cover
Contact Name
Putri Hana Pebriana
Contact Email
putripebriana99@gmail.com
Phone
+6285321149444
Journal Mail Official
putripebriana99@gmail.com
Editorial Address
https://j-innovative.org/index.php/Innovative/EditorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Innovative: Journal Of Social Science Research
ISSN : 28074246     EISSN : 28074238     DOI : https://doi.org/10.31004
Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), Civil Engineering, Electrical Engineering, Mechanical Engineering, Fisheries, Agriculture, Social Humanities and other fields of science. Journal registered E-ISSN 2807-4238 and P-ISSN 2807-4246
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 14,028 Documents
Evaluasi Kapasitas Aksial Pondasi Tiang Pancang Tunggal Menggunakan Pedekatan Rumus Dinamik Susanto, Tri; Mahfuda, Anno; Muflih Marsuq Muthaher, Andi
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20363

Abstract

Daya dukung tiang pancang dapat diperoleh melalui pendekatan statis maupun dinamik. Perhitungan secara statis dilakukan dengan menganalisis sifat-sifat teknis tanah, sedangkan pendekatan dinamik dilakukan dengan menghitung kapasitas ultimit berdasarkan data hasil pemancangan tiang. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh perbandingan dukung tiang dengan menggunakan pendekatan dinamik berbasis data kalendering. Data yang digunakan dalam analisis ini berasal dari proyek konstruksi elevated X di Jakarta, tepatnya pada lokasi titik T38 yang terdiri atas 12 tiang pancang. Perhitungan dilakukan menggunakan empat metode kalendering, yaitu Hiley, ENR, WIKA, dan Navy-McKay. Hasil perhitungan dari keempat metode tersebut dibandingkan untuk melihat variasi nilai kapasitas dan mengevaluasi metode mana yang memberikan hasil paling realistis atau konservatif. Pada perhitungan daya dukung ultimit (Qu) di lokasi proyek X, metode perhitungan kapasitas ultimit tiang pancang memberikan hasil yang bervariasi, dengan metode Hiley menghasilkan nilai tertinggi dan metode ENR paling rendah. Perbedaan ini menekankan pentingnya pemilihan metode yang sesuai dengan kondisi lapangan untuk memperoleh estimasi kapasitas tiang yang akurat dan andal.
Analisis Efektivitas Penerapan Face Recognition Boarding Gate di Stasiun Tegal Khairani, Rania Ratu; Abidin, Febyana Dwi Salsa; Aprianto, Rizal
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20369

Abstract

Transformasi digital dalam sistem transportasi publik telah menghadirkan inovasi teknologi face recognition yang diterapkan pada boarding gate stasiun kereta api untuk meningkatkan efisiensi dan keamanan layanan. Penelitian ini bertujuan menganalisis efektivitas penerapan sistem face recognition boarding gate di Stasiun Tegal melalui evaluasi aspek praktis, akurasi, dan keamanan. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan sampel 70 responden pengguna aktif sistem yang dipilih secara purposive sampling, menggunakan kuesioner skala Likert 1-5 dan analisis statistik deskriptif IBM SPSS. Hasil penelitian menunjukkan aspek praktis mencapai efektivitas tertinggi dengan rata-rata 13,67 dari skala 15, dimana 87,2% responden memberikan penilaian positif terhadap kemudahan akses dan efisiensi operasional. Aspek akurasi menunjukkan performa baik dengan rata-rata 13,24 namun memiliki variabilitas tinggi yang mencerminkan inkonsistensi pengenalan identitas. Aspek keamanan menunjukkan nilai terendah 8,81 dari skala 10, mengindikasikan kekhawatiran terhadap perlindungan data biometrik. Kesimpulan penelitian menunjukkan sistem telah efektif dari segi praktis dan akurasi, namun memerlukan penguatan protokol keamanan dan transparansi pengelolaan data untuk optimalisasi efektivitas menyeluruh.
Meningkatkan Pemahaman Konsep Sains Anak Usia 5–6 Tahun melalui Metode Eksperimen tentang Gejala Alam Hujan di PAUD Hasana, Hasana; Maulana, Redi Awal; Elnawati, Elnawati
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20376

