cover
Contact Name
Putri Hana Pebriana
Contact Email
putripebriana99@gmail.com
Phone
+6285321149444
Journal Mail Official
putripebriana99@gmail.com
Editorial Address
https://j-innovative.org/index.php/Innovative/EditorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Innovative: Journal Of Social Science Research
ISSN : 28074246     EISSN : 28074238     DOI : https://doi.org/10.31004
Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), Civil Engineering, Electrical Engineering, Mechanical Engineering, Fisheries, Agriculture, Social Humanities and other fields of science. Journal registered E-ISSN 2807-4238 and P-ISSN 2807-4246
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 14,028 Documents
Pengembangan Strategi Pemasaran Ekowisata Berbasis Teknologi Digital Di Ciwaluh Watesjaya Bogor Melalui Analisis BCG Astuti, Rika; Martoyo, Anang; Feta, Neneng Rachmalia; Fitria, Fitria
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19947

Abstract

Lokasi Desa Ekowisata Ciwaluh yang tersembunyi di balik Kawasan Ekonomi Khusus MNC Group menjadi tantangan tersendiri dalam menarik minat wisatawan. Keterbatasan akses, infrastruktur, dan fasilitas turut menghambat pengembangan kawasan ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis posisi bisnis Ekowisata Ciwaluh dan merumuskan strategi pemasaran yang tepat menggunakan matriks Boston Consulting Group (BCG). Matriks ini menilai posisi usaha melalui indikator pertumbuhan pasar dan pangsa pasar relatif. Berdasarkan hasil analisis, tingkat pertumbuhan pasar mencapai 12,81% dan pangsa pasar relatif sebesar 1,82, menempatkan Ciwaluh pada posisi 'Stars'. Pada posisi ini, diperlukan dukungan dari kebijakan pemerintah, pembangunan akses, ketertarikan investor, serta penyediaan infrastruktur yang memadai. Selain itu, penerapan sistem pemasaran berbasis digital menjadi penting untuk meningkatkan visibilitas destinasi ini di mata calon wisatawan.
Diplomasi Ekonomi Indonesia-China: Studi Kasus Kerjasama Kereta Cepat Jakarta-Bandung Zubair, M. Ferry; Argenti, Gili; Marsingga, Prilla
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19949

Abstract

Pada tahun 2013, Presiden Tiongkok Xi Jinping mengumumkan kebijakan ekonomi yang ambisius, salah satunya adalah One Belt One Road (OBOR) yang menarik perhatian beberapa negara, termasuk Indonesia. Diplomasi ekonomi Indonesia menjadi kunci dari perjanjian kerja sama kereta cepat Indonesia-Tiongkok. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan diplomasi ekonomi Indonesia dan Tiongkok melalui kerja sama kereta cepat Jakarta-Bandung. Metode yang digunakan dalam penulisan jurnal ini adalah metode kualitatif deskriptif. Metode ini mengumpulkan data berupa kata-kata, gambar, dan bukan angka. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penulisan jurnal ini adalah metode penelitian kepustakaan, yaitu mengumpulkan data dari buku-buku, jurnal ilmiah, dokumen, media massa, laporan dari lembaga pemerintah dan nonpemerintah, dan sumber lainnya. Kerja sama kereta cepat Jakarta-Bandung antara Indonesia dan Tiongkok merupakan salah satu proyek yang dilaksanakan dalam kerangka Belt and Road Initiative (BRI) yang digagas Presiden Xi Jinping. Indonesia juga melihat peluang dalam kerja sama ini untuk meningkatkan infrastruktur dan meningkatkan konektivitas di dalam negeri. Tiongkok dipilih sebagai mitra karena bersedia berinvestasi tanpa jaminan dari pemerintah. Diplomasi ekonomi dapat dilihat dari bagaimana upaya Indonesia dalam mendekatinya melalui dialog forum internasional untuk mendatangkan investor asing, seperti Perjanjian Kerja Sama Kereta Cepat Indonesia-Tiongkok. Melalui kerja sama ini, diharapkan akan terjadi pertumbuhan ekonomi, peningkatan konektivitas, serta pertukaran pengetahuan dan pengalaman antara kedua negara.
Pengaruh Pemberian Rebusan Daun Kelor Terhadap Peningkatan Kadar HB Pada Ibu Hamil Trimester II Dengan Anemia Ringan Di Puskesmas Oelolok Tahun 2025 Fitriyaningsih, Fitriyaningsih; Justian, Dini; Bauk, Kristiani
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19952

