cover
Contact Name
Sulistiyanto
Contact Email
sulistiyanto@polsri.ac.id
Phone
+6287735639708
Journal Mail Official
editorial@mail.onlinelibrary.id
Editorial Address
jl.ratudibalau tanjung seneng bandar lampung
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia
Published by Alesha Media Digital
ISSN : -     EISSN : 28296702     DOI : https://doi.org/10.59025
Jurnal ini berfokus pada penelitian dan program keterlibatan akademisi-komunitas untuk memajukan teori, penelitian, dan praktik yang berguna bagi masyarakat. Selain mengenal semua istilah filosofis di lapangan, yaitu community engagement, development, empowerment, dan service, kami juga menyambut baik semua pendekatan metodologis, sebut saja ABCD (asset-based community development), PAR (participatory action research), CBR (community-based community development), penelitian berbasis), pembelajaran layanan, dan sebagainya. Ruang lingkup artikel yang diterbitkan dalam jurnal ini membahas berbagai topik, termasuk, namun tidak terbatas pada: Penelitian dan pemberdayaan masyarakat (baik di pedesaan maupun perkotaan) secara sosial, ekonomi, budaya, keagamaan, olahraga, pertanian dan lain sebagainya; Pelayanan kesehatan dan lingkungan masyarakat; Mengembangkan dan melatih teknologi tepat guna di kalangan masyarakat; Pemberdayaan masyarakat di daerah terpencil dan tertinggal yang membangun akses sosial; Pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 420 Documents
Pelaksanaan Proses Rehabilitasi Pasca Bencana Banjir Bandang di Desa Waiburak Pulau Adonara, Flores Timur, NTT Budiana, Irwan; Awang, Mariana Ngundju; Wawomeo, Aris; Paschalia, Yustina P.M; Bai, Marieta K. S.; Doondori, Anatolia K.
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/v51nts71

Abstract

Proses rehabilitasi pasca bencna banjir bandang merupakan perbaikan dan pemulihan semua aspek pelayanan publik atau masyarakat sampai tingkat yang memadai pada wilayah terdampak pasca bencana banjir dengan sasaran utama untuk normalisasi atau berjalannya secara wajar semua aspek pemerintahan dan kehidupan masyarakat pada wilayah pascabencana. Rehabilitasi dapat dilakukan melalui kegiatan beberapa kegiatan yakni, pemberian bantuan ekonomi, pemulihan sosial psikologis dan pelayanan kesehatan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu proses pemulihan kembali kondisi masyarakat pasca terjadinya bencana banjir bandang yang meliputi pemulihan ekonomi, pemulihan psikologi dan pemulihan layanan kesehatan. Kegiatan dilakukan dengan beberapa tahap yakni analisis situasi, mengidentifikasi dan menetapkan masalah korban bencana, melakukan koordinasi lintas sektoral, Merencanakan dan menetapkan program yang relevan dan melaksanakan program kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Terdapat 150 paket logistik yang berhasil dikumpulkan dan disalurkan kepada 150 sasaran korban bencana sebagai bentuk pemulihan ekonomi, 23 anak-anak ikut berpatisipasi dalam kegiatan pemulihan psikologi (trauma healing) dan 15 masyarakat ikut aktif dalam memanfaatkan layanan kesehatan. Kegiatan rehabilitasi pada masayarakat korban bencana sangat penting dilakukan dengan manajemen yang baik untuk mewujudkan pemulihan diberbagai sektor yang rusak akibat bencana.
Pelatihan Penyusunan Perangkat Pembelajaran Terintegrasi TaRL dan Pembelajaran Inklusif untuk Guru IPS di Kota Malang Wahyuningtyas, Neni; Mufid, M. Khoirul Annas Waladul; Ratnawati, Nurul; Purnomo, Agus
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/9bv3bp95

