Jurnal Pengabdian Masyarakat UNIPOL
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro sejak tahun 2022. Abdimas UNIPOL: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro. Menerbitkan artikel kegiatan pengabdian pada masyarakat bidang Manajemen, Akuntansi, Sistem Informasi, Teknik Informatika, Pendidikan Guru Sekoah Dasar dan Teknik Sipil. Terbit dua kali dalam satu tahun
Articles
41 Documents
Pelatihan Pemanfaatan Learning Management System (Lms) Pada Guru Smp Muhammadiyah Soppeng
Misveria Villa Waru;
Andi Patappari;
Riskayani Riskayani
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 1 (2022): Abdimas Unipol : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (170.487 KB)
Dampak teknologi di masa pandemic di bidang Pendidikan pun tak terkecuali yang berpengaruh besar terhadap keberlajutan proses interaksi guru dan siswa. Akan tetapi kemajuan teknologi tidak diimbangi pada kemampuan guru-guru dalam hal mengoperasikan teknologi terbaru baik perangkat keras maupun perangkat keras. Di sisi lain, cara proses belajar mengajar harus mengalami perubahan dari pembelajaran luring ke pembelajaran daring. Namun keterbatasan keterampilan guru maupun siswa dalam memanfaatkan media pembelajaran daring mengakibatkan proses pembelajaran hanya melalui media social seperti Line atau Whatsapp Group.Guru pun dipacu untuk lebih kreatif dalam memberikan materi pembelajaran secara daring seperti membuat video pembelajaran dalam bentuk tutorial. Kunci dari semuanya adalah komunikasi, dimana guru harus tetap memperhatikan perkembangan anak didiknya yakni dengan memastikan hak memperoleh Pendidikan tetap berjalan meskipun dengan perantara teknologi.Salah satu solusinya adalah memberlakukan metode pembelajaran Full Online untuk seluruh mata pelajaran dengan memanfaatkan LMS (Learning Management System). Melalui LMS, guru dan siswa dapat mengakses materi pembelajaran, discussion board melalui forum diskusi, chatroom, serta mengakses tugas yang diberikan guru. Kurangnya sosialisasi tentang LMS ini membuat banyak guru dan siswa belum mampu mengoperasikannya
Pelatihan Online Marketing Bagi Pemuda Karang Taruna Desa Mattabulu Dalam Rangka Pengembangan Desa Wisata Menjadi Destinasi Digital
Hj. Andi Adawiah;
Mansur Mansur
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (193.441 KB)
Kegiatan workshop digital marketing ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait optimalisasi penggunakaan media sosial sebagai media pemasaran. Peserta yang terlibat dalam workshop digital marketing ini terdiri dari 40 orang yang merupakan Pemuda Karang Taruna Desa Mattabulu yang terlibat dalam pengelolaan Desa Wisata Mattabulu. Materi yang dipaparkan dalam pelaksanaan workshop menitikberatkan pada pembahasan terkait “Optimalisasi Instagram Untuk Bisnis Online”. Garis besar pembahasannya terdiri atas Kelebihan Instagram, Langkah-langkah Optimalisasi, Menentukan NICHE, Memaksimalkan Profil dan Nama, Materi Posting, Menjaga Ritme dan Pola Timeline, Narasi dan Waktu, Perubahan Akun Personal Menuju Akun Bisnis, Membaca dan Memepajari Insight, Membangun Follower Tertarget, Alat Pendukung dan Tips Aman Bermain Instagram
Pelatihan Pembuatan Perangkat Pembelajaran Berbasis Augmented Reality di SMKN 3 Soppeng
Ismail Ismail;
Nursakti Nursakti
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (220.405 KB)
Kurangnya pengetahuan tentang augmented reality yang didapatkan oleh siswa serta masih sulitnya praktikum langsung pembuatan perangkat pembelajaran menggunakan augmented reality sehingga kepala sekolah dan guru SMK Negeri 3 Soppeng mengadakan Pembuatan Perangkat Pembelajaran Berbasis Augmented Reality di SMKN 3 Soppeng. Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk memberikan pelatihan augmented reality dasar kepada peserta mulai dari pengantar materi, praktek pembuatan projek aplikasi sampai pengujian aplikasi yang telah dibuat. Melalui kegiatan pelatihan ini, peserta mampu membuat perangkata pembelajaran pengenalan perangkat keras komputer berbasis augmented reality. Proses kegiatan dimulai dengan registerasi peserta Kemudian pada saat awal pelatihan para peserta diberikan penjelasan teori tentang pengenalan ugmented reality untuk mengetahui seberapa jauh peserta pelatihan menguasai konsep dasar augmented reality. Selanjutnya pemateri memberikan modul pelatihan yang sesuai, kemudian mempraktekkan pembuatan aplikasi augmented reality. Pada akhir pelatihan, peserta diberikan tugas untuk mengukur tingkat keberhasilan pelatihan. Dari peserta dengan jumlah 23 peserta, semuanya dapat mengikuti pelatihan dari awal sampai akhir dan semuanya sudah bisa membuat projek aplikasi augmented reality. Pada kegiatan ini dapat disimpulkan semua peserta antusias mengikuti pelatihan sampai selesai dan peserta juga mengusulkan agar kegiatan seperti ini bisa berkelanjutan. Hal ini dilihat dari hasil tes evaluasi yang dilaksanakan dengan metode praktek langsung
