cover
Contact Name
-
Contact Email
lppm@unan.ac.id
Phone
+62292-426455
Journal Mail Official
lppm@unan.ac.id
Editorial Address
Jl. Gajah Mada No. 07 Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah
Location
Kab. grobogan,
Jawa tengah
INDONESIA
The Shine Cahaya Dunia Ners
Published by Universitas An Nuur
ISSN : 25032445     EISSN : 25032453     DOI : https://doi.org/10.35720/tscners
Core Subject : Health,
Merupakan jurnal dalam bidang keperawatan yang memuat hasil-hasil penelitian ataupun konsep literature review dalam bidang keperawatan ataupun kesehatan. Scope keilmuan pada jurnal ini antara lain; Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Gawat Darurat, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Anak, Keperawatan Komunitas, Keperawatan Gerontik, Keperawatan Keluarga, Menejemen keperawatan serta Kegiatan yang bersifat Promotif, Prefentif, Kuratif dan Rehabilitatif.
Articles 125 Documents
HUBUNGAN PAPARAN ASAP ROKOK DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA USIA 2-5 TAHUN DI DESA KALIKUNING KECAMATAN KALIKAJAR KABUPATEN WONOSOBO Fetty Chandra Wulandari; Tri Puspa Kusumaningsih; Mega Ayu Setya Kusumawati; Meiula Pratiningtias
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 8, No 02 (2023): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v8i02.454

Abstract

Latar Belakang : Kejadian Stunting masih menjadi masalah yang masih belum bisa ditangani secara optimal. Oleh karena itu, Penyuluhan yang diberikan bidan diharapkan dapat menurunkan angka Stunting pada Balita. Untuk mengevaluasi hubungan paparan asap rokok dengan kejadian stunting pada balita Umur 2-5 Tahun.Metode: Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian observasional cross-sectional.Hasil: Paparan asap rokok di Desa Kalikuning kecamatan Kalikajar kabupaten Wonosobo yang Terpapar sebanyak 17 Balita (56%) dan Tiga belas anak (43,3%) tidak terpapar perokok pasif. Di Desa Kalikuning, Kecamatan Kalikajar, Kabupaten Wonosobo, terdapat 20 anak (usia 2 hingga 5 tahun) yang mengalami stunting, sedangkan 10 anak (33,3%) tidak mengalami stunting.Kesimpulan: Terdapat korelasi antara paparan asap rokok dengan prevalensi stunting pada balita di Desa Kalikuning usia 2 hingga 5 tahun. Dapat membuat masyarakat lebih sadar akan risiko asap rokok dan banyaknya anak yang mengalami stunting.
EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN GIGI DENGAN METODE CERAMAH DAN DEMONSTRASI TERHADAP PERUBAHAN TEKNIK SIKAT GIGI DI SDN 05 GODONG KABUPATEN GROBOGAN Anita Lufianti; Rahmawati Rahmawati
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 1, No 1 (2016): THE SHINE CAHAYA DUNIA NERS
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v1i1.29

