cover
Contact Name
Ari Zulsafar
Contact Email
journals@telkomuniversity.ac.id
Phone
+6282262130800
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Management
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559357     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe
Core Subject : Economy, Science,
merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 2,093 Documents
Analisis Fenomenologi Terhadap Motivasi Pembentukan Personal Branding Rian Fahardhi Sebagai Presiden Gen Z Ilya, Adhimas Muhammad; Setiawati, Sri Dewi
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini secara khusus difokuskan pada eksplorasi dan analisis mendalam terkait motivasi pembentukan personalbranding Rian Fahardhi sebagai ''Presiden Gen Z,'' dengan tujuan membentuk pemahaman konsep diri yang lebihpositif. Stigma negatif terhadap generasi Z menjadi landasan permasalahan penelitian ini. Melalui pendekatan ini,penelitian bertujuan untuk memberikan wawasan yang mendalam tentang bagaimana personal branding dapat berhasildibangun dan dikelola di tengah dinamika serta tuntutan generasi Z yang cepat berubah. Penelitian ini adalah penelitiankualitatif yang disusun secara induktif, yaitu dari pembahasan khusus ke umum dengan masalah penelitian yang telahterperinci. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi, yang berfokus padaanalisis motivasi pembentukan personal branding ''Presiden Gen Z'' oleh Rian Fahardhi. Rian Fahardhi berhasilmenjelaskan motif alasan dan tujuan pembentukan personal branding presiden gen z serta strategi yang digunakandalam membangun relevansi. Berdasarkan alasan Rian membentuk personal branding sebagai Presiden Gen Z adalahpengaruh kuat dari pengalaman masa lalunya, kemampuannya dalam menanggapi isu-isu hangat, dan kehadirannyadi media sosial yang konsisten. Berdasarkan tujuan Rian dalam membentuk personal branding sebagai "Presiden GenZ," yaitu untuk mengedukasi generasi Z tentang peran mereka di masyarakat. Strategi ini meliputi segmentasi audiens,positioning, dan branding dengan memahami audiens, menggunakan pendekatan emosional yang seimbang denganrasionalitas, serta mengemas pesan agar relevan dan berdampak. Kata Kunci-generasi z, personal branding, Rian Fahardhi
Analisis Interaksi Parasosial Dan Perilaku Loyalitas Fans Kpop (Studi Kualitatif Pada Pengguna Aplikasi Fandom Weverse) Kinda, Chorirotul Maulawiyatil; Salma, Aqida Nuril
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Budaya Korea, terutama melalui Korean Wave atau Hallyu, telah merambah secara global sejak pertengahan 2000an,mempengaruhi generasi milenial dan Z di Indonesia. Salah satu fenomena paling menonjol dari Hallyu adalah KPop,yang telah mendominasi pasar musik pop di Indonesia dengan grup idola yang mendapat pengakuan internasional.Industri ini didukung oleh strategi public relations (PR) yang efektif dari agensi hiburan, memanfaatkan media sosialuntuk membangun dan memelihara hubungan dekat antara idola dan penggemar. Aplikasi seperti Weverse menjadiplatform utama di mana interaksi parasosial antara penggemar dan idola K-Pop terjadi, memainkan peran pentingdalam membentuk perilaku loyalitas penggemar.Penelitian ini mengamati interaksi parasosial dan loyalitas penggemar K-Pop melalui aplikasi Weverse. Metodekualitatif dengan pendekatan netnografi digunakan, melibatkan wawancara mendalam dengan pengguna Weverse dariberbagai fandom. Hasil menunjukkan bahwa interaksi parasosial di Weverse secara signifikan memengaruhi perilakuloyalitas penggemar, terutama melalui keterlibatan emosional yang tinggi dengan idola mereka. Faktor seperti internalinvolvement, external involvement, desire to acquire, dan interaction memainkan peran kunci dalam membentukloyalitas. Weverse bukan hanya platform komunikasi, tetapi juga medium yang memperdalam hubungan emosionalantara penggemar dan idola mereka, vital dalam strategi pemasaran industri hiburan. Kata Kunci-interaksi parasosial, perilaku loyalitas, K-Pop, Weverse