Pendampingan Perencanaan Jalan Ruas Kotu - Mebali Di Kabupaten Enrekang
Ilham Yunus;
Humairah Annisa
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (568.819 KB)
Jalan Ruas Kotu – Mebali merupakan jalan alternatif yang menghubungkan langsung Kabupaten Enrekang ke Kabupaten Tana Toraja. Selama ini, Jalan Ruas tersebut tergolong dalam kondisi rusak parah dan perlu dilakukan perbaikan. Hal ini mengganggu aksesibilitas, kelancaran lalu lintas, dan aspek keselamatan pengguna jalan. Salah satu keberhasilan pembangunan kota adalah tersedianya sarana dan prasarana transportasi yang baik didaerah tersebut. Selain berperan dalam menunjang kelancaran kegiatan sosial ekonomi juga akan menunjang perkembangan fisik didaerah yang bersangkutan. Secara khusus, pembangunan jalan ini akan berdampak pada produktifitas warga daerah Kotu – Mabeli, terlebih dengan adanya perbaikan jalan akan meningkatkan ekonomi warga setempat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berupa pendampingan perencanaan Jalan Ruas Kotu – Mebali. Pendampingan dilakukan dari pengukuran hingga pengolahan data perencanaan
Digitalisasi Cerita Rakyat Mandar
Rusdiah Rusdiah;
Nurdina Rasjid;
Arnita Irianti;
Adiheri Adiheri;
Reski Reski
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (342.159 KB)
Budaya dan kearifan lokal cerita rakyat mandar sekarang ini sangat memprihatinkan, dimana cerita rakyat mandar sangat langkah ditemui, buku yang menceritakan cerita rakyat mandar tidak ditemukan ditoko buku, buku cerita rakyat mandar yang ditemukan di rumah baca sangat sedikit, tidak bertahan lama, dan kurang menarik. Oleh karena itu, dalam rangka menumbuh kembangkan minat baca, sekaligus memperkenalkan dan melestarikan kearifan lokal cerita mandar menuju literasi digital maka melalui program pengabdian kepada masyarakat yang bermitra dengan salah satu rumah baca (PULPEN) melakukan sosialisasi mengenai cerita rakyat mandar yang di kemas dalam bentuk digital. Tujuan kegiatan ini memunculkan kembali kebudayaan, kearifan lokal cerita rakyat mandar yang sudah mulai terasingkan serta menjaga warisan bahasa daerah Mandar yang berada pada ambang kepunahan. Hasil sosialisasi ini memperkenalkan aplikasi cerita rakyat mandar berbasis android yang praktis dan menarik, disamping diskusi dan bedah buku cerita rakyat mandar bersama penulisnya untuk mengetahui nilai-nilai yang terkandung di dalamnya
Pelatihan Dasar Compositing Animasi Menggunakan Adobe After Effect Pada Mahasiswa Fikom Angkatan 2022 di Universitas Megarezky
Hatma Hatma;
Akbar Akbar;
Supriadi Supriadi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (416.123 KB)
Perkembangan teknologi saat ini menuntut person untuk memiliki skill dan kreativitas yang merupakan satu kesatuan yang dapat menghasilkan karya. Untuk itu perlu kita asah sejak dini dalampengembangan skill dan kreativitas itu. Saat ini ada banyak yang dapat kita lakukan dalam pengembangan skill dan kreativitas salah satunya dengan membuat karya animasi yang sangatbanyak digunakan di dunia film sekarang ini. Pengembangan skill dan kreativitas perlu ditanamkansejak dini sehingga dosen FIKOM mengadakan pelatihan dasar compositing animasi menggunakanadobe after effects kepada mahasiswa FIKOM Angkatan 2022 Universitas Megarezky. Dalampelatihan ini mahasiswa akan belajar mengenai position relation, rotation scale dan opacitymenggunakan after effects. Diharapkan pada kegiatan pelatihan ini tercapainya tiga fungsi utamadari adobe after effects ini yaitu animasi, efek dan compositing. Tujuan diadakannya pelatihan inidapat membantu mahasiswa dalam hal kreatifitas yang nantinya akan sangat bermanfaat dalambidang desain, animai dan multimedia
Proses Pengembangan Dan Industri Software
Zulkarnain Zulkarnain;
Lilis Indrayani;
