cover
Contact Name
Andrie
Contact Email
andrie.dty@uim-makassar.ac.id
Phone
+6285250358721
Journal Mail Official
justme@uim-makassar.ac.id
Editorial Address
Jl. Perintis Kemerdekaan KM. 9 No. 29 Makassar
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
ISSN : 27230341     EISSN : 27457303     DOI : https://doi.org/10.47398/justme
Journal Industrial Engineering and Management (JUSTME) merupakan jurnal program studi teknik industri yang diterbitkan oleh program studi teknik industri, fakultas teknik, Universitas Islam Makassar. Fokus jurnal ini mengenai keilmuan teknik industri dan manajemen industri
Articles 106 Documents
ANALISIS KESENJANGAN FITUR WAREHOUSE MANAGEMENT SYSTEM (WMS) PADA LAYANAN 3PL TERHADAP KEBUTUHAN INDUSTRI: PENDEKATAN SYSTEMATIC LITERATURE REVIEW Zahroh, Fatimatuz; Darmawan, Bambang; Dwiyanti, Vina
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.78

Abstract

Penerapan teknologi dalam Warehouse Management System (WMS) semakin penting seiring meningkatnya kompleksitas rantai pasok di era revolusi industri 4.0. penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesenjangan antara fitur WMS yang ditawarkan penyedia third-party logistics (3PL) dengan kebutuhan spesifik berbagai sektor industri. Pendekatan yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan mengumpulkan artikel dari jurnal ilmiah yang relevan dalam kurun waktu 10 tahun terakhir. Analisis dilakukan pada fitur WMS yang ditawarkan oleh 3PL, kebutuhan sektor industri terhadap WMS, serta identifikasi kesenjangan antara keduanya. Data dianalisis menggunakan metode sintesis tematik untuk memahami hubungan antara fitur yang tersedia dengan kebutuhan sektor tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun fitur IoT dan RFID banyak diterapkan, teknologi analitik prediktif dan keberlanjutan logistik masih kurang diimplementasikan. Kesenjangan ini mempengaruhi kemampuan 3PL dalam memenuhi kebutuhan sektor industri yang dinamis, seperti e-commerce dan manufaktur. Penelitian ini menyimpulkan bahwa inovasi lebih lanjut dalam fitur WMS diperlukan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan keberlanjutan layanan logistik, khususnya penyedia 3PL.
PENERAPAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) UNTUK PENGENDALIAN PERSEDIAAN BONELESS PAHA DI PT XYZ Farhana, Tyara Ariella; Iriani, Iriani
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.79

Abstract

Perusahaan rumah potong ayam berfokus pada pemasaran produk olahan protein hewani sekaligus menyediakan solusi untuk kebutuhan pengusaha dan penyedia pangan modern. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan jumlah pembelian bahan atau barang secara optimal. Hal ini dilakukan dengan upaya meminimalkan biaya yang diperlukan untuk pemenuhan persediaan. Metode EOQ bertujuan untuk mengelola persediaan dengan lebih efisien, sehingga dapat meminimalkan biaya yang terkait dengan penyimpanan dan pemesanan barang. Melalui penelitian yang dilakukan juga akan didapatkan nilai reorder point. Penelitian dilakukan untuk mempertimbangkan kebijakan yang lebih baik demi keuntungan perusahaan. Teknik Economic Order Quantity memberikan alternatif untuk meminimalkan biaya pengadaan. Hasil dari penelitian berupa saran pengadaan dengan biaya optimal. Penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa kebijakan perusahaan kurang efektif. Penentuan kebijakan pengadaan memberikan perbedaan yang cukup signifikan untuk keuntungan perusahaan. Hasil penelitian juga memberikan saran untuk titik reorder point agar tidak terjadi kekosongan stok. Hasil penelitian menyarankan untuk melakukan efisiensi pengadaan berdasarkan jumlah pengiriman, frekuensi pengiriman, dan nilai reorder point.
Rancang Bangun Mesin Pengayak Sampah Organik dengan Mekanisme Sistem Rotari Studi Kasus PT. Kawan Jasa Sentosa Yasa, Aland Dewa; Budi Utomo, Muhammad Fitri; Oytajati, Nancy
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.80

