cover
Contact Name
Rivaldo Kurniawan Iryanto
Contact Email
rivaldokurniawan54@gmail.com
Phone
+628975368282
Journal Mail Official
journalpustaka@gmail.com
Editorial Address
Jl. Nilam IV, Kelurahan Sambiroto, Kecamatan Tembalang, Semarang, Jawa Tengah 50276
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
JPNM : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
ISSN : -     EISSN : 29872731     DOI : https://doi.org/10.59945/jpnm.v1i2.26
JPNM: Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin is an open access journal, and a peer-reviewed journal. Our main goal is to disseminate current and original articles from academics, researchers and practitioners in the fields of Humanities and social sciences, Contemporary political science, Education science, Religion and philosophy, engineering science, Business and economy, cooperative, technology, HR Development, Design and media arts
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 365 Documents
Tingkat Pemahanan Elemen Delapan ISM Code Dan Kesiapsiagaan Anak Buah Kapal (ABK) Dalam Menghadapi Keadaan Darurat Di Kapal PT Pelni (Persero) Tahun 2025 RUDIANA MARCHE
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.635

Abstract

Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar sangat bergantung pada transportasi laut yang memiliki risiko kecelakaan tinggi, di mana sekitar 80% insiden disebabkan oleh faktor manusia. International Safety Management (ISM) Code diterapkan di PT Pelni (Persero) untuk meningkatkan keselamatan pelayaran, untuk mengetahui tingkat pemahaman ABK terhadap elemen kedelapan ISM Code serta kesiapsiagaan mereka dalam menghadapi keadaan darurat. Penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan total sampling terhadap 80 Anak Buah Kapal PT.Pelni (Persero) melalui kuisioner. Gambaran menunjukkan bahwa 55% ABK memiliki tingkat pemahaman baik dan 45% kategori kurang baik, sedangkan tingkat kesiapsiagaan tergolong sangat baik dengan 98,75%ABK berada pada kategori baik dan 1,25% yang kurang baik. Masih diperlukannya peningkatan frekuensi simulasi (drill) 2 kali setiap pekan, dibuat visualisasi berupa pemutaran video simulasi (drill) dan evaluasi berkala untuk ABK agar kesiapsigaan dan budaya keselamatan kerja selalu tetap diterapkan secara konsisten, walaupun pemahaman elemen delapan serta kesiapsiagaan dalam mengahdapi keadaan darurat sudah baik.
Pengaruh Eritropoetin Terhadap Jumlah Hemoglobin Pada Pasien Chronic Kidney Disease yang Menjalani Hemodialisa di Rumah Sakit Murni Teguh Ciledug Sulfahnur; Hasibuan, Muhammad Taufik Daniel
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.638

Abstract

Pasien yang menderita penyakit ginjal kronis seringkali memilih hemodialisis sebagai pilihan pengobatan. Penurunan relatif produksi eritropoietin yang tidak berkorelasi dengan tingkat keparahan anemia merupakan penyebab utama anemia terkait penyakit ginjal kronis. Kekurangan zat besi, penurunan masa hidup sel darah merah, hiperparatiroidisme sekunder, infeksi, dan peradangan merupakan penyebab lain anemia pada penyakit ginjal kronis. Para peneliti di Rumah Sakit Murni Teguh, Ciledug, bertujuan untuk mengukur seberapa besar dampak eritropoietin terhadap kadar hemoglobin pada pasien hemodialisis yang menderita penyakit ginjal kronis. Para peneliti dalam penelitian ini hanya mengamati subjek. Jika populasinya kecil, tidak lebih dari 33 orang, maka sampel ini digunakan. Uji-t berpasangan digunakan untuk analisis. Uji-t berpasangan menghasilkan p value 0,000, < 0,05. Pasien yang menjalani perawatan hemodialisis di Rumah Sakit Murni Teguh, Ciledug untuk penyakit ginjal kronis mengalami penurunan kadar hemoglobin yang signifikan akibat suntikan eritropoietin.
Gambaran Dukungan Sosial Kepada Atlet Renang Remaja Awal yang Mengalami Penurunan Motivasi Berprestasi Ni Wayan Lia Aprilia Anggreni Putri; Ni Nyoman Ari Indra Dewi; Cokorda Tesya Kirana
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.641

