cover
Contact Name
Mia Wimala
Contact Email
miasoejoso@unpar.ac.id
Phone
+6222-2032655
Journal Mail Official
josc@unpar.ac.id
Editorial Address
Jl. Ciumbuleuit No.94, Hegarmanah, Kec. Cidadap, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40141
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Sustainable Construction
ISSN : 29644437     EISSN : 28082869     DOI : https://doi.org/10.26593/josc
Core Subject : Engineering,
The Journal of Sustainable Construction (JoSC) is a double-blind peer-reviewed and open access journal that provides a venue for publishing original research articles focusing on promoting and advancing the research and applications of sustainable construction from both empirical and theoretical perspectives. The scope of the journal is as below but NOT LIMITED to: Construction management Project delivery system Green construction material, method, and technology Construction information technology Asset management and infrastructure Construction policy, law, and contract Construction risk management Human resources management Disaster risk management Construction automation
Articles 85 Documents
Applying Friedman’s Bidding Model Towards Lowest-Bid Procurement Utilizing the Monte Carlo Simulation Gandanegara, Muhammad Irsyad
Journal of Sustainable Construction Vol 3 No 2 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v3i2.7089

Abstract

Under the lowest bid procurements, contractors find themselves in a competition in the process of contract bidding. When the rule dictates the lowest price as the contract winner, a high bid value would result in high profits but would have an unlikely chance to win the contract. A low bid would be more likely to win the contract but with lower to no profits. There are methods that solve the uncertainty of optimal bid value, such as Friedman’s model which achieves the optimal bid value using bid to cost ratios. Another method is to utilize the monte carlo simulation to model the prediction of the lowest bid for an upcoming projects. The study purpose is to find the optimal bid to cost value of the contractor based on the contractor’s past bidding records, the contractor’s true bidding cost estimate, and the opposing bidder’s bid value. Results show that the optimal bid to cost ratio for known number of bidders ranges from 1,1 for n=1 and 1,02 for n=8 in which n denotes the number of bidders. For unknown number of bidders, the value of the optimal bid to cost ratio is 1,07 with Gamma distribution and 1,08 with rayleigh distribution.
Analisis Pengendalian Mutu Beton pada Proyek Rumah Susun PIK Pulo Gadung dengan Metode Statistical Quality Control Setiadi, Moch Sofyan; Usman, Kristianto; Sebayang, Surya; Kustiani, Ika
Journal of Sustainable Construction Vol 3 No 2 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v3i2.7218

Abstract

Pertumbuhan penduduk terjadi begitu pesat sehingga menyebabkan permasalahan lahan perumahan. Rumah susun menjadi solusi hunian vertikal dengan memanfaatkan lahan secara efektif dan efisien, sesuai dengan SDGs (Sustainable Development Goals) nomor 11 yaitu menjadikan kota dan pemukiman inklusif, aman, berketahanan dan berkelanjutan. Sehingga diperlukan pengawasan agar kualitasnya terjaga. Tujuan penelitian adalah mengetahui kesesuaian mutu beton dari pelat, balok, kolom menggunakan metode Statistical Quality Control (SQC) serta faktor yang menyebabkan mutu beton sesuai/tidak dengan rencana. Pengendalian mutu dilakukan dengan pengujian kuat tekan. Hasil pengujian dianalisis dengan SQC. Dari analisis diperoleh hasil mutu beton dari pelat, balok, kolom memenuhi mutu rencana. Berdasarkan X-chart untuk pelat dan balok sesuai target 43,75%, dibawah target 25%%, keluar UCL 18,75%, keluar LCL 12,5%. Kolom fc’ 40 MPa sesuai target 63,64%, dibawah target 9,09%, keluar UCL 9,09%, keluar LCL 18,18%. Kolom Fc’ 30 MPa sesuai target 40%, dibawah target 20%, keluar UCL 20%, keluar LCL 20%. Berdasarkan R-chart untuk pelat dan balok sesuai target 43,75%, dibawah target 56,25%. Kolom fc’ 40 MPa sesuai target 45,45%, dibawah target 54,55%. Kesimpulannya berdasarkan X-chart memenuhi rencana, tetapi prosesnya tidak stabil. Berdasarkan R-chart prosesnya stabil dan terkendali. Besarnya variabilitas beton diindikasikan karena faktor air semen, curing dan kualitas pelaksanaan kurang sempurna.
Kajian Penerapan Kerja Sama Pemanfaatan Bandara Radin Inten II Lampung Dengan Pendekatan Manajemen Aset Dadang Noor Fithri; Fithri, Dadang Noor; Usman, Kristianto; Kustini, Ika
Journal of Sustainable Construction Vol 3 No 2 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v3i2.7312

