cover
Contact Name
Suwandono
Contact Email
jurnal@stpi-pajak.ac.id
Phone
+6285770328779
Journal Mail Official
jurnal@stpi-pajak.ac.id
Editorial Address
Jl. Matraman Raya No.27, RT.2/RW.1, Palmeriam, Kec. Matraman, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13140
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Pajak dan Bisnis (Journal of Tax and Business)
ISSN : -     EISSN : 27230120     DOI : -
Core Subject : Economy,
Journal JPB is a journal that is managed and published by Sekolah Tinggi Perpajakan Indonesia which contains research results and thoughts of scholars in the field of Accounting Science both academics and practitioners, published twice a year in May and September. (1) Accounting Information Systems, (2) Financial Accounting, (3) Accounting & Syariah Finance, (4) Corporate Finance & Capital Market, (5) Cost Accounting, (6) Management Accounting, (7) Behaviour Accounting (8) Auditing, (9) Taxation. The articles contributed are original articles that have never been published in other media and use the latest reference libraries, the proportion of publications in the last 10 years.
Articles 194 Documents
Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT. Natura Mega Murni di Pekanbaru Wahyuni, Sri; Susanti, Desi
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.137

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui secara parsial dan simultan pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. Lokasi penelitian dilakukan di PT Natura Mega Murni Pekanbaru, Provinsi Riau. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 59 orang dengan metode non probability. Penelitian ini menggunakan deskriptif kuntitatif dengan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan dan empati memiliki pengaruh secara parsial dan simultan terhadap kepuasan pelanggan pada PT Natura Mega Murni. Dengan nilai R square sebesar 0,715 atau 71,5% berarti bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan dan empati memiliki hubungan terhadap kepuasan pelanggan pada PT Natura Mega Murni. Dan nilai adjust R Square yang dihasilkan dalam penelitian ini sebesar 0,688 atau 68,8% berarti bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan dan empati dapat berkontribusi mempengaruhi kepuasan pelanggan pada PT Natura Mega Murni dan sisa 31,2% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini.
Pengaruh Budaya Organisasi dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Divisi Penunjang Medis Rumah Sakit Royal Progress yang Dimediasi oleh Variabel Kepuasan Kerja Andayani, Lina; Prasilowati, Sri Lestari
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Budaya Organisasi dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Divisi Penunjang Medis Rumah Sakit Royal Progres Yang Dimediasi Oleh Variabel Kepuasan Kerja. Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumennya dan diambil sebanyak 105 responden yang merupakan karyawan Rumah Sakit Royal Progres dengan menggunakan metode simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan cara memberikan daftar pertanyaan kepada responden menggunakan google form. Hasil penelitian ini menunjukkan budaya organisasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan, gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan, kepuasan kerja karyawan berpengaruh terhadap kinerja karyawan, budaya organisasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan, gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan, budaya organisasi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja karyawan, gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan divisi penunjang medis rumah sakit Royal Progres melalui kepuasan kerja karyawan.
Pengaruh Harga dan Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan di Mulia Mart Hidayatullah Depok: (Studi pada mahasiswa STIE Hidayatullah Depok) Abdullah, Abu A’la; Juliana, Sapitri; Casilam, Casilam
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.139

Abstract

Kualitas pelayanan masih harus ditingkatkan di Mulia Mart adalah kondisi tempat parkir yang terbatas, tempat harga tidak sesuai dengan barang, dan keandalan informasi. Kualitas pelanggan harus dimulai dari kebutuhan pelanggan dan berakhir pada persepsi pelanggan, dimana persepsi pelanggan terhadap kualitas pelayanan merupakan penilaian menyeluruh atas keunggulan suatu pelayanan. Penelitian yang dipakai dalam judul ini bersifat kuantitatif dan populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelanggan Mulia Mart Hidayatullah Depok. Sampel dalam penelitian ini yang akan dipakai sebanyak 104 orang. Untuk teknik pengambilan data yang dipakai adalah random sampling. Pengaruh yang diberikan kedua variabel bebas tersebut bersifat positif artinya semakin baik harga dan kualitas pelayanan, maka mengakibatkan semakin baik pula loyalitas pelanggan yang dihasilkan.
Analisis SWOT Dalam Menentukan Strategi Pemasaran pada Toko Mulia Mart Fahrozi, Ridwan; Karimah, Nurul; Muldani, Veri
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.140