Analisis Media Social Monitoring X @KAI121 Pada PT. Kereta Api Indonesia (Persero) dalam Membangun Citra Rabiah, Siti; Primasari, Intan
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kehadiran media sosial X @KAI121 menjadi sebuah alat komunikasi untuk berinteraksi antara PT. Kereta ApiIndonesia dengan para pelanggan. Selain itu di tahun 2011 terdapat penangan kasus pelecehan seksual yang dinilaitidak tepat dalam penanganan kasus tersebut. Sehingga hal ini memiliki dampak pada keberlangsungan citra PT.Kereta Api Indonesia. Penelitian ini membahas mengenai analisis social media monitoring pada akun X @KAI121yang telah dilaksanakan oleh PT. Kereta Api Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisissocial media monitoring X @KAI121 dalam membangun citra positif. Penelitian ini menggunakan teori tahap-tahapmedia monitoring dari Arief, N (2019:55) yang meliputi pencarian istilah kata kunci, pemilihan media, tujuan mediamonitoring, dan analisis data. Selain itu, peneliti juga menggunakan teori dari Ruslan (2016 : 150) yaitu 4 langkahproses public relations. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, paradigma post positivisme, danteknik pengumpulan yang digunakan melalui wawancara, observasi, studi dokumentasi, dan studi literatur. Hasilpenelitian ini menunjukan PT. Kereta Api Indonesia pada divisi Contact Center 121 telah melakukan social mediamonitoring dengan menggunakan bantuan aplikasi Ripple 10. Hasil dari media monitoring melalui Ripple 10 untukmengetahui hasil interaksipelanggan dengan PT. KAI di X, mengetahui gambaran audiens terkait PT. KAI, danpemberitaan positif terkait PT.KAI Kata Kunci-pemantauan, citra, media sosial
Analisis Penerapan Budaya Organisasi BRILiaN Ways Pada PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Luthfi, Yasmin Salsabila; Sutarjo, Moch. Armien Syifaa
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerapan budaya organisasi yang dimiliki BRI yaitu BRILiaN Ways merupakan pedoman perilaku yang diterapkanoleh seluruh karyawan BRI. Perusahaan BRI mendorong pertumbuhan dan perkembangan karyawannya, maka dariitu BRI meraih penghargaan khusus HR Asia DEI – Diversity, Equity & Inclusion Award 2023. BRI menjadi satusatunyaperusahaan BUMN yang meraih penghargaan tersebut, karena BRI mempunyai pedoman perilaku yangberfokus kepada konsep kemajemukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan budaya organisasiBRILiaN Ways dan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data berupa observasi,wawancara, dan dokumentasi. Peneliti menggunakan teori Mckenna and Beech (2004) yang terdapat artefak, espousedvalues dan basic underlying assumptions. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa BRI menerapkan budaya nyadengan baik dan memiliki keunikan tersendiri dari setiap elemen artefak, dan espoused values. Namun peneliti tidakmenemukan adanya temuan yang tepat pada elemen basic underlying assumptions, karena keyakinan yang dimilkikaryawan sudah tercantum dalam elemen espoused values, sedangkan peneliti meneliti penerapan yang dilakukan olehperusahaan bukan persepsi karyawan. Kata Kunci-budaya organisasi, pedoman perilaku, perbankan.