Abstract

Dalam optimalisasi pengelolaan infrastruktur transportasi udara di Indonesia, pemerintah melakukan perjanjian kerja sama dengan PT Angkasa Pura II (Persero) berupa Kerja Sama Pemanfaatan (KSP) Barang Milik Negara pada Unit Penyelenggara Bandar Udara Radin Inten II Lampung. Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pelayanan Bandara Radin Inten II dalam mendukung tumbuhnya sektor perekonomian, industri, dan pariwisata, serta menghemat anggaran pendapatan dan belanja negara. Penelitian ini bertujuan mengetahui mekanisme penerapan kebijakan Pemerintah atas KSP pengelolaan bandara dan manajemen pengelolaan aset atas KSP ditinjau dari aspek manajemen investasi aset. Desain penelitian secara deskriptif dengan menggunakan teknik kualitatif berupa kajian literatur atas administrasi dan mekanisme penerapan kebijakan pemerintah atas KSP, serta teknik kuantitatif berupa kajian manajemen investasi aset/tekno ekonomi dilihat dari indikator kelayakan Net Present Value (NPV), Benefit Cost Ratio (BCR), Internal Rate of Return (IRR), dan Payback Period (PP). Dari hasil penelitian diketahui bentuk kerja sama atas pengelolaan Bandara adalah berupa KSP selama 30 tahun. Dari KSP ini pemerintah mendapatkan penerimaan negara berupa kontribusi tetap per tahun selama masa KSP dan pembagian keuntungan dari hasil pendapatan. Hasil analisis kelayakan indikator keuangan menghasilkan NPV positif sebesar 177,8 miliar, BCR sebesar 1,284(≥1), dan IRR sebesar 14,97% (di atas discount rate 10,97%), serta PP selama 15 tahun.
Kajian Eksperimental untuk Mengukur Kinerja Ground Granulated Blast Furnace Slag sebagai Pengganti Sebagian Semen terhadap Kekuatan Tekan dan Sorptivitas Self-Compacting Mortar Samudra, Nenny; Djayaprabha, Herry Suryadi; Darapuspa, Diana
Journal of Sustainable Construction Vol 4 No 1 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v4i1.7805

Abstract

Peningkatan pembangunan infrastruktur di Indonesia, berdampak pada permintaan semen yang semakin meningkat. Industri semen menyumbangkan sekitar 8% emisi karbondioksida di dunia yang signifikan memberikan dampak buruk bagi lingkungan. Ground Granulated Blast Furnace Slag (GGBFS), yang merupakan limbah indutri padat, dapat dimanfaatkan menjadi salah satu alternatif bahan substitusi sebagian semen untuk membuat material konstruksi yang ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan limbah industri yaitu GGBFS sebagai substitusi semen pada mortar mutu tinggi untuk membuat self-compacting mortar (SCM). Variasi substitusi sebagian semen dengan GGBFS yang diambil untuk membuat SCM adalah sebesar 0%, 10% dan 20%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari sustitusi sebagian semen dengan GGBFS terhadap kekuatan tekan dan sorptivitas. Rasio air terhadap binder (w/b) diambil sebesar 0,3. Berdasarkan hasil yang telah diperoleh, kekuatan tekan SCM pada variasi 20% mencapai 61,8 MPa pada umur 28 hari. Pada campuran yang sama, diperoleh nilai initial absorption sebesar 0,0076 dan secondary absorption sebesar 0,0024 yang mengindikasikan campuran dengan substitusi sebagian semen dengan GGBFS sebesar 20% memiliki tingkat penyerapan air yang rendah dan memiliki durabilitas yang baik. Pemanfaatan GGBFS sebagai substitusi sebagian semen memiliki manfaat yang positif untuk menciptakan material konstruksi yang ramah lingkungan.
Value Engineering Pekerjaan Arsitektur pada Proyek Rumah Sakit X Sihite, Mikhael; Setiawan, Theresita Herni
Journal of Sustainable Construction Vol 3 No 2 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v3i2.7891

