cover
Contact Name
Elma Marsita
Contact Email
jvkpontianak@gmail.com
Phone
+6285877544731
Journal Mail Official
jvkpontianak@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.polkespon.ac.id/index.php/JKK/about/editorialTeam
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
Jurnal Vokasi Kesehatan
ISSN : 24425478     EISSN : 24428183     DOI : https://doi.org/10.30602/jvk
Core Subject : Health,
Jurnal Vokasi Kesehatan is an open access, peer reviewed journal presenting timely research on all aspects of vocational health that has not been published by other media. A broad outline of the journal scope includes environmental health, dental health, nursing, midwifery, medical laboratory, and nutrition. Jurnal Vokasi Kesehatan was first published in January 2015 and subsequently published twice a year, in January and July by Poltekkes Kemenkes Pontianak. The journal keeps readers uptodate on current issues, new research, useful products, and services related to vocational health.
Articles 169 Documents
Pengaruh Penyuluhan dengan Metode Ceramah Tentang Bahaya Rokok terhadap Perubahan Sikap Perokok Aktif Rusmilawaty Rusmilawaty
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 2, No 2 (2016): Juli 2016
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (240.952 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v2i2.65

Abstract

Abstract: Influence of Counseling with Methods Lecture About The Dangers of Smoking Against Active Smokers Attitude Changes. The aim of this research is to determine the influence of counseling with methods lecture about the dangers of smoking against active smokers attitude changes in the Tirtajaya village in Bajuin Sub-district of Tanah Laut District at the year 2015. This research uses a type of research design, i.e. pre-experimental design with research structure one group pretest – post test design. The quantity of samples is 111 people. Results show that the active smokers attitude before given counseling about the dangers of smoking has score attitude amongst 23 to 42 with a grade average of 32,16, with the positive attitude as much as 44 respondents and negative attitude as much as 57 respondents. Active smokers attitude after being given Counseling about the dangers of smoking showing attitude scores between 32 to 52, with an average value of 41,74, and positive attitude as much as 53 respondents and negative attitude as much as 48 respondents. There is the influence of counseling with methods lecture about the dangers of smoking again stactive smokers attitude before and after the counseling gave with avalue of p=0,00.Abstrak: Pengaruh Penyuluhan Dengan Metode Ceramah Tentang Bahaya Rokok Terhadap Perubahan Sikap Perokok Aktif. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui pengaruh penyuluhan dengan metode ceramah tentang bahaya rokok terhadap perubahan sikap perokok aktif di Desa Tirtajaya Kecamatan Bajuin Kabupaten Tanah Laut Tahun 2015. Penelitian ini merupakan penelitian pre-experimental design dengan rancangan penelitian one group pretest-post test design. Jumlah sampel 111 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap perokok aktif sebelum diberikan penyuluhan tentang bahaya rokok memiliki skor sikap antara 23 sampai 42 dengan nilai rata-rata 32,16, dengan sikap positif responden sebanyak 44 dan responden dengan sikap negatif sebanyak 57 orang. Sikap perokok aktif setelah diberikan penyuluhan tentang bahaya rokok memiliki skor sikap antara 32 sampai 52, dengan nilai rata-rata 41,74, dan sikap positif responden sebanyak 53 dan responden dengan sikap negatif sebanyak 48 orang.Ada pengaruh penyuluhan dengan metode ceramah tentang bahaya rokok terhadap sikap perokok aktif sebelum dan setelah diberikan penyuluhan dengan nilai P=0,00.
Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil terhadap Perencanaan Pertolongan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) Erni Yuliastuti; Rafidah Rafidah; Hapisah Hapisah
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 1, No 5 (2015): September 2015
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (240.918 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v1i5.29