Abstract

Anemia is a condition when the number of red blood cells in the body is lower than normal. One group of individuals who are susceptible to anemia are pregnant women because they need more iron to support the development of the fetus in the womb. WHO, anemia in pregnancy is confirmed if the hemoglobin (Hb) level is <11 g/dL.Meanwhile, the center of disease control and prevention defines anemia as a condition with Hb levels <11 g/dL in the first and third trimesters, Hb <10.5 g/dL in the second trimester, and <10 g/dL after delivery (Ahmed et al., 2023). This study aims to determine the effect of giving boiled moringa leaves on increasing HB levels in pregnant women in the second trimester with mild anemia at the Oelolok Health Center. This research method is Quasi Experiment with One group pretest and posttest design. Samples were taken using total sampling. The number of samples was 14 pregnant women. Data analysis using the Wilcoxon test. The results of the study showed P = 0.001 (P <0.05). In conclusion, there is an effect of giving boiled moringa leaves on increasing HB levels in pregnant women in the second trimester with mild anemia. It is expected that pregnant women who experience anemia or low hemoglobin levels can consume foods containing iron, especially boiled moringa leaves. Keywords: Boiled Moringa Leaves, hemoglobin levels, pregnant women
Peran Tipe Kepribadian Big Five dalam Memprediksi Bedtime Procrastination pada Mahasiswa Trifosa R, Angelica Eunike; Rostiana, Rostiana
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19953

Abstract

Bedtime procrastination adalah perilaku menunda tidur tanpa alasan yang jelas. Menurut Kroese et al. (2014) bedtime procrastination bukan masalah tidak ingin tidur, tetapi tidak ingin berhenti melakukan aktivitas lain. Faktor psikologis tipe kepribadian big five dikaitkan dengan bedtime procrastination sebagai upaya memahami perilaku tersebut lebih dalam. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran tipe kepribadian big five dalam memprediksi bedtime procrastination pada mahasiswa. Penelitian ini dilakukan pada 301 mahasiswa S1 di Jabodetabek berusia 18-25 tahun menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional dengan teknik convenience sampling. Alat ukur yang digunakan adalah Big Five Inventory Adaptasi Bahasa Indonesia dan Bedtime Procrastination Scale. Analisis menggunakan regresi linear berganda menunjukkan hasil tipe kepribadian big five memiliki peran signifikan dalam memprediksi bedtime procrastination dengan nilai p = 0.000 < 0.05 dan nilai koefisien determinasi R Square sebesar 0.221 (22.1%) secara simultan. Dimensi neuroticism memiliki peran signifikan dan positif dalam memprediksi bedtime procrastination dengan nilai p = 0.028 < 0.05 dan nilai Beta sebesar 0. 145. Dimensi extraversion dan openness to experience memiliki peran signifikan dan negatif dalam memprediksi bedtime procrastination. Pada dimensi extraversion nilai p = 0.000 < 0.05 dan nilai Beta sebesar -0.267. Pada dimensi openness to experience nilai p = 0.002 < 0.05 dan nilai Beta sebesar -0.172. Sedangkan, pada dimensi agreeableness dan conscientiousness tidak berperan dalam memprediksi bedtime procrastination. Temuan ini diharapkan dapat memberikan wawasan tentang peran tipe kepribadian big five dalam memprediksi perilaku bedtime procrastination serta memberikan kontribusi untuk pengembangan intervensi yang efektif untuk mengurangi perilaku bedtime procrastination pada mahasiswa dengan mempertimbangkan karakteristik kepribadian.
Perspektif Just In Time Dan Total Quality Management Dalam Pengaruhnya Terhadap Efisiensi Biaya Produksi Pada PT Hanes Supply Chain Indonesia Sutrisno, Niantoro; Estiana, Ria; Pramulanto, Himawan; Auzar Ramadhan, Mohammad
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19954

