cover
Contact Name
Romi Mesra
Contact Email
romimesra@unima.ac.id
Phone
+6282284463589
Journal Mail Official
jurnalparadigmajsre@unima.ac.id
Editorial Address
Laboratorium Program Studi Pendidikan Sosiologi FIS UNIMA: Jl. Unima, Tounsaru, Tondano Sel., Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, 95619 Email: jurnalparadigmajsre@unima.ac.id
Location
Kab. minahasa,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
ISSN : -     EISSN : 27746984     DOI : https://doi.org/10.53682/jpjsre.v3i2
Core Subject : Education, Social,
We welcome research articles, theoretical, policy reviews, or methodological reviews, to be submitted to our journals within the following research areas: Learning, Teaching and Educational Development Social Change, Cultural, and Community Development Rural and Urban Ecological Societies Family, Gender Equality and Social Inclusion
Articles 546 Documents
Pengembangan Leafleat Makanan Tradisional Sebagai Media Promosi di Kelompok UMKM Desa Tanjung Sejaro Kabupaten Ogan Ilir Khoirunnisa Khoirunnisa; Yanti Karmila Nengsih; Dian Sri Andriani
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.7333

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan leafleat sebagai media promosi makanan tradisional di desa Tanjung Sejaro. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan metode Borg and Gall yang didalamnya terdapat 10 langkah penelitian pengembangan yang disederhanakan menjadi 6 langkah. Adapun 6 tahapan yang ada dalam penelitian ini,  yaitu analisis kebutuhan atau identifikasi kebutuhan dari subjek, pengembangan produk, validasi produk oleh para ahli, uji coba produk, revisi produk, dan produk akhir. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu, angket dan dokumentasi. Pengimplementasian atau uji coba dari produk leafleat dilakukan dengan  tiga cara yaitu, uji coba one to one dengan 3 orang subjek kelompok UMKM, small group dengan 9 orang kelompok UMKM, dan uji coba pada konsumen dengan 10 orang menggunakan metode purposive sampling. Hasil dari penelitian ini adalah pengembangan leafleat sebagai media promosi makanan tradisional memiliki tingkat kevalidan dan kepraktisan pada ketiga penilaian yang dilakukan oleh para ahli, yaitu aspek media mendapatkan skor 35 dengan persentase 87%, aspek bahasa skor 38 dengan persentase 95%, dan aspek materi dengan skor 36 persentase 90%. Berdasarkan hasil validasi mendapatkan rata-rata dan dapat disimpulkan bahwa leafleat dinyatakan valid dan praktis dalam artian sangat layak untuk digunakan sebagai media promosi makanan tradisional di Desa Tanjung Sejaro Kabupaten Ogan Ilir.
Strategi Pemberdayaan Masyarakat dalam Meningkatkan Efektivitas Kinerja Pokdarwis di Desa Wisata Ngrombo, Baki, Sukoharjo Renzi Noviana; Muhammad Ariyan Hidayat; Desi Nurvianti; Fatlina Hijriyanti; Fina Aulia Astika; Khusnul Widya Anggarini; Lia Nur Halimah; Danang Purwanto
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 5 No. 1 (2024): (JUNI 2024) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v5i1.7404

Abstract

Pemberdayaan merupakan proses pengembangan kemandirian masyarakat. Desa Ngrombo, Kec. Baki, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah adalah salah satu desa pemberdayaan yang memiliki beberapa potensi desa wisata untuk menjadi pengembangan industri taraf UMKM. Lembaga yang mengurus desa wisata Ngrombo disebut dengan Pokdarwis Ngrombo Kuncoro. Potensi Desa Ngrombo, meliputi kerajinan gitar, alam, budaya, dan kuliner. Kerangka kerja dari adanya pemberdayaan masyarakat di Desa Ngrombo dapat dianalisis menggunakan Teori ACTORS (Authority, Confidence and Competence, Trust, Opportunities, Responsibilities, and Support). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi pemberdayaan masyarakat dalam upaya peningkatan kinerja Pokdarwis di Desa Ngrombo. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Hasil penelitian membuktikan bahwa kegiatan pemberdayaan masyarakat desa sudah cukup terfokus dimana pelaku pemberdayaan telah menunjukkan kategori baik. Hal ini dibuktikan dengan adanya beberapa strategi yang dilakukan, meliputi penumbuhan kesadaran di masyarakat, adanya pemetaan potensi desa, pelatihan masyarakat, kolaborasi dengan pihak luar, dan pemasaran wisata. Berdasarkan hasil yang telah didapatkan, dapat disimpulkan bahwa dalam kegiatan pemberdayaan perlu adanya kesadaran, motivasi, dan kebijaksanaan dari pemerintah untuk menggerakkan program pemberdayaan kearah lebih maju.
Manajemen Kesan Mahasiswi Berhijab Perokok di Ruang Publik Sebagai Implementasi dari Pengalaman Hidup Ibnu Ali Atan; Bagas Narendra Parahita; Nurhadi Nurhadi
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.7628

