cover
Contact Name
Rivaldo Kurniawan Iryanto
Contact Email
rivaldokurniawan54@gmail.com
Phone
+628975368282
Journal Mail Official
journalpustaka@gmail.com
Editorial Address
Jl. Nilam IV, Kelurahan Sambiroto, Kecamatan Tembalang, Semarang, Jawa Tengah 50276
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
JPNM : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
ISSN : -     EISSN : 29872731     DOI : https://doi.org/10.59945/jpnm.v1i2.26
JPNM: Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin is an open access journal, and a peer-reviewed journal. Our main goal is to disseminate current and original articles from academics, researchers and practitioners in the fields of Humanities and social sciences, Contemporary political science, Education science, Religion and philosophy, engineering science, Business and economy, cooperative, technology, HR Development, Design and media arts
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 365 Documents
Analisis Yuridis Efektivitas Pengawasan oleh Pemerintah terhadap Pelaku Usaha yang Tidak Memiliki Izin Lingkungan Intan Maulida Nuripma; Fradisa Prabu Khairatthar; Imam Nurjaman; Linda Solihat; Hayun Halimatul Umah; Ikhwan Aulia Fatahillah
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 4 (2025): December : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin (ACCEPTED)
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i4.839

Abstract

Penelitian ini menganalisis efektivitas pengawasan pemerintah terhadap pelaku usaha yang beroperasi tanpa izin lingkungan berdasarkan UU No. 32 Tahun 2009 serta perubahan kebijakan dalam UU No. 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Perubahan struktur perizinan menimbulkan ketidakpastian kewenangan dan melemahkan instrumen preventif yang sebelumnya melekat pada izin lingkungan. Penelitian ini menggunakan metode hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan untuk menilai kekaburan norma, kekosongan hukum, dan potensi disharmonisasi aturan. Data diperoleh melalui studi kepustakaan dan dianalisis secara kualitatif melalui penafsiran normatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kewenangan pengawasan tetap berada pada pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/kota, dengan PPLH serta PPLHD sebagai pejabat fungsional yang memiliki tugas pengawasan. Namun efektivitasnya melemah ketika pelaku usaha tidak memiliki izin lingkungan, karena penghapusan izin lingkungan sebagai instrumen tersendiri dalam UU Cipta Kerja menghilangkan landasan preventif yang sebelumnya menjadi dasar pengawasan. Ketidaksinkronan antara UUPPLH dan perizinan berbasis risiko menimbulkan ambiguitas dalam pelaksanaan pengawasan dan keberlakuan sanksi. Penguatan kepastian hukum, kapasitas kelembagaan, dan koordinasi antarinstansi menjadi kebutuhan mendesak. Pengawasan tetap memiliki dasar hukum, tetapi efektivitasnya memerlukan penguatan struktural dan regulatif.
Strategi Komunikasi Humas RRI Palembang dalam Produksi Berita Online Rani Puteri Kinanti; M.Mifta Farid
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 4 (2025): December : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin (ACCEPTED)
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i4.842

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menjelaskan strategi komunikasi humas Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Palembang dalam mengelola dan menghasilkan konten berita untuk platform berita online. Di era media konvergensi saat ini, tugas humas tidak hanya terbatas pada komunikasi internal dan eksternal organisasi, tetapi juga berperan penting dalam membantu transformasi digital. Studi ini berkonsentrasi pada Divisi Penyiaran RRI Palembang, terutama praktik yang berkaitan dengan mahasiswa magang, yang merupakan komponen penting dalam meningkatkan produksi berita online. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan studi kasus di RRI Palembang. Observasi partisipatif selama masa magang digunakan untuk mengumpulkan data. Terbukti bahwa strategi ini berhasil dalam mendukung operasi layanan publik dan meningkatkan visibilitas RRI Palembang di dunia digital. Untuk mendukung ekosistem media penyiaran publik kontemporer, diperlukan model komunikasi humas yang fleksibel dan bekerja sama secara signifikan nyata.
Pengaruh Beban Kerja dan Kompensasi Finansial Terhadap Kinerja Karyawan pada PT Anugrah Teknologi Digital Kabupaten Tangerang Regita Sondang Nauli; Raden Yeti Sumiaty
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 4 (2025): December : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin (ACCEPTED)
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i4.843

