cover
Contact Name
Amar Sani
Contact Email
amarlibrarianesia@gmail.com
Phone
+6285399929080
Journal Mail Official
mail@amarsani.name
Editorial Address
EDITORIAL OFFICE OF JURNAL ECONOMICS AND DIGITAL BUSINESS REVIEW (ECOTAL) Yayasan Bata Ilyas, STIE Amkop Makassar, Jl. Meranti No.1, Pandang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Economics and Digital Business Review
ISSN : -     EISSN : 27742563     DOI : https://doi.org/10.37531/ecotal.v4i2.594
Core Subject : Economy, Science,
Economics and Digital Business Review, is published by STIE Amkop Makassar in 2020, with registered number ISSN : 2774-2563 (Online), is a peer-reviewed journal published Economics and Digital Business Review published two times a year (January & July) by STIE Amkop Makassar, It provides an academic platform for professionals and researchers to contribute innovative work in the field. Economics and Digital Business Review carries original and full-length articles that reflect the latest research and developments in both theoretical and practical aspects of economics, The online version is free access and download. Call For Research Papers !! Jurnal ini dimaksudkan sebagai media berbagi ilmu pengetahuan dan karya ilmiah di kalangan akademisi yang menggeluti bidang akuntansi dan manajemen. Jurnal Volume V Issue 2 akan diterbitkan pada Februari 2024 sampai Juli pada Tahun 2024. Tim redaksi Economics and Digital Business Review menerima naskah yang belum dipublikasi oleh media lain. Pedoman penulisan naskah tercantum pada bagian Menu. Surat menyurat naskah yang akan diterbitkan, langganan dan lainnya dialamatkan langsung ke alamat redaksi. DOI: https://doi.org/10.37531/ecotal.v5i2
Articles 1,294 Documents
Pengaruh Keselamatan Dan Kesehatan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Pln (Persero) Wilayah Sulselrabar Makassar Fatmala, Fatmala; Runtu, Muhamad Rasdy Gery
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.973

Abstract

Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT.PLN (Persero) Wilayah Sulselrabar Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT.PLN (Persero) Wilayah Sulselrabar Makassar. Jenis penelitian yang digunukan adalah penelitian kuantitatif pendekatan deskriptif. Dalam penelitian ini terdapat dua variable yaitu Keselamatan dan Kesehatan Kerja sebagai variable independen dan Kinerja Karyawan sebagai variable dependen. Populasi penelitian ini adalah Karyawan di PT.PLN (Persero) Wilayah Sulselrabar Makassar sebanyak 150 orang kemudian ditarik sampel sebanyak 35 orang dalam penelitian ini. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik studi pustaka lapangan, observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis regresi linear berganda dan Uji kualitas data. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh hasil regresi liner berganda yang menunjukkan persamaan Y = 41,480 + 1,409 X1 + -0,565 X2 dan berdasarkan hasil uji koefisien determinasi penerapan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap kinerja karyawan adalah r = 0,582. Nilai koefisien determinasi (r²) faktor ini mempunyai nilai sebesar 0,298 atau 29,8% sisanya 70,2% dipengaruhi oleh variable lain yang tidak di masukkan dalam model penelitian ini. Hal ini terbukti degan uji statistik menunjukkan bahwa nilai thitung = 4,298 lebih besar dari tabel = 1,694 dari hasil perhitungan yang diperoleh maka diketahui bahwa variable Keselamatan dan Kesehatan Kerja mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap Kinerja Karyawan dan hipotesis dapat diterima.
Analisis Penerapan Startup Kukit (Kurir Kite) Menggunakan Framework Ilil V3 Pada Cv. Jagoanya Iklan Wiwin Tri Astuti; Ice Keristina; Lenny Ramadhon
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.974

Abstract

Aplikasi Kukit (Kurir Kite) adalah aplikasi khusus untuk pengantaran barang yang dikembangkan oleh CV. Jagonya Iklan. Aplikasi ini dibangun untuk membantu masyarakat kota Pagar Alam dalam melakukan transaksi jarak jauh yang langsung bisa diantar oleh kurir lokal kota Pagar Alam. Selama ini proses transaksi masyarakat kota Pagar Alam masih melalui facebook, wa atau media sosial lainnya. Sehingga masih mengalami beberapa kendala pengiriman ketika terjadi transaksi antara penjual dan pembeli. Oleh karena itu, muncullah sebuah startup yang berfokus pada pengiriman barang lokal yang ada di kota Pagar Alam yaitu aplikasi Kukit (Kurir Kite). Hal ini dapat mempermudah masyarakat ketika ingin membeli sesuatu namun tidak ingin repot berpergian. Dan aplikasi ini adalah aplikasi yang baru rilis, sehingga belum banyak diketahui oleh masyarakat kota Pagar Alam. Pada Penelitian ini framework Information Technology Infrastructure Library (ITIL) V3.
Perbandingan Pengaruh Atribut Iklan Viral yang Dipilih Terhadap Belanja Perilaku Generasi Milenial - Studi Empiris Maulana, Megra; Wahyudin, Nanang
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.975