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna membuktikan seberapa besar pengaruh metode Just In Time dan Total Quality Management (TQM) terhadap Efisiensi Tarif Produksi yang dilaksanakan pada PT. Hanes Supply Chain Indonesia. Jenis penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan metode kuesioner. Sample dalam penelitian ini berjumlah 44 orang karyawan departemen Purchasing dan Production Planning. Adapun hasil penelitan menggambarkan: Berlandaskan Uji Parsial(Uji-t) perolehan penelitian menunjukkan Just In Time (X1), secara sebagian mempunyai pengaruh terhadap Efisiensi Biaya Produksi (Y). Berlandaskan Uji Parsial (Uji-t) perolehan penelitian menunjukkan bahwa Total Quality Management (X2) secara sebagian mempunyai pengaruh terhadap Efisiensi Biaya Produksi (Y). Berdasarkan uji simultan (bersama-sama) (uji F) Just In Time (X1) dan Total Quality Management (X2) secara bersamaan berpengaruh pada Efisiensi Biaya Biaya Produksi (Y). Kata Kunci: Just In Time, Total Quality management, Efisiensi Biaya Produksi
Hubungan Antara Bystander Effect Dengan Perilaku Prososial Pada Individu Dewasa Awal Zaldi, Delian Natalie; Heng, Pamela Hendra
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19955

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara perilaku prososial dan bystander effect pada individu dewasa awal di Jakarta. Perilaku prososial merupakan perilaku membantu orang lain secara sukarela tanpa mengharapkan adanya imbalan dan hal ini penting untuk diterapkan dalam kehidupan sosial. Namun, pada perkembangan era modern yang pesat saat ini dengan kemajuan teknologi mengubah pola interaksi sosial sehingga cenderung membuat orang lebih individualis. Bystander effect, kecenderungan individu untuk menjadi pengamat dan tidak membantu ketika terdapat orang lain, juga berperan sebagai salah satu faktor dalam menghambat perilaku prososial. Partisipan dalam penelitian ini melibatkan 243 individu yang berusia 20-40 tahun di Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik korelasional non-eksperimental. Alat ukur yang digunakan adalah skala Prosocialness for Adult (PFA) yang telah diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia oleh Sefianmi et al., (2023) dan skala bystander effect yang dibuat oleh Maisarah (2022). Analisis data dilakukan menggunakan uji Spearman karena distribusi data tidak normal. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan negatif signifikan antara perilaku prososial dan bystander effect (r = -0,137, p < 0,05) dimana semakin tinggi perilaku prososial, maka semakin rendah kecenderungan seseorang untuk mengalami bystander effect. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi teoretis dalam bidang psikologi sosial dan secara praktis mendorong individu dewasa awal untuk lebih aktif dalam memberikan bantuan, guna memperkuat rasa tanggung jawab sosial dalam kehidupan bermasyarakat.
Kemampuan Menulis Puisi Melalui Teknik Akrostik Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Todo Tahun Ajaran 2024/2025 Jamaludin, Zaenab
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19960