Analisis Pengelolaan Media Sosial Instagram PT Wijaya Karya Beton Tbk Ahmad, Hibatullah Zaidan; Rohimakumullah, Muhammad Al Assad
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengelolaan media sosial dan aktivitas humas kini penting dalam menyebarkan informasi perusahaan di era digital.PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton), yang bergerak di sektor B2B konstruksi dan infrastruktur, memanfaatkanmedia sosial seperti Instagram untuk menghadirkan konten edukatif dan solutif. Meskipun memiliki visual yangmenarik, tantangan utamanya adalah meningkatkan interaksi audiens. Penelitian ini bertujuan mengkaji bagaimanaWIKA Beton dapat mengoptimalkan media sosial untuk memperkuat keterlibatan dan komunikasi. Menggunakanmetode kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Empat informandiwawancarai, termasuk satu informan ekspert, satu pendukung, dan dua kunci. Analisis data mengacu pada konseppengelolaan media sosial Safko (2009) yang terdiri dari perencanaan, aktivasi, dan optimalisasi. Hasilnyamenunjukkan bahwa pengelolaan media sosial Instagram WIKA Beton dilakukan secara sistematis dan efisien,memaksimalkan sumber daya perusahaan untuk mencapai tujuan komunikasi perusahaan. Kata Kunci-public relations, pengelolaan media sosial, Instagram
Analisis Program Kampanye Pencegahan Kasus Pelecehan Seksual Pada Perempuan di PT. Arteria Daya Mulia Venedi, Gabriele Fagarrosa; Mukhlisiana, Lusy
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelecehan seksual di lingkungan kerja merupakan masalah serius yang dihadapi PT Arteria Daya Mulia, di manakaryawan perempuan, yang hanya berjumlah 30-35% dari total karyawan, menjadi kelompok yang rentan terhadappelecehan. Menyadari hal ini, perusahaan meluncurkan kampanye pencegahan pelecehan seksual dengan fokus padamenciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan inklusif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitaskampanye tersebut serta mengevaluasi strategi komunikasi public relations (PR) yang diterapkan. Penelitian inimenggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi, dananalisis dokumen. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan model komunikasi Cutlip, Center, dan Broom,yang terdiri dari tahapan pencarian fakta (fact-finding), perencanaan (planning), komunikasi (communication), danevaluasi (evaluation). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kampanye ini berhasil meningkatkan kesadaran karyawanmengenai pelecehan seksual dan memperbaiki citra perusahaan dalam hal kesetaraan gender dan keamanan. Selainitu, penelitian ini juga memberikan rekomendasi bagi perusahaan lain yang ingin menerapkan program pencegahanyang lebih efektif. Dengan adanya kampanye ini, diharapkan PT Arteria Daya Mulia dapat menciptakan lingkungankerja yang lebih aman dan bebas dari pelecehan seksual, serta memperkuat reputasi perusahaan. Kata Kunci-public relations, kampanye pencegahan, pelecehan seksual, strategi komunikasi, kesetaraan gender.
Analisis Public Relations Event Red Bull Pada Sektor Sosial Dan Budaya Sekarputri, Diandra Aisyah Shafa; Ali, Aditya
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era globalisasi dan persaingan yang semakin ketat, perusahaan dituntut untuk tidak hanya menawarkan produk ataulayanan yang berkualitas, tetapi juga membangun citra dan reputasi yang kuat di mata publik. Red Bull, sebagaiminuman kesehatan yang dapat meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh, mengorganisir berbagai kegiatan danacara untuk mempertahankan posisinya dalam ingatan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk memahami dampakpositif dari kegiatan PR (Public Relations) yang dilakukan oleh Red Bull terhadap sektor sosial budaya. Penelitian inimenggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, yang mempelajari masalah-masalah yang ada serta tata cara kerja yangberlaku. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan konsep Lestari (2021), Red Bull telah berhasil menjalankanPR Event sesuai dengan tujuan PR dalam sektor sosial. Namun, perusahaan perlu meningkatkan perumusan PR Eventdari sektor budaya agar dapat merancang program PR yang dapat memperkuat kekuatan emosional antara publicdengan perusahaan guna mencapai tujuan PR yang diinginkan. Kata Kunci-komunikasi, public relations event, dan manajemen pemasaran
