengandalkan kecerdasan buatan chatbot
Analisis Perceived Ease of Use dan Perceived Usefulness Terhadap Actual System Use Aplikasi SAKTI Mediaty; Damayanti, Ratna Ayu; Harsudi, Hidayat; Ramadany, Riska Nur Indah; Aisyah, Andi
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4431

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh perceived ease of use dan perceived usefulness terhadap actual system use aplikasi SAKTI di Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Analisis data menggunakan aplikasi smartPLS 4.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perceived ease of use dan perceived usefulness memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap actual system use. Temuan ini mengindikasikan bahwa persepsi dari pengguna yang menganggap bahwa aplikasi SAKTI mempermudah dalam menyelesaikan pekerjaan sehingga mempengaruhi penggunaan aktual aplikasi. Persepsi dari pengguna yang menganggap bahwa aplikasi SAKTI sangat berguna dalam meningkatkan kinerja dapat mempengaruhi Keputusan dalam penggunaan aplikasi SAKTI dalam menyelesaikan pekerjaan
Keputusan Pembelian ditinjau dari E-Service Quality, Online Customer Rating, dan Online Customer Review pada Marketplace Shopee Vadila, Vani; Sarah, Siti
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4493

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan mengetahui pengaruh E-Service Quality, Online Customer Rating dan Online Customer Review terhadap Keputusan Pembelian pada Marketplace Shopee. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang menggabungkan pendekatan deskriptif dan verifikatif serta menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan datanya. Demografi penelitian ini menggunakan 100 konsumen sebagai sampel, mewakili target demografi pengguna Marketplace Shopee yang diperkirakan mencapai kurang lebih 100.000.000 orang dalam rentan waktu 2024. Temuan penelitian ini mengungkapkan bahwa Keputusan Pembelian dan E-Service Quality pada Marketplace Shopee dinilai baik oleh responden, menunjukkan persepsi positif. Online Customer Rating dan Online Customer Review dinilai sangat baik Temuan penelitian ini mengungkapkan tiga pendekatan utama dalam memperkuat keputusan pembelian, yaitu E-Service Quality, Online Customer Rating dan Online Customer Review yang memliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada Marketplace Shopee. Temuan ini menambahkan pemahaman bagi pelaku industri Marketplace Shopee untuk mengoptimalisasi E-Service Quality, mengembangkan mekanisme rating komprehensif, dan mendorong review berkualitas. Penelitian lanjutan disarankan untuk memperluas konstruk dengan mengeksplorasi variabel kontekstual tambahan seperti kepercayaan, persepsi risiko, dan variabel emerging lainnya dalam dinamika keputusan pembelian digital
Pemanfaatan Internet of Things Sebagai Pendeteksi Sebaran Ikan untuk Meningkatkan Produktivitas Nelayan Kampung Bajo Desa Tanjung Pinang Kabupaten Muna Barat Patulak, Lucia Evianti; Ridwan, Muh; Handris; Aisyah, Nur
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4532

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi pemanfaatan teknologi Internet of Things (IoT) untuk mendeteksi sebaran ikan sebagai upaya meningkatkan produktivitas nelayan tradisional di Kampung Bajo, Desa Tanjung Pinang, Kabupaten Muna Barat. Nelayan konvensional menghadapi tantangan rendahnya efisiensi operasional akibat bergantung pada pengalaman dan intuisi. Dengan menggunakan perangkat IoT seperti sensor akustik dan fishfinder, data real-time mengenai lokasi ikan, suhu air, kadar oksigen, dan kondisi perairan lainnya dikumpulkan dan dianalisis. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil tangkapan hingga 35%, efisiensi waktu hingga 40%, dan pengurangan biaya operasional sebesar 25%. Selain meningkatkan pendapatan nelayan, teknologi ini mendukung keberlanjutan ekosistem laut dengan mengurangi eksploitasi berlebihan. Namun, adopsi teknologi IoT masih menghadapi hambatan seperti keterbatasan infrastruktur internet, biaya perangkat yang tinggi, dan rendahnya literasi teknologi nelayan. Oleh karena itu, penelitian ini merekomendasikan peningkatan infrastruktur, subsidi perangkat IoT, dan program edukasi intensif bagi nelayan untuk mendukung adopsi teknologi secara optimal. Implementasi IoT di sektor perikanan tidak hanya berkontribusi pada pemberdayaan nelayan, tetapi juga mendukung keberlanjutan ekonomi dan lingkungan secara jangka panjang
Identifikasi Potensi Green Job Sebagai Alternatif Usaha Pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Kuliner di Kota Kendari Lajaria, Ridha Taurisma; Imran; Utha, Rasidin; Hastian
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4555