Abstract

Paradigma baru pendidikan diharapkan dapat menyediakan aktivitas yang menghargai setiap kondisi dan perkembangan peserta didik. Oleh karena itu, guru diharapkan untuk dapat menguasai pendekatan pembelajaran, khususnya pendekatan TaRL dan Pendidikan Inklusif. Masalahnya belum semua guru dapat menguasai pendekatan tersebut serta cara pengimplementasiannya dalam perangkat pembelajaran. Oleh karena itu, tujuan dari pengabdian ini adalah untuk melatih dan mendampingi guru di Kota Malang dalam menyusun perangkat pembelajaran yang terintegrasi TaRL dan pendidikan inklusif. Kegiatan pengabdian dilaksanakan dengan model pelatihan dengan prosedur analisis, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Berdasarkan analisis kebutuhan ditemukan bahwa belum semua guru di Kota Malang dapat menguasai pendekatan TaRL dan pendidikan inklusif. Hasil pelaksanaan menunjukkan penyampaian materi dinilai sangat jelas (70 persen peserta sangat setuju), yang berkorelasi langsung dengan peningkatan pemahaman. Tingkat pemahaman peserta mencapai persetujuan tinggi (Setuju dan Sangat Setuju) untuk semua materi inti yaitu 100 persen untuk Pembelajaran Inklusif dan Deep Learning, serta 97,5 persen untuk TaRL.  Tingkat kebermanfaatan yang tinggi ini membekali guru dengan pemahaman yang kuat dan bekal praktis. Dengan demikian, pengabdian ini berkontribusi dalam menyediakan pedoman penyusunan perangkat pembelajaran yang adaptif, inklusif, dan berorientasi pada pencapaian kemampuan siswa secara optimal
Implementasi Model Project Base Learning (PjBL) Berbasis Teknologi Augmented Reality Pada Mata Pelajaran Informatika Di SMA Negeri 2 Tondano Hasibuan, Alfiansyah; Olii, Djami
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/n8q58b02

Abstract

Implementasi Kurikulum Merdeka di SMA menuntut inovasi pembelajaran yang berpusat pada Peserta. Salah satu pendekatan yang relevan adalah Project Based Learning (PjBL) berbasis teknologi digital. Mitra kegiatan, SMAN 2 Tondano, menghadapi kendala belum adanya media pembelajaran yang inovatif dengan memanfaatkan teknologi Augmented Reality pada mata pelajaran Informatika. Program Pengabdian kepada Masyarakat ini menawarkan solusi berupa pengembangan dan implementasi media pembelajaran berbasis teknologi Augmented Reality (AR). Kegiatan dilaksanakan melalui tahapan persiapan, pelatihan, pendampingan guru, hingga evaluasi menggunakan pre-test dan post-test. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan terhadap pengetahuan, keterampilan, motivasi, dan minat peserta. Guru juga memperoleh keterampilan baru dalam mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis Augmented Reality. Penerapan metode ceramah, diskusi, demonstrasi, dan praktik langsung terbukti efektif dalam mentransfer kompetensi. Secara keseluruhan, program ini berhasil meningkatkan kualitas layanan pembelajaran dan mendukung implementasi Kurikulum Merdeka di SMAN 2 Tondano. Ke depan, diperlukan tindak lanjut berupa pendampingan berkelanjutan serta pengembangan fasilitas pembelajaran agar manfaat program dapat terus berkesinambungan.
Pemberdayaan Kelompok PKK Desa Parit melalui Smart Selling System untuk Meningkatkan Literasi Digital dan Akses Pasar Produk Pangan Olahan Ikan Malahayati, Malahayati; Wati, Ade Sukma; Jumriatunnisah, Nur; Nardo, Lenno; Rezeki, Sri Rahayu; Apriansyah, M. Irfan
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/bgye7n45

