cover
Contact Name
Made Aristia Prayudi
Contact Email
prayudi.acc@gmail.com
Phone
+6281217800661
Journal Mail Official
jmpp.undiksha@gmail.com
Editorial Address
Jalan Udayana 11, Singaraja, Bali
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata
ISSN : 26549719     EISSN : 27147835     DOI : http://dx.doi.org/10.23887/jmpp.v2i2
The journal is committed to a broad range of topics including tourism and travel management, leisure and recreation studies and the emerging field of event management. It contains both theoretical and applied research papers, and encourages the submission of the results of collaborative research undertaken between academia and industry
Articles 317 Documents
A Daya Tarik Wisata Taman Ismail Marzuki Dalam Meningkatkan Minat Berkunjung Rizki Nurul Nugraha; Magdalena Leda Mawo
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.57955

Abstract

Dalam meningkatkan minat wisatawan untuk berkunjung ke suatu destinasi wisata, diperlukan daya tarik yang dapat memicu keinginan minat wisatawan sehingga timbul keinginan untuk berkunjung ke suatu destinasi wisata. Objek wisata juga merupakan salah satu kunci daya tarik suatu tempat wisata. Seperti pada Destinasi Wisata Taman Ismail Marzuki yang memadukan keindahan alam serta estetik bangunan dan dengan adanya banyak objek wisata yang di miliki di lingkup wisata sehingga banyak wisatawan yang berkunjung. Taman Ismail Marzuki ini juga dapat di jadikan sebagai  tempat edukasi bagi para pengunjung kerena memiliki tempat yang sejuk dan unik untuk di jadikan rekreasi bersama keluarga, orang tua, saudara, teman, dan lain-lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membahas ketersinambungan antara daya tarik wisata dengan minat berkunjung wisatawan ke suatu destinasi wisata. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, dimana kami berkunjung ke Taman Ismail Marzuki, mengumpulkan data dan informasi yang relevan dengan penelitian ini, dan menyusun data yang telah kita kumpulkan. Data akan dikumpulkan melalui studi literatur, observasi dan dengan melakukan wawancara. Hasil pembahasan dari penelitian ini adalah dengan adanya daya tarik wisata yang beraneka ragam dan peningkatan kualitas objek wisata maka minat wisatawan untuk berkunjung ke Taman Ismail Marzuki semakin meningkat.
The Pengaruh Kompensasi dan Motivasi terhadap Kepuasan Kerja Karyawan pada Hotel Santika Premiere Ice Bsd City: Pengaruh Kompensasi dan Motivasi terhadap Kepuasan Kerja Karyawan pada Hotel Santika Premiere Ice Bsd City Rangga Anggara; Rahmat Ingkadijaya
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.57987

Abstract

Karyawan merupakan aset penting yang harus dikelola dengan baik agar dapat memberikan kontribusi yang maksimal bagi perusahaan. Salah satu hal yang menjadi perhatian khusus adalah kepuasan kerja karyawan. Terdapat beberapa fenomena yang menarik dalam penelitian ini yaitu terkait indikasi turnover karyawan yang tinggi, kompensasi yang rendah dan tingkat kehadiran karyawan yang fluktuatif sehingga berdampak pada kepuasan kerja. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh kompensasi, motivasi terhadap kepuasan kerja. Sumber data penelitian ini adalah data primer yang berasal dari sampel yaitu karyawan hotel. Data menggunakan sampel jenuh dengan menyebarkan kuesioner kepada 130 responden. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasilnya menunjukkan bahwa; kompensasi dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kompensasi dan motivasi berpengaruh positif dan simultan terhadap kepuasan kerja karyawan. Saran dari peneliti untuk manajemen agar meningkatkan kesejahteraan karyawan dengan memberikan fasilitas kerja, inovasi, penghargaan dan penyesuaian jumlah karyawan yang ideal.
Bahasa Inggris Lenny Kurnia Octaviani; Anggita Putri Marshanda
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.57994

