cover
Contact Name
-
Contact Email
journal@mail.unnes.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
journal@mail.unnes.ac.id
Editorial Address
Sekaran, Gunung Pati, Semarang, Provinsi Jawa Tengah, 50229
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana
ISSN : -     EISSN : 26866404     DOI : -
Core Subject : Education,
Seminar nasional Pascasarjana merupakan kegiatan rutin yang dilakasanakan oleh Pascasarjana UNNES. Tahun 2018 adalah kali ke 5 pelaksanan yang diselenggarakan oleh Kampus yang telah berubah alamat dari lokasi di Kampus Bendan Ngisor berpindah di Kampus Kelud Utara III Kecamatan Gajahmungkur kota Semarang. Kegiatan akademik ini merupakan kerjasama yang sinergi antar enam Kampus Pascasarjana LPTK di Indonesia.
Articles 830 Documents
Hubungan antara Character Strength dengan Komitmen Organisasi pada Universitas Swasta Astrid Chandra Sari; Titi Prihatin; Erni Suharini
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dosen professional harus mampu melaksanakan tridharma perguruan tinggi dengan baik. Kegiatan Tridharma perguruan tinggi yang dilakukan dosen akan dievaluasi tiap semester. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui sejauh mana profesionalitas seorang dosen dalam menjalankan tridharma perguruan tinggi. Evaluasi menjadi penekanan bahwa seorang dosen harus memiliki Character Strenght yang baik. Character Strenght adalah kekuatan yang bersumber dari perilaku baik atau disebut sebagai perilaku kebajikan, kekuatan ini memunculkan perasaan dan energi positif serta menimbulkan perbuatan baik untuk menjalani kehidupan sehari-hari. Hal ini berhubungan dengan komitmen terhadap organisasi. Salah satu faktor yang dianggap dan dipercaya sebagai penentu tinggi rendahnya sebuah komitmen di dalam organisasi adalah karakteristik pribadi. Tujuan analisis penelitian ini untuk memperoleh data empiris terkait dengan beberapa character strenghth manakah yang memiliki korelasi yang kuat terkait dengan komitmen sebuah organisasi pada para dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (Unugiri). Populasi dan Sampel dalam analisis penelitian ini adalah dosen FKIP Unugiri. Analisis penelitian ini variabel character strength menggunakan instrument dan alat ukur VIA-IS 120, analisis komitmen organisasi menggunakan Organizational Commitment Questionnare (OCQ). Hasil dari uji korelasi rank spearman, character strength yang berkorelasi paling erat dengan komitmen organisasi adalah gratitude dengan nilai rs = 0.57 dan persentase kontribusinya sebesar 32%.
Analisis Tuntutan Kurikulum Merdeka dalam Konteks Penerapan Keterampilan Abad 21 pada Materi Pembelajaran Bahasa Inggris Aswadi Jaya; Rudi Hartono; Frimadhona Syafri; Rahayu Puji Haryanti
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kompetensi 4C mana yang terwakili dalam buku pelajaran SMA kelas 11 dan strategi apa yang diterapkan untuk meningkatkan kompetensi tersebut. Nama buku ajar yang diperiksa adalah “Bahasa Inggris Kelas 11 SMA/MA/SMK/MK” terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Penelitian ini menggunakan desain penelitian analisis dokumen. Selain itu, topik berisi teks, gambar, dan instruksi dari buku teks. Tujuan survei adalah untuk menyajikan kompetensi 4C (komunikasi, kolaborasi, kreativitas dan inovasi, berpikir kritis dan pemecahan masalah) dalam buku teks. Menggunakan metode daftar periksa, informasi dikumpulkan untuk melabeli representasi kompetensi 4C dalam tugas buku teks. Ini diikuti dengan metode terperinci untuk mengeksplorasi strategi mengaktifkan keterampilan melalui aktivitas. Penyajian kompetensi 4C dapat dilihat dari petunjuk tugas yang ada di buku ajar. Selain itu, pemikiran kritis dan pemecahan masalah adalah keterampilan 4C yang dominan dalam buku teks.
