cover
Contact Name
Ade Dita Puteri
Contact Email
aliciajeumpa@gmail.com
Phone
+6282283520718
Journal Mail Official
aliciajeumpa@gmail.com
Editorial Address
Jl Tuanku Tambusai No 23 Bangkinang Kabupaten Kampar Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
COVIT
ISSN : -     EISSN : 28071409     DOI : -
COVIT (Community Service of Health) : Jurnal pengabdian kesehatan masyarakat adalah jurnal yang mempublikasikan hasil pengabdian kesehatan masyarakat yang terintegrasi dengan bidang kesehatan masyarakat. Jurnal ini berguna bagi tenaga kesehatan masyarakat di dinas kesehatan, puskesmas, mahasiswa kesehatan masyarakat, tenaga pengajar kesehatan masyarakat khususnya dan bidang kesehatan lainnya pada umumnya. Jurnal Pengabdian kesehatan masyarakat menerima naskah dalam bentuk hasil-hasil pengabdian masyarakat baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Naskah yang diterima adalah naskah yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Kami berharap artikel-artikel pada edisi ini bermanfaat bagi dunia ilmu kesehatan masyarakat dan dunia kesehatan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 214 Documents
PELATIHAN MANAJEMEN KEUANGAN PADA USAHA PENEK DI DESA PELAGA KECAMATAN PETANG Ni Luh Ratniasih
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.15961

Abstract

Banten atau sesajen memiliki makna, fungsi dan bentuk yang berbeda – beda namun memiliki tujuan yang sama yaitu sebagai bentuk rasa syukur dan terima kasih kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa. Salah satu bahan utama banten adalah penek, tumpeng, dan gibungan dan hampir semua banten menggunakan bahan tersebut. Kegiatan persembahyangan menggunakan banten atau sesajen oleh umat agama Hindu hampir dilakukan setiap hari sehingga kebutuhan akan penek, tumpeng, dan gibungan sangat tinggi. Berdasarkan kondisi tersebut, usaha penek, tumpeng, dan gibungan sangat berpeluang tinggi seperti usaha penek yang dimiliki oleh Ibu Wayan Ceraki. Usaha penek Ibu Wayan Ceraki merupakan salah satu usaha penek yang beralamat di Banjar Bukian, Desa Pelaga, Kecamatan Petang. Permasalahan utama yang ditangani dalam kegiatan ini adalah minim dan terbatasnya alat produksi, kurangnya pengetahuan mitra tentang manajemen keuangan. Permasalahan tersebut akan ditangani dengan pemberian alat produksi dan pelatihan manajemen keuangan. Indikator capaian adalah meningkatkan jumlah produksi mitra serta meminimalkan waktu produksi hingga 50%, mampu meningkatkan pengetahuan mitra dalam manajemen keuangan hingga 100%.
Edukasi Kesehatan Pijat Oksitosin Terhadap Tingkat Pengetahuan Produktivitas ASI Eksklusif Di Wilayah Puskesmas Tegalrejo, Yogyakarta Arieska, Risa; Ningrum , Kadek Agustina Puspa; Tani , Ni Luh Linda Ayuni; Utami, Ressa Andriyani
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.39966