Abstract

Latar Belakang : Hasil studi pendahuluan, didapatkan data di SDN 05 Godong terdapat anak-anak yang mengalami masalah kesehatan gigi diantaranya adalah masalah gigi berlubang, masalah bau mulut, dan masalah pola makan yang dapat mempengaruhi kesehatan gigi. Sebagian besar siswa rata-rata mengalami gigi berlubang dan sering mengalami sakit gigi, menyikat gigi rata- rata 1x sehari , kurang mengerti cara menjaga kesehatan gigi dan teknik sikat gigi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan perbedaan efektivitas perubahan teknik sikat gigi pada kelompok kontrol dan intervensi.Metode: Penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimen dengan rancangan penelitian post-test control group design. Sampel penelitian sebanyak 48 orang yang terbagi menjadi kelompok kontrol dan kelompok eksperimen yang masing-masing terdiri dari 24 responden. Sedangkan teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah non probability sampling yaitu menggunakan metode total Sampling. Analisa menggunakan uji statistik mann-withney.Hasil Penelitian: Pendidikan kesehatan gigi dengan metode ceramah dan demonstrasi terhadap perubahan teknik sikat gigi yang baik di SDN 05 Godong dibuktikan dengan kelompok intervensi nilai mean rank 35,00 sedangkan pada kelompok kontrol nilai mean rank 14,00. Hal ini memperlihatkan bahwa rata-rata nilai teknik sikat gigi untuk kelompok intervensi lebih besar dari pada kelompok kontrol. Berdasarkan uji mann-whitney nilai p value sebesar 0,000 < 0,05 pada level signifikansi 95%. Data ini memperlihatkan adanya perbedaan teknik sikat gigi pada kelompok kontrol dan kelompok intervensi.Kesimpulan penelitian : Pendidikan kesehatan gigi dengan metode Ceramah dan demonstrasi efektif dalam perubahan teknik sikat gigi yang baik.Kata kunci : Pendidikan Kesehatan Gigi, Kesehatan Gigi, Metode Ceramah,              Demonstrasi,Teknik Sikat Gigi
HUBUNGAN KECANDUAN BERMAIN GAME ONLINE PADA SMARTPHONE (MOBILE ONLINE GAMES) DENGAN POLA MAKAN ANAK SEKOLAH DASAR KELAS 5 DAN 6 DI SD NEGERI 4 PURWODADI Meity Mulya Susanti; Wahyu Unggul Widodo; Darmawati Indah Safitri
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 3, No 2 (2018): THE SHINE CAHAYA DUNIA NERS
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v3i2.122

Abstract

Latar Belakang: Permainan yang saat ini populer dan marak digemari adalah game online. Kemudahan untuk mengakses game online didukung dengan kehadiran  smartphone. Maraknya permainan game online menyebabkan pemain menjadi kecanduan terhadap permainan tersebut. Kecanduan bermain game online tidak hanya terjadi pada orang dewasa tetapi juga bisa terjadi pada anak usia sekolah. Adanya dampak negatif yang ditimbulkan dari kebiasaan sejumlah anak usia sekolah yang gemar bermain game online yaitu salah satunya anak menjadi lebih memilih bermain game online dibandingkan makan kemudian menyebabkan pola makan menjadi tidak teratur atau buruk.  Tujuan; untuk mengetahui hubungan kecanduan bermain game online pada smartphone dengan pola makan pada anak sekolah dasar kelas 5 dan 6 di SD Negeri 4 Purwodadi.Metode: Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah case control yang merupakan penelitian epidemiologic analitik non-ekperimental yang mengkaji hubungan antara efek dengan faktor resiko. Jumlah sampel 80 responden, 40 responden kelompok kasus (pola makan buruk) dan 40 responden kelompok kontrol (pola makan baik), teknik sampling yang digunakan yaitu quota sampling dengan uji hipotesis menggunakan Chi-Square. Hasil: Hasil menunjukkan dari 40 responden dengan pola makan buruk yang mengalami kecanduan bermain game online pada smartphone sebanyak 30 responden (75%) dan yang tidak mengalami kecanduan bermain game online pada smartphone sebanyak 10 responden (25%), dengan p value = 0,000. Hal ini berarti ada hubungan kecanduan bermain game online pada smartphone dengan pola makan anak sekolah dasar kelas 5 dan 6 di SD Negeri 4 Purwodadi.Simpulan:Dari hasil penelitian diatas dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan kecanduan bermain game online pada smartphone dengan pola makan anak sekolah dasar kelas 5 dan 6 di SD Negeri 4 Purwodadi. Kata Kunci : Kecanduan Bermain Game Online, Smartphone, Pola Makan Anak Usia Sekolah
EFEKTIFITAS POSISI SEMIFOWLER TERHADAP PENURUNAN RESPIRATORI RATE PASIEN GAGAL JANTUNG KRONIK (CHF) DI RUANG LILY RSUD SUNAN KALIJAGA DEMAK Nur Kasan; Sutrisno Sutrisno
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 5, No 1 (2020): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v5i1.208

