cover
Contact Name
Akh. Sokhibi
Contact Email
akh.sokhibi@umk.ac.id
Phone
+6285747770111
Journal Mail Official
joint.tech@umk.ac.id
Editorial Address
Jl. Lkr. Utara, Kayuapu Kulon, Gondangmanis, Kec. Bae, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah 59327
Location
Kab. kudus,
Jawa tengah
INDONESIA
Journal of Industial Engineering and Technology
ISSN : 27234711     EISSN : 27743462     DOI : https://doi.org/10.24176/jointtech.v1i1
Journal of Industrial Engineering and Technology adalah jurnal ilmiah peer-reviewed dan open access yang bertujuan untuk mendiseminasi/menyebarluaskan perkembangan technology penelitian di bidang keilmuan Teknik Industri. Ruang Lingkup Journal of Industrial Engineering and Technology adalah mencakup bidang ilmu yang terdapat di keteknik Industrial
Articles 90 Documents
PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK BENANG COTTON CONE PADA PT. SARI WARNA ASLI UNIT V KUDUS Tauhida, Dina; Nefada, Aynun
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 3, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v3i2.10158

Abstract

PT. Sari Warna Asli Unit V Kudus merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang tekstil yaitu pada produksi benang cotton dan polyester. Proses produksi benang cotton lebih sulit dikarenakan raw material yang diolah murni dari alam sehingga memerlukan proses ekstra dalam pembersihan serta pembentukan benang yang diproses pada area spinning 2. Terdapat 6 jenis cacat pada produk benang cotton: berat cones lebih dan kurang, gulungan jelek dan kotor, serta temuan tanpa ekor dan ekstra yarn. Berdasarkan data cacat dari bulan Januari – Juni 2022, terdapat 621 cacat dari sampel yang berjumlah 1.560. Sehingga perlu dilakukan analisis cacat produk menggunakan Statistical Process Chart (SPC) dan memberikan rekomendasi menggunakan Failure Mode Effect Analysis (FMEA). Terdapat 4 cacat yang diprioritaskan, yaitu berat cone lebih, berat cone kurang, ekstra yarn, dan benang kotor. Rekomendasi berdasarkan Ranking Priority Number (RPN) FMEA urut dari ranking tertinggi adalah training dan pemantauan kinerja pegawai, menjadwalkan pemeliharaan mesin, dan pengecekan part mesin ring frame.
PERANCANGAN MEJA TROLI ERGONOMIS DENGAN PENDEKATAN ANTROPOMETRI DAN REBA Dwi Putra, Adrianus; Lawi, Ansarullah; Syara Nasution, Rivara
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 3, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v3i2.9801

Abstract

CV XYZ is a company engaged in the field of Bottled Drinking Water. The production process at this company still uses the traditional MMH (Manual Material Handling) method which causes various complaints from employees, so it is necessary to think of an alternative method or tool that can change this manual process. Based on this, this research was conducted to design a tool that can optimize the material handling process and reduce musculoskeletal risks that arise in employees. There are 3 methods used, namely anthropometry, the Nordic Body Map (NBM) questionnaire, and work posture analysis using the REBA method. After testing, it was found that the trolley table that was in accordance with the employee's anthropometry was able to reduce employee complaints by 25% on several parts of the worker's body. From the results of the REBA assessment, a score of 6 (moderate) is obtained if using a table trolley, while without a trolley it produces a score of 12 (has a very high risk). The results of this research are considered to have a significant impact both in optimizing the production system, as well as in terms of employee safety and health from an employee health and safety perspective.
Optimasi Pemasaran untuk Produk UMKM SARBUS Desa Sarangan Kanor Bojonegoro dengan metode Markov chain Stighfarrinata, Rizky; Wahyu Abryandoko, Eko
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 3, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v3i2.10141