Abstract

Masalah Dalam Penelitian ini adalah” Bagaimanakah Kemampuan Menulis Puisi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Todo tahun Ajaran 2024/2025. Tujuan dari Penelitian Ini adalah untuk Mendeskripsikan Kemampuan Siswa dalam Menulis Puisi dengan Teknik Akrostik, siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Todo. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pendekatan Kuantitatif, dan teknik yang dipake dengan menggunakan teknik Akrostik, Proses Pengumpulan Data digunakan teknik tes dan dokumentasi, Teori yang digunakan adalah Teori Strategi Belajar Mengajar, teoro Evaluasi Pembelajaran, serta Teori Keterampilan Menulis Puisi. Hasil Penelitian menunjukan bahwa Kemampuan Menulis Puisi dengan teknik Akrostik pada Siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Todo 2024/2025 diperoleh berdasarkan lima Aspek yakni Tema, Diksi, Citra, Bahasa Kias, Makna dikategorikan baik dengan presentasi mencapai 87,5%, dengan Kategori 28 siswa tergolong baik dan 4 lainya tergolong cukup.
Pengaruh Kualitas Layanan terhadap Kepuasan Pelanggan Transportasi Onlin Gladies, Cyntia; Sabila, Laisyah; Prayoga, Moch.Restu; Ardianto, Robby Tri
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.19962

Abstract

This study aims to analyze the influence of service quality on customer satisfaction in online transportation service. The research is motivated by the growing competition in the digital transportation industry, which requires service providers to focus on customer satisfaction and loyalty through high-quality services and efficient technology. A quantitative approach was employed using a survey method involving 25 active users of online transportation service, with data collected through a Likert-scale questionnaire. Pearson correlation analysis revealed that service dimensions such as punctuality, driver attitude, and customer service have a very strong relationship with customer satisfaction. Multiple linear regression analysis confirmed that these factors significantly influence satisfaction, which in turn affects customer loyalty. On the other hand, features such as in-app functionality and travel time estimates were found to be statistically insignificant. The study concludes that service quality and effective use of technology are key factors in fostering satisfied and loyal customers in online transportation.
Strategi Peningkatan Pelayanan Administrasi Kependudukan Berbasis SWOT di Desa Cimekar Kabupaten Bandung Mardiana, Silvi Syahrani; Shalshabilla, Shalma; Yuningsih, Neneng Yani
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.19964

Abstract

Villages as the foremost unit of government have a strategic role in ensuring the fulfillment of community civil rights, especially through population administration services such as ID cards and family cards. However, Cimekar Village, Kabupaten Bandung, still faces a number of problems, including the unavailability of an Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) machine, as well as social problems such as marriages and divorces that are not legally recorded. This research aims to formulate a strategy to improve civil registration services in Cimekar Village, Bandung Regency, through a SWOT analysis approach. The method in this research uses a descriptive qualitative approach with data collection techniques through interviews, observation, and documentation. Based on the research results through the SWOT analysis approach, it shows that Cimekar Village has strengths in organizational structure, apparatus responsiveness, and information openness, but is also faced with technical weaknesses and social threats. The proposed strategies include developing digital services (SO strategy), media-based legal education (ST strategy), mobile service cooperation (WO strategy), and legal data collection and socialization programs (WT strategy).
Representasi dan Dampak Kolonialisme dalam Film The East Wulandari, Nur Astrid; Hidayatullah , Muhammad; Putra, Muh Rizal Ardiansah
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.19967

Abstract

This study aims to reveal the representation and impact of colonialism in the film The East (2020) through Charles Sanders Peirce's semiotic approach. This film depicts the Dutch military aggression after Indonesian independence and presents the perspective of the perpetrators of colonialism who experience inner conflict. The study uses a qualitative descriptive method with semiotic analysis techniques on visual, verbal, and narrative elements in the film. The results of the study show that signs such as KNIL uniforms, military posts, Dutch, and acts of violence are symbols of repressive and dehumanizing colonial domination. The impact of colonialism in this film is not only shown physically through events and violence, but also psychologically on the main characters and socio-culturally on the local community. This representation provides a deep understanding of colonialism as a system of power that not only controls territory, but also influences individual identity and morality. The film The East is present as a medium for criticism and reflection on the complex and traumatic colonial history.

Filter by Year

2021 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 5 No. 6 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 5 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 2 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 1 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 6 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue) Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 6 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue) Vol. 3 No. 1 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 2 No. 2 (2022): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 2 No. 1 (2022): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 1 No. 2 (2021): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 1 No. 1 (2021): Innovative: Journal of Social Science Research More Issue