Abstract

Latar belakang: Di RSUD Sunan Kalijaga Demak (2017) pasien CHF yang menjalani rawat inap 413, urutan ke-7 dari seluruh rawat inap pasien dewasa dengan prevelensi 7,8% dari keseluruhan kematian. Peningkatan respiratori rate menandakan tubuh kekurangan oksigen. Pemberian posisi semi fowler dipercaya akan menurunkan beban jantung karena mengurangi aliran balik vena ke jantung (preload) dan kongesi paru, dan penekanan diagfragma ke hepar menjadi minimal. Penelitian ini untuk mengetahui efektifitas pengaturan posisi semi fowler terhadap penurunan respiratori rate pada pasien Congestive Heart Failure (CHF.Metode: Jenis penelitian ini adalah quasy experimental dengan rancangan The Removed-Treatment Design dengan pretest dan post test. Pengambilan sampel menggunakan  simple random sampling dengan total sampel 22 responden. Respiratori Rate diukur dengan menggunakan jam.Hasil: Berdasarkan analisis uji paired t test di peroleh nilai rata-rata respiratori rate sebelum di lakukan perubahan posisi semifowler -3,309, sedangkan sesudah perubahan posisi semifowler dengan nilai mean 6,231. Selain itu, dari hasil uji mann withney diperoleh nilai sig p=0,000 (p <0,005) yang menunjukan  adanya perbedaan signifikan antara sebelum dan sesudah intervensi, dengan tingkat kepercayaan 95% dengan nilai mean rank posisi semifowler 32,27 dengan tanpa perlakuan posisi semifowler nilai mean rank 12,37  berarti posisi semifowler efektif menurunkan respiratori rate pada pasien CHFKesimpulan: Posisi semifowler efektif menurunan respiratori rate pada pasien congestive heart failure (CHF) di ruang lily RSUD Sunan Kalijaga Demak Kata Kunci: Congestive Heart Failure, Posisi Semi Fowler, Respiratori Rate
PENGARUH KONSUMSI MAKANAN YANG MENGANDUNG LEMAK JENUH TERHADAP PENINGKATAN KADAR KOLESTEROL DI DESA NGABENREJO Purhadi Purhadi; Nurulistyawan Tri Purnanto; Kiki Natassia
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 5, No 2 (2020): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v5i2.250

Abstract

Latar Belakang: Penyakit kardiovaskuler yang diakibatkan karena tingginya kolesterol adalah penyebab kematian nomor 1 secara global, Salah satu faktor resiko penyakit kardiovaskuler adalah tingginya kolesterol darah dan semua yang berhubungan dengan kebiasaan makan yang buruk. Peningkatan kasus ini disebabkan karena paparan faktor resiko seperti konsumsi lemak jenuh dan kurang serat. Penelitian ini bertujuan untuk menhetahui pengaruh konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh terhadap peningkatan kadar kolesterol di Desa Ngabenrejo puskesmas GroboganMetode: Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah case control yaitu suatu penelitian survey analitik yang menyangkut bagaimana faktor resiko dipelajari dengan pendekatan retrospektif. Dengan sampel sebanyak 60 orang.Hasil: Hasil analisa data menggunakan uji chi-square didapatkan nilai 0,000 ( p = 0,000), artinya nilai p <0,05. Nilai p <0,05 berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan terdapat pengaruh konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh terhadap peningkatan kadar kolesterol warga desa Ngabenrejo.Simpulan: Berdasarkan hasil chi-square dapat disimpulkan terdapat pengaruh konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh terhadap peningkatan kadar kolesterol di desa Ngabenrejo Kata Kunci : Konsumsi Makan, Lemak Jenuh, Kadar Kolesterol
EFEK KOMBINASI BUERGER ALLEN EXERCISE DENGAN RESISTANCE EXERCISE TERHADAP PERBAIKAN NEUROPATI DIABETIK PADA PASIEN DM TIPE 2 Sukirno Sukirno; Budiman Budiman; Agus Riyanto; Linlin Lindayani; Asep Badrujamaludin
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 6, No 2 (2021): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v6i2.299