Comparative Study of Curriculum In Amt (Advanced Mathematical Thinking) Learning Models In Indonesia And Australia Ayu Aristika
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyesuaian kurikulum memang sangat penting dalam proses pendidikan di suatu bangsa agar menciptakan pembelajaran yang efektif. Indonesia memiliki kurikulum merdeka yang memang masih terus dikembangkan tak terlepas dalam pembelajran matematika yang masih banyak problem dalam proses pembelajrannya. Begitupun Australia dengan kurikulum Reframing Mathematical Futures II (RMFII) dan ACARA yang masih fokus dalam pengembangan nalar siswa terhadap pemahaman matematika dan sains. Tujuan utama dalam analisis isi adalah untuk mencapai konsep dan hubungan yang dapat menjelaskan data yang terkumpul agar hasil dari analisis deskriptif dan konten, persamaan dan perbedaan antara kurikulum kedua negara dapat terungkap. Studi komparatif dengan pendekatan kualitatif dilakukan agar persamaan dan perbedaannya menjadi eksplisit. Alat pengumpulan data utama adalah kurikulum dan buku teks matematika kedua negara, sehingga analisis dokumen merupakan teknik metodologis yang digunakan dalam penelitian ini. Hasil belajar matematika ditentukan banyak faktor, baik dari dalam diri siswa ataupun dari luar siswa. Faktor dari dalam siswa, diantaranya; bakat, motivasi, sikap, tingkat kecerdasan. Sedangkan faktor dari luar, diantaranya; kurikulum, metode dan strategi, assesment, sumber belajar, lingkungan, dan performa guru. medote pembelajaran di Australia sangat di dukung oleh tenaga pengajar dan juga peran negara dalam pengembangan. Itu yang membuat pembelajaran disana sangat efektif dalam proses pemahaman tingkat lanjut.
Penguatan Globalisasi Industri Olahraga melalui Sport Events Bayu Iswana; Nasuka Nasuka; Sugiharto Sugiharto; Hadi Hadi
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri Olahraga adalah kegiatan ekonomi bidang Olahraga dalam bentuk produk barang dan/atau jasa yang memberi nilai tambah atau manfaat yang lebih tinggi dan berdampak pada perekonomian masyarakat dan Olahraga. Metode yang digunakan adalah menggunakan Sytematic Literatur Review menganalisis peluang potensi industri olahraga dengan mengumpulkan artikel melalui google scholar. Potensi dihasilkan dari kegiatan olahraga yang berjenjang dilihat dari sisi pelaku olahraga serta beberapa sektor yang berdampak akibat penyelenggaraan event olahraga. Setelah melakukan kajian terhadap beberapa liteatur yang dianalisis bahwa event olahraga melibatkan beberapa unsur seperti wasit, pelatih, menejer, dan pelaku ekonomi dalam rangka memenuhi kebutuhan terselenggaranya event olahraga. Peran ilmu pengetahuan olahraga terhadap globalisasi dalam bidang olahraga dapat menciptakan kesinergisan antara disiplin ilmu. Adanya beberapa teori yang menjelaskan perkembangan industri berdampak terhadap sektor olahraga dari berbagai kegiatan seperti penataran pelatih, wasit, aparat pertandingan. Kegiatan tersebut tumbuh serta dapat menumbuhkan nilai ekonomi dari seluruh individu yang terlibat didalamnya. Beberapa sektor yang terlibat akibat kegiatan tersebut diantaranya sektor transportasi, perhotelan, pariwisata, produksi pangan, dan bebrapa sektor yang lain. Selain itu pengaruh media sebagai ajang promosi kegiatan sangat menentukan keberhasilakn sebuah event olahrga dimana media yang digunakan sebagai lahan untuk memasarkan kegiatan disebuah event olahraga mengikuti fasilitas pada era digital saat ini.