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja dan kompensasi finansial terhadap kinerja karyawan pada PT Anugrah Teknologi Digital Kabupaten Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh dengan jumlah responden sebanyak 60 orang. Analisis data yang digunakan mencakup uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi, serta uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dengan persamaan regresi Y = 25,674 + 0,546X₁. Nilai korelasi sebesar 0,634 menunjukkan hubungan yang kuat antara variabel, dan nilai koefisien determinasi sebesar 40,2%. Uji hipotesis diperoleh nilai t hitung 6,278 > t tabel 2,002 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05, sehingga H₀ ditolak dan Ha₁ diterima. (2) Kompensasi finansial juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dengan persamaan regresi Y = 25,981 + 0,641X₂. Nilai korelasi sebesar 0,703 dengan koefisien determinasi sebesar 49,4%. Uji hipotesis menunjukkan t hitung 5,802 > t tabel 2,002 dan signifikansi 0,000 < 0,05, sehingga H₀ ditolak dan Ha₂ diterima. (3) Secara simultan, beban kerja dan kompensasi finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 12,979 + 0,372X₁ + 0,472X₂. Nilai korelasi sebesar 0,760 menunjukkan hubungan yang kuat, dan koefisien determinasi sebesar 57,8%. Uji F menunjukkan F hitung 37,758 > F tabel 3,159 dengan signifikansi 0,000 < 0,05, sehingga H₀ ditolak dan Ha₃ diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan antara beban kerja dan kompensasi finansial terhadap kinerja karyawan pada PT Anugrah Teknologi Digital Kabupaten Tangerang.
Integrasi Konsep Kepemilikan Harta Islam dan Fungsinya bagi Praktik Akuntansi Syariah Berkeadilan: Kualitatif Deskriptif Khairiel Zyavii Rahman; Sapda Mardalena; Masyhuri
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 4 (2025): December : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin (ACCEPTED)
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i4.846

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mengintegrasikan konsep kepemilikan harta dalam Islam dan fungsinya sebagai dasar normatif dan aplikatif bagi praktik akuntansi syariah yang berkeadilan. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi pustaka dan analisis isi (content analysis), menggunakan data sekunder berupa literatur dan dokumen akademik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan harta dalam Islam bersifat amanah, di mana Allah SWT adalah pemilik mutlak, dan manusia hanya berperan sebagai pengelola dengan kewenangan terbatas. Prinsip-prinsip syariah seperti kehalalan, keadilan, amanah, dan transparansi menjadi pedoman utama dalam pengakuan, pengukuran, dan penyajian aset dalam laporan posisi keuangan syariah. Integrasi nilai maqashid syariah, khususnya hifz al-mal, memastikan pengelolaan aset secara etis, akuntabel, dan bermanfaat secara sosial, termasuk pelaporan dana zakat, infak, dan sedekah. Namun, implementasi konsep ini menghadapi tantangan seperti rendahnya pemahaman praktisi, perbedaan interpretasi antar lembaga, literasi masyarakat yang terbatas, dan kompleksitas pencatatan dana syariah. Oleh karena itu, strategi berupa pendidikan, pelatihan, harmonisasi standar, dan sosialisasi literasi keuangan syariah diperlukan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan konsep harta dalam akuntansi syariah tidak hanya meningkatkan transparansi dan akuntabilitas, tetapi juga menjadi dasar normatif bagi praktik akuntansi syariah yang berkeadilan sesuai tujuan maqashid syariah.
Proses Kemandirian Mahasiswa Pekerja Paruh Waktu: Studi Kasus di Provinsi Yala,Thailand Selatan Andi Afsarina; Ratna Wulandari; Rukiana Novianti Putri
JPNM Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin Vol. 3 No. 4 (2025): December : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin (ACCEPTED)
Publisher : SM Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59945/jpnm.v3i4.848

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali proses kemandirian mahasiswa yang bekerja paruh waktu di Provinsi Yala, Thailand Selatan. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif studi kasus, penelitian ini melibatkan enam mahasiswa perguruan tinggi yang memiliki pengalaman bekerja paruh waktu minimal enam bulan. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dan observasi nonpartisipan, kemudian dianalisis secara tematik. Hasil penelitian menunjukkan empat tema utama: pengambilan keputusan mandiri, tanggung jawab dan kontrol diri, dukungan sosial, dan motivasi dalam bekerja. Mahasiswa menunjukkan kemampuan menyeimbangkan tanggung jawab akademik dan pekerjaan melalui manajemen waktu yang efektif, kemandirian finansial, dan pengambilan keputusan yang matang. Dukungan sosial dari keluarga, teman, dan tempat kerja berperan penting dalam menjaga keseimbangan. Penelitian ini mengindikasikan bahwa pengalaman kerja paruh waktu memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan kemandirian mahasiswa, tidak hanya didorong oleh kebutuhan ekonomi tetapi juga aktualisasi diri dan kesiapan menghadapi kehidupan dewasa awal. Temuan ini memberikan kontribusi teoretis dalam memahami dinamika psikologis, sosial, dan budaya yang memengaruhi kemandirian mahasiswa serta implikasi praktis bagi lembaga pendidikan tinggi dalam merancang layanan bimbingan dan dukungan psikologis yang sesuai bagi mahasiswa pekerja.