Abstract

Makanan yang sempurna bagi bayi karena dianggap steril dan memiliki antibodi guna menyelamatkan bayi dari berbagai ancaman penyakit yang umum terjadi pada masa anak – anak adalah ASI. Pemberian ASI merupakan langkah yang efektif dan efisien untuk pertumbuhan dan perkembangan serta kelangsungan hidup bayi. UNICEF merekomendasikan agar bayi mendapatkan ASI dalam 24 jam pertama setelah kelahiran kemudian diberikan ASI secara ekslusif selama tepat enam bulan pertama kehidupan bayi yang artinya bayi tidak mendapatkan makanan atau minuman lain atau yang sering disebut dengan MPASI yang disediakan oleh ibu. Banyak faktor yang mempengaruhi pemberian ASI Eksklusif diantaranya ; Faktor pemudah (pemahaman, pengetahuan, sikap, usia, nilai adat dan kebudayaan. Faktor pendukung (pendapatan keluarga, ketersediaan waktu, dan kesehatan ibu), Faktor pendorong (dukungan keluarga dan dukungan petugas kesehatan). Salah satu tindakan yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produksi ASI adalah dengan merangsang pengeluaran hormone menyusui. Proses pengeluaran ASI dipengaruhi oleh beberapa hormone, yaitu prolactin dan oksitosin.Hormon oksitosin dapat dirangsang melalui pijat oksitosin. Pijat oksitosin dilakukan dengan cara memijat pada daerah punggung sepanjang kedua sisi tulang belakang sehingga diharapkan dengan dilakukan pemijatan ini, ibu akan merasa rileks dan kelelahan setelah melahirkan akan hilang sehingga produksi ASI meningkat. Memberikan penyuluhan kesehatan tentang pijat oksitosin diharapakan menjadi salah satu kunci mendukung keberhasilan ASI Eksklusif. Dengan adanya edukasi kesehatan dapat mengurangi resiko bayi yang tidak mendapat ASI Eksklusif kurang dari target cakupan ASI. Realisasi yang telah dilakukan antara lain penyuluhan kesehatan dengan ceramah tentang edukasi pijat oksitosin kepada Ibu post partum yang ada di Wilayah Puskesmas Tegalrejo, Yogyakarta. Hasil yang diperoleh dari kegiatan penyuluhan kesehatan ini ternyata ibu post partum sangat membutuhkan informasi yang benar dan tepat tentang pijat oksitosin, karena bila ibu memiliki pengetahuan yang cukup dan akan memiliki persepsi yang benar sehingga diharapkan produktivitas ASI akan bertambah.  
Pengembangan Kompetensi Guru PJOK Se-Kabupaten Aceh Tenggara Afrizal, Afrizal; Tahir, Muhammad; Hartono, Makmur; Husaini, Husaini; Alrizal, Fauzan; Zainuddin, Zainuddin; Jaya, Mhd.Imam
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.40731

Abstract

Tujuan dari kegiatan PKM tentang pengembangan kompetensi guru pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan se-kabupaten Aceh Tenggara bertujuan untuk memberikan informasi dan pengetahuan kepada guru pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Upaya mewujudkan kualitas sumber daya manusia dapat dilakukan melalui sektor pendidikan dengan cara penguatan kapasitas penguasaan berbagai inovasi teknologi termasuk progam pelatihan pembuatan proposal metode penelitian pengembangan untuk pemecahan masalah pembelajaran sebagai bagian dari upaya memperbaiki kualitas pembelajaran berrbasis penelitian. Selain itu tujuan pelatihan dengan metode penelitian dan pengembangan diharapkan memberi efek dalam memecahkan masalah pembelajaran berupa luaran produk pembelajaran bagi guru PJOK maupun dapat pula mengembangkan aspek latihan untuk guru PJOK sebagai pendidik menghadapi tantang inovasi menggunakan perangkat teknologi saat ini. Metode pelatihan dilakukan dengan metode: ceramah dan tanya jawab, demonstrasi, latihan dan praktik. Materi pelatihan disajikan dengan lebih banyak praktek dari teori, dengan rasio perbandingan 25 % teori dan 75 % praktek. . Tempat pelatihan dilakukan di ruang gedung Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Gunung Leuser Aceh. Kegiatan dilakukan selama 7 Hari yaitu mulai tanggal 28 Oktober Sampai dengan tanggal 2 November Tahun 2024.
Pendampingan Psikologi Pada Atlet KONI Aceh Yang Mengikuti Training Camp (TC) Dalam Persiapan Menghadapi PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 Nababan, Melfa Br; Rizal, Fakhrur; Afrizal, Afrizal; Sembiring, Ivo Suh Kai Sura; Natania, Misnawati; Andika, Hamitun
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.40733

Abstract

(1) Konselor dalam rangka pendampingan atlet Aceh pada persiapan PONXXI/2024 Aceh-Sumut. (2). Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memperlancar pendampingan atlet Aceh pada persiapan PONXXI/2024 Aceh-Sumut.Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Sport Senter Banda Aceh mulai tanggal 26 sampai dengan 31 Agustus 2024. Kesimpulan Pelaksanaan dari program kegiatan pengabdian pada masyarakat (PKM) ini sudah berjalan dengan lancar Selain itu, atlet juga menunjukkan kemajuan nyata dalam penguasaan teknik manajemen stres. Sebanyak 80% peserta melaporkan keberhasilan dalam menerapkan teknik pernapasan dan mindfulness yang diajarkan selama sesi pelatihan. Teknik ini membantu mereka mengelola tekanan secara efektif, baik selama latihan maupun saat menghadapi situasi kompetitif. Penguasaan teknik tersebut menjadi salah satu langkah penting dalam mempersiapkan mental atlet agar lebih fokus dan percaya diri.
Pelatihan Laskar Sehat sebagai Kader Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM) di Universitas Negeri Malang Tama, Tika Dwi; Fanani, Erianto; Rachmawati, Windi Chusniah; Syifa, Tsabitah Aulawiyatus
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.41102