Abstract

Para pebisnis membutuhkan beragam cara di dunia saat ini karena persaingan di pasar Indonesia semakin ketat. Dengan meningkatnya persaingan antara pengusaha besar dan pelaku usaha kecil dan menengah di Indonesia, penjualan produk dari pelaku usaha kecil dan menengah di pedesaan mengalami penurunan yang signifikan. Akibatnya, usaha kecil dan menengah ingin meningkatkan penjualan mereka tetapi tidak tahu di mana harus mempromosikan atau memasarkannya agar efektif. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan dengan tujuan memodelkan masalah pemilihan media periklanan yang tepat selama 6 bulan ke depan dan memilih media periklanan yang tepat untuk mempromosikan produk UMKM Sarbus dari Desa Sarangan Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro selama 6 tahun ke depan dengan menggunakan Markov Chain. Kesimpulan penelitian adalah pada bulan pertama, kedua, dan keenam, UKM SARBUS disarankan berjualan menggunakan media sosial WhatsApp, sedangkan pada bulan ketiga, bulan keempat, dan kelima, UKM SARBUS sebaiknya berjualan menggunakan YouTube.
PENGAWETAN PRODUK UMKM SAMBEL MENGGUNAKAN METODE PENAHANAN PANAS DENGAN PARAMETER WAKTU Yusuf, Mirza; Rachmawati, Putri
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 3, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v3i2.9880

Abstract

Perekonomian yang ada di Indonesia tidak bisa dipungkiri mengalami perkembangan yang sangat pesat karena peran usaha kecil menengah (UKM).[1]. Peran UMKM yaitu pemenuhan kebutuhan masyarakat akan sebuah produk unggul, Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) merilis keadaan tersebut pasca krisis ekonomi terkait jumlah UMKM yang terus meningkat pertumbuhannya dari 85 juta hingga 107 juta tenaga kerja pada tahun 2012. Fenomena ini menjelaskan bahwa UMKM merupakan usaha yang produktif untuk dikembangkan secara makro dan mikro di Indonesia.[2] Ditengah banyaknya produk UMKM yang menggeliat muncul kendala yang perlu diteliti secara teknis menyangkut kualitas dan ketahanan mutu sebuah produk. Salahsatunya yang sangat signifikan yaitu masa kadaluarsa produk UMKM. dalam penelitian ini ditekankan pada produk UMKM sambel kemasan. Pendekatan yang dilakukan adalah mengetahui unsur unsur organik yang bersifat mengalami pembusukan, kadar air yang dikandung, pemanasan dengan metode heating rate yang sesuai dengan unsur organic yang ada. Diharapkan kandungan nutrisi dan citarasa tidak mengalami kerusakan dengan menetapkan skala pemanasan yang tepat. Dapat disimpulkan dari percobaan ini terdapat 3 variasi waktu. didapatkan lama waktu pemanasan terbaik selama 180menit dengan panas surface terukur melalui thermometer infrared 155 derajat celcius. Pada kapasitas produksi 10kg sambel mengalami perbedaan suhu antar permukaan pemanas dengan media sambel paling atas pada 85 derajat celcius. Sehingga delta dari panas yag diserap object adalah 70 derajat celcius.
ANALISIS DEFECT PRODUK SENAR PADA PROSES CELUP DENGAN PENDEKATAN DMAIC DI PT. CENTRAL SARANA PANCING PURBALINGGA Nurjannah, Anisa; Prakoso, Indro; Faizah, Jihan
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 3, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v3i2.9654