Abstract

Abstract: Relation Of Knowledge And Attitudes Pregnant With The Delivery Assistance Planning And Prevention Of Complication (P4K). Research aimed was analyze the correlation between knowledge and attitudes of pregnant women with labor planning and prevention of complication. The research method used observational analytic with cross-sectional approach. The research population was 301 pregnant women who were in the working area of Pasar Sabtu Public Health Centre. The sample in the research was 44 respondents who taken purposive sampling on the inclusion criteria. Bivariate analysis with Chi-Square. The result of research showed 56,8% in favor of nonhealth worker as helpers labor force, the majority (79,5%) had a good knowledge and 54,5% had a negative attitude. Chi-Square test found no correlation between the level of knowledge with P4K (p=0,056), there was a significant correlation between attitudes to P4K (p=0.000). it is concluded that maternal attitudes related to P4K.Abstrak : Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil terhadap Perencanaan Pertolongan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi (P4K). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil dengan perencanaan persalinan dan pencegahan komplikasi. Metode penelitian menggunakan observasional analitik dengan pendekatan Cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil yang berada di wilayah kerja Puskesmas Pasar Sabtu sebanyak 301 orang. Sampel berjumlah 44 orang dipilih secara purposive berdasarkan kriteria inklusi. Analisis bivariat menggunakan uji Chi-square. Hasil penelitian didapatkan 56,8% memilih non nakes sebagai tenaga penolong persalinannya, sebagian besar (79,5%) memiliki tingkat pengetahuan baik dan 54,5,% mempunyai sikap negatif. Uji Chi-square didapatkan tidak ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan P4K (p= 0.056), ada hubungan antara sikap dengan P4K (p=0,000). Disimpulkan bahwa sikap ibu hamil berhubungan dengan P4K.
Hubungan Pola Perilaku Masyarakat Dan Penggunaan Air Sungai Dengan Kejadian Keluhan Gangguan Kulit di Kampung Sasirangan Kota Banjarmasin Laila Rismawati; Bambang Joko Priatmadi; Achmad Syamsu Hidayat; Eko Rini Indrayatie
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 8, No 1 (2022): Januari 2022
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.521 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v8i1.618

Abstract

Kampung Sasirangan adalah salah satu pemukiman warga yang berada di pinggiran Sungai Martapura. Masyarakat umumnya memanfaatkan air sungai untuk kegiatan aktivitas rumah tangga sehari-hari. Adanya aktivitas masyarakat di pinggir sungai, baik kegiatan sehari-hari maupun kegiatan industri tekstil menyebabkan terjadinya penurunan kualitas air. Berdasarkan data sepuluh penyakit terbanyak di wilayah kerja Puskesmas Sungai Mesa tahun 2017, jumlah penyakit yang berhubungan dengan kulit merupakan salah satu penyakit terbanyak dengan jumlah 865 kasus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pola perilaku masyarakat dengan kejadian keluhan penyakit kulit. Desain penelitian ini adalah cross sectional. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui kuisioner, observasi, uji laboratorium, dan wawancara. Sampel responden dalam penelitian ini menggunakan rumus Slovin, yaitu sebanyak 100 responden. Analisis data bivariat yang digunakan adalah chi-square dan analisis multivariat yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menujukkan pola perilaku masyarakat yang memiliki hubungan yang nyata dengan kejadian penyakit kulit adalah mandi di sungai (p-value 0,025), lama kontak (p-value 0,02), dan frekuensi kontak (p-value 0,001). Sedangkan untuk pola perilaku masyarakat yang lain, yaitu cuci pakaian di sungai dan kebiasaan buang air besar di sungai tidak memiliki hubungan yang nyata dengan kejadian penyakit kulit yang dialami oleh masyarakat.
AIR KELAPA MUDA DAPAT MENURUNKAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI Yanuarti Petrika
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 5, No 2 (2019): Juli 2019
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.33 KB)