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengalaman dan keputusan mahasisiwi berhijab perokok dalam menentukan upaya manajemen kesan ketika di ruang publik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini berbasis kualitatif dengan pendekatan fenomenologi pengalaman sadar dari perempuan berhijab perokok, khususnya mahasiswi melalui penggalian makna secara mendalam mengenai upaya manajemen kesan yang dipengaruhi oleh pengalaman dan keputusan dalam menjalani hidup sebagai perokok. Hasil daripada penelitian ini ialah diperoleh beberapa pengalaman dalam memutuskan diri untuk menjadi seorang perokok yang diantaranya melalui pengaruh teman sebaya, pengaruh keluarga, keputusan secara pribadi serta alasan untuk menghilangkan stress akademik. Mengenai prasangka buruk, mayoritas informan juga meyakini adanya hal demikian. Terlebih mereka mengenakan hijab dalam keseharian, sehingga membuat mereka harus melakukan manajemen kesan dalam menjalankan kebiasaan merokok terutama ketika di ruang publik. Manajemen kesan ditunjukkan secara teoritis melalui konsepsi dramaturgi yang terdiri dari ranah front stage dan back stage. Pada front stage ditunjukkan informan dengan menghindari kebiasaan merokok mereka ketika orang tua, kemudian ketika di ruang publik tertentu seperti tempat yang ramah keluarga, serta lingkungan kampus. Sedangkan pada back stage, mahasiswi berhijab perokok atau informan merasa lebih leluasa menunjukkan keterbukaan diri mereka ketika bersama teman-teman terdekat, bahkan beberapa informan terkadang melepas hijab untuk menunjukkan sisi keterbukaan diri sebagai perokok.
Hubungan Psychological Well-Being dengan Pengasuhan Wali Pemasyarakatan dan Criminal Thinking Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Palembang Nata Mulia Hammami; Umar Anwar
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 5 No. 1 (2024): (JUNI 2024) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v5i1.7818

Abstract

Permasalahan dalam hal kesejahteraan psikologis anak sangatlah beragam. Termasuk anak yang berada di dalam Lembaga Pembinaan Khusus Anak. Anak yang menjalankan masa pidana di LPKA akan memengaruhi proses kesejahteraan psikologis. Tujuan utama dalam penelitian ini yaitu melihat bagaimana hubungan psychological well-being dengan pengasuhan wali pemasyarakatan dan criminal thinking 60 anak yang berada di LPKA Kelas I Palembang. Psychological well being menurut Ryff  didefinisikan sebagai kondisi individu yang mencakup lebih dari sekadar bebas dari masalah atau tekanan mental. Criminal thinking atau pemikiran kriminal merupakan sebuah pemikiran serta proses yang mendorong seseorang untuk inisiasi dan pemeliharaan kebiasaan suatu tindakan yang melanggar hukum. pengasuhan menurut diartikan  sebagai pola interaksi untuk memengaruhi tindakan dan karakter anak yang bervariasi. Terdapat hubungan antara psichological well-being anak dengan criminal thinking  dengan nilai signifikasi korelasi product moment  0,01. Sedangkan tidak terdapat hubungan antara psychological well-being dengan pengasuhan yang diberikan wali pemasyarakatan dengan nilai signifikasi 0,64. Korelasi yang terjalin antara psychological well-being dengan criminal thinking yaitu korelasi positif. Artinya semakin baik psychological well-being anak maka semakin besar pola pemikiran kriminal anak tersebut.
Knowledge, Attitudes, and Behaviors Towards HIV-AIDS Prevention (Descriptive Study in Harapan Village, Kwamki Narama District, Mimika Regency - Central Papua) Nursinah Nursinah; Muslimin B
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.7923

Abstract

This research is motivated by the increasing cases of HIV/AIDS in Indonesia due to a lack of knowledge, information, and public awareness about HIV/AIDS. In addition, social prejudice and discrimination still exist. Therefore, it is considered necessary to make maximum effort to prevent it. Changes in human behavior are expected to reduce the rate of spread of HIV/AIDS in society because it can hinder socio-economic development and threaten national stability. The purpose of this study was to describe HIV/AIDS prevention efforts in Harapan Village, Kwamki Narama District, Mimika Regency, Papua. The type of research used was research with a descriptive research design to obtain a detailed description of HIV/AIDS prevention behavior. The number of samples is 80 with a simple random sampling method. As a result, the percentage of respondents who took appropriate HIV/AIDS prevention measures was the highest at 66.3%, followed by appropriate attitudes at 63.8% and knowledge of appropriate attitudes at 53.8%, followed by %. This means that there is a significant relationship between behavior and attitudes towards behavior in HIV/AIDS prevention. There is no significant relationship between knowledge and action in HIV/AIDS prevention. It was concluded that respondents' lack of knowledge influences their behavior in preventing HIV/AIDS. In terms of attitude, the behavior of respondents who take or do not avoid HIV/AIDS transmission can influence their behavior in the decision-making process as well as their behavior in HIV/AIDS prevention. The bottom line is that knowledge, attitudes, and actions are very important in efforts to combat HIV/AIDS
Produktivitas Kerja Karyawan Sebagai Suatu Kajian Kesehatan Masyarakat Muslimin B; Nursinah Nursinah
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.7924

