cover
Contact Name
Muhammad Rifqi Nur Wachid Adi Pratama
Contact Email
emailku.rifqi@gmail.com
Phone
+6287819993212
Journal Mail Official
mediaakademikpublisher@gmail.com
Editorial Address
JL.Tanjung Dusun Sono Sidokerto RT.01 RW.04, Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur (61252).
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Media Akademik (JMA)
ISSN : -     EISSN : 30315220     DOI : https://doi.org/10.62281/jma
Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi Syariah, Akuntansi, Kewirausahaan, Keagamaan, Bisnis, Budaya, Ilmu Sosial Humaniora, Ilmu Komunikasi, Sastra, Bahasa, Pertanian, Kedokteran, Keperawatan, Peternakan, Perikanan, Politik, Pendidikan, Pengabdian Masyarakat, Ilmu Teknik, Sistem Informasi, Teknik Elektro, Informatika, Desain Komunikasi Visual, dan Seni.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,732 Documents
STRATEGI KOMUNIKASI DINAS LINGKUNGAN HIDUP DALAM MENGATASI PENCEMARAN PESISIR MADURA AKIBAT PEMOTONGAN KAPAL Weinona Putri Aisya
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 6 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i6.621

Abstract

Industri pemotongan kapal di pesisir Madura memberikan kontribusi ekonomi bagi masyarakat lokal, namun juga menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan seperti pencemaran air laut dan tanah. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) memiliki peran penting dalam mengatasi masalah ini melalui strategi komunikasi yang efektif. Penelitian ini mengidentifikasi dan menganalisis strategi komunikasi DLH dalam mengatasi pencemaran, meliputi kampanye publik, edukasi, partisipasi masyarakat, penegakan hukum, penggunaan media, kemitraan dengan pemangku kepentingan, serta pemantauan dan evaluasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dan pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan tinjauan pustaka. Adapun strategi ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat dan pelaku industri tentang pentingnya menjaga lingkungan, serta mendorong perubahan perilaku yang lebih ramah lingkungan.
MODALITAS DALAM PIDATO MAUDY AYUNDA PADA PRESIDENSI G20 2022: DUNIA PENDIIKAN DI INDONESIA DALAM DUA TAHUN TERAKHIR Ekin Renata Christiano Sitepu; Andinia Rahmawati; Bima Kurniawan
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 6 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i6.622

Abstract

Dalam penelitian ini membahas mengenai modalitas dalam pidato Maudy Ayunda pada acara presidensi G20 2022. G20 ialah forum internasional yang berfokus pada pembahasan ekonomi kreatif dan juga merupakan pertemuan perdana kelompok kerja pendidikan (Education Working Group). Tujuan penelitian ini untuk memahami modalitas yang digunakan dan untuk mengetahui bagaimana dampak yang ditimbulkan dari pesan yang disampaikan melalui pidato tersebut. Pendekatan penelitian ini mengacu pada metode penelitian deskriptif menggunakan data-data dan literatur terdahulu. Dari analisis yang kami paparkan bahwa Maudy Ayunda secara konsisten menggunakan modalitas untuk menegaskan pesan yang disampaikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa cara penyampaian atau penggunaan bahasa dalam pidato Maudy Ayunda selalu menggunakan bahasa yang baik dan benar, serta gestur dan bahasa tubuh dapat memperkuat pesan verbal yang disampaikan. Dengan ini, pidato Maudy Ayunda telihat lebih efektif dan menarik.
RESPON EMOSIONAL ANAK TUNA RUNGU TERHADAP STIMULUS LINGKUNGAN DI SLB KAMAL BANGKALAN Putriana Nur Hafiza; Musdalifah Putri Sonia; Maulidia Indah Mega Putri; Naila Nafaul Faiza; Andika Adinanda Siswoyo
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 6 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i6.623