Abstract

PT. Central Sarana Pancing is a company engaged in the manufacturing of fishing line and various fishing accessories. From the results of field observations that have been carried out, dyeing division is the division with the highest number of defects. From the define stage, the defects that occur in the string dyeing process are pigment sticking defects with a percentage of 49%, 38% non-standard color, 12% creasing, and 2% non-standard strength. From the DPMO calculation, Motorola's sigma value is 3.36, which means that the dyeing division is in the industry average category with a fairly large amount of quality costs, namely 25-40% of sales. From the analysis stage, the defects that occur are mostly caused by human or operator factors. Therefore, for the prevention and repair of defects is by improving the performance and accuracy of operators and employees must receive training and education in understanding the entire process being carried out. In addition, SOPs will be made for the improvements that will be carried out as a reference for employees in carrying out the production process at PT. Central Fishing Facilities. As for the mechanical aspect, it is necessary to clean working tools and machines and maintain them regularly.
ANALISIS POSTUR KERJA PADA PEKERJA BENGKEL LAMPIRI AUTO SERVICE DENGAN METODE RULA DAN REBA Hunusalela, Zeny Fatimah; Nurfida, Anita; Ahmad Unggul Nugeroho, Adik
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 3, No 2 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v3i2.9869

Abstract

Karyawan Bengkel Lampiri Auto Service sering mengalami kelelahan kerja. Ada 4 aktivitas yang diamati pada penelitian ini yaitu proses las, dempul, amplas, dan cat. Pada penelitian ini dilakukan pendekatan ergonomi dengan mengidentifikasi musculoskeletal disorder. Metode analisa posisi kerja pada tiap proses menggunakan kuesioner Nordic Body Map (NBM) untuk mengetahui tingkat resiko cidera pada karyawan, RULA (Rapid Upper Limb Assesment) dan REBA (Rapid Entire Body Assessment) untuk menganalisa posisi kerja karyawan sudah baik atau tidak. Berdasarkan hasil NBM terdapat dua karyawan yang temasuk tingkat resiko tinggi yaitu pada proses amplas dan cat dengan score 84 dan 83. Serta dua karyawan mempunyai tingkat resiko sangat tinggi pada proses las dan dempul dengan score 98 dan 97. Hasil analisa RULA diperoleh untuk semua proses dengan nilai 7 yang berarti perlu diadakan penyelidikan lebih lanjut dan harus segera ada perbaikan, sedangkan score REBA pada proses las 8, dan pada proses dempul, amplas, dan cat diperoleh score 10 yang berarti beresiko tinggi mengalami cedera/gangguan otot dan harus segera diterapkan perbaikan
ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS (QUALITY CONTROL) UNTUK MENJAGA KUALITAS PRODUK FURNITUR KAYU DI PT RAJAWALI PERKASA FURNITUR Noni Kusumaningrum, Fitri Indah Puspitaningsih Yessy Nasia Ulfia
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 4, No 1 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v4i1.11405

Abstract

PT Rajawali Perkasa Furnitur merupakan salah satu produsen dan eksportir furnitur skala besar yang terletak di Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Negara tujuan ekspor tersebar di Amerika dan Uni Eropa. Kemampuan ekspor furnitur PT RPF dalam 1 bulan mencapai kurang lebih 30 kontainer. Produk utama dari PT RPF adalah furnitur kayu jati berkualitas tinggi. Kayu Jati yang digunakan berasal dari Perum Perhutani dan hutan rakyat yang telah bersertifikat baik SVLK maupun FSC. Meskipun beberapa waktu belakang PT RPF telah mengalami surut saat pademi Covid-19 namun PT RPF tetap mampu berproduksi dan tidak kehilangan buyer. Dalam hal ini, PT RPF mampu menjaga kestabilan buyer salah satunya karena mengedepankan kualitas produknya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana penerapan proses pengendalian kualitas produk furnitur oleh PT RPF. Dari hasil observasi dan wawancara diketahui bahwa proses pengendalian kualitas sudah diterapkan mulai dari hilir yaitu proses pembahanan hingga hulu yaitu proses packing. Disetiap tahapan proses terdapat tenaga berjumlah 1-3 orang yang bertugas untuk mengecek dan mengontrol tiap komponen yang keluar dari bagian proses produksi. Dari tahapan proses produksi, tahap pembahanan merupakan yang paling krusial karena akan berdampak pada hasil akhir produk.
Analisis Paparan Panas Terhadap Beban Mental Pekerja Bagian Produksi Dengan Metode National Aeronatics And Space Administration Task Load Index (NASA TLX) Asri, Vikha Indira; Huda, Mahabib Miftahul; Sokhibi, Akh.
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 4, No 1 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v4i1.9640