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep sains anak usia 5–6 tahun melalui penerapan metode eksperimen, khususnya pada topik gejala alam hujan. Penelitian dilaksanakan di RA Ashabulyamin Cianjur menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan McTaggart dalam dua siklus. Subjek penelitian terdiri dari 20 anak kelompok B. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode eksperimen dapat meningkatkan pemahaman anak terhadap proses terjadinya hujan. Pada kondisi awal, sebagian besar anak belum memahami tahapan penguapan, kondensasi, dan presipitasi. Setelah dilakukan eksperimen sederhana menggunakan media air panas dan es batu, pemahaman anak meningkat secara signifikan. Pada akhir siklus II, 85% anak mencapai kategori Berkembang Sesuai Harapan dan Berkembang Sangat Baik. Temuan ini menunjukkan bahwa pembelajaran berbasis eksperimen efektif diterapkan dalam pendidikan sains anak usia dini. Kata Kunci: Anak Usia Dini, Eksperimen, Gejala Alam, Hujan, Sains
Optimalisasi Kualitas Citra Radiograf Menggunakandan Digital Radiography (DR) Pada Pemeriksaan Anatomi Thorax Proyeksi Antero - Posterior(AP) Angella, Shelly; Hulmansyah, Danil; Annisa, Aulia
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20377

Abstract

Thorax radiographic examination is one of the most commonly used diagnostic methods in the medical world. With the advancement of technology, the use of Digital Radiography (DR) has become standard in many healthcare facilities. This study aims to evaluate and optimize the technical parameters in thorax radiography imaging to obtain the best image quality that allows for a more accurate and efficient diagnosis. This study involved the collection of AP thorax radiograph image data from various patients using DR devices. Variations in technical parameters such as exposure factors were analyzed to determine their effect on image quality. Image quality is evaluated based on criteria such as SNR. The evaluation was carried out through the dicom viewer application. The analysis is carried out to determine the combination of technical parameters that produce the best image quality. The trial was done by changing one parameter at a time while keeping other parameters constant to see how they affected image quality. It is expected that the optimal combination of exposure factors will result in maximum image quality, improve diagnostic capabilities, and reduce radiation exposure in patients. This study is expected to provide recommendations for the use of optimized parameters in clinical practice for AP thorax examination, as well as additional training for radiographic technicians so that the application of these parameters can be carried out consistently. The results of this study show that the optimal combination of exposure factors can produce maximum image quality, improve diagnostic capabilities, and reduce radiation exposure in patients. The output of this study is a recommendation for the use of parameters that have been optimized in clinical practice for AP thorax examination published in a nationally accredited journal.
Pengaruh Lingkungan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Ekonomi Siswa SMK Palapa Bandar Lampung Rini, Emilia Astika; Indriani, Meita; Simarmata, Aisyah Maharani; Romansa, Nikolaus; Berliana, Berliana; Rahmawati, Rahmawati; Pritandhari, Meyta
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20381

Abstract

This study aims to determine the extent to which peer environment influences the economic behavior of 11th-grade students in the Accounting and Financial Institution program at SMK Palapa Bandar Lampung. The research uses a quantitative approach with a survey and ex post facto method. A total of 30 students were selected using a saturated sampling technique. Data were collected through a closed-ended questionnaire using a semantic differential scale. The instrument was tested for validity and reliability (α = 0.814). Classical assumption tests included normality, multicollinearity, autocorrelation, and heteroscedasticity. Hypothesis testing was conducted using simple linear regression with the model Y = α + βX + e, along with a t-test and coefficient of determination. The results show that the peer environment has a positive and significant influence on students' economic behavior, indicated by a t-value of 4.625 > t-table value of 2.056 and a significance level of 0.000 < 0.05. The regression coefficient of 0.937 indicates a positive direction of influence, and the adjusted R² value of 0.413 means that 41.3% of economic behavior is explained by peer interaction. These findings suggest that associating with peers who practice responsible economic habits encourages students to manage their finances more wisely and rationally.
Dinamika Psikologis Pelaku Bullying Soraya, Na'im; Murti, Heru Astikasari Setya
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20387

