Articles
163 Documents
DAMPAK MEDIA SOSIAL TERHADAP KARAKTER GEN Z
Wandira, Bella Ayu;
Terbuka, Fitriana;
Terbuka, Neza Agusdianita
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengumpulkan informasi yang cukup tentang dampak media sosial terhadap gen Z. Metode penelitian ini menggunaka studi literatur yang dilakukan dengan tahapan mengumpulkan beberapa informasi dari beberapa penelitian sebelumnya dengan harapan dapat menjawab mengenai dampak dari media sosial terhadap karakter pada gen Z. Metode yang digunakan pada penulisan artikel ini adalah menggunakan studi literatur dari penelitian yang telah dipublikasikan di jurnal-jurnal nasional. Studi literatur yang dilakukan mencakup serangkaian kegiatan yang berkaitan melalui pengumpulan data dari sumber-sumber tertulis, membaca dan mencatat informasi, serta mengelola materi penelitian. Pada hasil penelitian ini mendapati kesimpulan bahwa adanya hubungan media sosial dengan karakter gen z yang sangat erat, yang tentunya didalamnya membawa dampak positif dan negatif bagi penggunanya.
SOCIAL MEDIA UTILISATION AS MEDIA LEARNING TOURISM ENGLISH IN THE THIRD SEMESTER OF SRIWIJAYA STATE POLYTECHNIC
Mutia Nasution
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana media sosial digunakan dalam pembelajaran Bahasa Inggris Pariwisata 2 di Semester 3 Program Studi Usaha Perjalanan Pariwisata Politeknik Negeri Sriwijaya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yang berfokus pada studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi partisipan, wawancara mendalam, dan analisis isi interaksi media sosial yang berkaitan dengan pembelajaran bahasa Inggris untuk Bahasa Inggris Pariwisata 2. Studi menunjukkan bahwa penggunaan media sosial dalam pembelajaran Bahasa Inggris Pariwisata 2 dapat memperkuat kerjasama antar mahasiswa, meningkatkan keterlibatan aktif, dan memotivasi pembelajaran berbasis proyek. Media sosial memberikan kesempatan bagi pengguna untuk belajar sendiri dan meningkatkan kemampuan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris di luar waktu belajar di sekolah. Keterbatasan penelitian termasuk sulitnya mengubah hasil untuk populasi yang lebih besar dan fokus pada Politeknik Negeri Sriwijaya. Penelitian ini penting untuk membuktikan bahwa pendekatan beragam diperlukan dalam pembelajaran Bahasa Inggris Pariwisata 2, termasuk penggunaan jejaring sosial sebagai media pembelajaran.
DAMPAK DURASI SCREEN TIME GADGET TERHADAP RESIKO SPEECH DELAY STUDI KASUS DI BUSTANUL ATHFAL AISYIYAH 01 BATUR BANJARNEGARA
Aura Balqis;
Desti Pujiati
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33830/ting.v16i1.5021
Penelitian ini didasari oleh meningkatnya penggunaan gadget di kalangan anak usia dini yang berpotensi menghambat perkembangan bahasa anak. Tujuan penelitian ini yaitu : mengetahui hubungan durasi screen time gadget dengan resiko speech delay pada anak di Bustanul Athfal Aisyiyah 1 Batur, Banjarnegara . Metode yang digunakan adalah studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi kegiatan. Hasil penelitian menunjukkan adanya korelasi antara durasi screen time yang tinggi dengan resiko speech delay. Anak yang memiliki durasi screen time lebih dari dua jam per hari cenderung memiliki resiko mengalami speech delay. Orang tua seharusnya dapat membatasi durasi screen time serta melakukan pengawasan penggunaan gadget pada anak dan meningkatkan interaksi sosial serta komunikasi verbal dengan anak.