Abstract

Penelitian ini mengkaji gambaran dukungan sosial kepada para atlet renang remaja awal yang mengalami kondisi penurunan motivasi berprestasi. Berkaca dari tahap perkembangan masa remaja merupakan masa yang krusial. Yang dimana pada fase tersebut seseorang kerap mengalami berbagai bentuk tekanan baik secara internal maupun eksternal.Sehingga tujuan dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti yaitu untuk mendapatkan bagaimana gambaran dukungan sosial kepada atlet renang remaja awal yang mengalami penurunan motivasi berprestasi di club renang X kabupaten Badung. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Selama proses pengumpulan data peneliti menggunakan metode wawancara, observasi, serta dokumentasi untuk menunjang data penelitian ini. Hasil penelitian menunjukan bahwa dukungan sosial bersumber dari keluarga, pelatih, pasangan, teman sebaya. Adapun bentuk dukungan yang diterima berupa dukungan emosional, dukungan verbal, dan dukungan informasional. Dukungan sosial yang konsisten serta sesuai dengan kebutuhan dapat membantu atlet dalam mengatasi berbagai tekanan dalam proses berkarir atlet remaja, sehingga membangun kembali kepercayaan diri atlet serta mempertahankan motivasi dan semangat untuk mencapai prestasi.
Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Audio Visual terhadap Teknik Menyusui di Wilayah Kerja Puskesmas Klatakan Nabila Nurul Hazmi
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.642

Abstract

Latar Belakang : Masalah yang sering terjadi pada ibu menyusui adalah terkait dengan teknik menyusui. Penggunaan media audio visual dalam penyuluhan terbukti dapat meningkatkan keterampilan ibu tentang teknik menyusui. Media yang baik adalah media yang melibatkan banyak penginderaan sehingga memberikan efek tidak hanya pada kognitif tetapi juga pada aspek keterampilan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisa pengaruh penyuluhan menggunakan media audio visual terhadap teknik menyusui di wilayah kerja puskesmas Klatakan. Metode : Penelitian ini menggunakan desain pre-experimental design dengan pendekatan intact-group comparison. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh (total sampling) dengan jumlah 32 responden. Instrumen yang digunakan yaitu checklist Teknik menyusui. Analisa data menggunakan uji T-Test Independent. Hasil : hasil uji T-Test Independent U didapatkan nilai nilai P 0,000<0,05 maka H0 di tolak dan Ha diterima yang artinya ada pengaruh penyuluhan menggunakan media audio visual. Kesimpulan : adanya pengaruh penyuluhan menggunakan media audio visual dikarenakan dengan media audio visual banyak penginderaan yang digunakan sehingga selain mengenal teknik menyusui, ibu nifas dapat melakukan teknik menyusui yang sesuai urutan dan melakukan dengan benar. Media audio visual dapat digunakan untuk penyuluhan mengenai teknik menyusui yang dapat meningkatkan keterampilan teknik menyusui.
Optimasi Rute Distribusi Produk Pertalite YangEfektif Dengan Pendekatan Saving Matrix Di Fuel Terminal X Oktavia Salsa Winanda Pangestu; Ade Christiano; Tri Warcono Adi
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.643