Abstract

Anak berkebutuhan khusus, khususnya tuna rungu memperoleh pendidikan formal di SLB atau di sekolah reguler yang menerapkan pendidikan inklusif. Dalam pelaksanaan pendidikannya, siswa tuna rungu memunculkan beberapa respon emosional yang beragam terhadap stimulus dari lingkungan belajarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi respon-respon tersebut, serta tindakan antisipasinya. Penulis menggunakan metode kualitatif deskriptif dalam penelitian ini, dengan teknik pengumpulan data secara observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Pada penelitian ini ditemukan hal-hal yang tidak terduga dimunculkan oleh siswa tuna rungu. Guru, orang tua, dan terapis perlu memperhatian hal tersebut demi kelangsungan pembelajaran anak tuna rungu.
PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN PADA KARYAWAN PT. AMAZON Nurul Humairoh; Mudji Kuswinarno
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 6 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i6.624

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi efektivitas program Training and Development (Pelatihan dan Pengembangan) di beberapa perusahaan di Indonesia menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kepuasan tinggi terhadap kualitas instruktur dan relevansi materi pelatihan diidentifikasi sebagai faktor kunci keberhasilan. Meskipun demikian, tantangan seperti keterbatasan waktu dan dukungan manajemen yang bervariasi perlu diatasi. Direkomendasikan peningkatan frekuensi pelatihan, penggunaan teknologi interaktif, dan lebih banyak sesi praktik langsung. Temuan ini memberikan panduan praktis bagi perusahaan dalam merancang dan mengimplementasikan program T&D yang lebih efektif, serta memperkaya literatur tentang T&D dalam konteks Indonesia.
MODALITAS DALAM TEKS PIDATO JOE BIDEN ELECTION SPEECH Safira Dwi Agustina; Almira Dayinta; Antika; Bima Kurniawan
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 6 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i6.625

Abstract

Membahas analisis modalitas dalam pidato kemenangan Joe Biden setelah pemilihan presiden Amerika Serikat tahun 2020. Modalitas dalam konteks linguistik mengacu pada cara penggunaan kata-kata untuk mengekspresikan kemungkinan, kewajiban, atau keyakinan. Pidato Biden memanfaatkan berbagai jenis modalitas seperti epistemik ("we will succeed"), deontik ("we must heal"), dan lainnya untuk menyampaikan pesan-pesan optimis dan ajakan untuk tindakan kolektif kepada audiensnya. Metode analisis melibatkan pengidentifikasian dan perhitungan jumlah kemunculan kata-kata modal seperti "will," "can," "may," dan lainnya dalam teks pidato. Hasil analisis menunjukkan bahwa Biden menggunakan modalitas untuk membangun narasi kemenangan, mempersatukan bangsa, dan menetapkan visi masa depan. Ini menyoroti strategi retorika yang digunakan untuk mencapai dampak politik dan sosial yang diinginkan dalam komunikasi publiknya.
DISCOVERY LEARNING SEBAGAI METODE EFEKTIF DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF IPA SISWA MI AL-ASY’ARI Nisfu Laili Safaatul Ula; Vian Hanes Andreastya
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 6 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i6.626

Abstract

Pendidik atau guru dalam sebuah pendidikan diharuskan memiliki kemampuan menerapkan model pembelajaran, yang dimana bertujuan menciptakan kelas pembelajaran yang aktif dan efektif. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas metode discovery learning dalam meningkatkan kemampuan kognitif IPA siswa MI Al-Asy’Ari. Penelitian ini menerapkan pendekatan kuantitatif disertai dengan desain true eksperimen (Posttest Only Control). Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di MI Al-Asy’ari dan obyeknya merupakan kemampuan kognotif IPA siswa. Siswa kelas V dibagi menjadi dua kelompok: kelompok eksperimen yang diajar menggunakan discovery learning dengan jumlah siswa sebanyak 29 dan kelompok kontrol yang mengimplementasikan metode konvensional dengan jumlah siswa sebanyak 28. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Instrumen penelitiannya RPP dan soal test (posttest). Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor posttest kelompok eksperimen meningkat secara signifikan dibandingkan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen menghasilkan rata-rata nilai 84,96 dan pada kelompok kontrol menghasilkan nilai rata-rata 71,21. Hasil pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji analisis Mann-Whitney memperoleh nilai Sig. 0,000. Karena nilai Sig. < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya metode pembelajaran discovery learning efektif mempengaruhi kemampuan kognitif IPA siswa.
ANALISIS UNSUR-UNSUR INTRINSIK DALAM TEKS NARASI SISWA KELAS IV DI SDN KAUMAN 3 Cindy Fransisca Agustin; Tyasmiarni Citrawati
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 7 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i7.627