Peran Media Pembelajaran terhadap Keterampilan Gerak Dasar Shooting Bola Basket Benny Aprial .M; Tandiyo Rahayu; Sulaiman Sulaiman; Mugiyo Hartono
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media memiliki peranan penting dalam pembelajaran. Kreativitas seorang pendidik sangat diutamakan dalam keberhasilan pembelajaran. Modifikasi media yang disesuaikan dengan kearifan lokal akan berdampak positif pada hasil belajar peserta didik. Penulisan artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan pentingnya media terhadap hasil belajar peserta didik. Penulisan ini dilakukan dengan analisis menggunakan metode review terhadap referensi-referensi yang dipublikasikan secara daring, terkait media pembelajaran. Analisis dampak positif terhadap hasil belajar juga dilakukan. Hasil analisis menunjukkan bahwa penelitian pentingnya media pembelajaran sangat berpengaruh terhadap hasil belajar bola basket. Pengembangan media gerak dasar bola basket telah dilakukan secara luas di berbagai cabang olahraga. Pengembangan media pembelajaran bola basket banyak dilakukan dengan memanfaatkan media interaktif sesuai dengan perkembangan teknologi informasi. Kreativitas para pendidik menggunakan konsep kearifan lokal dalam memodifikasi media juga sangat berpengaruh terhadap hasil belajar gerak dsar shooting bola basket.
Kajian Analisis Lagu Ampar-Ampar Pisang Berdasarkan Teori Estetika Paradoks Benny Mahendra
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini memfokuskan kajian pada sebuah lagu daerah kaliamantan selatan yaitu lagu ampar-ampar pisang, proses analisis lagu tersebut menggunakan teori estetika paradok yang dikemukakan oleh Jacob Soemardjo. Tujuan dari penelitian ini, yaitu: 1. Menganalisis bentuk musik lagu ampar-ampar pisang 2. Menganalisa makan lagu ampar-ampar pisang berdasarkan teori estetika paradoks. Analisis data menggunakan tahapan: reduksi data, penyajian data, simpulan. Hasil analisa pada artikel ini adalah bentuk musik dan makna yang terkandung pada lagu ampar-ampar pisang berdasarkan teori estetika paradoks..
Pendidikan Karakter pada Pendidikan Tinggi Vokasi: Studi Literatur Broto Priyono; Febriyanti Himmatul Ulya; Suwito Eko Pramono; M. Khalid; Amir Mahmud
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan tinggi vokasi merupakan tempat untuk mencetak peserta didik dengan keahlian yang siap pakai. Keahlian yang dimiliki peserta didik harus diseleraskan dengan karakter yang baik. Karakter yang baik dapat menciptakan suasana dan lingkungan kerja yang positif sehingga menjadi individu yang produktif. Pada pendidikan tinggi vokasi, pembelajaran orientasi lapangan lebih dominan, sehingga pendidik harus mendampingkan pembelajaran untuk melatih hard skill dan soft skill. Karakter yang baik akan ditanamkan melalui pelatihan soft skill, sehingga peserta didik siap untuk menjalani kehidupan di tengah masyarakat. Tujuan pada penelitian ini adalah mengetahui pembentukan karakter pada Pendidikan Tinggi Vokasi (PTV) dengan metode Systematic Literature Review (SLR). Berdasarkan hasil penelitian, pendidikan karakter sudah diajaran sejak usia dini, sehingga pendidikan karakter pada pendidikan tinggi berada pada tahap penguatan. Metode yang digunakan dalam memberikan Pendidikan karakter pada PTV adalah dengan peneladanan yang dilakukan oleh seluruh sivitas akademika. Pendidikan karakter pada PTV lebih fleksibel karena kurikulum pada PTV menyesuaikan kebutuhan industri. Peran dosen sebagai pendidik karakter yang berkenaan langsung dengan peserta didik dapat didampingkan pada proses pembelajaran dan praktik kerja.