Abstract

This study examines the optimization of Pertalite fuel distribution routes at Fuel Terminal X using the Saving Matrix method. The main problem addressed is the inefficiency of current distribution routes, which impacts operational costs, delivery time, and fleet utilization. The objective of this research is to implement the Saving Matrix method to determine more effective distribution routes and to evaluate its effectiveness in terms of cost, travel distance, and delivery time. The study employs secondary data, including the number and locations of gas stations, fuel demand, road classifications, travel distances, and fuel consumption of distribution vehicles. The findings indicate that the Saving Matrix method successfully reduced the total distribution distance from 1,010 km to 580 km, achieving a saving of 430 km (42.6%). Moreover, the total distribution time decreased to 67 hours with a cost of Rp 1,223,552, utilizing eight tank trucks with varying capacities. In conclusion, the application of the Saving Matrix method proved effective in enhancing the efficiency of Pertalite distribution at Fuel Terminal X in terms of cost, time, and fleet usage. Keywords : Optimization, Distribution, Pertalite, Saving Matrix, Vehicle Routing Problem
Hubungan antara Regulasi Emosi dengan Bullying pada Siswa SMA X di Bali Beatrice Soli Malo; Diah Widiawati Retnoningtias; Gretty Henofela Huwae
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.644

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara regulasi emosi dan perilaku bullying pada siswa SMA. Latar belakang penelitian menunjukkan bahwa bullying merupakan salah satu masalah sosial yang sering terjadi di kalangan remaja, khususnya siswa SMA, yang dapat menimbulkan dampak merugikan. Regulasi emosi sendiri diyakini memiliki peran penting dalam mengelola perilaku sosial, termasuk agresi. Teori yang melandasi penelitian ini adalah teori regulasi emosi yang menjelaskan kemampuan individu untuk memantau, mengevaluasi, dan memodifikasi reaksi emosionalnya, serta teori bullying yang mengkaji bentuk-bentuk kekerasan dan perundungan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional. Pengambilan data dilakukan melalui kuesioner yang disebarkan kepada sampel penelitian, yaitu siswa SMA. Alat ukur yang digunakan Skala Regulasi Emosi dan Kuesioner APRI (Adolescent Peer Relations Instrument). Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan negatif dengan arah hubungan yang kuat dan signifikan antara regulasi emosi dengan bullying.
Gambaran Kesejahteraan Psikologis Pada Dewasa Madya Melalui Praktik Spiritual Meditasi Berjapa Dalam Konsep Ajaran Siwa Tattwa Di Bali Femyko, Ni Putu Femyko Amanda Pratiwi; Ni Nyoman Ari Indra Dewi; I Rai Hardika
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.645

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran kesejahteraan psikologis pada dewasa madya melalui praktik meditasi berjapa dalam konsep ajaran siwa tattwa di Bali, dan faktor – faktor apa sajakah yang menyebabkan kesejahteraan psikologis pada dewasa madya yang melaksanakan praktik spiritual meditasi berjapa terwujud. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif studi fenomenologi dengan kriteria subjek usia dewasa madya (40 – 60 Tahun) yang rutin melaksanakan meditasi berjapa. Metode pengambilan data yang dilakukan adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi pada Subjek dan Informan. Analisa yang digunakan adalah reduksi data, interpretasi data, pengkategorian data, pengelompokan sesuai tema, dan membuat narasi dari hasil yang didapat. Hasil penelitian ini menunjukkan gambaran kesejahteraan psikologis pada dewasa madya seperti penerimaan diri, pertumbuhan diri, penguasaan lingkungan, tujuan hidup, kemandirian, dan hubungan positif dengan orang lain. Faktor – faktor penyebab kesejahteraan psikologis terwujud pada dewasa madya dalam penelitian ini adalah didasari oleh praktik spiritual meditasi berjapa yang dilakukan secara konsisten, pengalaman spiritual atau pembuktian yang diperoleh, kesadaran diri, dan kepuasan hidup. Dewasa Madya, Kesejahteraan Psikologis, Meditasi Berjapa, Spiritualitas
Peran Asesmen Diagnostik dalam Pengembangan Program Pendidikan untuk Anak Berkebutuhan Khusus Nala Firdausy; Farah Farida Tantiani
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.646