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui unsur-unsur intrinsik teks narasi dan faktor yang menyebabkan ketidaklengkapan unsur-unsur intrinsik pada siswa teks narasi IV SDN Kauman 3. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil dari analisis unsur-unsur teks narasi yang ditemukan pada siswa kelas IV SDN Kauman 3 menunjukan penentuan tema meliputi yaitu tema pengalaman pribadi saat hari raya, selama ramadhan, selama berlibur dan tema kisah persahabatan yang menceritakan kegiatan siswa saat bermain. Alur yang dituliskan siswa adalah alur maju dengan runtutan dari awal sampai akhir peristiwa yang dialami siswa. Latar tempat yang dituangkan siswa antara lain lapangan, rumah siswa, rumah saudara dan tempat siswa saat berlibur yaitu surabaya, malang, rembang, pasar turi dan pantai. Latar waktu yang dituangkan siswa yaitu pagi hari, siang hari dan sore hari. Latar suasana yang dituliskan siswa yaitu suasana senang dan latar suasana adalah latar yang sulit dituliskan karena siswa kurang dalam penyampaian perasaan dalam tulisan. Sudut pandang yang dituliskan siswa yaitu sudut pandang orang pertama. Penokohan yang dituliskan siswa yaitu tokoh utama siswa dan tokoh pendukung orang terdekat yang ada disekitar siswa dengan perwatakan yang dituliskan siswa yaitu protagonis. Amanat yang dituliskan siswa yaitu amanat tersirat dan tersurat. Siswa kurang dalam penyampaian pesan melalui unsur amanat. Siswa yang kesulitan dalam menentukan tema karena sulit dalam menuangkan ide. Siswa yang kesulitan dalam menentukan alur dengan kesulitan menentukan jalan cerita. Siswa yang kesulitan dalam menentukan latar kesulitan dalam menuangkannya pada cerita. Siswa yang kesulitan dalam menentukan tokoh karena kesulitan menentukan penokohan dalam cerita. Siswa yang kesulitan dalam menentukan perwatakan dengan kesulitan menentukan sikap tokoh pada cerita. Siswa yang kesulitan dalam menentukan amanat dikarenakan siswa menuliskan peristiwa pada teks narasi tanpa memperhatikan pesan yang ingin disampaikan. Hal yang menyebabkan ketidak lengkapan siswa; a) kurangnya pemahaman peserta didik terhadap unsur intrinsik karangan narasi meskipun sudah medapat materi, b) rendahnya motivasi peserta didik untuk menuliskan teks narasi dengan benar sehingga peserta didik malas dan kurang tertarik menulis dengan melengkapi unsur intrinsiknya dalam karangan narasi, dan c) kegiatan bercerita lebih digemari siswa dari kegiatan menulis.
MODALITAS DALAM PIDATO JOKO WIDODO PADA HARI ANTI KORUPSI SEDUNIA: LINGUISTIK FUNGSIONAL SISTEMIK Bima Kurniawan; Izza Luria Putri Jasmine; Illa khoirur Rohmawati
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 7 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i7.628

