cover
Contact Name
Ari Zulsafar
Contact Email
journals@telkomuniversity.ac.id
Phone
+6282262130800
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Management
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559357     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe
Core Subject : Economy, Science,
merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 1,862 Documents
Analisis Sentimen Film The Wild Robot Berdasarkan Ulasan Di Imdb Anggreini, Nadyya; Trianasari, Nurvita
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Wild Robot (2024) merupakan film animasi adaptasi novel yang menduduki puncak Box Office pada pekan pertama penayangan, namun mengalami penurunan stabilitas peringkat di minggu-minggu berikutnya. Fenomena ini mengindikasikan adanya ketidaksesuaian antara ekspektasi dan pengalaman menonton penonton. Indikasi tersebut tercermin di platform IMDb. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sentimen penonton terhadap film The Wild Robot berdasarkan ulasan IMDb, mengidentifikasi aspek film yang dominan memperoleh sentimen positif maupun negatif, serta mengevaluasi performa algoritma klasifikasi dalam mengelompokkan sentimen secara akurat. Tujuan ini mendasari dua pendekatan yaitu analisis sentimen keseluruhan dan analisis sentimen berdasarkan aspek.Penelitian ini terdiri dari 951 data ulasan dari IMDb, dilanjutkan dengan tahapan preprocessing. klasifikasi sentimen keseluruhan dilakukan menggunakan algoritma SVM dan SGD, sedangkan analisis sentimen berdasarkan aspek dilakukan menggunakan metode VADER terhadap tujuh aspek film yaitu karakter, konflik, penyuntingan, lokasi, suara, mise-en-scène, dan sinematografi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 91% ulasan sentimen positif, dengan aspek konflik menjadi yang paling dominan pada sentimen positif (90%) sekaligus aspek yang paling banyak dikritik. Aspek sinematografi memperoleh proporsi tertinggi untuk sentimen positif (96%). Sementara karakter memiliki proporsi sentimen negatif relatif tertinggi (13%). Evaluasi performa model menunjukkan bahwa algoritma SGD memiliki hasil evaluasi secara keseluruhan lebih tinggi dengan akurasi 91% dan F1-Score 88% dibandingkan SVM.Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengambilan keputusan pada pemasaran film, khususnya dalam menjaga stabilitas peringkat Box Office melalui penguatan aspek naratif dan visual. Namun, penelitian ini memiliki keterbatasan sumber data. Penelitian selanjutnya disarankan untuk memperkaya data serta mengeksplorasi algoritma lain guna meningkatkan akurasi klasifikasi.Kata Kunci: Analisis Sentimen, ABSA, IMDb, SGD, SVM
Analisis Strategi Pengembangan Korporasi PT. Snogen Indonesia Menggunakan Teori Corporate Life Cycle – Adizes Shabira, Rafa Maisa; Tricahyono, Dodie
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi fase siklus kehidupan organisasi PT. Snogen Indonesia berdasarkan pendekatan Corporate Life Cycle (CLC) dari Ichak Adizes serta mengevaluasi keseimbangan fungsi manajerial menggunakan kerangka PAEI (Purpose, Administrator, Entrepreneur, Integrator) dan CAPI (Coalesced Authority, Power, Influence). Metode kualitatif digunakan, menggunakan alat analisis dan wawancara mendalam dari Adizes Institute. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT. Snogen Indonesia berada di fase adolesensi, yaitu masa transisi organisasi antara pertumbuhan dan kematangan. Fase ini ditandai dengan munculnya sistem formal namun belum sepenuhnya stabil secara budaya organisasi. Entrepreneur dan Administrator memiliki fungsi yang cukup baik, sedangkan Tujuan dan Integrator perlu diperkuat. Meskipun struktur pengambilan keputusan memiliki pembagian kekuasaan yang baik, pengaruh informal belum optimal. Penelitian ini merekomendasikan strategi penguatan budaya kerja kolaboratif, internalisasi nilai inti perusahaan, serta pelibatan lebih luas dalam pengambilan keputusan untuk mendorong perusahaan menuju fase Prime. Temuan ini diharapkan dapat menjadi acuan strategis dalam pengembangan organisasi sejenis. Kata Kunci- Corporate Life Cycle, Adizes, PAEI, CAPI, Strategi Organisasi.