Abstract

Permenakertrans Nomor PER 13/MEN/X/2021 mendefinisikan lingkungan kerja sebagai hasil perpaduan suhu, kelembaban, kecepatan aliran udara, dan panas radiasi dengan derajat panas tubuh pekerja akibat pekerjaannya. Menurut perkiraan data terbaru yang dikeluarkan oleh organisasi Perburuhan Internasional (ILO) sebanyak 2,78 juta pekerja meninggal setiap tahunnya akibat kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja. Dari jumlah tersebut, sekitar 2,4 juta (86,3%) kematian terjadi karena penyakit akibat kerja, sisanya 380.000 (13,7%) disebabkan oleh kecelakaan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk diketahuinya gambaran produktivitas kerja di tempat kerja pada PT. Anugerah Mapan Jaya Hydrocolloids, Maros, Sulawesi Selatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif, dilakukan terhadap karyawan dengan tujuan untuk melihat fenomena yang terjadi pada suatu populasi. Hasil penelitian gambaran iklim kerja panas terhadap produktivitas kerja menunjukkan bahwa ada beberapa bagian pekerjaan yang terpapar suhu panas yaitu boiler, driyer dan penjemuran. Lama paparan juga mempengaruhi tingkat produktivitas kerja menurun karena jika karyawan tidak menggunakan APD dalam bekerja otomatis resiko terjadi penyakit akibat kerja dapat meningkat. Karyawan yang bekerja sudah lama dalam perusahaan atau dengan masa kerja lama dapat meningkatkan produktivitas kerja karena pengalaman karyawan sudah cukup. Status kesehatan dalam penelitian ini sangat berpengaruh karena kesehatan karyawan sangat dibutuhkan dalam proses bekerja untuk meningkatkan produktivitas kerja. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah peningkatan produktivitas kerja bagi karyawan sangat berpengaruh besar bagi perusahaan, karena perusahaan melihat semua aspek-aspek yang berhubungan langsung dengan karyawan baik itu kondisi lingkungan, mesin-mesin yang terpapar langsung oleh pekerja dan kesehatan bagi karyawan
Kajian Sosiologi Hukum terhadap Peredaran Merek Dagang di Indonesia Isye Junita Melo; Romi Mesra; Sam J.R Saroinsong
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.7925

Abstract

Perkembangan merek dagang di Indonesia yang sangat pesat ditandai dengan masuknya berbagai macam merek terkenal di dunia yang turut meramaikan dunia usaha di Indonesia. Keadaan ini mengharuskan pemerintah untuk menyiapkan regulasi yang tepat, yang dapat memberikan perlindungan hukum secara maksimal terhadap dunia perdagangan di Indonesia dalam rangka untuk menghindari munculnya berbagai persoalan yang dapat mengancam perekonomian negara. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian yuridis normatif. Langkah pertama yang dilakukan pada penelitian ini yaitu dengan mengumpulkan bahan hukum primer yaitu inventarisasi peraturan-peraturan yang berkaitan dengan merek dagang. Selanjutnya dipergunakan bahan-bahan hukum sekunder yaitu tulisan yang berkaitan dengan persoalan ini, baik pada literature buku maupun alamat-alamat website yang ada dan terkait dengan penelitian ini. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana upaya penegakan hukum terhadap peredaran merek dagang di Indonesia
Partisipasi Masyarakat Dalam Pengembangan Pariwisata di Kampung Wisata Cireundeu, Cimahi, Jawa Barat Didin Syarifuddin
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.8024