Abstract

Pengembangan Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM) di lingkungan kampus menjadi salah satu hal yang penting dalam upaya pencegahan dan pengendalian penyakit tidak menular, tetapi hingga saat ini belum terbentuk kader yang sudah dilatih dalam implementasi Posbindu. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk membentuk dan melatih para laskar sehat yang ini dapat menjadi kader Posbindu-PTM di lingkungan Universitas Negeri Malang. Kegiatan ini dilakukan dengan memberikan sosialisasi tentang pengembangan kampus sehat, pelatihan dasar Posbindu PTM, dan pelaksanaan Posbindu PTM. Pada pelatihan laskar sehat, tingkat pemahaman peserta mengalami peningkatan yang signifikan yaitu dari 55.625 menjadi 91.875 (nilai p < 0.0001). Peserta pelatihan juga telah mampu melakukan praktik pelaksanaan Posbindu PTM dengan baik. Hasil pemeriksaan kesehatan pada kegiatan Posbindu PTM menemukan adanya peserta yang memiliki faktor risiko PTM. Dengan hasil ini, diharapkan keberlangsungan Posbindu PTM dapat berjalan dengan baik dan peran laskar sehat sebagai kader dapat dioptimalkan.
Edukasi Pengenalan dan Pengelolaan Sampah Organik dan Sampah Anorganik di SDN 019 Lipat Kain Utara Puteri, Ade Dita; Yuristin, Devina; Hamidi, M. Nizar Syarif
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.41886

Abstract

Sampah terdiri dari dua jenis yaitu sampah organik dan anorganik. Kedua jenis sampah tersebut, menurut Undang-undang Nomor 18 tahun 2008 tentang pengelolaan sampah, sampah telah menjadi permasalahan nasional sehingga perlu adanya pengelolaan agar tidak menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan masyarakat dan lingkungan. Untuk itu tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk menciptakan kesadaran serta meningkatkan pengetahuan anak-anak sekolah dasar mengenai pentingnya pengelolaan sampah. Metode Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berupa penyuluhan dan praktik langsung, dimana anak-anak SD Negeri 019 Lipat Kain Utara langsung diajarkan untuk memilah sampah dengan baik dan benar. Hasil pengabdian masyarakat ini adalah pengetahuan yang meningkat tentang menjaga kebersihan melalui pengelolaan sampah.
Pelatihan Digital Marketing Untuk Meningkatkan Kemajuan UMKM Di Desa Mojosongo, Kecamatan Reban, Kabupaten Batang Firmansyah, Fitri Awan Arif; Nirmala, Amelia Putri; Esmiati, Amy Novalia; Nabilah, Igriya Fauzi
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.41943

Abstract

Di era modern ini, Digital marketing berkembang pesat dengan fitur-fitur menarik yang ada disetiap aplikasinya. Hal ini seimbang dengan berkembangnya smartphone yang kian menjangkau semua kalangan, dari remaja hingga orang tua. Akan tetapi ditengah berkembangnya smartphone, tidak diimbangi dengan pemanfaatan yang baik. Hal ini terjadi pada masyarakat desa Mojotengah,Kecamatan Reban, Kabupaten Batang. Mayoritas masyarakat desa memiliki smartphone yang dapat dimanfaatkan sebagai media untuk penjualan jika mereka bisa memanfaatkannya. Penghasilan sehari-hari menggantungkan pada penjualan kopi dan teh yang mereka olah sendiri Tempat berjualan dilakukan di pasar tradisional dengan harga bersaing dengan satu sama lainnya. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dengan metode penyuluhan dan pelatihan secara langsung untuk memanfaatkan digital marketing sebagai media untuk memasarkan produk the dan kopi. Hasil dari pengabdian ini masyarakat dapat memahami pentingnya digital marketing dalam pemasaran produk dan masyarakat bisa memanfaatkan digital marketing sebagai media pemasaran produk mereka
Upaya Peningkatan Komunikasi Kelompok Melalui Pelatihan Komunikasi Asertif Berbasis Experiential Learning Sholichah, Ima Fitri
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 4 No. 2 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v4i2.43318

