cover
Contact Name
-
Contact Email
journal@mail.unnes.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
journal@mail.unnes.ac.id
Editorial Address
Sekaran, Gunung Pati, Semarang, Provinsi Jawa Tengah, 50229
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana
ISSN : -     EISSN : 26866404     DOI : -
Core Subject : Education,
Seminar nasional Pascasarjana merupakan kegiatan rutin yang dilakasanakan oleh Pascasarjana UNNES. Tahun 2018 adalah kali ke 5 pelaksanan yang diselenggarakan oleh Kampus yang telah berubah alamat dari lokasi di Kampus Bendan Ngisor berpindah di Kampus Kelud Utara III Kecamatan Gajahmungkur kota Semarang. Kegiatan akademik ini merupakan kerjasama yang sinergi antar enam Kampus Pascasarjana LPTK di Indonesia.
Articles 830 Documents
Pengembangan Modul Literasi Digital Berbasis Budaya Lokal Jawa Tengah Andi Maulana; Subyantoro Subyantoro; Tommi Yuniawan; Rahayu Pristiwati; Opsi Aprilia
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hasil FGD (focus group discussion) dengan beberapa guru di Provinsi Jawa Tengah menunjukkan bahwa siswa membutuhkan stimulus atau stimulasi agar siswa memiliki kemampuan literasi yang memadai. Tujuan penelitian ini adalah 1) mengembangkan modul literasi digital berbasis budaya lokal Jawa Tengah untuk siswa SMA 2) menguji kelayakan modul literasi digital berbasis budaya lokal Jawa Tengah 3) mengetahui kepraktisan modul literasi digital berbasis budaya lokal Jawa Tengah modul literasi digital berbasis budaya lokal budaya jawa tengah yang diterapkan dalam pembelajaran di sekolah menengah ke atas. Prosedur penelitian dan pengembangan menggunakan model ADDIE (analisis, desain, pengembangan, implementasi dan evaluasi). Subyek penelitian ini adalah 25 siswa kelas X SMA di Kota Semarang Jawa Tengah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) model yang dikembangkan adalah modul literasi digital berbasis budaya lokal Jawa Tengah untuk siswa SMA dengan menggunakan model ADDIE modul yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat valid dengan persentase 81,2% berdasarkan penilaian validator 2 ) modul yang dikembangkan siswa mendapat tanggapan positif dan memenuhi kriteria sangat baik dengan persentase 87%, sedangkan hasil tanggapan guru mendapat tanggapan positif. positif dan memenuhi kriteria sangat baik yaitu 100% dapat digunakan dalam pembelajaran.
Literature Review; Gender Issues in Counseling Anila Umriana; Sri Rejeki; Veny Mulyani
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Isu tentang bias gender telah merambah dalam berbagai seting, salah satunya konseling. Banyak persoalan yang dialami oleh individu yang terkait dengan bias gender tersebut baik di sektor domestik maupun public. Penelitin ini bertujuan untuk mengeksplorasi dan mengklasifikasi isu-isu gender apa saja yang terkait dalam konseling. Penelitian menggunakan metode telaah literatur dengan kriteria inklusi; artikel jurnal kategori original research, bereputasi minimal sinta 2 (untuk jurnal di Indonesia), dan jurnal terindeks scopus (Q1-Q3), terbit tahun 2016-2022, berbahasa Indonesia/Inggris. Berdasarkan screening dengan kriteria inklusi tersbut menghasil sejumlah 36 artikel jurnal yang sesuai dengan topik yang dipilih. Hasil telaah literatur menghasilkan bahwa isu-isu yang diusung dalam berbagai penelitian dapat diklasifikasi menjadi dua bagian, yaitu isu gender yang berhubungan dengan kondisi psikologis, dan isu gender yang berhubungan dengan kondisi sosial. Isu yang berhubungan dengan kondisi psikologis, seperti; respon perempuan dibanding laki-laki, sikap terapis terhadap kliennya, masalah pengendalian perilaku, sensitifitas, motif melakukan bunuh diri, tingkat kecemasan, kemampuan peta kognitif, dan lainnya. Sedangkan kondisi sosial seperti; kerentanan pengungsi perempuan, penggunaan jaringan komunikasi, perlindungan terhadap tindakan kekerasan, dan ketidaksetaraan gender. Hasil temuan tersebut bermanfaat dalam melakukan kajian dalam layanan konseling bagi klien yang mengalami permasalahan yang berhubungan dengan isu-isu bias gender.