Analisis Ulasan Pelanggan E-Commerce Pada Produk Skincare Menggunakan Analisis Sentimen Arya, Tommy; Trianasari, Nurvita
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sentimen konsumen terhadap ulasan produk sunscreen dari merek Skintific yang dipasarkan melalui platform E-commerce. Seiring meningkatnya minat terhadap produk perawatan kulit, khususnya sunscreen, studi ini mengkaji bagaimana ulasan pelanggan dapat mencerminkan persepsi mereka terhadap kualitas dan efektivitas produk tersebut. Metode yang digunakan meliputi teknik web scraping untuk mengumpulkan data ulasan dari situs Female Daily, serta penerapan algoritma Support Vector Machine (SVM) untuk mengelompokkan ulasan ke dalam kategori sentimen positif dan negatif. Latar belakang penelitian menekankan pentingnya ulasan konsumen dalam proses pengambilan keputusan pembelian, sehingga analisis sentimen dianggap sebagai sarana yang relevan untuk memahami preferensi dan tren konsumen. Studi ini juga menyoroti tema serta kata kunci dominan dalam ulasan, yang dapat memberikan wawasan strategis bagi perusahaan dalam merancang kampanye pemasaran dan menyesuaikan produk dengan kebutuhan pasar. Temuan dari penelitian ini diharapkan mampu menggambarkan persepsi konsumen secara umum terhadap produk sunscreen Skintific, termasuk aspek yang mendapat apresiasi maupun kritik dari pengguna. Dengan demikian, analisis sentimen tidak hanya berperan dalam memantau tren pasar, tetapi juga sebagai dasar untuk peningkatan kualitas produk dan pelayanan perusahaan. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap pemahaman perilaku konsumen dalam industri skincare serta menawarkan masukan untuk pengembangan produk yang lebih responsif terhadap kebutuhan pasar. Kata Kunci: Strategi Pemasaran, Persepsi Konsumen, Support Vector Mechine, Analisis Sentiment, Kepuasan Pelanggan
Assessment Tingkat Risiko Keamanan Informasi Menggunakan Framework Iso/Iec 27005:2022 Dan Nist Sp 800-30 Revisi 1 Pada Instansi Pendidikan X Syams, Obed El Fatih; Candiwan, Candiwan
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi memberikan kontribusi besar dalam mempermudah akses terhadap informasi, terutama melalui internet. Informasi menjadi elemen penting dalam mendukung proses pengambilan keputusan di suatu organisasi atau perusahaan. Oleh karena itu, dibutuhkan pengelolaan sistem informasi yang efektif agar informasi dapat dimanfaatkan secara optimal dan tetap terlindungi. Informasi yang bersifat rahasia memerlukan kontrol pengamanan yang memadai untuk meminimalkan risiko yang berpotensi menimbulkan kerugian. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan penilaian risiko terhadap keamanan informasi pada sistem informasi ZZZ yang digunakan di instansi pendidikan X. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tujuan deskriptif. Teknik pengolahan data dilakukan melalui kombinasi metode perhitungan risiko berbasis dokumen ISO/IEC 27005:2022 dan NIST SP 800-30 Revisi 1, serta diperkuat dengan teknik triangulasi guna meningkatkan keabsahan hasil penelitian. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa terdapat 11 risiko yang perlu dilakukan tindakan mitigasi, sementara 15 risiko lainnya dinilai masih dapat diterima oleh instansi pendidikan X. Risiko yang tergolong dalam kategori sangat rendah (very low) berjumlah 12, kategori rendah (low) sebanyak 9, kategori sedang (moderate) ada 3, dan kategori tinggi (high) juga sebanyak 3. Penelitian ini juga mengidentifikasi 15 jenis ancaman yang berkaitan dengan masing-masing aset dalam sistem informasi ZZZ. Selain itu, ditemukan bahwa terdapat 14 kontrol yang diterapkan pada aset-aset tersebut. Berdasarkan temuan tersebut, dapat disimpulkan bahwa instansi pemerintah X perlu menerapkan manajemen risiko keamanan informasi, setidaknya di lingkungan internal, guna menjaga aspek kerahasiaan, ketersediaan, dan integritas (CIA) informasi. Hasil dari penelitian ini juga dapat dijadikan sebagai dasar untuk penelitian lanjutan, khususnya dalam mengkaji langkah penanganan risiko pada tiap aset dengan mengacu pada standar lain seperti ISO 27002 dan dokumen pendukung lainnya.. Kata kunci : assessment risiko, keamanan informasi, ISO/IEC 27005:2011, NIST SP 800-30 Revisi 1