Abstract

Dinamika kelompok yang baik ditandai dengan komunikasi yang efektif, koordinasi yang solid, serta kepercayaan antar anggota. Kurangnya komunikasi asertif dapat menyebabkan konflik interpersonal dan menurunkan efektivitas tim. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi kelompok dalam komunitas KIPAN melalui pelatihan komunikasi asertif. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini mencakup identifikasi kebutuhan komunikasi, penyusunan materi pelatihan, serta pelaksanaan pelatihan berbasis experiential learning. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa keterampilan komunikasi asertif pada peserta berkontribusi terhadap perbaikan komunikasi kelompok, efektivitas kerja tim, dan pengelolaan konflik. Temuan ini mengindikasikan bahwa pelatihan komunikasi asertif dapat menjadi strategi yang efektif dalam memperkuat kerja sama dan harmonisasi dalam komunitas kepemudaan. Rekomendasi untuk penelitian lebih lanjut mencakup pengembangan modul pelatihan yang lebih komprehensif dan penerapan metode pembelajaran interaktif guna meningkatkan efektivitas pelatihan.
Peningkatan Pemberdayaan Anggota KWT Cara’de Jl. Tupai Lorong 8 Melalui Pelatihan Pemasaran Digital Muhlis, Muhlis; Jusran, Jusran; Hidayat, Akmal
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.46659

Abstract

Kelompok Wanita Tani (KWT) Cara’de terletak di Jalan Tupai Lorong 18 Kota Makassar Kelurahan Mamajang Luar Kecamatan Mamajang dengan jarak sekitar 4 km dari pusat Kota Makassar. Lorong 18 Jalan Tupai termasuk wilayah urban yang berkembang dan berpenduduk padat, rumah warga saling bersambungan atau kategori perumahan yang padat. Kelompok wanita tani (KWT) Cara’de adalah kelompokwanita yang dibentuk pada tanggal 20 Februari 2021, KWT ini diketuai oleh Wahyuning Tyas yang dibantu oleh sekertaris Rahma Kurniati dan bendahara Irwana Arwini serta 20 orang anggota sehingga KWT Cara’de memiliki anggota berjumlah 23 orang. Pengabdian ini bertjuan untuk meningkatkan pemasaran hasil pertanian urban di kalangan wanita tani perkotaan khususnya KWT Cara’de. Metode pelaksanaan pengabdian melalui: persiapan, pelaksanaan sosialisasi, Evaluasi dan monitoring. Hasil yang diproleh anggota KWT sangat antusias mengikuti kegiatan, terbentuk inkubator pemasaran digital melalui akun media sosial facebook (FB).
SKRINING DIABETES MELITUS Gustam, Tasalina Yohana Parameswari
COVIT (Community Service of Tambusai) Vol. 5 No. 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/covit.v5i1.47041

Abstract

Indonesia mengalami masalah yang berhubungan dengan penyakit, tidak hanya penyakit menular tetapi juga penyakit tidak menular. Salah satu penyakit tidak menular yang mendapat perhatian khusus adalah diabetes melitus. Diabetes Melitus Tipe 2 sering disebut sebagai "silent killer" karena gejalanya yang seringkali tidak terasa di awal. Padahal, penyakit ini dapat menyebabkan komplikasi serius jika tidak ditangani dengan baik, seperti kerusakan ginjal, kebutaan, dan bahkan amputasi. Tujuan skrining adalah mengidentifikasi penyakit yang tidak diketahui/tidak terdeteksi dengan menggunakan alat tes atau uji dengan efektivitas tinggi dalam skala besar. Subjek pengabdian adalah masyarakat di Kecamatan Jagir, Kota Surabaya yang bersedia hadir saat kegiatan pengabdian. Kegiatan ini meliputi tahap persiapan dan tahap pelaksanaan. Instrumen skrining yang digunakan adalah kuesioner, alat pemeriksaan gula darah acak, timbangan badan, alat ukur tinggi badan. Pertanyaan yang ditanyakan dalam kuesioner adalah sering kencing di malam hari, sering merasa haus, sering merasa lapar, sering kesemutan. Angka kejadian diabetes mellitus yang didapatkan dari kegiatan skrining sebanyak 10 kasus (12,7%).