Abstract

Mulia Mart adalah unit bisnis yang bergerak pada bidang ritel, khususnya menjual kebutuhan pokok dan kelengkapan lainnya. Mulia Mart menyediakan beberapa macam produk yang beragam. Pada mini market, sengitnya persaingan, konsumen yang sensitive terhadap harga sangat mempengaruhi minat beli. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dan dengan menggunakan teknik analisis data SWOT. Setelah dianalisis dari hasil analisis SWOT di atas Mulia Mart ini mempunyai strategi pertama yaitu strategi S-O dimana strategi ini memanfaatkan kekuatan perusahaan untuk meraih peluang yang ada pada lingkungan luar, guna memperoleh keuntungan bagi perusahaan, berikut beberapa strateginya, kelengkapan produk tetap dijaga, memanfaatkan lokasi yang strategis untuk membuka cabang serta menarik konsumen, meningkatkan kualitas pelayanan.
Pengaruh Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada Bagian Packing di PT. Proven Force Indonesia Nurhasanah, Siti; Fa’uzhobihi, Fa’uzhobihi; Riyanto, Sugeng
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.141

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan di bagian Packing PT Proven Force Indonesia. Sumber daya manusia yang berkualitas dan kinerja karyawan yang optimal sangat penting bagi keberhasilan perusahaan, terutama dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan teknik kuesioner untuk mengumpulkan data dari 50 karyawan bagian Packing PT Proven Force Indonesia. Hasil analisis data menunjukkan bahwa motivasi kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Hasil uji t individu menunjukkan bahwa kedua variabel independen, yaitu motivasi kerja dan lingkungan kerja, memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan. Selain itu, hasil uji F menunjukkan bahwa secara bersama-sama, motivasi kerja dan lingkungan kerja juga berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Meskipun motivasi kerja dan lingkungan kerja memiliki pengaruh yang signifikan, koefisien determinasi (R2) menunjukkan bahwa hanya sekitar 18,1% variasi dalam kinerja karyawan yang dapat dijelaskan oleh kedua variabel independen ini. Ini mengindikasikan bahwa masih ada faktor-faktor lain yang juga berperan dalam memengaruhi kinerja karyawan di PT Proven Force Indonesia.
Efektivitas Mengajar Ditinjau dari Efikasi Diri, Kualitas Pemberdayaan Guru, dan Kepemimpinan Sebagai Moderating di Mts Darul Falah Citereup Buhori, Buhori; Hans, Jen Zainal Asikin
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.142