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu factor penting sebagai pemicu Penyakit Tidak Menular. Faktor risiko terjadinya hipertensi terdiri dari faktor yang tidak dapat dimodifikasi, seperti usia, genetic dan asupan kalium. Air kelapa muda mengandung kalium tinggi yang dapat menurunkan tekanan darah. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh air kelapa muda terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Telaga Biru. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu (Quasi Experiment Design) berupa time series one group pretest posttest. Sampel penelitian ini adalah penderita hipertensi yang berada di Wilayah kerja Puskesmas Telaga Biru berjumlah 24 sampel. Tehnik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling. Data dikumpulkan secara langsung melalui wawancara dan pengukuran tekanan darah selama 5 hari berturut-turut. Hasil penelitian ini adalah terdapat perbedaan yang signifikan (p=0,00) tekanan darah sistolik sebelum dan setelah diberikan air kelapa muda. Tidak terdapat perbedaan yang signifikan (p=0,72) tekanan darah diastolik responden sebelum dan setelah diberikan air kelapa muda. Pemberian air kelapa muda menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik sebesar 3,24% dan 0,33%.
Analisis Jenis, Jumlah dan Mutu Sarapan Pagi Siswa Sekolah Dasar Sopiyandi Sopiyandi; Widyana Lakshmi Puspita
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 2, No 1 (2016): Januari 2016
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.127 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v2i1.56

Abstract

Abstract: Type Analysis, Number and Quality Breakfast of Children on Elementary School. The research objective is to analyze the full breakfast at the elementary school students in District Rasau Jaya covering aspects of the type, quantity and quality of the breakfast. This research is an analytic with Cross sectional study design. Subjects were students at SDN 1 Rasau Jaya aged 8-12 years, a large sample of 215 respondents. The results showed that as many as 98.6% of students breakfasts with ten types of food most consumed by children during breakfast ie eggs, white rice, fried rice, yellow rice, tempeh, bulb meatballs, dumplings, bread, sausages and porridge. While the five types of beverage most consumed by children during breakfast was tea, milk, juice, water, and syrup. 54% of the number of good energy, 51% protein and 68.4% fat in both categories. 61.9% carbohydrate intake is not good. The nutritional quality of food is quite good kid.Abstrak : Analisis Jenis, Jumlah Dan Mutu Sarapan Pagi Siswa Sekolah Dasar. Tujuan penelitian yaitu untuk menganalisis sarapan pagi pada siswa Sekolah Dasar di Kecamatan Rasau Jaya meliputi aspek jenis, jumlah dan mutu sarapan. Penelitian ini bersifat analitik dengan desain penelitian Cross sectional. Subjek penelitian adalah siswa SDN 1 Rasau Jaya usia 8-12 tahun, besar sampel penelitian sebanyak 215 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 98,6 % siswa sarapan dengan sepuluh jenis makanan yang paling banyak dikonsumsi oleh anak selama sarapan yaitu telur ayam, nasi putih, nasi goreng, nasi kuning, tempe, pentol bakso, siomay, roti, sosis, dan bubur. Sedangkan lima jenis minuman yang paling banyak dikonsumsi oleh anak selama sarapan adalah teh, susu, air jeruk, air putih, dan sirup. Sebanyak 54% jumlah energi baik, protein 51 % dan lemak 68,4% pada kategori baik. 61,9% asupan karbohidrat tidak baik. Mutu gizi pangan anak tergolong baik.
Gambaran Tingginya Angka Karies Gigi Pada SD Binaan Pelayanan Asuhan Di Wilayah Kota Pontianak Fathiah Fathiah
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 1, No 3 (2015): Mei 2015
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.093 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v1i3.20

Abstract

Abstract: The High Figure Description Dental Caries In SD Guided Care Services In Pontianak City area. The aim of this study was to determine if the high rate of decay/caries in permanent teeth and milk teeth suffered by elementary school students assisted Dental Care Nursing Care Department MoH Poltekkes Pontianak in Pontianak City area. The study design was descriptive with basic survey techniques. The population was the elementary school students who receive care services and the samples were fourth-grade students where there is still a period of mixed dentition in a balanced state by purposive sampling method. The result is the numbers of dental caries in permanent teeth (DMF-T) of 2.75, the rate of caries in the milk teeth (left) of 3.5. So the total number of dental caries average on every child is 6.2.Abstrak : Gambaran Tingginya Angka Karies Gigi Pada SD Binaan Pelayanan Asuhan Di Wilayah Kota Pontianak. Tujuan penelitian yaitu untuk mendapatkan gambaran tingginya angka kerusakan / karies pada gigi tetap dan gigi susu yang diderita oleh siswa SD binaan Pelayanan Asuhan Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Pontianak di Wilayah Kota Pontianak. Desain penelitian bersifat deskriptif dengan teknik survey dasar. Populasi penelitian yaitu seluruh siswa SD yang  mendapatkan pelayanan asuhan dan sampel adalah siswa kelas IV SD dimana masih terdapat periode gigi geligi bercampur dalam keadaan berimbang dengan metode purposive sampling . Dari hasil  penelitian didapat angka karies gigi pada gigi tetap (DMF-T) sebesar 2,75, angka karies pada gigi susu (def-t) sebesar 3,5. Sehingga jumlah angka karies gigi rata-rata pada setiap anak adalah 6,2. 
Analisis Gen ORF dan Gen N Pada Pasien Terkonfirmasi Covid19 Kategori Positif Tinggi di Kalimantan Barat Puji Astuti
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 7, No 1 (2021): JANUARI 2021
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.469 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v7i1.629