Game-based Learning pada Pembelajaran Bahasa Inggris: Reading Comprehension Damar Isti Pratiwi; Sri Wuli Fitriati; Issy Yuliasri; Budi Waluyo
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan memeriksa keefektifan game-based learning pada kelas Persiapan TOEFL materi ke-3 – reading comprehension, yang diberikan selama 8 pertemuan. Desain penelitian menggunakan quasi-experimental, yang melibatkan mahasiswa diploma dari jurusan yang dipilih secara khusus, Teknologi Mekanika Perkeretaapian, di Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun (N=48). Grup control belajar menggunakan paper-based learning (N=24), sedangkan grup eksperimen belajar menggunakan game-based learning (N=24). Data dikumpulkan melalui pretest dan posttest sebelum dan sesudah treatment diberikan kepada peserta penelitian. Selanjutnya data dianalisis menggunakan SPSS 25 dengan Wilcoxon Signed-rank test, Mann-Whitney test dan Kruskall-Wallis test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan rata-rata pada pretest dan posttest di grup control, tetapi terdapat perbedaan rata-rata pada pretest dan posttest di grup eksperimen. Kedua grup menunjukkan korelasi positif antara pretest dan posttest. Hal tersebut berarti bahwa terdapat efek yang kecil pada paper-based learning bagi mahasiswa dalam pembelajaran English reading comprehension, sedangkan penerapan game-based learning dapat membuat mahasiswa mendapatkan hasil yang lebih baik. Penelitian ini memberikan gambaran penggunaan game-based learning pada pembelajaran English reading comprehension bagi mahasiswa vokasi.
Strategi Bertahan Hidup Masyarakat Terdampak Banjir Rob di Pesisir Semarang Deka Setiawan; Dewi Liesnoor Setyowati; Hamdan Tri Atmaja; Moh Solehatul Mustofa
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rob adalah permasalahan lingkungan yang rutin terjadi pada kawasan pesisir.Kondisi ini menyebabkan perubahan pada lingkungan fisik dan sosial pada masyarakat.Rob mempengaruhi aktifitas dan kegiatan hidup sehari-hari masyarakat yang berpengaruh pada pemenuhan kebutuhan hidup.Masyarakat harus melakukan strategi bertahan hidup agar bisa terus menjalani hidup dalam kondisi rob.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi bertahan hidup masyarakat kawasan rob Pesisir Semarang.Metode Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif analisis deskriftif..Pengambilan data menggunakan observasi,wawancara dan dokumentasi.Hasil penelitan menunjukan bahwa masyarakat Pesisir Semarang melakukan strategi bertahan hidup dalam menghadapi banjir rob melalui adaptasi fisik dan adaptasi sosial.Strategi bertahan hidup masyarakat Pesisir Semarang dalam menghadapi rob bisa dilihat dalam strategi aktif, pasif dan jaringan kemudian terlihat dari bentuk fisik rumah penduduk dan mereka lebih memilih tetap tinggal karena adanya perasaan senasib sepenanggungan sehingga membentuk ikatan seperti keluarga.
Pengembangan Software dalam Pencak Silat: Sebuah Studi pada Jurnal Terakreditasi Science and Technology Index (SINTA) Deny Pradana Saputro; Nasuka Nasuka; M. E. Winarno; Sulaiman Sulaiman
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Software merupakan bagian dari teknologi informasi yang saat ini menjadi bagian yang penting dalam olahraga seperti monitoring kemampuan fisik atlet, menganalisis penampilan olahraga, pendukung kegiatan latihan, manajemen pertandingan dan lain sebagainya. Namun, khususnya dalam pencak silat saat ini belum ada kajian tentang apa saja peran software dalam pencak silat diberbagai bidang kajian. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran software dalam pencak silat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Sytematic Literatur Review. Mesin pencari yang digunakan dalam mengumpulkan artikel adalah google scholar. Data artikel dianalisis dengan menggunakan Analisis Prisma dengan ruang lingkup artikel yang diterbitkan pada jurnal terakreditasi SINTA 1- SINTA 6. Berdasarkan hasil analisis kualitatif terhadap artikel yang didapatkan pada jurnal terakreditasi SINTA, bahwa saat ini pengembangan software dalam pencak silat meliputi pengembangan untuk media pembelajaran, penilaian kemampuan atlet, media promosi, dan manajemen pertandingan. Penelitian ini dapat bermanfaat untuk mengkaji celah penelitian massa depan terkait software dalam pencak silat sebagai bentuk dukungan pengembangan pencak silat sebagai warisan budaya tak benda Indonesia.