Abstract

Penelitian ini bertujuan menjelaskan partisipasi masyarakat dalam pengembangan Kampung Wisata Cireundeu. Metode deskriptif kualitatif digunakan untuk mendeskripsikan partisipasi melalui kesempatan, kemauan dan kemampuan masyarakat dalam pengembangan pariwisata di Kampung Wisata Cireundeu. Analisis data dilakukan untuk mengetahui respon masyarakat mengenai sikap dan perilaku dalam pengembangan pariwisata. Hasil penelitian menggambarkan partisipasi masyarakat dalam pengembangan pariwisata bahwa masyarakat memiliki kesempatan untuk mendapatkan informasi pariwisata, siap berpartisipasi dalam perencanaan pariwisata, sigap dalam peningkatan ekonomi, bersedia meningkatkan pendidikan dan pembangunan pariwisata berkelanjutan. Masyarakat sadar akan pentingnya daya tarik wisata, termotivasi untuk pengembangan pariwisata, tumbuh kemauan dalam mengatasi masalah, semangat bekerjasama dan semangat belajar untuk berkembang, terbuka dalam menerima perubahan, sehingga memudahkan pengembangan pariwisata. Partisipasi atas dasar kemampuan masyarakat bahwa masyarakat memiliki pendidikan dan keterampilan yang cukup, memiliki pengalaman, memiliki keahlian dalam perencanaan, memiliki kemampuan dalam pengelolaan sumber daya alam, memiliki kesadaran tentang pentingnya keberdayaan, budaya dan warisan budaya. Partisipasi yang dibangun atas dasar kesempatan, kemauan dan kemampuan dapat mempercepat pengembangan pariwisata di Kampung Wisata Cireundeu.
Pemanfaatan Keanekaragaman Kearifan Lokal Masyarakat Pedesaan untuk Penanggulangan Stunting Linda Safitra; Rifa’i Rifa’i; Betti Zuyina Mardiya
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.8039

Abstract

Penelitian dengan judul pemanfaatan kearifan lokal masyarakat pedesaan untuk penanggulangan stunting bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan dan menganalisis tentang pemanfaatan kearifan lokal masyarakat pedesaan untuk penanggulangan stunting khususnya di Desa Talang Berantai Kabupaten Bengkulu Utara. Dalam mencapai tujuan penelitian dipilih metode penelitian kualitatif, dengan alasan fokus utama penelitian adalah melihat makna subyektif dari subjek penelitian. Purposive sampling merupakan teknik penentuan informan yang digunakan dalam penelitian ini. Sementara untuk mengumpulkan data dan informasi penelitian digunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada tiga kearifan lokal  masyarakat Desa Talang Berantai yang relevan dimanfaatkan salam penanggulangan stunting yaitu Pertama, Kearifan lokal masyarakat yang mengutamakan pemanfaatan sumber makanan lokal di desa Talang Berangin untuk dikonsumsi ibu hamil dan balita, kedua Kearifan lokal tentang cara-cara tradisional dalam mengelola makanan untuk ibu hamil dan balita, dan yang ketiga kearifan lokal terkait waktu pemberian makanan bagi balita. Tiga kearifan lokal ini selalu dipertahankan dalam interaksi keseharian dalam kehidupan masyarakatnya sehingga masih terjaga kelestariannya sampai saat ini.
Reproduksi Budaya Batik Milenial: Upaya Pelestarian dan Inovasi Batik Tradisional di Identix Batik Semarang Muhammad Ulin Nuha Saputra; Kuncoro Bayu Prasetyo
JURNAL PARADIGMA : Journal of Sociology Research and Education Vol. 4 No. 2 (2023): (DESEMBER 2023) JURNAL PARADIGMA: Journal of Sociology Research and Education
Publisher : Labor Program Studi Pendidikan Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jpjsre.v4i2.8046

Abstract

Batik adalah salah satu seni budaya khas Indonesia yang telah diakui sebagai warisan budaya oleh UNESCO.  Akan tetapi eksistensi seni budaya batik mengalami banyak tantangan baik dari luar seperti adanya klaim sebagai budaya milik negara tetangga, maupun tantangan dari dalam yaitu rendahnya minat generasi muda terhadap batik karena dipersepsikan sebagai hal yang kuno dan tidak update. Di tengah tantangan tersebut, Identix batik  Semarang tumbuh menjadi gerakan masyarakat untuk mempertahankan eksistensi batik pada kalangan generasi muda dengan menggaungkan produk “batik milenial”. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui latar belakang Identix Batik melakukan pelestarian budaya melalui inovasi batik milenial, serta untuk menjelaskan proses reproduksi budaya yang berlangsung dalam wujud batik milenial. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, dengan melakukan observasi di rumah produksi batik serta wawancara dengan pendiri usaha, desainer dan konsumen milenial. Data dianalisis dengan menggunakan konsep reproduksi budaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Identix Batik melakukan upaya pelestarian budaya melalui inovasi batik milenial karena upaya pelestarian yang paling efektif adalah dengan melibatkan generasi muda sebagai generasi pewaris budaya sehingga memunculkan inovasi batik milenial yang memadukan tradisionalitas batik dengan modernitas generasi muda. Upaya tersebut mendorong terjadinya reproduksi budaya batik baik dalam aspek reproduksi motif maupun dalam aspek desain fashion. Reproduksi budaya batik milenial tersebut menjadikan Identix Batik dapat melestarikan sekaligus menginovasikan batik sehingga lebih disukai generasi muda.

Page 7 of 55 | Total Record : 546