Abstract

Dengan menggunakan teori Linguistik Fungsional Sistemik, penelitian ini menyelidiki pidato Presiden Joko Widodo pada Hari Antikorupsi Sedunia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana modalitas digunakan dalam pidato dan bagaimana modalitas mempengaruhi makna wacana. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan menggunakan pendekatan teoritis modalitas Hassan Alwi. Data penelitian berupa kalimat yang menunjukkan penggunaan modalitas dari pidato Presiden Joko Widodo pada Hari Antikorupsi Sedunia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Presiden Joko Widodo menggunakan kata-kata yang menunjukkan keharusan dan kemampuan dalam pidatonya. Kata-kata seperti "harus" dan "bisa" membangun makna yang menunjukkan komitmen Presiden Joko Widodo terhadap perjuangan melawan korupsi dan meningkatkan kualitas pemerintahan. Selain itu, dalam analisis, penelitian ini menemukan bahwa modalitas.
THE IMPORTANT ROLE OF MOSQUE CLERIC OF CHINESE DESCENT IN SPREADING ISLAM AT CIREBON’S LAUTZE MOSQUE ENVIRONMENT TOWARD ETHNIC CHINESE Muhammad Yusuf; Rafyon Sani; Syakina; Jerry Heikal
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 7 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i7.629

Abstract

Cirebon's Lautze 3 Mosque, standing firmly in the middle of Cirebon's Chinatown, West Java, is a silent witness to the inspiring story of Islamic preaching among ethnic Chinese. Founded in 2022, this mosque has become a spiritual oasis for the Chinese Muslim community in the area, led by mosque administrators who have a unique background: ethnic Chinese converts. Their story is clear proof that Islamic preaching has no limits. Their experience as converts allowed them to bridge cultural gaps and build trust with non-Muslim Chinese communities. This da'wah approach that is sensitive to culture and community needs is the key to their success in spreading Islam in Cirebon's Chinatown environment. More than just a place of worship, the Lautze 3 Cirebon Mosque has become a community and missionary center for Chinese Muslims in Cirebon. His presence is a symbol of tolerance and unity amidst cultural and ethnic diversity. The inspiring story of the mosque administrators is a reminder for all of us that Islamic da'wah must be carried out with love, understanding and respect for local culture and traditions. Mosque administrators can be more effective in developing da'wah strategies that benefit both parties, as well as building harmonious and mutually beneficial relationships between the Muslim and Chinese communities in Chinatown.
MODALITAS PIDATO JOKO WIDODO PADA ECOSPERITY WEEK DI SINGAPORE: PROJEK NUSANTARA DAN JUGA INVESTASI NEGARA SINGAPURA DALAM PROJEK NUSANTARA Bima Kurniawan; Dwi Mukhlisatin. F; Muhammad Almaz Firza Sasongko
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 7 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i7.630

Abstract

Penelitian ini mengkaji pidato Joko Widodo pada acara Ecosperity week di Singapura dengan menggunakan teori Linguistik Fungsional Sistemik (LFS). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan modalitas dari pidato Presiden Joko Widodo. Teori yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teori Halliday dan Matthiessen (2004). Dalam pidato ini termasuk salah satu jenis komunikasi yaitu komunikasi massa. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pemaparan secara deskriptif. Hasil temuan pada penelitian ini menunjukkan teks pidato Presiden Joko Widodo menggunakan modalitas menengah ke atas, dengan modalitas akan, dan bisa. Pada pidatonya Presiden Joko Widodo menyinggung proyek Ibu kota Nusantara dan dibukanya paket investasi bagi sektor swasta. Hal tersebut memperkuat bahwa Presiden Joko Widodo menyiapkan proyek ini dengan matang, beliau menjelaskan dengan jelas visi misi dari proyek Ibukota Nusantara, hal ini juga dilakukan untuk menarik lebih banyak investor sektor swasta.

Page 59 of 274 | Total Record : 2732