Abstract

Tourism in Bali is known by its icon as the main tourist destination in Indonesia. Bali is often used as a reference model for tourism development and is a priority for tourists looking for beach and natural tourism. In addition, Bali also has the Puja Mandala, a unique religious tourist icon that becomes its own attraction. Puja mandala is a worship area consisting of five religions: Hindu, Protestant Christian, Buddhist, Catholic, and Islam. It has become a research topic for the development of Puja Mandela as a religious travel attraction in Bali. This research is carried out using qualitative methods through observations, interviews, and library studies, and the results are analyzed descriptively. The research results show that the tourist development in Puja Mandala is good, but there are still some shortcomings, such as the small number of accommodations.
PENGARUH PROMOSI MELALUI IKLAN DAN DISKON TERHADAP MINAT STAYCATION DENGAN DIMODERASI OLEH PERSEPSI RISIKO FINANSIAL DI MASA PANDEMI COVID-19 Sofiani; Dessy Natalia; Sally Suwandi
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58050

Abstract

Penyebaran secara global dari Coronavirus atau yang dikenal juga dengan nama SARS-CoV-2 membuat World Health Organization (WHO) menetapkan status pandemi untuk Covid-19. Situasi pandemi Covid-19 telah mendorong banyak negara di dunia melakukan berbagai langkah untuk mencegah penyebaran virus tersebut. Ini termasuk memberlakukan jam malam, menutup perbatasan, dan membatasi pergerakan penduduk. Hal-hal tersebut mengakibatkan permasalahan yang mengarah ke resesi ekonomi. Industri perhotelan beralih ke program Staycation Offers sebagai solusi untuk meningkatkan okupansi. Banyak hotel menawarkan penawaran khusus pada paket staycation untuk menarik tamu lokal ke hotel. Kegiatan promosi seperti memasang iklan dan menawarkan potongan harga kamar adalah bagaimana industri perhotelan tetap beroperasi selama pandemi Covid-19, dengan meningkatnya risiko finansial, terutama akibat dampak ekonomi dari pandemi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh promosi melalui iklan dan diskon terhadap minat staycation dengan dimoderasi oleh persepsi risiko finansial di masa Pandemi Covid-19. Tahapan metode pada penelitian ini yaitu dengan merancang konsep penelitian terlebih dulu, kemudian menentukan konsep penelitian, melaksanakan proses penelitian sesuai proposal peneliti, setelah data diperoleh lalu dilakukan pengecekan validitas dan reliabilitas data, selanjutnya mengolah data tersebut, dari hasilnya dilakukan analisa hasil penelitian, dan terakhir menyiapkan artikel publikasi penelitian. Hasil penenlitian menunjukan Promosi melalui Iklan dan diskon memiliki pengaruh terhadap yang kuat dalam menentukan minat staycation para tamu di masa pandemic, tetapi setelah di pengaruhi oleh risiko finasial yang mungkin terjadi membuat kekuatan dari iklan dan diskon yang baik menjadi melemah dan para tamu memilih lebih berhati-hati dalam bertransaksi yang mampu mempengaruhi risiko finansial.   
Partisipasi Masyarakat Dalam Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan Muchammad Satrio Wibowo; Lutfi Arviana Belia
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58108

Abstract

Pembangunan pariwisata berkelanjutan merupakan gagasan yang cukup banyak dikenal dalam pengembangan pariwisata. Pariwisata berkelanjutan (sustainable tourism) adalah pariwisata yang memperhatikan dampak ekonomi, sosial budaya, dan lingkungan saat ini hingga masa mendatang. Partisipasi masyarakat menjadi bagian dari salah satu prinsip dari pembangunan pariwisata berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan kajian pustaka dari penelitian terdahulu yang berkaitan dengan partisipasi masyarakat dalam pembangunan pariwisata berkelanjutan. Sumber data digunakan merupakan data sekunder. Bentuk partisipasi masyarakat lokal yaitu partisipasi dalam perencanaan, partisipasi saat pelaksanaan pariwisata, dan partisipasi saat monitoring dan evaluasi pariwisata berkelanjutan. Hal tersebut bisa menjadikan mereka lebih paham tentang program tersebut dan akan menimbulkan rasa memiliki terhadap program pengembangan pariwisata berkelanjutan
Identifikasi Destinasi Pariwisata di Kecamatan Srandakan, DPD Segoro Kidul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta Almas Nabili Imanina; Debby Fifiyanti; Muhammad Luqman Taufik
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58146