Abstract

This study aims to evaluate how specific viral advertising elements affect Millennial consumers' purchasing decisions. We completed these two stages to reach our goal: The authors' initial step involved figuring out how the chosen features affected consumers' overall buying habits. Additionally, in the second phase, the effects of two research initiatives will be compared: ABSOLUT's viral campaign and 4KA's guerilla efforts. 360 respondents filled out a questionnaire about a sample of young clients, which provided the data for the analysis. The collaborative and cooperative millennial generation (1975-2000) Technology should only be used for passionate values and adventurous activities. The eight characteristics listed in the survey section of the questionnaire were innovation, relevance, aesthetics, clarity, comedy
Analisis Pengaruh Nilai Tukar Riil Efektif, Perang Dagang AS-Tiongkok dan Produk Domestik Bruto Terhadap Ekspor Indonesia Tahun 2015:M1 – 2021:M12 Villia, Yonadha; Sitorus, Nurbetty Herlina; Ciptawaty, Ukhti; Nirmala, Tiara
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.978

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel nilai tukar riil efektif, perang dagang AS-Tiongkok, PDB AS dan PDB Tiongkok terhadap ekspor Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa data bulanan periode Januari 2015 hingga Desember 2021 di Indonesia. Data diperoleh dari Badan Pusat Statistik, Bank for International Settlements dan World Bank. Metode pengolahan data menggunakan analisis Error Correction Model (ECM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel nilai tukar riil efektif berpengaruh negatif dan signifikan dalam jangka pendek dan jangka panjang terhadap ekspor Indonesia. Variabel perang dagang berpengaruh negatif dan tidak signifikan dalam jangka pendek terhadap ekspor Indonesia. Namun dalam jangka panjang variabel perang dagang berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ekspor Indonesia. Variabel PDB AS berpengaruh positif dan signifikan dalam jangka pendek dan jangka panjang terhadap ekspor Indonesia. Variabel PDB Tiongkok berpengaruh negatif dan tidak signifikan dalam jangka pendek terhadap ekspor Indonesia. Namun dalam jangka panjang variabel PDB Tiongkok berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap ekspor Indonesia.
Strategi Pengembangan Usaha Stik Labu Madu pada IKM Al-Hidayah dengan Pendekatan Business Model Canvas (BMC) Baharudin , Sri Wahyuni; Halid , Amir; Adam, Echan
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.979

Abstract

Penelitian Ini Merupakan penelitian Strategi Pengembangan Business Model Canvas (BMC). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya saing saing produk Stik labu madu pada IKM Al- Hidayah melalui Pendekatan Business model canvas (BMC). Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil Penelitian Sebagai pelopor dalam olahan produk labu madu, mereka menerapkan Business Model Canvas (BMC). Produk stik labu madu ini ditujukan untuk berbagai kalangan usia, menawarkan nilai unggulan dengan dukungan pada pemberdayaan masyarakat, kualitas tinggi, dan kandungan gizi seimbang. Strategi pemasaran melibatkan media sosial, distribusi melalui konsinyasi dan distributor, serta kolaborasi dengan influencer. Hubungan pelanggan diperkuat melalui konten edukasi, layanan pelanggan, dan program keanggotaan. Pendapatan utama berasal dari penjualan stik labu madu, didukung oleh aspek produksi yang efisien, sumber daya, dan aktivitas yang terfokus. Mitra, termasuk supplier, toko, supermarket, dan lembaga terkait, serta struktur biaya yang terkelola baik, mendukung pertumbuhan berkelanjutan IKM Al-Hidayah dalam bisnis inovatifnya.
Analisis Kebijakan Moneter Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Di Indonesia Ella Rosella; Nursini Nursini; Sri Undai Nurbayani
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.980

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Untuk menganalis pengaruh jumlah uang beredar terhadap pertumbuhan ekonomi indonesia baik secara langsung maupun tidak langsung melalui investasi. (2) Untuk menganalis pengaruh nilai tukar rupiah terhadap pertumbuhan ekonomi indonesia baik secara langsung maupun tidak langsung melalui investasi. (3) Untuk menganalisis pengaruh tingkat bunga terhadap pertumbuhan ekonomi indonesia baik secara langsung maupun tidak langsung melalui investasi (4) Untuk menganalisis pengaruh Inflasi terhadap pertumbuhan ekonomi indonesia baik secara langsung maupun tidak langsung melalui investasi Pendekatan penelitian dilakukan dalam penelitian ini Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif yang dilakukan dalam bentuk analisis jalur dengan data runtun waktu (time series) dalam periode tahunan yaitu tahun 1992 sampai dengan tahun 2021. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) Jumlah uang beredar memiliki pengaruh signifikan secara langsung maupun tidak langsung terhadap pertumbuhan ekonomi melalui investasi. (2) Nilai tukar rupiah memiliki pengaruh signifikan secara langsung maupun tidak langsung terhadap pertumbuhan ekonomi melalui investasi. (3) Tingkat bunga tidak memiliki pengaruh langsung terhadap pertumbuhan ekonomi namun secara tidak langsung memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi melalui investasi (4) Inflasi memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. namun secara tidak langsung tidak memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi melalui investasi.
Pengaruh Suku Bunga, Jumlah Uang Beredar Dan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Tingkat Inflasi Tahun 2018-2022 Rahardjo, Kusuma Adi
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.981