Abstract

Efektivitas Mengajar sangatlah penting dalam satuan pendidikan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Dengan terciptanya efektivitas mengajar yang baik maka guru akan berusaha untuk dapat mengatasi dan memecahkan masalah yang dihadapi dalam pelaksanaan mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan upaya-upaya meningkatkan efektivitas mengajar pada guru melalui penguatan efikasi diri dan kualitas pemberdayaan pada guru MTS se-kecamatan Citeureup Kabupaten Bogor. Penelitian ini menggunakan metode penelitian korelasional, dimana pada tahap pertama penelitian dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dan data dikumpulkan melalui penyebaran angket secara online, lalu dideskripsikan dengan deskripsi statistik dan dianalisis dengan regresi. Populasi penelitian ini adalah guru MTS se-kecamatan Citeureup sebanyak 276. Sampel penelitian sebanyak 163 responden ditentukan dengan rumus Slovin, dipilih menggunakan metode proporsional random sampling. Tapi di sini yang digunakan hanya 133 responden. Hasil penelitian kuantitatif menemukan bahwa efikasi diri yang menekankan pada yakin dapat melaksanakan tugas, yakin dapat memotivasi diri dalam menyelesaikan tugas, yakin bahwa dirinya mampu menghadapi tantangan, yakin mampu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dapat berkontribusi meningkatkan efektivitas mengajar. Kualitas pemberdayaan guru yang baik yang menjadikan guru lebih profesional akan dapat meningkatkan efektivitas mengajar. Berdasarkan temuan pada penelitian ini semakin kuat efikasi diri dan kualitas pemeberdayaan guru, maka diprediksi semakin tinggi efektivitas kerja guru. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan positif antara efikasi diri terhadap efektivitas mengajar dengan kualitas pemberdayaan guru ?y1 = 0,103. Terdapat hubungan positif antara kualitas pemberdayaan guru terhadap efektivitas mengajar dengan koefisien determinasi ?y2 = 0,546. Hal ini menunjukkan bahwa efektivitas kerja guru dapat ditingkatkan dengan penguatan efikasi diri dan kualitas pemberdayaan guru.
Pengaruh Akuntabilitas, Transparansi, Partisipasi Masyarakat dan Kompetensi Aparatur Desa Terhadap Pengelolaan Dana Desa Pada Desa Di Kabupaten Karimun Masruroh, Sekar Luluk; Nasrizal, Nasrizal; Hanif, Rheny Afriana
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 5 No 1 (2024): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v5i1.114

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh akuntabilitas, transparansi, partisipasi masyarakat dan kompetensi aparatur desa terhadap pengelolaan dana desa pada desa di Kabupaten Karimun. Penelitian ini dilakukan pada seluruh desa di Kabupaten Karimun. Penelitian ini menggunakan sumber data primer dan data dianalisis menggunakan SPSS versi 2.0 dengan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linear berganda untuk menguji asumsi klasik, model analisis data, koefisien determinasi, dan menguji hipotesis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa akuntabilitas, transparansi, dan kompetensi aparatur desa berpengaruh terhadap pengelolaan dana desa, sedangkan partisipasi masyarakat tidak berpengaruh terhadap pengelolaan dana desa. Kata kunci: Akuntabilitas, Transparansi, Partisipasi Masyarakat, Kompetensi Aparatur Desa dan Pengelolaan Dana Desa
Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Motivasi, dan Keterampilan Kerja Guru Terhadap Produktivitas Kerja Guru SDIT Global Insan Madani Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi Endriyansyah, Endriyansyah; Martono, Besar Agung
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 4 No 2 (2023): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v4i2.115

Abstract

Gaya kepemimpinan, motivasi, dan keterampilan kerja adalah faktor-faktor yang diduga berpengaruh penting terhadap produktivitas guru di SDIT Global Insan Madani. Untuk membuktikan pengaruh dari ketiga faktor tersebut, maka dilakukan penelitian ini. Pada penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan (X1), keterampilan kerja (X2), dan motivasi (Y) terhadap produktivitas kerja guru (Z). Penelitian ini dilakukan di Sekolah Dasar Islam Terpadu Global Insan Madani, Bekasi, Jawa Barat. Metode pada penelitian ini yaitu metode kuantitatif yang berasal dari sumber primer. Data dianalisis dengan menggunakan analisis jalur. Sampel yang digunakan yaitu 31 orang guru di SDIT Global Insan Madani. Pengumpulan data dilakukan dengan metode kuesioner. Hasil perhitungan analisis jalur yaitu besarnya pengaruh langsung variabel X1 terhadap variabel Y sebesar 0,294 dan variabel X2 terhadap variabel Y sebesar 0,584, dengan nilai ?1 sebesar 0,662. Sedangkan pengaruh langsung variabel X1 terhadap variabel Z adalah 0,122, variabel X2 terhadap variabel Z sebesar 0,785, dan pengaruh variabel Y terhadap variabel Z adalah 0,075, dengan nilai ?2 yang dihasilkan sebesar 0,421. Z melalui variabel Y sebesar 0,044. Berdasarkan hasil yang didapatkan, dapat disimpulkan bahwa variabel yang sangat berpengaruh terhadap produktivitas kerja guru di SDIT Global Insan Madani yaitu keterampilan kerja (X2) dengan nilai pengaruh yang lebih tinggi dibandingkan dengan variabel lainnya, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Memahami Makna Maqashid Syariah dalam Merancang Tujuan Laporan Keuangan Wijandari, Ana
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 5 No 1 (2024): Journal Of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v5i1.143