Abstract

Program pemberdayaan Kelompok PKK Desa Parit melalui penerapan Smart Selling System merupakan upaya strategis dalam menjawab tantangan ekonomi digital berbasis potensi lokal. Desa Parit yang memiliki sumber daya perikanan melimpah menghadapi kendala rendahnya literasi digital, lemahnya manajemen usaha, serta pemasaran yang masih konvensional. Melalui kegiatan sosialisasi, pelatihan, penerapan teknologi digital, dan pendampingan intensif, program ini berhasil meningkatkan kapasitas produksi, keterampilan manajerial, serta literasi digital anggota PKK. Hasilnya, terbentuk tim khusus pengelola pemasaran digital, peningkatan kualitas produk, serta transformasi PKK menjadi aktor ekonomi kreatif yang adaptif terhadap perkembangan teknologi. Program ini selaras dengan tujuan Sustainable Development Goals (SDGs), mendukung agenda Asta Cita Presiden Republik Indonesia, serta relevan dengan Rencana Induk Riset Nasional (RIRN) dalam pemanfaatan teknologi digital bagi pengembangan UMKM desa. Dengan demikian, Smart Selling System tidak hanya menjadi solusi bagi permasalahan mitra, tetapi juga model pemberdayaan desa berbasis teknologi yang dapat direplikasi di wilayah lain
Penggunaan E-Commerce Sebagai Bentuk Pemanfaatan Digital Marketing Bagi Pelaku UMKM Putri, Intan; Deka, Feiza Salsabila; Triesia, Diah; Rizki, Rani Ria; Dendi; Adli, Adli; Zuliansyah, Muhammad Andri; Lestari, Siti; Ilahi, Andriadi Anugrah; Saputra, Muhammad Rizki
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/4ayrzd91

Abstract

Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah memiliki peran strategis dalam perekonomian nasional, namun masih menghadapi tantangan berupa keterbatasan pemahaman dan keterampilan dalam memanfaatkan teknologi digital untuk memperluas pasar. Kondisi ini mengakibatkan pemasaran produk masih dilakukan secara konvensional dan jangkauan pasar menjadi terbatas. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diusulkan sebagai solusi untuk meningkatkan kapasitas pelaku usaha dalam memanfaatkan platform perdagangan elektronik sebagai strategi pemasaran digital. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan, keterampilan, dan pendampingan praktis agar pelaku usaha mampu mengelola pemasaran secara mandiri melalui media digital. Metode yang digunakan meliputi diskusi interaktif, pelatihan teknis, dan pendampingan langsung, yang mencakup pembuatan akun perdagangan elektronik, pengelolaan katalog produk, teknik fotografi produk, dan strategi promosi digital. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan keterampilan peserta dalam mengelola akun perdagangan elektronik serta meningkatnya kemampuan membuat konten promosi yang menarik. Kesimpulannya, pemanfaatan perdagangan elektronik dapat membantu pelaku usaha memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan daya saing di era transformasi digital.
Pemberdayaan Usaha Mikro Tempe Mentega Melalui Inovasi Alat Produksi dan Strategi Pemasaran Digital Rifa'i, Ahmad Imam; Anwar, Zainuri; Dzaky, Muhammad Irfan; Pratama, Arjuna; Ilahi, Rico Darmaputra
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/03774g20

Abstract

Permasalahan utama yang dihadapi oleh usaha mikro tempe Mentega 511 adalah produksi yang masih manual, membatasi kapasitas harian hanya 50 kg kedelai, padahal permintaan pasar mencapai 80-100 kg per hari. Proses pengupasan kulit ari kedelai yang dilakukan secara manual menjadi kendala utama karena memakan banyak waktu dan tenaga. Selain itu, usaha ini juga memiliki masalah dengan kemasan yang kurang menarik dan belum memanfaatkan pemasaran digital. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, beberapa solusi diterapkan: penggunaan teknologi mesin pemecah, pengupas, dan pemisah kulit ari kedelai, pendampingan untuk legalitas usaha, desain kemasan yang lebih menarik, dan pelatihan pemasaran online. Tujuannya adalah meningkatkan efisiensi produksi, menambah daya tarik produk, dan memperluas jangkauan pasar. Kegiatan ini berhasil meningkatkan kualitas dan efisiensi produksi dengan penerapan teknologi. Pemasaran digital juga membuka pintu ke pasar yang lebih luas, menciptakan permintaan, dan membantu usaha ini berkembang. Kombinasi inovasi alat produksi dan strategi pemasaran digital tidak hanya membantu usaha mikro bertahan, tetapi juga berkembang pesat dan bersaing di pasar modern
Peningkatan Kompetensi Guru dalam Mengukur Critical Thinking melalui E-Assessment pada Kurikulum Merdeka Oktaviani, Coryna; Mauliza, Mauliza; Nurhafidhah, Nurhafidhah; Ginting, Ngalemisa; Lubis, Rahmadya Fajri
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/d08qk684