Abstract

Pengelolaan sampah organik menjadi isu krusial dalam upaya mencapai pembangunan berkelanjutan, terutama di kawasan perkotaan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan Mesin Pengayak Sampah Organik dengan Mekanisme Sistem Rotari yang efisien, terjangkau, dan mampu meningkatkan proses pengolahan sampah. Pendekatan penelitian melibatkan Quality Function Deployment (QFD) untuk mengidentifikasi kebutuhan pengguna, yang kemudian diterjemahkan ke dalam spesifikasi teknis alat. Proses desain dilakukan menggunakan perangkat lunak SolidWorks dan dilakukan serangkaian uji coba untuk memastikan kinerja optimal mesin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mesin yang dikembangkan lebih ekonomis dengan biaya produksi sebesar Rp 20.000.000,00, jauh lebih terjangkau dibandingkan alat sejenis di pasaran. Mesin ini terbukti mampu mempercepat dan mempermudah proses pengayakan sampah organik, dengan hasil yang efektif dan efisien. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan solusi teknologi untuk pengelolaan sampah organik di Tempat Pemrosesan Akhir (TPA).
OPTIMALISASI KESEHATAN DAN PRODUKTIVITAS MAHASISWA DI ERA DIGITALISASI MELALUI INTERVENSI ERGONOMI: TINJAUAN TERHADAP PENGGUNAAN TEKNOLOGI DALAM LINGKUNGAN PENDIDIKAN Purnomo, Hari; Aminuddin AP, Rezki Amelia
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.81

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dampak penerapan ergonomi yang terintegrasi dalam lingkungan pendidikan tinggi terhadap kesehatan fisik dan mental serta produktivitas akademik mahasiswa. Dalam era digital, penggunaan perangkat teknologi yang intensif dapat mempengaruhi kesehatan mahasiswa, menyebabkan keluhan fisik seperti sakit punggung, leher kaku, dan mata lelah. Penelitian ini melibatkan 50 mahasiswa yang diberikan intervensi ergonomi berupa edukasi tentang postur duduk, pengaturan posisi monitor, dan pentingnya jeda istirahat secara teratur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intervensi ergonomi berhasil mengurangi keluhan kesehatan fisik secara signifikan dan meningkatkan perilaku ergonomis mahasiswa. Selain itu, mahasiswa yang menerapkan prinsip ergonomi menunjukkan peningkatan fokus, efisiensi belajar, dan kualitas pembelajaran. Kesimpulannya, penerapan ergonomi yang terintegrasi dalam lingkungan pendidikan tinggi efektif dalam menciptakan pengalaman belajar yang lebih sehat dan produktif bagi mahasiswa.
STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN DAYA BELI GEN Z TERHADAP BUKET BUNGA ZHAFIRAH CRAFT PADA PENJUALAN DI INSTAGRAM Azis, Fikriyya Zhafira; Hanafie, Ahmad; Haslindah, Andi
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.82

Abstract

Media sosial membuka peluang yang besar bagi pelaku UMKM terutama pada aplikasi Instagram dengan menghemat biaya dan memberikan akses global yang cepat, memperluas jangkauan pasar yang mereka. Oleh karena itu, penting untuk menentukan strategi pemasaran yang baik dan tepat guna agar dapat mencapai target pasar yang diinginkan, yang pada akhirnya dapat meningkatkan penjualan produk. Untuk mengetahui strategi pemasaran yang tepat dan efektif untuk memasarkan produk dan jasa Zhafirah Craft di Instagram. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif, Dimana penelitian ini menggunakan pengolahan data dengan menggunakan matriks IFAS dan EFAS dengan total skor sebesar kekuatan 4,00, kelemahan 2,80 dan peluang 3,81 ancaman 3,01 dengan menunjukkan Zhafirah Craft berada pada sel I pada matriks IE, dan Matriks SWOT memperoleh delapan strategi yang tepat dengan penempatan di kuadran I (1,20 ; 0,82) pada analisis matriks SWOT. Dan sehingga memperoleh prioritas strategi analisis yaitu dengan mendapatkan delapan prioritas alternatif yang mempunyai masing-masing TAS dengan peringkat satu sampai delapan alternatif. Jadi dapat disimpulkan bahwa Zhafirah Craft menggunakan delapan strategi alternatif untuk meningkatkan daya beli buket bunga.
ANALISIS PENGARUH SUHU RUANGAN DAN INTENSITAS PENCAHAYAAN TERHADAP SISWA SEKOLAH DASAR (Study Kasus SD 113 Salutubu, Kec Walenrang Utara, Kab. Luwu) Gasali, Muh; Haslindah, Andi; Syarifuddin, Rizal
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.83