Abstract

Lingkungan kerja yang baik dapat mempengaruhi kinerja pekerja. Salah satu yang mempengaruhi kinerja adalah suhu ruangan yang harus sesuai dengan Nialai Ambang Batas (NAB) sebesar 18–28℃. Suhu ruang produksi pada toko roti Gembong Gedhe melebihi NAB yaitu sebesar 29,3℃. Oleh karena itu perlu di lakukan analisis pengaruh paparan temperature terhadap beban mental pekerja Metode yang di lakukan dalam menyelesaikan permasalahan pada toko roti Gembong Gedhe yaitu dengan menggunakan metode NASA-TLX. Dengan harapan dapat analisis beban mental pekerja dari paparan panas dengan menggunakan software surfer 11. Berdasarkan hasil analisis data dengan uji Chie-square di dapatkan nilai p-value 0,0594 pada variabel KW, nilai p-value 0,997 pada vaiabel P, dan nilai p-value 0,997 pada variabel TU. Sehingga terdapat variabel Kebutuhan Waktu (KW),Performansi (P), dan Tingkat Usaha (TU) berpengaruh terhadap beban kerja mental. Kata kunci: Beban Kerja Mental, Software Surfer 11, NASA-TLX
ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK CALMING CREAM DI PT XYZ Trio Yonathan Teja Kusuma, Raden Rama Bani Saputra ,
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 4, No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v4i2.11752

Abstract

Perkembangan industri kosmetik yang dinamis dan penuh persaingan kiri menuntut setiap perusahaan untuk terus meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan tidak terkecuali PT XYZ. Salah satu produk unggulan yang sering diproduksi oleh perusahaan ini adalah Calming Cream. Produk ini perlu dilakukan analisis pengendalian kualitas untuk mengetahui apakah kecacatan yang terjadi berada di bawah batas kendali atau tidak. Tools yang digunakan dalam melakukan analisis pengendalian kualitas adalah Seven Tools. Control chart digunakan untuk mengetahui apakah kecacatan terkendali atau tidak, pareto digunakan untuk mengurutkan faktor terbesar produk reject, dan fishbone diagram digunakan untuk menganalisis faktor penyebab. Berdasarkan hasil analisis terdapat tiga jenis kecacatan yaitu cacat printing, cacat koding, dan cacat pecah dengan jumlah kecacatan terbesar adalah cacat printing. Ketiga kecacatan tersebut terjadi karena faktor manusia dan metode. Kecacatan yang tidak terkendali dengan indikasi melebihi batas kendali yaitu jenis cacat pot pecah.
EVALUASI SUPPLIER OBAT DI PUSKESMAS XYZ DENGAN MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) Noor Nailie Azzat, Nor Helmi Handayani, Gunawan Mohammad,
Journal of Industrial Engineering and Technology Vol 4, No 1 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jointech.v4i1.10839

Abstract

The problem with the XYZ Health Center is the slow delivery of goods and claims that are not handled properly and quickly, the number of items that are not in accordance with orders causes the availability of drug stock to become empty. Therefore, it is necessary to set standards in the selection of suppliers by determining the criteria and sub-criteria according to the policy of the Puskesmas in selecting suppliers to supply drug stock availability at the XYZ Puskesmas. The main objective of this research is to find the best supplier ranking according to the criteria and sub-criteria. The research uses the Analytical Hierarchy Process (AHP) method in decision making and expert choice software in processing the data from the questionnaire results. The research results obtained 5 criteria with 15 sub-criteria in selecting suppliers. The quality criteria with a weight of 0,2998 and the drug reliability sub-criteria with a weight of 0,1227 are the criteria and sub-criteria with the highest weighting results. Based on the ranking using the AHP method, PT A is an alternative supplier with the highest weight value, namely 0,2042 and a percentage of 20%, it can be concluded that PT A is the best supplier to be maintained.