FORMULASI STRATEGI HOTEL DANAU DARIZA MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT DAN QSPM MATRIX Tefirmansyah, Salwa Khoirunnisa; Alamsyah, Muhammad Iqbal
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hotel Danau Dariza is one of the leading accommodations in Garut Regency, featuring traditional architecture inspired by local cultural heritage. However, the hotel has experienced a decline in occupancy rates due to increasing competition and shifting tourist preferences toward digitalized services. This study aims to formulate an effective business development strategy to enhance the hotel’s competitiveness. The research employs a descriptive qualitative approach using the Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM), which includes the input stage (IFE and EFE matrices), matching stage (SWOT and IE matrices), and decision stage (QSPM). The analysis results indicate that Hotel Danau Dariza falls into the "hold and maintain" strategic position, with an Internal Factor Evaluation (IFE) score of 2,778, and an External Factor Evaluation (EFE) score of 2,407. The prioritized strategy is product development, in the form of adding and modifying services, with the highest Total Attractiveness Score (TAS) of 6,027. This strategy is considered the most appropriate for enhancing customer experience, strengthening competitive advantage, and increasing hotel occupancy in a sustainable manner. Keywords: Matriks IFE, Matriks EFE, Matriks SWOT, Matriks IE, QSPM
Formulasi Strategi Untuk Menciptakan Keunggulan Kompetitif Pada Usaha Dagang Budi Jaya Melalui Strategy-Formulation Analytical Framework Setiawati, Sherly Angellika; Pasaribu, Rina Djunita
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Usaha Dagang Budi Jaya adalah perusahaan yang beroperasi lebih dari 30 tahun di Probolinggo, dengan fokus utama pada penyediaan layanan transportasi barang. Evaluasi kinerja perusahaan menunjukkan adanya masalah, sehingga perlu disusun strategi pengembangan secara menyeluruh agar bisnis dapat berkembang lebih lanjut. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengevaluasi lingkungan eksternal dan internal perusahaan, memformulasikan alternatif strategi melalui matriks IE dan matriks SWOT, serta menentukan strategi prioritas menggunakan QSPM. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan enam narasumber dari internal dan eksternal. Uji keabsahan data penelitian dilakukan dengan member checking, triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan weighted score matriks EFE sebesar 3.42 dan weighted score matriks IFE sebesar 2.65. Koordinat IE berada di kuadran II. Berdasarkan posisi tersebut, strategi disusun dengan menggunakan matriks SWOT dan menghasilkan 10 (sepuluh) strategi alternatif. Selanjutnya hasil verifikasi, internal memilih 3 (tiga) strategi. Tahap terakhir, dengan menggunakan QSPM, diperoleh strategi 1) tarif dan layanan yang baik membangun reputasi dan loyalitas pelanggan, 2) membuat website untuk pemesanan dan mengadopsi GPS untuk monitoring posisi truk, 3) optimalisasi armada untuk mengurangi beban operasional. Kata Kunci: formulasi strategi, EFE, IFE, IE, SWOT, QSPM, transportasi barang
Inovasi Model Bisnis Dengan Pendekatan Business Model Canvas (Studi Kasus: UMKM Dimsflorist) Murakabi, Yayi Farhan; Triono, Sunu Puguh Hayu
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM memiliki peran penting dalam mendukung perekonomian nasional, termasuk di sektor industri kreatif seperti Dimsflorist yang bergerak di bidang florikultura. Namun, Dimsflorist menghadapi berbagai tantangan eksternal, seperti persaingan pasar dan perubahan tren, serta tantangan internal berupa keterbatasan kapasitas produksi dan sumber daya manusia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model bisnis Dimsflorist saat ini, mengidentifikasi kebutuhan dan preferensi pelanggan, memahami tantangan lingkungan bisnis, serta merancang inovasi model bisnis yang adaptif. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, melalui analisis Business Model Canvas (BMC), Value Proposition Canvas (VPC), dan Business Model Environment (BME). Hasil penelitian menunjukkan bahwa masih terdapat kelemahan dalam aspek hubungan pelanggan, saluran distribusi, dan kemitraan utama. Berdasarkan temuan tersebut, peneliti merancang inovasi model bisnis baru dengan mengintegrasikan hasil analisis Value Proposition Canvas (VPC) dan Business Model Environment (BME) untuk memperkuat proposisi nilai dan struktur operasional Dimsflorist. Kesimpulannya, inovasi model bisnis berbasis Business Model Canvas (BMC) yang didukung oleh pendekatan Value Proposition Canvas (VPC) dan Business Model Environment (BME) diharapkan dapat meningkatkan daya saing serta mendukung keberlanjutan usaha Dimsflorist di tengah dinamika industri florikultura. Kata kunci: Business Model Canvas, Value Proposition Canvas, Business Model Environment, UMKM, Inovasi model bisnis.
Inovasi Model Bisnis Dengan Pendekatan Business Model Canvas Pada Probioterra Lestari Rahadian, Muhammad Zidny Ilman; Triono, Sunu Puguh Hayu
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Probioterra Lestari adalah perusahaan yang bergerak di bidang industri obat tradisional berbasis probiotik, yang berlokasi di Kota Surakarta. Produk utamanya, Bioterra, merupakan nutrisi herbal probiotik yang dirancang untuk menjaga kesehatan dan keseimbangan mikroba dalam tubuh manusia. Di tengah meningkatnya tren gaya hidup sehat pasca pandemi COVID-19, perusahaan menghadapi berbagai tantangan eksternal seperti naiknya harga bahan baku dan munculnya produk substitusi, serta tantangan internal seperti keterbatasan distribusi, pemasaran digital yang belum optimal, dan sumber daya manusia yang belum maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan inovasi model bisnis dengan menggunakan pendekatan Business Model Canvas (BMC) dan memberikan usulan model bisnis baru yang lebih adaptif. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan metode studi kasus. Langkah awal penelitian dimulai dengan observasi dan wawancara mendalam terhadap pihak internal dan pelanggan Probioterra Lestari, kemudian dilakukan pemetaan model bisnis saat ini. Langkah selanjutnya dilakukan penyusunan Value Proposition Canvas, serta analisis lingkungan bisnis eksternal dan internal. Setelah itu langkah terakhir adalah perancangan model bisnis usulan berbasis pendekatan BMC. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan Business Model Canvas usulan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan tantangan yang dihadapi Probioterra Lestari. Inovasi bisnis difokuskan pada peningkatan aktivitas digital marketing, perluasan segmen pasar, penguatan kanal distribusi, serta pengembangan kapasitas SDM. Berdasarkan analisis yang dilakukan, usulan model bisnis baru ini diharapkan mampu meningkatkan daya saing dan keberlanjutan usaha Probioterra Lestari di masa mendatang. Kata Kunci : Business Model Canvas, Value Proposition Canvas, Analisis Lingkungan Bisnis