Abstract

ABSTRAK Asesmen diagnostik merupakan langkah awal dalam proses pendidikan inklusif, untuk mengidentifikasi kebutuhan spesifik anak dan merancang intervensi yang tepat. Tulisan ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran asesmen diagnostic dalam pengembangan program pendidikan bagi Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Dalam tulisan ini, eksplorasi peran asesmen dilakukan melalui pendekatan kualitatif yang melibatkan observasi partisipatif, dan wawancara terhadap para terapis yang dilakukan selama satu bulan dimulai dari 8 juli 2024 sampai 9 agustus 2024. Hasilnya menunjukkan bahwa Sekolah menerapkan berbagai jenis asesmen, seperti asesmen baseline, progres, akhir, dan follow-up, untuk memastikan pemantauan yang berkelanjutan terhadap kemajuan anak. Namun, terdapat tantangan dalam pelaksanaan program ini, terutama terkait keterlibatan orang tua, yang dapat memengaruhi hasil asesmen diagnostik. Kata kunci : Anak berkebutuhan khusus; Asesmen diagnostik; Pendidikan inklusif. ABSTRACT Diagnostic assessment is the first step in the inclusive education process, to identify a child's specific needs and design appropriate interventions. This article aims to explore the role of diagnostic assessments in developing educational programs for Children with Special Needs (ABK). In this paper, the exploration of the role of assessment is carried out through a qualitative approach involving participant observation and interviews with therapists which were conducted for one month starting from 8 July 2024 to 9 August 2024. The results show that the school implements various types of assessments, such as baseline and progress assessments. , end, and follow-up, to ensure ongoing monitoring of the child's progress. However, there are challenges in implementing this program, especially regarding parental involvement, which can influence the results of diagnostic assessments. Keywords : Children with special needs; Diagnostic assessment; Inclusive education.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Pt. Tara Kusuma Indah Cikarang Sefrino Mase Jami Kauta; Henni Marlinah
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.648

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruhi gaya kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Tara Kusuma Indah Cikarang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif. Jumlah populasi sebanyak 446 orang dengan teknik pengambilan data random sampling, sehingga sampel dalam penelitian ini berjumlah 210 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien korelasi, uji koefisien determinasi, uji t dan uji f dengan bantuan software Statistical Package for Social Science (SPSS) for window Versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung 9,017 > ttabel 1,971 dengan signifikan 0,000 < 0,05. Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung 4,962 > ttabel 1,971 dengan signifikan 0,000 < 0,05. Secara simultan gaya kepemimpinan dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai Fhitung 80,631 > Ftabel 3,04 dengan tingkat signifikan 0,000 < 0,05. Gaya kepemimpinan dan motivasi kerja menyumbang sebesar 0,438 (43,8%). Sedangkan sisanya 52,2% dipengaruhi oleh variabel lain.
Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Penerima Beasiswa KIP Kuliah Program Studi Psikologi Angkatan 2020 Universitas Negeri Manado Johana Rily Kojo; Tellma Mona Tiwa; Melkan Naharia; Millan Rogahang
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): October : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i3.649

Abstract

Motivasi belajar merupakan suatu bentuk dorongan yang menyebabkan seseorang untuk melakukan sesuatu dalam kegiatan belajar untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai. Motivasi belajar ini memiliki peranan besar dalam keberhasilan seseorang untuk mendapatkan prestasi belajar yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah Program Studi Psikologi angkatan 2020 Universitas Negeri Manado (UNIMA). Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah Program Studi Psikologi Angkatan 2020 UNIMA yang terdiri dari 33 orang dengan menggunakan metode pengambilan sampel jenuh dimana semua anggota populasi dijadikan sampel. Hasil penelitian ini berdasarkan dari analisis data regresi linear terdapat adanya pengaruh yang signifikan dari kedua variabel tersebut dimana 0.001 < 0.05. Kemudian nilai R (korelasi) 0.533 dan nilai koefisien determinasi (R square) sebesar 0.305. Dapat disimpulkan bahwa variabel Motivasi Belajar berpengaruh terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa.