cover
Contact Name
Kuntoro
Contact Email
metafora@ump.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
metafora@ump.ac.id
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan, PO BOX 202, Purwokerto 53182 Kembaran, Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia
Location
Kab. banyumas,
Jawa tengah
INDONESIA
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra
ISSN : 24072400     EISSN : 27766020     DOI : http://dx.doi.org/10.30595/metafora
Core Subject : Education,
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra menyediakan forum untuk menerbitkan artikel dan laporan penelitian yang berfokus pada bidang: 1. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 2. Kajian Linguistik Bahasa Indonesia 3. Kajian Sastra Indonesia
Articles 171 Documents
Dimensi Profil Pelajar Pancasila dalam Cerita Pendek Berjudul New Toys Karya Somchit Douangpanga (Kajian Semiotika Charles Sanders Pierce) Ganjarjati, Nur Innayah; Purbaningrum, Dwi
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.20753

Abstract

Dimensi Profil Pelajar Pancasila saat ini sedang diterapkan di sekolah dalam Kurikulum Merdeka. Enam dimensi profil pelajar Pancasila, yaitu: Beriman, Bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa, dan berakhlak mulia; Berkebinekaan Global; Mandiri; Bergotong royong; Bernalar Kritis; dan Kreatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dimensi Profil Pelajar Pancasila dalam cerita pendek yang berjudul New Toys. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Objek utama dalam penelitian adalah cerpen New toys karya Somchit Douangpanga, data pendukung berupa buku, artikel dan jurnal terkait dengan penelitian ini. Hasil analisis yaitu, (1) terdapat Triangle meaning dalam cerpen New Toys (2) dalam cerita pendek yang berjudul New Toys ditemukan tiga dimensi dari enam dimensi Profil Pelajar Pancasila, yaitu; Bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa, dan berakhlak mulia yaitu akhlak pribadi dan akhlak kepada manusia, kreatif dan mandiri. Meskipun dalam cerpen ini belum ditemukan ke enam dari dimensi Profil Pelajar Pancasila, namun penelitian ini mempunyai peran dan kontribusi dalam projek penguatan profil pelajar Pancasila yang sedang diterapkan di sekolah.
Unraveling Disillusionment: An Examination of Ernest Hemingway’s The Sun Also Rises Ali, Muhammad Ilham; Wuntu, Ceisy Nita; Tatipang, Devilito Prasetyo
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.21334

Abstract

This research aims to analyze the disappointment felt by the characters in the novel using an objective approach with a qualitative descriptive method. In this method, the researcher collects data from the novel in the form of quotations in the novel by summarizing accurate data, such as facts in the story and character depictions that describe disappointment. After the data is analyzed, the discussion of this journal includes the characters in The Sun Also Rises and how they experience disappointment due to war and socio-political upheaval at that time. The results of this study show that the concept of disillusionment in The Sun Also Rises can be well understood, it is the researcher's finding that the expression of a deep sense of disillusionment that permeates the lives of the characters, stemming from the impact of World War I and the Lost Generation's search for meaning and purpose. The researchers also have uncovered the profound sense of disillusionment that pervades the characters' lives, stemming from the aftermath of World War I and the Lost Generation's search for meaning and purpose.
The Use of Augmented Reality in Distance Language Learning in Indonesia and Singapore: A Descriptive Study with Survey Methods Casmat, Memet; Muralitharan, Ali
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.23117

Abstract

This study aims to describe the use of Augmented Reality for student’s distance learning in Indonesia and Singapore. This study is descriptive research with a survey method. The survey was conducted with 39 student’s distance learning. Data is collected using Google Form questionnaires. Data analysis is carried out by calculating the frequency and is presented as percentages. Participants in this study were chosen randomly for data variation. The presentation of data is carried out qualitatively based on the respondents’ answers to the questions asked. The study participants argued that augmented reality was feasible, even though it was recognized as encountering obstacles. Based on the results of a survey conducted has made AR and VR more viable and desirable in many fields, including education, digital platforms are used to support online learning. The platforms used are WhatsApp and video conferencing, such as Google Meet. Integrating technology is considered important for students to support the learning process. Conscious and planned efforts and student motivation are critical to increasing their experience and skills in utilizing technology in learning.
Perjuangan Tokoh Nasional Pra Kemerdekaan dalam Novel Biografi Indonesia (Kajian New Historicism) Imayah, Imayah; Amrullah, Imron
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.21479

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan perjuangan tokoh-tokoh nasional di era pra kemerdekaan Indonesia dalam aspek pendidikan, ekonomi dan politik. Sumber Data dalam penelitian adalah novel “Sang Mujtahid Islam Nusantara” dan novel “Penakluk Badai” karya Aguk Irawan. Sumber data yang diambil berupa kutipan teks yang ada dalam novel karya Aguk Irawan tentang perjuangan di bidang pendidikan, ekonomi dan politik. Penelitian ini dikaji dengan pendekatan new historicism yang mengarahkan pada peristiwa sejarah yaitu yang melatarbelakangi adanya sebuah teks sastra dengan mengacu pada teks non sastra. Bentuk penelitian menggunakan kualitatif deskriptif yaitu data deskriptif dilakukan dengan cara pendeskripsian fakta-fakta yang kemudian disusul dengan kesimpulan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumetasi. Teknik analisis data meliputi: (1) Teknik pembacaan paralel yaitu teks sastra dan teks non sastra; (2) analisis yang digunakan meliputi penyajian data dan pembahasan; (3) penyajian dari hasil simpulan analisis yang mengenai perjuangan tokoh telah disejajarkan dengan teks non sastra yang memiliki kesamaan pokok bahasan. Hasil penelitian ini mendeskrispikan perjuangan-perjuangan yang meliputi; (1) perjuangan di aspek pendidikan yang ditandai dengan diadakannya metode pembelajaran baru dengan menggunakan ilmu pengetahuan disamping mengajarkan ilmu agama yang bertujuan untuk mencerdaskan bangsa indonesia karena dengan ilmu yang dimiliki akan menyadarkan betapa pentingnya makna kemerdekaan; (2) perjuangan di aspek ekonomi menghasilkan rakyat yang sejahtera khususnya dibidang pertanian; (3) perjuangan di aspek politik yaitu  menumbuhkan semangat dan kegigihan dalam memperjuangkan kemerdekaan indonesia melalui organisasi-organisasi yang dibentuk.
Representasi Kemanusiaan dalam Sastra: Studi tentang Cerpen Arak-arakan Kertas Karya Sapardi Djoko Damono Putra, Muhammad Zanika Esa
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.21370

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menelusuri unsur intrinsik dan strukturalisme genetik pada Cerpen Arak-arakan Kertas karya Sapardi Djoko Damono. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui studi pustaka dengan menggunakan instrumen berupa handphone dan laptop. Teknik analisis data dilakukan melalui empat tahap, yakni (i) mengumpulkan berbagai literatur berupa artikel ilmiah dan buku; (ii) membaca literatur-literatur yang telah dikumpulkan; (iii) memilah data pada literatur untuk mengetahui bagian yang dibutuhkan dan tidak dibutuhkan; (iv) mencatat data-data yang telah dipilah untuk dimasukkan ke dalam kajian pada artikel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat sejumlah data. Unsur intrinsik meliputi tema, alur, latar, tokoh, dan amanat. Strukturalisme genetik meliputi fakta kemanusiaan, pandangan dunia pengarang, dan perwujudan pandangan dunia pengarang melalui tokoh utama.
Efektivitas Model Pembelajaran Think Talk Write terhadap Keterampilann Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas XI MA Sunan Ampel Iskarimah, Ima Hazimah; Quthny, Abu Yazid Adnan; Susetya, Hemas Haryas Harja
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.21448

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat keefektifan model pembelajaran Think Talk Write dan Student Team Achievement Devition pada pembelajaran menulis teks eksplanasi. Model Think Talk Write sendiri merupakan sebuah model pembelajaran kooperatif yang memiliki tahapan-tahapan dalam pengaplikasiannya yaitu: tahap berpikir,tahap berbicara dan tahap menulis. Penelitian ini dilaksanakan di sekolah MA Sunan Ampel Kamalkuning, Krejengan. Jenis penelitian yang digunakan adalah Kuantitatif berbentuk angket. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dan kuisioner. Analisis Data kuantitatif terdiri dari dari tiga tahapan: 1). Tahap uji Normalitas, 2). Tahap Uji Homogenitas dan 3). Tahap uji-t Hipotesis. Hasil penelitian yang didapat sebagai berikut: Adapun hasil uji hipotesis menggunakan bantuan SPSS versi 23 menunjukkan nilai t hitung lebih besar 0,115 daripada t tabel 0,19 dengan taraf signifikan 0,036. Nilai signifikansi lebih kecil 0,05 maka dinyatakan dalam penelitian ini hipotesis  H_1 dan H_(0) ditolak. Berdasarkan penjabaran hasil penelitian tersebut menyatakan bahwa penerapan model pembelajaran Think Talk Write lebih  efektif dibandingkan dengan model pembelajaran Student Team Achievement Devition terhadap kemampuan menulis teks eksplanasi pada siswa kelas XI MA Sunan Ampel.
Penggunaan Kata Sapaan Kekeluargaan di Kecamatan Siulak Mukai Kabupaten Kerinci Karmizi, Yoga; Syofiani, Syofiani; Morelent, Yetty
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.21453

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) bentuk penggunaan kata sapaan kekeluargaan pada anak usia 5-20 tahun; dan (2) faktor-faktor yang melatarbelakagi terjadinya penggunaan kata sapaan kekeluargaan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Data dalam penelitian ini berupa ujaran atau kata-kata yang diujarkan oleh anak usia 5-20 tahun khususnya dalam kata sapaan kekeluargaan di Kecamatan Siulak Mukai. Jumlah responden yaitu 48 orang, berusia 5-20 tahun. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil penelitian yaitu: (1) bentuk kata sapaan kekeluargaan yang digunakan oleh anak usia 5-20 tahun di Kecamatan Siulak Mukai, untuk kata sapaan kekeluargaan anak pertama: akak, abang, uni, dan uwo,  kata sapaan anak kedua: abang, uni, dan ngah, kata sapaan anak ketiga: pandak, kata sapaan ayah: papi, abi, papa dan  apak kata sapaan ibu: , mama, mami, ummi,bunda dan amak, kata sapaan kakek: oppa, kakek, grandpa, dan nytan,  kata sapaan nenek: omma, nenek, grandma, dan  tino,  kata sapaan ayah dan ibu dari kakek dan nenek: munyang  kata sapaan saudara laki-laki dari ayah: pak itek  dan pak cik, kata sapaan saudara perempuan dari ayah: onty, tante, latung,, kata sapaan saudara laki-laki dari ibu: oom, paman, dan tuan dan sapaan saudara perempuan dari ibu: mak itek dan tante. (2) faktor yang melatarbelakagi terjadinya penggunaan kata sapaan di Kecamatan Siulak Mukai yaitu faktor tingkat pendidikan, dan kelas sosial masyarakat. Penggunaan kata sapaan kekeluargaan di Kecamatan Siulak Mukai merupakan fenomena yang menarik dalam perkembangan bahasa, dalam hal ini penggunaan kata sapaan kekeluargaan pada anak usia 5-20 tahun. Kajian mengenai penggunaan kata sapaan kekeluargaan pada anak usia 5-20 tahun di Kecamatan Siulak Mukai Kabupaten Kerinci, dapat menambah hasil penelitian kualitatif dibidang sosiolinguistik, kajian dialektologi khususnya yang berhubungan dengan penelitian penggunaan kata sapaan.
Persepsi Siswa kelas VIII SMPN 2 Pariaman terhadap Model Direct Method Berbantuan Aplikasi FonBi dalam Pembelajaran Menyaji Teks Laporan Pengamatan Rahma, Annisa Nurul; Nursaid, Nursaid; Detrial, Claudhea Enjelina; Suryani, Nurul; Utami, Vebby Novedra
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.20535