Inovasi Model Bisnis Pada Umkm Geprek Saudah Melalui Pendekatan Business Model Canvas Zaidan, Muhammad Alfi; Alfanur, Farah; Alamsyah, Muhammad Iqbal
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis dan merancang inovasi model bisnis pada UMKM Geprek Saudah di Bojongsoang, Bandung, menggunakan pendekatan Business Model Canvas (BMC) dengan didukung analisis VRIO, PESTLE, Porter’s Five Forces, dan SWOT. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tantangan yang signifikan, seperti penurunan omzet selama tiga tahun terakhir, manajemen keuangan yang belum optimal, serta kesulitan dalam menjangkau pelanggan baru akibat persaingan industri kuliner yang semakin ketat. Kondisi ini mendorong perlunya evaluasi dan pengembangan elemen-elemen inti model bisnis guna meningkatkan daya saing dan keberlanjutan usaha. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus kualitatif deskriptif-analitis dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam bersama pemilik, karyawan, pelanggan, dan mitra pemasok. Observasi lapangan dilakukan untuk melihat proses operasional dan interaksi dengan pelanggan, sementara dokumentasi usaha digunakan untuk verifikasi data. Data dianalisis menggunakan triangulasi dengan mengintegrasikan kerangka BMC dan analisis VRIO untuk mengevaluasi sumber daya internal. Analisis eksternal menggunakan PESTLE dan Porter’s Five Forces guna memahami faktor lingkungan bisnis. Hasil penelitian menunjukkan perlunya inovasi pada elemen proposisi nilai, kanal distribusi, dan hubungan pelanggan melalui diversifikasi menu, pemasaran digital yang terarah, optimalisasi kanal penjualan (dine-in, delivery, dan take-away), serta pengembangan program loyalitas pelanggan. Implementasi rekomendasi ini diharapkan dapat meningkatkan omzet, memperkuat posisi pasar, dan menunjang pengelolaan keuangan UMKM Geprek Saudah secara lebih efektif. Kata Kunci : UMKM,Geprek Saudah, Business Model Canvas, Inovasi Model Bisnis
Optimalisasi Pengembangan Bisnis Skillup.Id Melalui Penerapan Business Model Canvas Dan Swot Analysis Ihsan, Qowiyyul; Candiawan; Pasaribu, Rina Djunita
eProceedings of Management Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis model bisnis SkillUp.id, sebuah platform e-learning yang menghadapi tantangan berupa traffic website yang tidak stabil meskipun telah menerapkan proses bisnis digital secara menyeluruh. Melalui pendekatan kualitatif deskriptif dengan pengumpulan data primer melalui wawancara berbagai pemangku kepentingan seperti founder, CEO, tim IT, tim marketing, mitra, pelanggan, hingga calon pelanggan, serta data sekunder dari dokumentasi internal dan literatur yang relevan, penelitian ini mengkaji secara mendalam faktor penyebab dan dampak dari kondisi tersebut. Hasil analisis menunjukkan perlunya strategi pemanfaatan komunitas, peningkatan kualitas SDM, penguatan brand awareness, serta penerapan teknologi seperti AI dan CRM untuk membangun kepercayaan pengguna. Selain itu, penguatan strategi SEO, perbaikan UI/UX, dan penyusunan program onboarding bagi pengguna baru diusulkan untuk meningkatkan pengalaman pengguna dan menarik pasar baru. Rekomendasi Business Model Canvas dan roadmap jangka pendek disusun sebagai panduan pengembangan bisnis SkillUp.id secara berkelanjutan, yang juga diharapkan bermanfaat bagi perusahaan digital serupa dalam menghadapi tantangan pasar yang dinamis. Kata kunci : Optimalisasi Bisnis, Pengembangan Bisnis, Business Model Canvas, Traffic Website, SWOT Analysis, Strategi Digital, SkillUp.id