Abstract

Covid19 merupakan pandemic dunia yang disebabkan oleh virus Sar-Cov-2. Virus ini mulai masuk dan menyebar di Kalimantan Barat sejak April 2020. Pada penelitian ini dilakukan analisis deteksi virus Sar-Cov-2 pada pasien dengan kategori positif tinggi dengan target gen ORF dan gen N. Hasil Swab Naso/Oro pasien dianalisis dengan menggunakan Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR). Hasil penelitian menujukkan bahawa analisis dengan kedua gen menghasilkan nilai Ct dan Viral Load yang bervariasi. Ct rendah terkait dengan Viral Load yang tinggi namun hal ini tidak berkorelasi absolut. Selain itu analisis sampel dari bulan Mei hingga November 2020 juga menunjukkan adanya peningkatan viral load sampel yang mungkin terjadi akibat mutase gen D614G.
Perancangan Model Sistem Informasi Tuberkulosis Paru Terintegrasi Berbasis Web Gandha Sunaryo Putra; Evy Hariana
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 5, No 1 (2019): JANUARI 2019
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.293 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v5i1.208

Abstract

Abstract: Design of Web-Based Integrated Pulmonary Tuberculosis Information Model. Pulmonary TB is one of the health problems in Sintang District where in 2016 Pulmonary TB Case Notifcation Rate (CNR) is 100/100,000 population. An important step that must be carried out by the Sintang District Health Office is to evaluate the Pulmonary TB program. Based on preliminary studies, the evaluation of the Pulmonary TB control program is still not working properly. This is because the data management process is still done manually so that reports are often late. Therefore, the need for an appropriate information system model and in accordance with the needs of TB program users to support the evaluation of the Pulmonary TB program. The purpose of this study was to design a web-based integrated pulmonary TB information system model to support the evaluation of Pulmonary TB programs. This research is a qualitative research. Subjects in this study were all users of the TB information system consisting of Head of Division, Section Head, TB Wasor, TB Staff in Health Service and several managers of Pulmonary TB programs. The results of this study were obtained a design model of integrated WEB-based TB information system based on the needs and desires of system users. Sintang District Health Office is recommended to build a system that has been designed based on the needs of system users so that the problem of the TB information system can be overcome. Abstrak: Perancangan Model Sistem Informasi Tuberkulosis Paru Terintegrasi Berbasis Web. TB Paru merupakan salah satu permasalahan kesehatan di Kabupaten Sintang yang pada tahun 2016 memiliki Case Notifcation Rate (CNR) sebesar 100/100.000 penduduk. Langkah penting yang harus dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang adalah melakukan evaluasi program TB Paru. Kegiatan evaluasi program penanggulangan TB Paru masih belum berjalan sebagaimana mestinya. Hal ini disebabkan proses pengelolaan data masih dilakukan secara manual sehingga laporan sering terlambat. Oleh karena itu, perlu dikembangkan suatu model Sistem Informasi yang tepat serta sesuai dengan kebutuhan pengguna program TB guna mendukung evaluasi program TB Paru. Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang model Sistem Informasi Tuberkulosis Paru terintegrasi berbasis Web untuk mendukung evaluasi program TB Paru. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah semua pengguna Sistem Informasi TB yang terdiri dari Kepala Bidang, Kepala Seksi, Wasor TB, Staf TB Dinas Kesehatan dan beberapa pengelola program TB Paru. Penelitian ini menghasilkan suatu model rancangan Sistem Informasi TB terintegrasi berbasis WEB berdasarkan kebutuhan dan keinginan dari pengguna sistem. Disarankan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang untuk membangun sistem yang sudah dirancang berdasarkan kebutuhan dari pengguna sistem sehingga permasalahan Sistem Informasi TB bisa diatasi.
Hubungan Tingkat Stres dengan Indeks Massa Tubuh Mahasiswa PSPD FK Untan Melvi Purwanti; Eka Ardiani Putri; M. In’am Ilmiawan; Wilson Wilson; Rozalina Rozalina
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 3, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (328.867 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v3i2.116