Efek Suplementasi Terhadap Peningkatan Tumbuh Kembang Anak: A Systematic Literature Review Arfiana Arfiana; Tandiyo Rahayu; Intan Zaenafree; Dina Nur Anggraini Ningrum
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Target global untuk tahun 2030 diantaranya memastikan bahwa semua anak memiliki akses ke perawatan perkembangan anak usia dini yang berkualitas. Salah satu program yang digencarkan untuk memperbaiki status gizi adalah dengan suplementasi gizi. Tujuan: Menganalisis efek suplementasi terhadap peningkatan tumbuh kembang anak sebagai dasar pemilihan suplemen yang efektif dalam pengembangan program layanan kesehatan masyarakat yang optimal. Metode: Sistematik review ini ditulis berdasarkan pada panduan Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-analyses (PRISMA) melalui database elektronik PubMed. Kata kunci yang digunakan yaitu “Child Development” AND “Monitoring” AND “Suplementation” sehingga didapatkan sebanyak 6 artikel yang dianalisis. Hasil: Dari hasil beberapa studi yang mengkaji efek suplementasi terhadap peningkatan tumbuh kembang anak menyatakan bahwa suplementasi pada pasta mentah atau bubur dengan kandungan 98% mikronutrien harian yang direkomendasikan untuk anak di bawah 4 tahun terbukti efektif memperbaiki komposisi tubuh. Suplemen vitamin D oral efektif dalam meningkatkan kadar 25(OH)D ke kisaran fisiologis. Namun, intervensi suplemen vitamin D tidak berdampak pada tinggi badan menurut usia, indeks massa tubuh, komposisi tubuh, atau perkembangan pubertas. Lipid-based nutrient supplementation (LNS), dinilai efektif diberikan pada anak-anak maupun ibu hamil karena dapat menurunkan stunting dan anemia. Suplementasi omega-3 FA maupun omega-6 FA juga baik digunakan untuk meningkatkan perkembangan anak karena aman tidak memengaruhi Children’s Depression Inventory (CDI). Kesimpulan: Beberapa suplemen yang disarankan untuk meningkatkan tumbuh kembang anak adalah suplemen dengan 98% kandungan mikronutrien, lipid-based nutrient supplementation (LNS), dan suplementasi omega-3 FA maupun omega-6 FA karena mampu meningkatkan komposisi tubuh, menekan kasus stunting dan anemia, serta meningkatkan perkembangan anak tanpa mempengaruhi memengaruhi Children’s Depression Inventory.
Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematis Mahasiswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran EPIC-RA Arie Wahyuni; Sukestiyarno Sukestiyarno; Arief Agoestanto; Adi Nur Cahyono; Nuriana Rachmani Dewi; Bambang Eko Susilo
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan komunikasi matematis merupakan salah satu kemampuan yang penting untuk dikembangkan dalam diri mahasiswa dikarenakan kemampuan komunikasi matematis memiliki pemahaman matematis yang lebih luas. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis dengan menggunakan model pembelajaran EPIC-RA. Penelitian ini menggunakan penelitian kuasi eksperimen dengan pemilihan sampel secara purposive sampling. Instrument penelitian ini berupa tes kemampuan komunikasi matematis. Berdasarkan analisis data, hasil penelitian ini adalah adanya peningkatan kemampuan komunikasi matematis mahasiswa yang memperoleh pembelajaran model EPIC-RA lebih baik daripada mahasiswa yang memperoleh pembelajaran konvensional.
Pengaruh Latihan Servis Atas dengan Jarak Bertahap Terhadap Hasil Servis Atas dalam Permainan Bola Voli Siswa Sekolah Menengah Pertama Arif Hidayat
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan servis atas dengan jarak bertahap terhadap hasil servis atas dalam permainan bola voli pada siswa ekstrakulikuler di SMP Negeri 40 Palembang. Sampel penelitian ini siswa yang mengikuti ekstrakurikuler permainan bola voli berjumlah 25 orang. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu melalui observasi terstruktur berpedoman pada tes keterampilan bermain bola voli dari American Association for Health, Physical Education Recreation and Dance (AAHPERD) sebagai instrumen tes servis atas. Uji hipotesis pada penelitian menggunakan uji Paired-Samples T Test atau uji t-test dengan bantuan aplikasi SPSS (Statistical Product and Service Solutions). Hasil yang diperoleh thitung (-20,527) < ttabel (df/dk 24 = 1,711), yang berarti bahwa ada pengaruh latihan servis atas dengan jarak bertahap terhadap hasil servis atas dalam permainan bola voli pada siswa ekstrakurikuler di SMP Negeri 40 Palembang.