Abstract

Perkembangan pariwisata di Kabupaten Bantul khususnya DPD Segoro Kidul dari tahun ketahun semakin pesat. Berdasarkan Rencana Induk dan Rencana Detail KSPN Pansela dan sekitarnya tahun 2016, dibutuhkan pengembangan dan pengelolaan destinasi wisata yang berkelanjutan dan terintegrasi agar menjadi destinasi berkelas dunia dan berkelanjutan tahun 2025. Melalui konsep 3A (Atraksi, Amenitas, Aksesibilitas) yang dilakukan di Kecamatan Srandakan pada penilitian ini bertujuan untuk menggali wisata yang telah ada dan yang berpotensi untuk dikembangkan. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Dari hasil penelitian dapat dikatakan bahwa potensi wisata Kecamatan Srandakan sangatlah tinggi melihat dari sudah adanya penerapan CHSE selama pandemi, variasi aktifitas wisata yang beragam serta pengelolaan yang terarah. Namun masih terdapat isu-isu strategi seperti banyaknya pungutan liar ketika musim libur, Kawasan prostitusi yang sulit untuk dihilangkan.
Penentuan Tarif Foto Prewedding Untuk Keberlangsungan Puri Agung Singaraja Sebagai Destinasi Wisata Bersejarah Ngurah Bagus Sony Aditya; Ni Wayan Yulianita Dewi
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58228

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui penentuan tarif foto prewedding untuk keberlangsungan Puri Agung Singaraja sebagai destinasi wisata bersejarah, mengetahui manfaat diberlakukannya penentuan tarif dan mengetahui alasan masyarakat ingin melakukan foto prewedding. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data penelitian dilakukan dengan metode wawancara langsung dengan beberapa narasumber. Hasil Penelitian menunjukan bahwa tidak terdapatnya pencatatan yang menerapkan metode akuntansi dalam menentukan tarif untuk foto prewedding pada Puri Agung Singaraja. Pencatatan dengan metode akuntansi perlu digunakan sebagai dasar dalam menentukan tarif dengan menilai biaya-biaya apa saja yang kemungkinan dikeluarkan untuk mengelola tempat prewedding. Tak hanya itu ketidakpahaman pengelola dalam menggunakan pencatatan dengan metode akuntansi akan menyebabkan ketidaksesuaian antara pemasukan serta pengeluaran yang ada serta menganggap bahwa pencatatan seperti itu tidak terlalu penting untuk digunakan. Oleh karena itu, tidak tersedianya pencatatan yang baik akan menghasilkan pengambilan keputusan yang tidak sesuai dengan keadaan serta akan berdampak dengan manfaat apa yang akan diterima oleh pengunjung sesuai dengan tarif yang ada. Pentingnya pencatatan tersebut sebagai informasi kepada pihak internal maupun eksternal tentang pengelolaan keuangan dan keberlangsungan usaha.
STRATEGI PENGEMBANGAN DESTINASI WISATA TANGGA SERIBU DELLENG SINDEKA SEBAGAI DAYA TARIK WISATA KABUPATEN PAKPAK BHARAT SUMATERA UTARA Feronika Berutu
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58331

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pengembagan destinasi wisata Tangga Seribu Delleng Sindeka Sebagai Daya Tarik Wisata Kabupaten Pakpak Bharat. Metode penelitian yang dilakukan adalah deskriptif pendekatan kualitatif, penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian. Sumber data penelitian data primer dan sekunder dengan Teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan studi Pustaka, dengan Teknik Analisa data metode tringulasi dengan membandingkan dan menganalisis informasi dari sumber lainnya. Narasumber dalam Penelitian ini Dinas Pariwisata pakpak Bharat, Masyarakat.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa daya tarik, Amenities, Aksesibilitas dan Ancillary Service  yang dimiliki oleh destinasi wisata banyak bisa dikembangkan melihat potensi, keunikan dan  kebudayaan yang dimiliki.  Saat ini sudah mulai dikembangkan tetapi masih perlu pembenahan agar lebih maksimal baik dari segi daya tarik, Amenities, Aksesibilitas dan Ancillary Service.  Untuk itu Dinas Pariwisata Pakpak Bharat perlu melakukan Kerjasama kepada semua yang berkepentingan dalam pengembangan destinasi wisata Dari masyarakat, organisasi kepariwisataan, untuk melakukan pembenahan dari daya tarik, Amenities, Aksesibilitas dan Ancillary Service.
The Role of Satisfaction in Mediating the Influence of Service Quality, Customer Experience, and Trust on Consumer Loyalty of 4 Star Hotels in Semarang City Henry Yuliamir; Yuniarto Satatoe R; Syamsul Hadi; Enik Rahayu; Dyah Palupiningtyas
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58358

Abstract

Peran Kepuasan dalam Memediasi Pengaruh Kualitas Layanan, Customer Experience, dan Kepercayaan terhadap Loyalitas Hotel Bintang 4 Semarang. Dirumuskan permasalahan penelitian: Bagaimana kualitas layanan, customer experience, dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas, Bagaimana kualitas layanan, customer experience, dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas melalui kepuasan. Untuk mengetahui apakah kualitas layanan, customer experience, dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas. Dan apakah terhadap  loyalitas  melalui kepuasan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. berdasarkan perhitungan mengunakan rumus slovin, jadi sampel ada studi ini sebanyak 100 responden. Ada pengaruh positif dan signifikan kualitas layanan terhadap loyalitas konsumen. Ada pengaruh positif dan signifikan customer experince terhadap loyalitas konsumen. Ada pengaruh positif dan signifikan kepercayaan terhadap loyalitas konsumen. Loyalitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. Kepuasan memediasi pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas konsumen. Kepuasan tidak memediasi pengaruh customer experince terhadap loyalitas. Kepuasan memediasi pengaruh kepercayaan terhadap loyalitas konsumen. Secara umum dapat disimpulkan bahwa kepuasan tidak memediasi customer experince terhadap loyalitas konsumen. Sedangkan kepuasan memediasi pengaruh kualitas pelayanan dan kepercayaan terhadap loyalitas konsumen.
A Pengaruh Penerapan Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Sumber Daya Manusia pada Penyelenggaraan MICE Liza Khairunnisa Gultom; Nurbaeti
Jurnal Manajemen Perhotelan dan Pariwisata Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jmpp.v6i1.58371

Abstract

Perkembangan teknologi informasi (TI) berperan penting terhadap kemajuan penyelenggaraan MICE di Indonesia. Aktivitas riset, desain, perencanaan, koordinasi hingga evaluasi bisa dilaksanakan dengan efektif dan efisien menggunakan teknologi. Namun, penerapan TI harus didukung oleh kemampuan sumber daya manusia yang kompeten dalam mengoperasikannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan penerapan TI terhadap kinerja dan penyelenggaraan MICE. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan melakukan survei penyebaran kuesioner kepada karyawan professional conference organizer (PCO) yang ada di Jakarta. Hasil penelitian diketahui bahwa penerapan teknologi informasi berpengaruh positif terhadap kinerja sumber daya manusia namun tidak signifikan, sementara penerapan teknologi informasi memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap penyelenggaraan MICE. Indikator faktor sosial dan efektivitas memiliki nilai tertinggi, hal tersebut terjadi karena pegawai terdorong oleh lingkungan kerja yang mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi. Beberapa TI yang diterapkan oleh SDM diantaranya promosi digital, manajemen data, proses registrasi dan website. Penelitian ini dapat diperkuat dengan bagaimana implementasi TI pada kegiatan MICE dengan skala acara kecil, menengah dan besar.