Abstract

Peningkatan kompetensi pedagogik guru, khususnya dalam merancang sistem penilaian berbasis teknologi, menjadi kebutuhan yang krusial dalam implementasi Kurikulum Merdeka. Guru diharapkan mampu menerapkan E-Assessment Learning untuk mengukur keterampilan critical thinking siswa secara objektif dan adaptif. Namun, masih banyak guru yang belum memiliki pemahaman mendalam tentang pemanfaatan teknologi dalam sistem evaluasi khususnya guru SMP Negeri 1 Peureulak. Oleh karena itu, diperlukan pelatihan dan pendampingan bagi guru untuk dapat mengembangkan dan menggunakan E-Assessment Learning dalam proses penilaian pembelajaran, khususnya untuk mengukur critical thinking. Beberapa permasalahan mitra yang disepakati bersama tim pengusul adalah masih rendahnya pengetahuan dan keterampilan mitra dalam mengembangkan dan mengintegrasikan E-Assessment Learning untuk mengukur critical thinking dalam pembelajaran. Adapun solusi yang ditawarkan adalah melaksanakan kegiatan pelatihan dan pendampingan yang dapat mengembangkan kemampuan dan keterampilan mitra dalam mengintegrasikan E-Assessment Learning untuk mengukur critical thinking dalam pembelajaran. Hasil kegiatan pengabdian diperoleh 86% guru SMP Negeri 1 Peureulak memberikan tanggapan dan respon yang baik selama kegiatan pelatihan. Hasil pengukuran kemampuan guru SMPN 1 Peureulak dalam mengintegrasikan E-Assessment Learning dalam pembelajaran pada kategori baik sebesar 80%. Demikian pula, hasil pengukuran motivasi peserta menerapkan E-Assessment Learning dalam pembelajaran khususnya untuk mengukur critical thinking sebesar 84%.
Coaching Clinic Teknik Dasar Futsal di SMK Yadika Langowan Silaban, Ricky Alfredo; Pinangkaan, Edita A.M; Ramli, Musdalifah
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/6j92b177

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan teknik dasar futsal pada guru PJOK dan siswa SMK Yadika Langowan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah rendahnya pemahaman teknik dasar futsal (passing, dribbling, controlling, dan shooting), kurangnya variasi metode pembelajaran, serta minimnya panduan praktis dalam pembelajaran futsal. Metode pelaksanaan meliputi ceramah, demonstrasi, latihan praktik, diskusi interaktif, dan evaluasi pre-test serta post-test. Peserta terdiri atas 23 siswa dan 2 guru PJOK. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan kemampuan teknik dasar futsal. Nilai rata-rata pre-test peserta adalah 68,4, meningkat menjadi 86,8 pada post-test, dengan peningkatan rata-rata sebesar 18,4 poin (26,9%). Program ini juga meningkatkan minat siswa terhadap kegiatan ekstrakurikuler futsal serta menambah kompetensi guru PJOK dalam mengajar futsal. Jumlah siswa yang aktif mengikuti ekskul futsal meningkat dari 25 orang menjadi 30 orang. Dengan demikian, coaching clinic terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan dasar futsal dan dapat dilakukan pada sekolah lain.
Workshop Peran Gen Z dalam menciptakan kehidupan yang Harmonis dan Religius (Penguatan Pemuda/I GKI Jemaat Harapan Abepura) Pugu, Melyana R; Mansoben, Emilie
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/bjzhvm85