Abstract

Penelitian ini mengkaji potensi penerapan green jobs dalam sektor usaha kuliner di Indonesia, dengan fokus pada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Industri kuliner, meskipun memberikan kontribusi signifikan bagi ekonomi nasional, juga menjadi penyumbang utama limbah dan pencemaran lingkungan. Penerapan green jobs, yaitu pekerjaan yang berkontribusi positif terhadap lingkungan, diharapkan dapat mengurangi dampak negatif sektor ini serta menciptakan peluang kerja baru yang mendukung ekonomi hijau dan berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan survei terhadap pelaku UMKM kuliner. Hasil menunjukkan bahwa para pelaku usaha memiliki pandangan positif terhadap green jobs dan menyadari manfaat lingkungan serta ekonomi yang ditawarkannya. Namun, terdapat kendala dalam implementasi, seperti kurangnya dukungan pemerintah dan keterbatasan pemahaman tentang praktik ramah lingkungan. Hasil analisis menunjukkan nilai Cronbach's Alpha sebesar 0.651, yang menandakan konsistensi internal moderat dari kuesioner yang digunakan, menunjukkan bahwa responden memahami konsep green jobs secara beragam. Mayoritas responden mendukung penerapan green jobs, terutama jika mendapat dukungan dari komunitas dan insentif pemerintah. Kolaborasi antar pelaku usaha dan pelatihan dinilai penting untuk meningkatkan kesadaran dan keterampilan dalam praktik berkelanjutan. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan kebijakan dan program pelatihan untuk mendukung implementasi green jobs dalam industri kuliner, mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs)
Pengaruh Sistem Informasi Akuntansi dan Pengalaman Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada UD. Nurmadinah B, Indayani; Listiawati, Nurul; M, Nuraeni; Dani, Umar
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 1 (2024): Vol 07, No 01 (2024): December (2024)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i1.4578

Abstract

Tujuan dibuatnya penelitian ini agar dapat memberikan pengetahuan terkait pengaruh dari sistem informasi akuntansi dan pengalaman kerja karyawan terhadap pencapaian kinerja yang dicapai karyawan pada UD. Nurmadinah. Lokasi penelitian dilakukan di UD. Nurmadinah terhadap karyawan UD. Nurmadinah yang berjumlah 93 orang. Adapun teknik untuk pengumpulan data yang dilakukan adalah membagikan kuesioner/angket. Pada Teknik analisis data penulis menggunakan analisis regresi linear yang berganda. Hasil penelitian ini menghasilkan bahwa (1) sistem informasi akuntansi mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan UD. Nurmadinah. (2) Pengalaman Kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan UD Nurmadinah. (3) Sistem Informasi Akuntansi dan suatu Pengalaman Kerja secara bersama mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja dari karyawan UD. Nurmadinah.
Implementasi Sistem Informasi Manajemen di Rumah Sakit Umum Daerah Muna Barat Handris; Ridwan, Muhammad; Patulak, Lucia Evianti; Lajaria, Ridha Taurisma; Indalestari, Wa Ode Dien; Rajuddin, Wa Ode Nursaadha
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 7 No 2 (2025): June (2025)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v7i2.4701

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muna Barat, Sulawesi Tenggara. Fokus utamanya adalah pada tantangan yang dihadapi dalam operasional SIMRS, seperti keterbatasan infrastruktur teknologi, sumber daya manusia, dan jaringan internet. Temuan menunjukkan bahwa implementasi SIMRS terhambat oleh dukungan infrastruktur yang tidak memadai dan pelatihan SDM yang tidak efektif. Rekomendasinya antara lain meningkatkan infrastruktur TI, mengadakan pelatihan SDM secara berkala, dan meningkatkan sistem keamanan data. Penerapan SIMRS yang efektif diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional, keakuratan data, dan kualitas pelayanan kesehatan di RSUD Muna Barat

Page 11 of 13 | Total Record : 126