Abstract

Artikel ini berfokus pada pentingnya memahami dan mengintegrasikan prinsip-prinsip Maqashid Syariah dalam merancang tujuan laporan keuangan. Tujuan laporan keuangan tradisional cenderung terbatas pada aspek finansial semata, mengabaikan dimensi etika, moral, dan kemanfaatan sosial. Namun, dalam lingkungan ekonomi yang berbasis nilai-nilai Islam, perlunya mengarahkan laporan keuangan menuju pencapaian kemaslahatan umum menjadi semakin penting. Dengan menerapkan pendekatan analisis konseptual dan tinjauan literatur, artikel ini mengeksplorasi konsep Maqashid Syariah dan bagaimana prinsip-prinsipnya dapat diintegrasikan dalam tujuan laporan keuangan. Hasil analisis menunjukkan bahwa memahami makna Maqashid Syariah membawa pergeseran paradigma dalam merumuskan tujuan laporan keuangan. Selain mengutam transparansi dan akuntabilitas, tujuan yang lebih inklusif seperti keadilan sosial, kemanfaatan masyarakat, dan pemenuhan hak-hak individu menjadi aspek yang lebih ditekankan. Artikel ini memberikan pandangan yang lebih mendalam tentang bagaimana konsep Maqashid Syariah dapat memberikan arahan dalam mengatasi tantangan ekonomi kontemporer dan menjembatani kesenjangan antara dimensi finansial dan etika dalam pelaporan keuangan. Dengan merangkul prinsip-prinsip Maqashid Syariah dalam merancang tujuan laporan keuangan, perusahaan dapat berkontribusi pada terwujudnya ekonomi yang lebih adil, berkelanjutan, dan sesuai dengan prinsip-prinsip Islam.
Pengaruh Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan: (Studi Pada PT. Dyandra Cintawisata Internasional) Cahyati, Tetet
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 3 No 2 (2022): Journal of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v3i2.146

Abstract

Sumber daya manusia merupakan faktor penting dalam suatu organisasi. Sumber daya manusia merupakan aset utama dan penting karena mendorong terjadinya efektifitas dan efisiensi sehingga akan terwujud kinerja yang optimal. Faktor penentu kinerja karyawan di PT. Dyandra Cintawisata Internasional salah satunya ditentukan oleh keselamatan, kesehatan kerja dan disiplin kerja. Selama ini pihak PT. Dyandra Cintawisata Internasional memandang penting memperhatikan faktor keselamatan, kesehatan kerja para serta disiplin para karyawannya, namun kondisinyabelum sesuai harapan. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan ada tidaknya pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Dyandra Cintawisata Internasional baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan verikatif. Unit analisis penelitian ini adalah karyawan PT. Dyandra Cintawisata Internasional  sebanyak 42 orang yang merupakan sampel jenuh. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan pengujian statistik uji validitas, uji rehabilitas, uji korelasi, uji koefisien determinasi, uji hipotesis dan program spss 21 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara deskriptif keselamatan, kesehatan kerja, serta disiplin kerja dan kinerja karyawan PT. Dyandra Cintawisata Internasional tergolong pada kategori “cukup baik”. Keselamatan, kesehatan kerja dan disiplin kerja secara parsial dan simultan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan PT. Dyandra Cintawisata Internasional.

Page 11 of 20 | Total Record : 194