Mardewi Mardewi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kegiatan seminar web development ini bertujuan memberikan pemahaman dan motivasi terkait dengan peluang berkarir di dunia IT dalam pengembangan software.Peserta yang terlibat dalam kegiatan seminar web development proses pengembangan dan industry software ini terdiri dari 29 peserta yang merupakan mahasiswa STMIK Kreatindo Manokwari, Universitas Papua dan masyarakat. Materi yang di paparkan dalam kegiatan berfokus pada proses pengembangan software, jenis web developer dalam industri yaitu : Front-end Developmet, Full-stack development, Back-end Development dan UI/UX . Dunia software itu sendiri itu memiliki dua jenis project software yaitu GOV dan Non Gov.Project software Gov yaitu mecakup pemerintahan seperti kementrian, BUMN, Pemda, pemkab/pemkot. Sedangakan Non Gov project software mencakup swasta atau organisasi non pemerintah, project penelitian
Peningkatan Kemampuan Personal Branding Melalui Aplikasi Capcut Video Editor pada Anggota Kawao ART Management
Ismaun Ismaun;
Farid Wajidi;
M. Imam Quraisy
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Indonesia, sebagai negara dengan pertumbuhan penggunaan media sosial yang pesat, membuat organisasi dan pelaku bisnis memanfaatkan media sosial sebagai sarana promosi dan branding. Pemanfaatan internet dalam bisnis membutuhkan konten yang menarik dan berkualitas, termasuk video. Namun, produksi video yang baik membutuhkan keahlian editing dan komputer multimedia kelas atas. Kawao Art Management, sebuah organisasi yang bergerak di bidang seni dan budaya tradisional, memiliki kendala dalam membuat video untuk branding dan promosi karena keterbatasan akses komputer multimedia kelas atas. Oleh karena itu, dilakukan Pelatihan CapCut (aplikasi editing video online) untuk membangun citra brand Kawao Art Management di media sosial. Pelatihan dilakukan dengan tujuan meningkatkan kemampuan editing video dan membangun citra brand Kawao Art Management dengan memanfaatkan CapCut yang mudah digunakan dan memiliki beragam fitur. Hasil dari pelatihan menunjukkan bahwa aplikasi CapCut dapat membantu Kawao Art Management untuk menghasilkan video berkualitas dan menarik untuk membangun citra brand di media sosial
PARTISIPASI PEMELIHARAAN WADUK SALOMEKKO KABUPATEN BONE
Humairah Annisa;
Ilham Yunus
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Sumber utama penyebab terjadinya penurunan kinerja operasional waduk dan keamanan bendungan adalah kurangnya kepedulian masyarakat yang tinggal disekitar bendungan/waduk dalam menjaga dan memelihara bendungan/waduk serta masyarakat yang tinggal di Daerah Tangkapan Air dalam menjaga lingkungannya. Secara khusus permasalahan-permasalahan di sekitar waduk adalah masih terdapat lahan yang gundul baik daerah sekitar waduk maupun di Daerah Tangkapan Air (DTA). Kegiatan ini berfokus pada memanfaatkan partisipasi masyarakat dalam memelihara waduk Salomekko, Kab. Bone. Kegiatan ini dilakukan oleh tim pengabdi masyarakat bersama dengan partisipan yang merupakan mahasiswa Universitas Lamappapoleonro Kab. Soppeng. Proses kegiatan ini dimulai dengan perekrutan partisipan dan menyiapkan kebutuhan alat kebersihan, sosialisasi kepada masyarakat sekitar Waduk Salomekko dan pengorganisasian masyakat agar turut serta dalam pemeliharaan Waduk Salomekko
PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MENGGUNAKAN CANVA BAGI GURU DAN SISWA SDN 25 MADELLO SOPPENG
Ismail Ismail;
Nurul Azmy Rustan;
Muh Risaldi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappaoleonro Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Lamappapoleonro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penggunaan media pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi sangatlah banyak penting dibutuhkan selama pandemi. Media pembelajaran dapat berupa visual, audio, dan audio visual. Media pembelajaran yang menarik dapat tercipta kegiatan pembelajaran yang mudah diingat dan mudah dipahami. Canva adalah grafik aplikasi desain yang membantu pengguna membuat berbagai jenis bahan ajar bebasis multimedia. Menggunakan Canva sebagai media pembelajaran dapat mempermudah guru untuk merancang media pembelajaran. Hampir semua guru di SDN 25 Madello belum mampu membuat media pembelajaran berbasis multimedia sehingga penyampaian materi kepada siswa masih rendah. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan pembuatan media pembelajaran menggunakan Canva untuk guru di SDN 25 Madello, Soppeng. Kegiatan pelatihan dilakukan di beberapa tahapan, yaitu sosialisasi, praktik, dan evaluasi. Hasil dari Kegiatan tersebut menunjukkan bahwa peserta pelatihan mendapatkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan terkait media pembelajaran menggunakan aplikasi Canva