Abstract

Penelitian ini mengkaji dinamika psikologis remaja pelaku bullying melalui pendekatan fenomenologi kualitatif. Maraknya kasus bullying di sekolah, meskipun pendidikan karakter telah diterapkan, menunjukkan urgensi pemahaman mendalam terhadap motivasi pelaku. Studi ini mewawancarai tiga subjek (Z, S, A) yang pernah menjadi pelaku bullying untuk menggali pengalaman, motif, dan faktor pendorong perilaku mereka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaku bullying memiliki pemikiran kompleks dalam membenarkan tindakan mereka. Subjek Z menyadari dampak menyakiti namun membenarkan tindakannya karena ketidaksukaan terhadap korban, sementara subjek S dan A awalnya tidak menyadari niat menyakiti, menganggap bullying sebagai hiburan atau lelucon. Tindakan berulang didorong oleh kejengkelan atau kurangnya reaksi negatif dari korban. Lingkungan sosial, khususnya dukungan teman sebaya, menjadi faktor dominan yang memperkuat perilaku bullying. Meskipun awalnya merasakan kepuasan, ketiga subjek akhirnya mengalami penyesalan mendalam setelah menyadari dampak emosional tindakan mereka. Kesadaran akan kesalahan dan penyesalan ini menjadi kunci potensi perubahan perilaku. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan strategi intervensi yang lebih efektif dengan memahami kompleksitas psikologis pelaku bullying.
Kajian Literatur Edukasi Pengelolaan Sampah Menggunakan Video Game dengan Genre RPG Maharani, Fahni; Kurniawan, Rahadian
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20390

Abstract

Permasalahan sampah di Indonesia terus meningkat dan menuntut pendekatan edukatif yang inovatif. Video game sebagai media edukasi menawarkan potensi besar dalam menyampaikan isu pengelolaan sampah, namun pemanfaatan genre Role-Playing Game (RPG) masih terbatas. Kajian ini menganalisis 15 literatur terkait game edukatif pengelolaan sampah untuk mengevaluasi fokus tema, variabel pembelajaran, serta metode yang digunakan. Hasil menunjukkan bahwa mayoritas studi menggunakan genre non-RPG seperti simulasi dan puzzle, dengan fokus utama pada peningkatan pengetahuan. Variabel perilaku, motivasi, dan engagement masih kurang dominan, sementara metode yang digunakan bervariasi, mencakup kuantitatif, kualitatif, eksperimen, survei, dan desain game. RPG dinilai memiliki potensi tinggi dalam membangun narasi interaktif dan memotivasi pemain melalui pengalaman belajar yang imersif. Temuan ini mengungkap adanya kesenjangan riset dan merekomendasikan eksplorasi lebih lanjut terhadap efektivitas genre RPG dalam meningkatkan pemahaman dan perubahan perilaku masyarakat terhadap isu lingkungan.
Kekerasan Seksual di Pesantren: Analisis Power and Control dengan Pendekatan Relasi Gender Dewi, Meliana; Hakim, Fany Nur Rahmadiana
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20401