Analisis Sentimen Opini Publik Mengenai Tragedi Kanjuruhan Pada Media Sosial Twitter Menggunakan Brand24 Amin, Muhammad Raihan; Salma, Aqida Nuril
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tragedi Kanjuruhan, terjadi pada tahun 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, menyebabkan ratusan kematian akibatkerumunan selama pertandingan sepak bola. Peristiwa ini memicu reaksi emosional yang kuat di kalangan masyarakatIndonesia, terutama di Twitter. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan etnografi digitaluntuk menganalisis sentimen publik terkait tragedi ini menggunakan alat Brand24. Data dikumpulkan melaluiobservasi non-partisipan, pemantauan media sosial, dan dokumentasi konten terkait. Hasil analisis menunjukkanmayoritas opini publik di Twitter setelah tragedi ini bersifat negatif, mencerminkan kekecewaan, kemarahan, dankritik terhadap penanganan insiden oleh pihak terkait. Temuan ini memberikan wawasan mendalam tentang responsmasyarakat dan dasar untuk meningkatkan manajemen keselamatan acara olahraga di masa depan. Kata Kunci-analisis sentimen, Brand24, Kanjuruhan, opini publik
Analisis Strategi Copywriting Pada Instagram Noore Sport Dalam Menembus Pasar Internasional Taufik, Naajwa Azzura; Setiawati, Sri Dewi
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini difokuskan pada analisis terkait strategi copywriting Noore Sport dalam menembus pasar internasional,dengan tujuan untuk mengetahui strategi copywriting Noore Sport dengan menggunakan branding religius. Melaluihal ini, penelitian bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana prinsip branding religiusdalam copywriting dapat membangun koneksi emosional dengan audiens. Penelitian ini merupakan penelitiankualitatif yang disusun secara induktif, yaitu pembahasan khusus ke umum dengan masalah penelitian yang terperinci.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus, yang berfokus pada strategicopywriting oleh Noore Sport. Noore Sport menjelaskan makna religius branding bagi Noore Sport danpengimplementasian ke dalam copywritingnya. Religius branding bagi Noore disimpulkan melalui 4K (Kenyamanan,Keindahan, Kesopanan, Keamanan) dan diimplementasikan dengan kalimat penuh makna secara simbolik dan literal,dengan penggunaan Bahasa Inggris agar dapat dipahami audiensnya. Strategi copywriting ini meliputi pembentukancopywriting, pemeliharaan copywriting, dan positioning oleh Noore Sport sehingga terjadi karakter yang kuat, ekuitasbrand, dan terbentuknya komunitas dengan koneksi emosional. Kata Kunci-copywriting, religius branding, karakter merek
Analisis Strategi Diseminasi Informasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung mengenai Penggunaan Hak Suara pada Pemilihan Umum 2024 Wibowo, Nicky Aureliano; Rohimakumullah, Muhammad Al Assad
eProceedings of Management Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Partisipasi pada pemilu merupakan elemen utama untuk menciptakan kekuasaan yang terlegitimasi dan sebagaipenentu arah pembangunan sistem pemerintahan kedepanya. Jelang pemilu 2024, hal yang ingin dicapai KPU KotaBandung adalah tingkat partisipasi masyarakat. Untuk itu KPU Kota Bandung melakukan strategi diseminasi informasidengan upaya mendorong jumlah penggunaan hak suara pada pemilu 2024. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuibagaimana implementasi strategi diseminasi informasi yang dilakukan KPU Kota Bandung jelang pemilu 2024 danuntuk mengetahui bagaimana hambatan dari implementasi strategi yang telah dilakukan. Penelitian ini menggunakanmetode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Analisis penelitian ini, dilandasi dengan konsep diseminasiinformasi menurut Sulistyo Basuki (2004) yang terdiri dari lima sub unit analisis yakni, kebutuhan informasi, media,kelengkapan data, fasilitas penunjang dan keahlian manajerial. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini diperolehmelalui proses observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah, strategi diseminasi informasi yangdilakukan KPU Kota Bandung masih belum cukup maksimal dalam mendorong partispasi pada pemilu 2024. Kata Kunci-diseminasi informasi, pemilu, strategi komunikasi

Page 87 of 210 | Total Record : 2093