KELAYAKAN MEDIA KIRANA BERBASIS AUGMENTED REALITY DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SEKOLAH DASAR DI BIDANG SENI TARI
Dwi Anggraini;
Bambang Sahono;
Muhammad Kristiawan
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji kelayakan media Kirana berbasis Augmented Reality dalam meningkatkan kompetensi professional guru sekolah dasar di bidang seni tari. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian pengembangan yaitu tahap uji kelayakan produk yang diujikan kepada ahli materi, media dan bahasa sebelum diujicobakan ke lapangan. Uji kelayakan dilakukan menggunakan instrumen lembar penilaian produk dengan melibatkan dua validator dengan pertimbangan relevansi keilmuan dan pengalaman yaitu dosen seni tari, dosen teknologi Pendidikan dan dosen Bahasa indonesia. Hasil validasi ahli dianalisis menggunakan rumus Aikens’s V dan dilanjutkan dengan menggunakan rumus interrater reliability. Berdasarkan uji kelayakan yang telah dilakukan didapatkan hasil bahwa validasi ahli materi dinyatakan sangat layak dengan rata-rata skor validitas sebesar 0,86. Validasi ahli media dinyatakan sangat layak dengan rata-rata skor validitas 0,90. Validasi ahli bahasa dinyatakan sangat layak dengan rata-rata skor validitas 0,84. Dengan demikian, media Kirana berbasis Augmented Reality siap dan layak untuk diujicobakan di lapangan.
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN BOOK CREATOR BERBANTU AI UNTUK MENINGKATKAN KETRAMPILAN MEMBACA MAHASISWA SEMESTER 1
Widyastuti
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penggunaan aplikasi Book Creator yang didukung oleh teknologi kecerdasan buatan (AI) seperti Bing Image Creator AI, Canva, runwayml, dan Steve AI dalam meningkatkan ketrampilan membaca bahasa Inggris mahasiswa semester 1. Desain penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan pendekatan satu kelompok (one-group pre-test and post-test design). Mahasiswa diberikan pre-test untuk mengukur kemampuan membaca awal mereka, diikuti dengan intervensi pembelajaran menggunakan Book Creator berbantu AI selama beberapa sesi. Setelah intervensi, dilakukan post-test untuk menilai peningkatan ketrampilan membaca. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji statistik untuk melihat perbedaan signifikan antara hasil pre-test dan post-test. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dalam ketrampilan membaca mahasiswa setelah menggunakan aplikasi Book Creator yang didukung AI. Temuan ini menunjukkan bahwa integrasi teknologi AI dalam pengembangan media pembelajaran digital dapat menjadi alat yang efektif untuk meningkatkan keterampilan literasi mahasiswa, khususnya dalam ketrampilan membaca mata kuliah bahasa Inggris 1.
PENDIDIKAN BERKUALITAS DARI KELUARGA: MEWUJUDKAN SDGS MELALUI HUBUNGAN ORANG TUA-ANAK UNTUK MENGURANGI BULLYING
Filmora Berlimetta Pesiwarissa;
Uswatun Hasanah;
Elmanora
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
alah satu indikator SDGs adalah untuk meningkatkan pendidikan yang berkualitas. Pendidikan berkualitas dapat dimulai dari keluarga yang didalamnya terdapat hubungan orang tua-anak. Orang tua dapat memanfaatkan hubungannya dengan anak untuk menciptakan pendidikan berkualitas dengan menjalin hubungan yang harmonis dan mendidik anak tentang pentingnya menghormati satu sama lain dan mengenali bullying yang dapat terjadi dengan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterlibatan hubungan orang tua-anak dengan bullying sebagai upaya mewujudkan SDGs. Metode pada penelitian ini menggunakan kuantitatif asosiatif. Penelitian ini dilakukan di enam sekolah SMP Negeri di DKI Jakarta dengan 324 siswa/i sampel penelitian. Uji hipotesis yang digunakan pada penelitian ini adalah uji korelasi Spearman rank dan uji signifikansi korelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan orang tua-anak memiliki hubungan negatif dengan bullying dengan nilai koefisien korelasi sebesar -0,252 dan memiliki hubungan yang signifikan (p-value = 0,001 < 0,05). Pada penelitian menunjukkan bahwa hubungan orang tua-anak berperan penting untuk mengurangi bullying. Dengan membangun hubungan orang tua-anak yang harmonis, dapat berkontribusi menciptakan pendidikan yang berkualitas untuk meminimalisir bullying yang dapat terjadi sehingga setiap anak merasa terlindungi dan dihargai selama proses pembelajarannya.