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana struktur kekuasaan dalam pesantren berkontribusi terhadap kerentanan santri terhadap kekerasan seksual, khususnya santri perempuan. Tujuan lainnya juga adalah untuk menganalisis mekanisme kontrol sosial yang berakar pada norma agama dan relasi gender yang memperburuk ketidaksetaraan di dalam pesantren. Dengan menggunakan teori Power and Control dari Michel Foucault, penelitian ini mengeksplorasi bagaimana kekuasaan diterapkan melalui struktur hierarki yang kaku dan dominasi otoritas oleh pengasuh pesantren. Dalam kondisi tersebut, santri sangat bergantung pada kyai dan ustadz, sehingga menciptakan ketidaksetaraan gender yang menghambat korban dalam melaporkan kekerasan yang mereka alami. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan wawancara semi-terstruktur pada tiga santri yang merupakan korban kekerasan seksual dan seorang penyidik kepolisian yang memiliki pengalaman dalam menangani kasus serupa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketergantungan pada kekuasaan tersebut tidak hanya memperburuk dinamikan gender, tetapi juga membatasi hak seseorang untuk menuntut keadilan karena adanya stigma sosial dan ketakutan akan reviktimisasi. Melalui perspektif Foucault, studi ini menggambarkan bagaimana mekanisme kontrol sosial dalam pesantren, yang berfokus pada disiplin dan penataan perilaku santri, memperkuat struktur kekuasaan yang menahan mereka untuk pasif dan dibatasi dalam sistem kelembagaan.
Perilaku Masyarakat Dalam Pemanfataan Sungai Cikarang Bekasi Laut di Kecamatan Cikarang Barat (Perspektif Tindakan Sosial Max Weber) Butar Butar, Erika Risnawati; Hadiwijo, Suryo Sakti; Utomo, Alvianto Wahyudi
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20417

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis perilaku masyarakat dalam memanfaatkan Sungai Cikarang Bekasi Laut (CBL) di Kabupaten Cikarang Barat berdasarkan klasifikasi Aksi Sosial Max Weber. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologis, yang melibatkan wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi masyarakat di sekitar Sungai CBL. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku masyarakat dalam memanfaatkan sungai dipengaruhi oleh kebutuhan praktis, kebiasaan turun-temurun, norma sosial, dan keterbatasan sarana sanitasi. Berdasarkan teori Max Weber, ditemukan bahwa tindakan masyarakat mencakup keempat jenis tindakan sosial: rasional instrumental, rasional nilai, afektif, dan tradisional. Temuan tersebut menegaskan bahwa pemanfaatan sungai tidak hanya didorong oleh kebutuhan ekonomi atau kurangnya fasilitas, tetapi juga oleh makna sosial dan budaya yang melekat dalam kehidupan sehari-hari masyarakat. Penelitian ini berkontribusi untuk memahami faktor sosial-budaya yang mempengaruhi perilaku lingkungan dan menekankan perlunya solusi, termasuk pendidikan masyarakat, pengawasan pemerintah, dan tanggung jawab industri
From Strategy to Success: Competitive Strategy Canvas of Serena Skin and Wellness in the Cosmetic Clinic Industry Rosali, Alexandrina Everdine; Malinda , Maya
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.20422

Abstract

This study investigates the strategic approach used by Serena Skin and Wellness, a cosmetic clinic operating in the highly competitive Indonesian aesthetic healthcare market. Using a qualitative methodology, the study applied the Competitive Strategy Canvas (CSC); the FORMAT-BIDES framework to analyze how clinics leverage technological innovation, cultural integration, and sustainability to achieve competitive advantage. Data was collected through interviews, observations, social media analytics, and document analysis. These findings reveal that Serena Skin has managed to differentiate itself through the integration of AI-powered dermatological diagnostics and traditional Balinese health rituals, supported by eco-friendly operations and strategic partnerships. The clinic's focus on specific demographics of urban millennials and Gen Z, combined with personalized membership programs and digital branding initiatives, has significantly increased customer loyalty and brand visibility. This study contributes to a broader discourse on the competitiveness of MSMEs by showing that holistic and contextual innovation strategies can drive long-term value creation in service-based industries. Future research may explore scalability and financial performance metrics to validate these findings in various market contexts

Filter by Year

2021 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 5 No. 6 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 5 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 2 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 1 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 6 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue) Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 6 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue) Vol. 3 No. 1 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 2 No. 2 (2022): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 2 No. 1 (2022): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 1 No. 2 (2021): Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 1 No. 1 (2021): Innovative: Journal of Social Science Research More Issue