Abstract

Value engineering merupakan salah satu bentuk pendekatan design-to-cost. Value engineering merupakan suatu cara pendekatan kreatif dan terencana dengan tujuan mengidentifikasi dan mengoptimasikan biaya-biaya tanpa mengubah fungsi dan standar yang ditetapkan dalam perencanaan. Penelitian menggunakan studi kasus sebuah bangunan rumah sakit empat lantai terkait dengan komponen pekerjaan dalam biaya anggaran yang dinilai dapat diidentifikasi lebih detail dan dioptimalkan menggunakan value analysis tanpa mengubah fungsi dan menurunkan standar spesifikasi. Metodologi penelitian menggunakan job plan value engineering yang terdiri tahapan pengumpulan informasi, analisis fungsi, kreatif, evaluasi, dan rekomendasi. Analisis dan pembahasan menghasilkan simpulan alternatif kreatif material pengganti untuk pekerjaan dinding yang memiliki biaya konstruksi sebesar Rp 11.775.628.931 dan pekerjaan lantai sebesar Rp 4.806.411.840 terjadi penghematan pada biaya konstruksi dinding sebesar 42,74% dan penghematan pada biaya konstruksi lantai sebesar 56,93%. Dan ditinjau dari usia pakai 20 tahun didapat penghematan biaya siklus pekerjaan dinding sebesar 42,74% dan penghematan biaya siklus pekerjaan lantai sebesar 39,47%.
Analisis Biaya terhadap Pengaruh Penggunaan Limbah Marmer dan Abu Sekam Padi pada Beton Geopolimer Desimaliana, Erma; Shima, Ratih Dewi; Musyaffa, Fathan
Journal of Sustainable Construction Vol 3 No 2 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v3i2.7905

Abstract

Mortar geopolimer merupakan alternatif mortar konvensional yang mengandalkan reaksi pengikatan terhadap senyawa silikat alumina anorganik dengan material fly ash. Harga dan komposisi material fly ash sangat mempengaruhi nilai biaya produksi serta kualitas mortar geopolimer di Indonesia. Oleh karena itu, komposisi material fly ash pada campuran mortar geopolimer perlu dikembangkan dengan teknologi substitusi material pozzolan hasil limbah lainnya untuk mengurangi biaya produksi yang masif. Penelitian secara eksperimental di laboratorium ini bertujuan untuk menganalisis biaya produksi per m3 mortar geopolimer dengan subsitusi limbah marmer (LM) dan abu sekam padi (ASP) terhadap fly ash (FA) sebagai binder yang mencapai kekuatan tekan mortar konvensional tipe M sekitar 17 MPa. Variasi substitusi parsial LM dan ASP terhadap FA yaitu 0%:0%:100%; 5%:5%:90%; 10%:10%:80% dan 15%:15%:70%. Pengujian kekuatan tekan mortar dilakukan pada usia 28 hari, dengan benda uji berukuran 50 mm x 50 mm  x 50 mm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin besar kadar substitusi parsial LM dan ASP terhadap FA ternyata kekuatan tekan mortar geopolimer mengalami penurunan tetapi masih melebihi kekuatan tekan mortar konvensional tipe M. Dari segi biaya produksi, semakin besar kadar substitusi parsial LM dan ASP terhadap FA ternyata mampu mengurangi total biaya produksi mortar geopolimer konvensional. Maka, LM dan ASP dapat direkomendasikan sebagai material alternatif substitusi FA dalam komposisi campuran mortar geopolimer dan diaplikasikan pada proyek infrastuktur di Indonesia.
Investigation of Community Engagement in Sustainable Construction Projects: Case Studies from Nigeria Unegbu, Hyginus C. O.; Yawas, Danjuma Saleh; Dan-asabe, Bashar; Alabi, Abdulmumin Akoredeley
Journal of Sustainable Construction Vol 4 No 1 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v4i1.8109

Abstract

This study investigates the role of community engagement in sustainable construction projects in Nigeria, focusing on three case studies: a green residential building in Lagos, an eco-friendly community center in Abuja, and a sustainable water infrastructure project in rural Kano. Using a mixed-methods approach, data were collected through  interviews, surveys, and document analysis. The research identifies significant variations in engagement practices, with Lagos showing high engagement levels, leading to greater community acceptance and better environmental outcomes. Key success factors include strong leadership, adequate funding, and effective communication, while challenges such as socio-cultural barriers and political interference were noted. The findings emphasize the importance of sustained, tailored engagement strategies to enhance project sustainability and community support. This study contributes to the literature by providing empirical data on the long-term impacts of community engagement, offering insights for policy makers and project managers to improve community participation in sustainable construction.
An Investigation of Renewable Energy Solutions for Off-Grid Sustainable Housing in Rural Nigeria Unegbu, Hyginus C. O.; Yawas, Danjuma Saleh; Dan-asabe, Bashar; Alabi, Abdulmumin Akoredeley
Journal of Sustainable Construction Vol 4 No 1 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v4i1.8112