Abstract

Abstract: Correlation Between Stress Level And Body Mass Index On Medical Student Of Tanjungpura University. Stress is an unspecific body response disturbed body needs. The body mass index is an indicator for the categories of underweight, normal, overweight, and obesity. The purpose of this study was to determine the correlation between stress level and body mass index on the student at the medical faculty of Tanjungpura University. This study was an analitic the observasional with cross sectional design. A total of 79 students were studied. The study was conducted in medical faculty of Tanjungpura University. Data was analyzed by Spearman test . Result of this study showed that 28,6% students had mild stress level and 45,2% had normal body mass index. Spearman test showed significant correlation between stress level and body mass index (p= 0,000; r= -0,734). There was significant correlation between stress level with body mass index among medical students.Abstrak: Hubungan Tingkat Stres Dengan Indeks Massa Tubuh Mahasiswa PSPD FK Untan. Stres adalah respon tubuh tidak spesifik terhadap kebutuhan tubuh yang terganggu. Indeks massa tubuh adalah indikator untuk kategori underweight, normal, overweight, dan obesitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan indeks massa tubuh mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura angkatan 2013. Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan pendekatan Cross sectional. Subjek penelitian berjumlah 79 orang mahasiswa. Penelitian dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura Pontianak. Hasil penelitian diuji dengan uji statistik Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada 24 orang (28,6%) mengalami stres ringan dan 38 orang (45,2%) dengan berat badan normal. Berdasarkan analisis statistik diperoleh nilai signifikansi (p) yang didapatkan adalah 0,000 dan nilai korelasi (r) adalah 0,734. Terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat stres dengan indeks massa tubuh mahasiswa PSPD.
Hubungan Antara Lovestyle, Sexual Attitudes, Gender Attitude dengan Perilaku Seks Pranikah Linda Suwarni; Izkandar Arfan
Jurnal Vokasi Kesehatan Vol 1, No 1 (2015): Januari 2015
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (292.682 KB) | DOI: 10.30602/jvk.v1i1.7

Abstract

Abstract: Relationship Between Lovestyle, Sexual Attitude, Gender Attitude with Adolescent’s Premarital Sexual. This study aimed to know relationship lifestyle, sexual attitudes, and gender attitudes with adolescent premarital sexual behavior in 2014. This study was quantitative approach and cross-sectional design. The study was conducted in North Pontianak on adolescents aged 15-24 years. The number sample of this study was 100 respondents, and proportional random sampling technique was used. Results showed that there was significant relationship between lifestyle, sexual attitude, gender attitude with adolescent’s premarital sexual behavior (p-value < 0.05).Abstrak: Hubungan Antara Lovestyle, Sexual Attitudes, Gender Attitude dengan Perilaku Seks Pranikah. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui hubungan antara lovestyle, sexual  attitudes,dan gender attitudes dengan perilaku seks pra-nikah remaja (studi pada remaja di Kota Pontianak) tahun 2014. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan menggunakan cross-sectional. Penelitian dilakukan di Kecamatan Pontianak Utara pada remaja berusia 15-24 tahun dengan jumlah responden sebanyak 100 orang, dengan teknik pengambilan sampel random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara lovestyle, sikap seksual, sikap gender dengan perilaku seks pra-nikah (p value < 0,05).

Page 9 of 17 | Total Record : 169