Hubungan Power Otot Tungkai dengan Mawashi Geri pada Atlet Shorinji Kempo Kota Langsa Arti Kurniaty Br Bangun; Nasuka Nasuka; Bambang Budi Raharjo; Mugiyo Hartono; Yoki Afriandy Rangkuti
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan olahraga pada saat ini merupakan kegiatan umum yang banyak dilakukan oleh masyarakat. Banyak jenis olahraga yang bisa dilakukan seperti jalan kaki, lari, basket, voli, bulu tangkis dan masih banyak lagi. Salah satu cabang olahraga yaitu Shorinji Kempo. Mawashigeri pada olahraga Shorinji Kempo merupakan teknik terpenting dalam olahraga Shorinji Kempo. Pada olahraga Shorinji Kempo tendangan Mawashi geri sangat berpengaruh dalam nomor Embu dan Randori. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan Power otot tungkai dengan Mawashi Geri pada Atlet Shorinji Kempo Kota Langsa. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan desain korelasional dengan menggunakan metode survey dan rancangan analisis korelasional dengan statistik product moment, penelitian ini secara obyektif atau apa adanya dengan menggunakan sampel 10 orang Atlet Shorinji Kempo Kota Langsa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya hubungan Power otot tungkai dengan Mawashi Geri pada Atlet Shorinji Kempo Kota Langsa dengan koefisien korelasi sebesar 0,924. Dari harga koefisien korelasi yang bertanda positif tersebut menunjukkan bahwa hubungan yang terjadi merupakan hubungan positif yang berarti semakin tinggi nilai kekuatan otot tungkai seorang atlet Shorinji Kempo maka semakin baik nilai kemampuan Mawashi Geri. Saran yang dapat diberikan oleh peneliti kepada para atlet untuk lebih meningkatkan latihan kekuatan dan kemampuan Mawashi Geri agar memperoleh nilai yang maksimal dan lebih baik lagi kedepannya.
Guru IPS yang Ideal di Era Digital Arum Ambarsari; Eko Handoyo; Suwito Eko Pramono; Masrukhi Masrukhi; Suyahmo Suyahmo
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

IPS sebagai sosial studies ataupun IPS sebagai civic education memiliki tujuan untuk membentuk generasi muda yang smarth and good citizens. Dengan demikian maka prose pembelajaran harus dapat merealisasikan transfer of knowledge sekaligus transfer of value. Hal ini senada dengan pendapat Ki Hadjar Dewantara bahwa pendidik harus mampu menguasai 3A (Asah, Asih, Asuh) ditambah dengan prisip ing ngarso sung tuladha, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani. Transfer of knowledge dapat diperoleh siswa dari internet akan tetapi, dalam konteks transfer of value dibutuhkan skills khusus. Dengan menggunakan studi literature, menggabuungkan beberapa pendapat tokoh dan juga teori-teori pembelajaran yang ada maka di peroleh hasil bahwa menjadi guru IPS di era digital harus dapat memiliki beberapa kompetensi yang salah satunyanya adalah “olah roso”, harapannya dalam mengajar peserta didiknya pendidik benar-benar dapat menyampaiakannya dengan penuh cinta kasih.