Abstract

This study examines the adoption of renewable energy solutions for off-grid sustainable housing in rural Nigeria, focusing on the types of technologies implemented, their impact on living standards, and the factors influencing adoption. A mixed-methods approach, combining quantitative survey data from 340 households with qualitative interviews and case studies, reveals that solar photovoltaic (PV) systems are the most widely adopted renewable energy technology, significantly enhancing health outcomes, economic activities, and educational opportunities. Multivariate regression analysis identifies income, education level, and awareness as key predictors of renewable energy adoption, with coefficients of 0.345, 0.267, and 0.453, respectively, suggesting that higher income, education levels, and awareness substantially increase the likelihood of adopting renewable energy solutions. Structural Equation Modeling (SEM) illustrates that awareness mediates the impact of income and education on adoption, which, in turn, contributes to improved living standards. The study underscores the need for comprehensive policies, community engagement, capacity building, financial support, and effective monitoring and evaluation frameworks to encourage renewable energy adoption in rural Nigeria. These findings highlight the multifaceted benefits of renewable energy, including improved health, economic growth, and educational outcomes, while suggesting that addressing identified barriers can enhance the effectiveness and scalability of renewable energy initiatives.
Climate Resilience in Nigerian Construction: A Systematic Review of Strategies and Outcomes Unegbu, Hyginus C. O.; Yawas, Danjuma Saleh; Dan-asabe, Bashar; Alabi, Abdulmumin Akoredeley
Journal of Sustainable Construction Vol 4 No 1 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v4i1.8114

Abstract

Climate resilience in the construction sector is critical for ensuring the durability and sustainability of infrastructure amidst the increasing impacts of climate change. This study systematically reviews climate resilience strategies in the Nigerian construction sector, evaluating their effectiveness and outcomes. A comprehensive literature search yielded 50 peer-reviewed journal articles, conference papers, and official reports, focusing on design innovations, material selection, policy frameworks, and case studies across Nigeria's diverse climatic zones. Key findings indicate that strategies such as flood barriers, green roofs, and sustainable materials are effective in mitigating climate risks, although challenges such as financial constraints, regulatory gaps, and lack of awareness persist. The study highlights the importance of community involvement, government support, and technological innovation in successfully implementing resilience measures. Comparative analysis with global best practices underscores the need for integrated approaches tailored to Nigeria's unique context. The study concludes with recommendations for future research, emphasizing the need for longitudinal studies, cross-regional comparisons, and the integration of traditional knowledge. Policy implications include the development of comprehensive regulatory frameworks and public-private partnerships to enhance the sector's adaptive capacity. This research provides valuable insights and practical recommendations for enhancing climate resilience in Nigeria's construction industry, contributing to broader goals of sustainable development and climate adaptation.
Analisis Faktor-Faktor Penyebab Cost Overruns Proyek Konstruksi Gedung: Kajian Literatur Sistematis: Indonesian Suryawinata, Friedrich Adescanius
Journal of Sustainable Construction Vol 4 No 1 (2024): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26593/josc.v4i1.8157

Abstract

Industri konstruksi merupakan salah satu kekuatan dalam perekonomian dunia, sehingga apabila terdapat masalah dalam industri konstruksi maka menyebabkan masalah pada perekonomian dunia. Salah satu masalah yang biasa terjadi adalah masalah pembengkakan biaya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor dominan penyebab cost overruns pada proyek konstruksi dan memitigasi risiko terjadinya cost overruns pada proyek konstruksi gedung. Metode yang digunakan adalah systematic literature review untuk mengumpulkan, dan menguji secara kritis hasil dari berbagai kajian penelitian sebelumnya untuk menjawab topik yang ingin didalami. Artikel yang digunakan sebanyak 15-20 artikel yang difokuskan pada penelitian tahun 2010-2024 dan berfokus pada pembengkakan biaya pada konstruksi gedung. Dari hasil penelitian teridentifikasi bahwa terdapat tujuh faktor dominan yang menyebabkan cost overruns yaitu: permasalahan desain, force majeure, fluktuasi harga, kesalahan estimasi biaya, pekerjaan tambah, pekerjaan ulang dan inflasi. Mitigasi risiko untuk menghindari atau mengurangi terjadinya cost overruns pada proyek konstruksi gedung dilakukan dengan cara: meningkatkan anggaran untuk kontrak pengawas, mempekerjakan pengawas yang kompeten dari negara maju, menggunakan pengawas yang profesional dan kompeten, melakukan estimasi biaya dengan tepat, memberikan harga penawaran yang jelas, menerapkan manajemen proyek dengan baik, mempererat komunikasi dan kerja sama, melakukan penjadwalan dengan baik sebelum proyek dimulai dan menghindari perselisihan antar pihak yang terlibat dalam proyek.