Abstract

Suhu tubuh manusia cenderung berfluktuasi setiap saat. Untuk mempertahankan suhu tubuh manusia dalam keadaan konstan, diperlukan regulasi suhu tubuh. Titik tetap tubuh dipertahankan agar suhu tubuh inti konstan pada 37°C. Apabila suhu tubuh meningkat lebih dari titik tetap, hipotalamus akan merangsang untuk melakukan serangkaian mekanisme untuk mempertahankan suhu dengan cara menurunkan produksi panas dan meningkatkan panas sehingga suhu kembali pada titik tetapPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh suhu ruangan dan intensitas pencahayaan terhadap siswa sekolah dasar di SD 113 Salutubu, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pengolahan data menggunakan software SPSS 17. Data yang dikumpulkan meliputi biodata responden, pengukuran berat badan, tinggi badan, usia, serta tes kognitif berupa tes psychophysics. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suhu ruangan dan intensitas pencahayaan mempengaruhi kenyamanan dan performa belajar siswa. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya memperhatikan kondisi lingkungan fisik dalam meningkatkan efektivitas pembelajaran di sekolah dasar.
ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL PADA OPERATOR CCR 5 PT. SEMEN TONASA DENGAN METODE NATIONAL AERONAUTICS AND SPACE ADMINISTRATION TASK LOAD INDEX (NASA-TLX) Nestor, Nestor; Suradi, Suradi; Hanafie, Ahmad
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.84

Abstract

Pabrik Tonasa dioperasikan oleh operator di Central Control Room (CCR) secara kontinyu dalam tiga shift tiap harinya. Operator CCR dituntut harus selalu memantau proses produksi setiap saat sehingga waktu istirahat tidak menentu dan pertukaran personil tiap akhir shift kerja dilakukan di tempat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa tingkat beban kerja mental operator CCR 5 PT Semen Tonasa. Pengukuran beban kerja dilakukan dengan menggunakan metode National Aeronautics and Space Administration-Task Load Index (NASA-TLX), metode NASA-TLX merupakan suatu metode pengukuran beban kerja secara subjektif berdasarkan rata-rata pembebanan 6 skala dimensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada shift 1, operator CCR memiliki beban kerja mental sangat tinggi sebanyak 4 orang dan tinggi sebanyak 8 orang. Pada shift 2, operator CCR memiliki beban kerja mental sangat tinggi sebanyak 4 orang dan tinggi sebanyak 8 orang. Pada shift 3, operator CCR memiliki beban kerja mental sangat tinggi sebanyak 6 orang dan tinggi sebanyak 6 orang. Berdasarkan perbandingan indikator dari 6 skala dimensi NASA-TLX yang paling dominan dialami operator CCR diperoleh bahwa pada shift 1 yaitu Indikator Performansi sebesar 21,08%, shift 2 yaitu Indikator Tuntutan Mental sebesar 21,02% dan shift 3 yaitu Indikator Tingkat Usaha sebesar 21,54%.
OPTIMALISASI DOSIS PENGGUNAAN PAC (Poly Aluminium Chloride) DALAM PROSES PENGOLAHAN AIR BERSIH DI PDAM TIRTA BANTIMURUNG MENGGUNAKAN METODE JARTEST Arista, Ayu; Andrie, Andrie; Hakim, Hakim
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 5 No. 02 (2024): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v5i02.85