Model Training Intervensi Layanan Kesehatan Reproduksi Pada Penyandang Disabilitas Intelektual: A Systematic Literature Review Arum Lusiana; Bambang Budi Raharjo; Widya Harry Cahyati; Evi Widowati
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Program training kelompok penyandang disabilitas intelektual perlu dilakukan guna mencegah kehamilan yang tidak diinginkan, infeksi menular seksual, dan viktimisasi seksual. Intervensi layanan kesehatan perlu digencarkan dengan fokus penanganan defisit fungsi adaptif meliputi konseptual, sosial, dan domain praktis serta latihan manajemen diri. Akan tetapi, tentunya program layanan kesehatan bagi penyandang disabilitas intelektual memiliki beberapa hambatan. Kajian intervensi layanan kesehatan reproduksi bagi penyandang disabilitas intelektual masih harus dikaji lebih mendalam. Tujuan: Menganalisis program intervensi layanan kesehatan reproduksi pada penyandang disabilitas intelektual yang efisien, edukatif dan komphrehensif. Metode: Sistematik review ini ditulis berdasarkan pada panduan Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-analyses (PRISMA) melalui tiga database elektronik yaitu PubMed, ScienceDirect dan Sage. Kata kunci yang digunakan yaitu “Reproductive Health Program” AND “Intellectual Disabilities” NOT “Review” AND “Training”. Sehingga didapatkan sebanyak 5 artikel yang dianalisis. Hasil: Model training intervensi layanan kesehatan reproduksi pada penyandang disabilitas intelektual dapat dilakukan dengan penerapan sesi edukasi dan training selama 1,5 jam untuk anak disabilitas intelektual dan satu sesi untuk orang tua anak di pertengahan program. Penggunaan bahasa dalam edukasi dan traning program harus sederhana, terstruktur, dan konkret. Program konseling kontrasepsi harus mudah diakses serta menekankan pilihan informasi dan mendorong perumusan rencana reproduksi. Layanan intervensi kesehatan reproduksi yang dikembangkan sebaiknya mendengarkan suara pendapat dan pengalaman penyandang disabilitas intelektual untuk digunakan di seluruh program. Kesimpulan: Traning program kesehatan reproduksi bagi penyandang disabilitas intelektual harus sederhana, terstruktur, konkret, dan mudah diakses dengan realisasi metode pedagogik yang jelas.
Inovasi Merupakan Proses Panjang dan penuh Tantangan Asma’ul Husna; Rusdarti Rusdarti; Haryono Haryono; Ali Formen
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tentang inovasi sebagai proses panjang dan penuh tantangan. Sehingga darinya didapatkan pemahaman bahwa; 1) sebuah inovasi merupakan proses untuk meningkatkan kualitas produk yang dibutuhkan oleh pasar. 2) Oleh karenanya, bisa dikatakan bahwa inovasi merupakan proses yang tiada akhirnya, hal ini dikarenakan bahwa inovasi berjalan selaras dengan perkembangan peradaban manusia. 3) Dalam perkembangannya tersebut, sebuah inovasi melalui berbagia dinamika yang penuh tantangan, baik itu secara internal dan eksternal. Tantangan internal, berkaitan dengan sumber daya di dalam organisasi/ institusi, sedangkan tantangan eksternal berkaitan erat dengan meyakinkan agar sebuah inovasi bisa diterima oleh individu atau kelompok di luar organisasi/ institusi pembuat inovasi.
Pembelajaran Berbasis Proyek pada Kelas Bahasa Inggris untuk Tujuan Khusus (ESP) Bagi Calon Guru Asti Veto Mortini; Rudi Hartono; Frimadhona Syafri; Rahayu Puji Haryanti
Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana Vol. 6 No. 1 (2023)
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mencoba untuk mengeksplorasi manfaat dan bagaimana Proyek Berbasis Learning (PBL) sebenarnya diterapkan dalam kelas ESP. Ini juga bertujuan untuk menyelidiki masalah yang timbul dalam kelas ESP bagi calon guru di Universitas PGRI Palembang. Mengajar kelas ESP harus mencakup secara teoritis dan praktis. Calon guru di Universitas PGRI Palembang cenderung memahami teori tetapi tidak memiliki ide dalam penerapannya dalam situasi sebenarnya. PBL dapat menjadi salah satu alternatif dalam pengajaran mata kuliah ESP dimana mahasiswa tidak hanya belajar teori tetapi juga membuat proyek untuk mengimplementasikan teori yang telah mereka dapatkan. Selain menyajikan teori, para mahasiswa mata kuliah ESP diminta merancang buku kuliah untuk bidang tertentu dari belajar. Buku-buku tersebut dirancang berdasarkan analisis kebutuhan sasaran itu mereka lakukan dengan mewawancarai dan mengamati situasi sasaran. Menugaskan proyek buku memungkinkan untuk meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam merancang sebuah Buku kelas ESP fokus konten dan fokus bahasa. Ini juga bisa merangsang kemampuan mahasiswa dalam membuat desain dan template buku, namun, bimbingan dosen diperlukan karena beberapa mahasiswa bingung dalam menentukan dan menyusun soal latihan pada buku.