Abstract

Generasi Z (Gen Z) merupakan kelompok usia yang lahir dan berkembang di era digital dengan tingkat keterpaparan tinggi terhadap teknologi informasi. Potensi besar yang dimiliki generasi ini perlu diarahkan untuk membangun kehidupan yang harmonis dan religius, khususnya bagi pemuda/i gereja di Papua yang berhadapan dengan tantangan modernitas, globalisasi, dan perubahan sosial. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta memperkuat komitmen pemuda/i gereja dalam mewujudkan kehidupan yang damai, religius, dan toleran di tengah masyarakat majemuk. Metode yang digunakan dalam kegiatan adalah workshop dan ceramah interaktif dengan melibatkan narasumber akademisi. Materi utama mencakup peran Gen Z dalam menjaga keharmonisan sosial, penguatan nilai religiusitas, serta pemanfaatan media digital secara positif. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap pentingnya peran pemuda/i gereja sebagai agen perubahan, ditandai dengan komitmen bersama yang dirumuskan dalam sesi refleksi. Luaran kegiatan berupa laporan pelaksanaan, dokumentasi kegiatan, serta naskah artikel yang siap dipublikasikan pada jurnal pengabdian masyarakat terindeks Sinta. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pemuda/i gereja di Papua semakin berdaya dalam mengembangkan nilai spiritual dan menjadi teladan dalam menciptakan kehidupan harmonis dan religius di lingkungan mereka
Upaya Pemberdayaan Ibu Hamil Tentang Metode BOM Massage Terhadap Kelancaran ASI dan Penurunan Kecemasan Umarianti, Tresia; Putriningrum, Rahajeng; Prastyoningsih, Aris; Maretta, Megayana Yessy; Prasetyo, Budi; Ferreira, Merlin Christiani; Lawo, Frederika Eufrasia
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 4 No. 4 (2025): November
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/bjbcja30

Abstract

Cakupan Air Susu Ibu (ASI) eksklusif masih menjadi tantangan serius. Di Indonesia, cakupan ASI eksklusif pada bayi di bawah 6 bulan tercatat menurun, dari 69,7% pada tahun 2021 menjadi hanya 67,96% pada tahun 2022. Angka ini masih jauh dari target. Situasi di Timor-Leste bahkan lebih memprihatinkan, di mana kurang dari separuh (hanya 40%) bayi di bawah usia enam bulan yang disusui secara eksklusif. Data Survei Pangan dan Gizi Timor-Leste tahun 2020 menunjukkan bahwa lebih dari separuh bayi tidak menerima ASI dalam satu jam pertama setelah lahir, dan hampir 36% anak usia 0-5 bulan tidak disusui secara eksklusif. Angka-angka ini menunjukkan perlunya intervensi untuk meningkatkan keberhasilan pemberian ASI. Metode Breastcare Oxytocin Massage (BOM) merupakan salah satu upaya yang dapat membantu menambah produksi ASI dan memberikan relaksasi untuk mencegah kecemasan, sehingga ibu dapat menyusui dengan baik. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan ibu hamil mengenai metode BOM sebagai persiapan menghadapi periode nifas. Fokusnya adalah pada kelancaran produksi ASI dan penurunan tingkat kecemasan ibu. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk webinar yang melibatkan ibu hamil dari Indonesia dan Timor-Leste. Peningkatan pengetahuan peserta terbukti signifikan, dilihat dari kenaikan skor rata-rata pretest (33.8) dan posttest (81.4). Pemberian pengetahuan tentang metode BOM melalui webinar kepada ibu hamil efektif meningkatkan pemahaman mereka. Hal ini penting sebagai bekal untuk mempersiapkan periode laktasi yang berhasil, yang berujung pada kelancaran ASI dan penurunan kecemasan pada ibu