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan persepsi siswa terhadap pelaksanaan, pengevaluasian, dan terhadap guru yang menerapkan model direct method berbantuan aplikasi FonBi dalam pembelajaran menyaji teks laporan pengamatan di SMPN 2 Pariaman. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian mixed methods atau metode campuran. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggabungkan dua bentuk penelitian yang telah ada sebelumnya, yaitu penelitian kuantitatif dan penelitian kualitatif. Penggunaan metode ini diharapkan dapat membantu menjawab pertanyaan penelitian, memungkinkan penelitian metode campuran untuk mendapatkan pengetahuan dan validasi yang tinggi. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN 2 Pariaman dengan sampel siswa kelas VIII.5 berjumlah 29 siswa.  Teknik pengumpulan data Teknik pengumpulan data pada penelitian ini meliputi kuesioner atau angket, dan wawancara. Teknik penganalisisan data dalam penelitian ini terdapat dua tahap, yaitu analisis data kuantitatif dan analisis data kualitatif. Terdapat tiga hasil penelitian yang kemudian menjadi simpulan. Ketiga hsil tersebut menunjukan persepsi siswa kelas VIII SMPN 2 Pariaman secara umum memiliki persentase 89,65% dengan kualifikasi ”Tinggi”. Hal ini menunjukan bahwa penggunaan model direct method berbantuan aplikasi FonBi efektif dalam pembelajaran menyaji teks laporan pengamatan.
Menggali Makna Kehidupan Melalui Puisi: Refleksi Diri, Empati, dan Ketahanan dalam Pendidikan Sudarwo, Raden
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.23122

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi nilai-nilai pendidikan dalam puisi-puisi karya Abimardha Kurniawan yang terpublikasi secara online di laman Borobudur Writers, mengingat kurangnya perhatian terhadap aspek emosional dan karakter dalam kurikulum pendidikan formal. Pendekatan kualitatif dengan metode analisis teks digunakan untuk memahami makna dan pesan yang terkandung dalam puisi-puisi ini. Sumber data utama adalah puisi "Waisaka," "Sunya Sagara Nirmala Sasi," "Kaya Bumi Sasi Iku," "Partikel," Dan "Kala." Hasil penelitian menunjukkan bahwa puisi-puisi tersebut mengandung nilai-nilai pendidikan penting seperti refleksi diri, empati, ketahanan, keindahan alam, spiritualitas, dan pencarian jati diri. Temuan ini menunjukkan bahwa puisi dapat menjadi alat yang efektif dalam pengembangan pendidikan karakter, jika diintegrasikan dengan metode pengajaran kreatif dan pendekatan interdisipliner. Implikasi penelitian ini menyarankan pengembangan kurikulum yang lebih komprehensif, yang tidak hanya fokus pada aspek akademis tetapi juga pada pengembangan karakter dan kecerdasan emosional siswa.
Penerapan Media Live Worksheet dalam Pembelajaran Teks Artikel Opini pada Peserta Didik Kelas XII SMA Winaryuni, Nevia Indah; Septiana, Ika; Wibowo, Teguh
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 11, No 1 (2024): April
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v11i1.21408

Abstract

Teknologi berkembang pesat dalam dunia pendidikan, termasuk penggunaan media Live Worksheet sebagai solusi pembelajaran digital yang memperluas akses sumber belajar. Media ini memudahkan peserta didik mengakses materi secara tidak terbatas dan menarik, menjadikannya pelengkap yang tidak membosankan dalam kegiatan pembelajaran. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengevaluasi efektivitas media Live Worksheet dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan motivasi peserta didik serta untuk mengetahui sejauh mana media ini dapat menjadi alat bantu yang efektif bagi guru dalam proses pembelajaran. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Sumber data diperoleh dari peserta didik dalam pembelajaran materi teks artikel opini dengan menggunakan media Live Worksheet. Teknik analisis data dengan mendeskripsikan dan menyimpulkan data berdasarkan hasil pengamatan. Hasil penelitian ini terdapat peningkatan motivasi belajar, kemudahan akses materi, pembelajaran menjadi lebih menarik dan tidak membosankan dalam menerapkan media pembelajaran Live Worksheet.