PENINGKATAN KEMAMPUAN BAHASA INGGRIS ANAK-ANAK DI DESA DOPLANG MELALUI PROGRAM RUMAH BELAJAR
Lisa Trisnawati;
Dila Charisma
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Program pengabdian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris anak-anak di Desa Doplang melalui pembelajaran yang interaktif dan penggunaan media belajar yang menarik. Analisis situasi menunjukkan bahwa akses terhadap pembelajaran bahasa Inggris yang berkualitas di Desa Doplang masih sangat terbatas, yang disebabkan oleh kurangnya tenaga pengajar yang kompeten dan fasilitas pendukung yang memadai. Program "Rumah Belajar" ini memfokuskan pada pengajaran bahasa Inggris secara teratur dengan metode yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan belajar anak-anak, seperti permainan bahasa, latihan berbicara, serta penggunaan gambar dan video sebagai media pembelajaran. Selain itu, diberikan juga dukungan dan keterlibatan orang tua dalam proses pembelajaran untuk memperkuat hasil yang dicapai anak-anak di kelas. Hasil dari program ini menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dalam kemampuan bahasa Inggris anak-anak, yang terlihat dari peningkatan pemahaman kosakata, kemampuan berbicara, dan kepercayaan diri mereka setelah mengikuti program ini. Umpan balik yang diberikan juga berhasil meningkatkan kesadaran orang tua tentang pentingnya mendukung anak-anak dalam belajar bahasa asing, yang diharapkan dapat terus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Pembahasan lebih lanjut menyoroti efektivitas pendekatan yang digunakan dan menyarankan bahwa model ini dapat diterapkan di daerah lain yang menghadapi tantangan serupa dalam meningkatkan kemampuan bahasa asing anak-anak.
STRATEGI PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI DALAM OPTIMALISASI INTERAKTIVITAS, EFEKTIVITAS, DAN PERKEMBANGAN MULTIPLE INTELLIGENCE SISWA
Silvi Wulan Munggaran;
Ani Siti Anisah
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini mengkaji penerapan teknologi dalam pembelajaran untuk meningkatkan kecerdasan multilevel siswa melalui strategi pembelajaran berbasis teknologi. Meskipun teknologi meningkatkan aspek kognitif, pengoptimalan interaktivitas dan perkembangan kecerdasan siswa masih terbatas. Tujuan penelitian ini untuk mengekplorasi bagaimana teknologi dapat meningkatkan efektivitas pembelajaran di sekolah. Metode yang digunakan adalah kajian kepustakaan dengan analisis deskriptif kualitatif, Peneliti mendapatkan 30 artikel dan diakumulasikan menjadi 20 kajian sebagai bahan analisis dari rentang 5 tahun terakhir baik jurnal nasional dan internasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan strategi pembelajaran berbasis teknologi, seperti pembelajaran berbasis game, multimedia, proyek, dapat meningkatkan interaktivitas serta mendukung perkembangan kecerdasan siswa baik ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik. Teknologi yang tepat dapat meningkatkan kualitas dan efektivitas pembelajaran di sekolah.
A RASCH ANALYSIS OF STUDENTS’ MATHEMATICAL CRITICAL DISPOSITION IN SMART EKSELENSIA INDONESIA DOMPET DHUAFA
Asep Sapa’at
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Siswa perlu memiliki disposisi kritis matematis karena dapat membantu meningkatkan kemampuan berpikir kritisnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis instrumen yang mengukur disposisi kritis matematis. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Penelitian bertujuan untuk mengukur disposisi kritis matematis siswa. Kuesioner diberikan kepada 36 siswa SMP SMART Ekselensia Indonesia dan data dianalisis menggunakan model pengukuran Rasch. Analisis data menggunakan analisis Winstep versi 3.73. Berdasarkan analisis Rasch model, Cronbach’s Alpha 0,89 berarti reliabilitas antara person dan item sangat baik. Reliabilitas person 0,85 yang berarti konsistensi jawaban responden baik, sedangkan reliabilitas item 0,88 yang berarti kualitas item-item pada instrumen baik. Instrumen disposisi kritis matematis dapat digunakan dan dikembangkan untuk meningkatkan sikap kritis siswa yang berpotensi mengembangkan kemampuan berpikir kritis.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGELOMPOKKAN BENDA BERDASAKAN UKURAN MELALUI MEDIAN PADA ANAK USIA 3 – 4 TAHUN DI KB TERPADU SAKINAH LUMAJANG
Savria Usna
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 16 (2024): TING XVI 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini menjelaskan kemajuan dalam mengelompokkan objek berdasarkan ukuran. Fokus penelitian adalah anak-anak usia dini di Pusat KB Terpadu Sakinah. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data yang melibatkan observasi dan dokumentasi melalui foto kegiatan anak selama proses pembelajaran. Statistik deskriptif digunakan untuk menganalisis penelitian ini. 58% dari hasil siklus I dan 86% dari hasil siklus II. Oleh karena itu, berdasarkan media balok, dapat disimpulkan bahwa melalui media balok bisa menaikkan kemampuan mengelompokkan benda sesuai ukuran.