Abstract

Riset ini mempunyai tujuan untuk menganalisa dampak suku bunga, jumlah uang beredar, dan nilai tukar rupiah pada tingkat inflasi di Indonesia dalam kurun waktu tahun 2018-2022. Ketiga faktor tersebut dipilih karena memiliki potensi kuat dalam mempengaruhi tingkat inflasi dan sering menjadi fokus perhatian dalam kebijakan moneter. Jenis penelitian adalah kuantitatif dimana Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Bank Indonesia, Badan Pusat Statistik (BPS), dan lembaga keuangan terpercaya lainnya. Analisis data menggunakan regresi berganda dan uji asumsi klasik. Hasil menunjukkan bahwa secara parsial, suku bunga dan jumlah uang beredar terbukti memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat inflasi, sedangkan nilai tukar Rupiah tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat inflasi. Rekomendasi yang dapat diberikan berdasarkan penelitian ini adalah pentingnya menjaga keseimbangan antara suku bunga, jumlah uang beredar, dan nilai tukar Rupiah dalam rangka mengendalikan tingkat inflasi.
Pengaruh Teknologi Informasi, Disiplin Kerja, Dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT Ninja Express Batam Figo, Yon Hendri; Nainggolan, Nora Pitri
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.982

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknologi informasi, disiplin kerja dan beban kerja terhadap kinerja karyawan pada PT Ninja Express Batam. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik probability sampling. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 110 responden. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan aplikasi SPSS V.26. hasil dari penelitian ini menunjukan hasi uji koefisien determinasi (R2) sebesar 0.543 yang berarti bahwa teknologi informasi (X1), disiplin kerja (X2), dan Beban kerja (X3) mempengaruhi kinerja karyawan (Y) sebesar 54.3% dan sisa nya tidak termasuk dalam penelitian ini.
Analisis Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) dan Green Human Resources Management pada Chatime Indonesia Astuti, Erni; Angelina, Novi; Maryati, Maryati; Khesi, Khesi; Ng, Selina.; Jessyka, Jessyka
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.983

Abstract

Makanan dan minuman yang semakin bervariasi setiap zamannya, tentunya perkembangan inovasi disetiap perusahaan akan semakin baru dan saingan juga akan semakin ketat, terutama semakin banyaknya usaha dibidang F&B setiap tahunnya. Selain itu, adanya kerusakan lingkungan yang semakin memburuk akan berpengaruh dalam pengelolaan perusahaan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan dalam Corporate Social Responsibility dan Green Human Resource Management perusahaan Chatime Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif untuk mendapatkan data informasi perusahaan Chatime Indonesia, dengan teknik observasi dan teknik studi pustaka. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan Chatime Indonesia telah melakukan penerapan Green Human Resource Management dengan menciptakan program lingkungan bernama CommuniTEA. Chatime juga melakukan berbagai penerapan program Corporate Social Responsibility, namun ada beberapa dari program tersebut tidak mendapatkan hasil yang baik. Selain itu, penelitian ini juga memaparkan beberapa faktor-faktor yang dapat dikritik oleh lingkungan sosial dan 5 key question stakeholder management.
Pengaruh Struktur Modal Terhadap Financial Distress Pada Perusahaan Sub Sektor Telekomunikasi Di Bursa Efek Indonesia Kusnadi, Syafira; Anwar, Anwar; Nurman, Nurman; Musa, Chalid Imran; Amin, Andi Mustika
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.984

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur modal (DER) terhadap financial distress yang diukur dengan Altman Z-Score. Data penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan tahunan PT XL Axiata Tbk, PT Smartfren Telecom Tbk, PT Indosat Tbk, PT. Telkom Indonesia Tbk, dan PT Inti Bangun Sejahtera Tbk periode 2016-2022, menggunakan data pada situs resmi BEI (www.idx.co.id). Teknik analisis menggunakan regresi linear sederhana dengan uji hipotesis, yaitu uji T. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa struktur modal berpengaruh negatif dan signifikan terhadap financial distress. Hal ini menunjukkan bahwa meningkatnya struktur modal akan memberikan dampak menurunnya financial distress.

Page 56 of 130 | Total Record : 1294