Abstract

Pengolahan air bersih pada proses koagulasi-flokulasi menggunakan. Untuk itu PDAM Bantimurung memiliki peran penting menjaga kualitas air bersih tetap terjaga standarnya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengoptimalkan dosis optimum PAC menggunakan metode jar test, mengoptimalkan hasil analisa pada parameter suhu, pH, TDS dan Kekeruhan setelah penambahan PAC pada pagi dan siang hari dan mengetahui dosis optimum pada parameter suhu, ph, TDS dan Kekeruhan antara pagi dan siang hari. Hasil dari penelitian ini dosis optimum PAC pada uji Jar Test pagi dan siang hari yaitu 1000 mg/l, 2000 mg/l, 3000 mg/l, 4000 mg/l. Untuk pagi hari parameter suhu didapatkan nilai 26 ̊C dengan nilai efektivitas 3,70% pada dosis 2000 mg/l, parameter pH didapatkan nilai 8 dengan nilai efektivitas 3,61% pada dosis 4000 mg/l, parameter TDS didapatkan nilai 125 mg/l dengan nilai efektivitas 10,07% pada dosis 2000 mg/l dan parameter kekeruhan didapatkan nilai 3,56 NTU dengan nilai efektivitas 96,42% pada dosis 4000 mg/l. Untuk Siang hari parameter suhu didapatkan nilai 27,3 ̊C dengan nilai efektivitas 2,50% pada dosis 4000 mg/l, parameter pH didapatkan nilai 8 dengan nilai efektivitas 4,76% pada dosis 4000 mg/l, parameter TDS didapatkan nilai 143 mg/l dengan nilai efektivitas 7,74% pada dosis 2000 mg/l dan parameter kekeruhan didapatkan nilai 4,67 NTU dengan nilai efektivitas 95,76% pada dosis 4000 mg/l. Untuk dosis optimum parameter suhu yaitu 2000 mg/l, parameter TDS yaitu 2000 mg/l, parameter kekeruhan yaitu 4000 mg/l pada pengujian pagi hari dan parameter pH yaitu 4000 mg/l pada pengujian siang hari.
ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK SPARE PART NON-GRADE PADA PT XYZ MENGGUNAKAN METODE SIX SIGMA DMAIC Yani Setiani; Enda Permana; Saskia Kanisaa Puspanikan
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 6 No. 01 (2025): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v6i01.94

Abstract

Kualitas produk memainkan peran penting dalam memastikan kelangsungan hidup dan perkembangan perusahaan. PT XYZ, perusahaan manufaktur spare part di Indonesia, menghadapi masalah cacat produk Non-Grade (NG) yang berdampak pada kelancaran produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menyebabkan kecacatan serta memberikan usulan pengendalian kualitas produk. Penelitian ini menerapkan metode Six Sigma dengan tahapan DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve, dan Control). Berdasarkan hasil analisis, proses produksi memiliki tingkat sigma sebesar 5,43 dengan nilai DPMO (Defect Per Million Opportunities) sebesar 43,26. Hasil penelitian juga menunjukkan faktor penyebab cacat produk di PT XYZ yang meliputi faktor tenaga kerja seperti kesalahan operator, faktor mesin seperti ketidakstabilan suhu mesin, faktor material seperti kualitas bahan baku yang rendah, dan faktor lingkungan seperti kelembapan dan ventilasi yang buruk. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan metode Six Sigma dengan pendekatan DMAIC di PT XYZ efektif dalam mengidentifikasi dan menganalisis cacat produk spare part non-grade.
Analysis of Six Big Losses on Injection Molding Machines to Improve Production Effectiveness Tawaqqal, Akbar; Harjian, Muhammad Rivaldi; Aprianto, Romi
Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME) Vol. 6 No. 01 (2025): Journal Industrial Engineering and Management (JUST-ME)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47398/justme.v6i01.95

Abstract

This study analyzes the six big losses affecting the effectiveness of injection molding machines to enhance production efficiency in the plastics industry. Utilizing Overall Equipment Effectiveness (OEE) as a key metric, the research measures availability, performance, and quality rates across ten injection molding machines to identify dominant loss factors. Through Pareto analysis and fishbone diagrams, the study pinpoints mold replacement, drool in the nozzle, and color replacement as primary contributors to reduced OEE. Data collected via interviews, observations, and company records reveal that idling, minor stops, and equipment failures account for significant time losses, with specific machines exhibiting OEE values as low as 56%. Recommendations include implementing preventive maintenance, standardizing machine parameters, improving production scheduling, and providing operator training to align with Total Productive Maintenance principles. These strategies aim to minimize downtime and optimize equipment utilization, offering practical solutions for improving productivity and competitiveness in manufacturing.

Page 6 of 11 | Total Record : 106