Abstract

Latar Belakang: DM tipe 2 yang tidak terkontrol dalam jangka waktu yang lama menyebabkan komplikasi neuropati diabetik. Exercise adalah terapi modalitas untuk penatalaksanaan neuropati diabetik. Buerger Allen Exercise (BAE) dan Resistance Exercise (RE) efeknya kecil jika dilakukan single-single. Untuk mengurangi neuropati diabetik bisa menggunakan kombinasi Buerger Allen Exercise dengan Resistance Exercise. Tujuan untuk mengetahui efek kombinasi Buerger Allen Exercise dengan Resistance Exercise terhadap perbaikan neuropati diabetik pada pasien DM tipe 2.Metode: Penelitian ini adalah quasy eksperiment dengan pre test dan post test times series design. Jumlah sampel 50 orang kelompok intervensi dan 51 orang kelompok kontrol. Instrumen yang digunakan Monofilament Test 10 gr, Goniometer, test perspirasi. Analisa data menggunakan uji GLM repeated measures dan uji Friedman.Hasil: Hasil penelitian dengan uji Friedman kelompok intervensi menunjukkan bahwa kombinasi BAE dengan RE ada efek perbaikan respon neuropati sensorik p=0,001, respon neuropati otonom p=0,001 sedangkan kelompok kontrol tidak ada efek perbaikan respon neuropati sensorik justru penurunan signifikan p=0,001, respon neuropati otonom p=0,840. Uji GLM Repeated Measures pada kelompok intervensi menunjukkan ada efek perbaikan respon neuropati motorik LGS ankle dorsofleksi p=0,001, plantarfleksi p=0,001, inversi p=0,003, eversi p=0,003 sedangkan kelompok kontrol tidak ada efek perbaikan respon neuropati motorik LGS ankle dorsofleksi p=0,069, plantarfleksi p=0,645, inversi p=0,246, eversi p=0,176.Kesimpulan: Latihan kombinasi BAE dengan RE menunjukkan efek perbaikan neuropati sensorik, motorik, otonom pada kelompok intervensi sedangkan pada kelompok kontrol tidak terjadi perbaikan. Kata Kunci: Diabetes Mellitus Tipe 2, Neuropati Diabetik, Buerger Allen Exercise, Resistance Exercise
PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG VAKSIN COVID-19 Rudi Kurniawan; Adi Nurapandi; Irpan Ali Rahman
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 7, No 01 (2022): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v7i01.284

Abstract

Latar Belakang: Angka kejadian Covid-19 semakin meningkat sejak Desember 2019 sampai dengan sekarang. Penderita banyak yang mengalami kesembuhan, namun juga kematian. Hal ini tidak bisa dibiarkan terlalu lama karena dampak yang ditimbulkan sangat mempengaruhi kehidupan masyarakat secara fisik, sosial, ekonomi dan politik. Pemerintah sedang mengusahakan vaksin sebagai upaya memberikan kekebalan tubuh kepada masyarakat yang sehat agar tidak terkena Covid-19. Masyarakat belum tentu semuanya bisa menerima kebijakan pemberian vaksin tersebut, oleh karenanya perlu digali terlebih dahulu bagaimana persepsi mereka terhadap vaksin.   Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi Masyarakat Ciamis terhadap vaksinasi covid-19.Metode: Desain penelitian menggunakan deskriptif (mixed methode) dengan pengambilan data secara potong lintang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sehingga di dapatkan jumlah sample keseluruhan berjumlah 152 responden. Luaran wajib yang menjadi target yaitu artikel yang accepted pada jurnal terakreditasi SINTA 1-6 atan prosiding  seminar internasional pada tahun 2021. Luaran Tambahan yang ditargetkan adalah HAKI pada tahun 2021. TKT yang diusulkan pada penelitian ini level 3.Hasil: hasil menunjukan bahwa informasi persepsi Masyarakat tentang Vaksin Covid 19 berdasarkan kuesioner persepsi pernyataan dari 30 responden 7 diantaranya mengatakan bermanfaat (23,3%). Pada tabel 3 tentang persepsi masyarakat terhadap Vaksin Covid-19 (97,4%) mengatakan setuju terhadap vaksin Covid-19.Kesimpulan: Keraguan yang sering muncul di masyarakat disebabkan karena kurangnya informasi. Untuk menangani keraguan vaksin COVID-19 yang sering muncul mengharuskan adanya kolaborasi antara pemerintah, pembuat kebijakan kesehatan, dan sumber media, melalui penyebaran pesan yang tepat waktu dan jelas melalui saluran advokasi terpercaya dalam keamanan dan kemanjuran vaksin COVID-19. Kata kunci : Covid-19, Vaksin, Persepsi, Health Belief Model (HBM).
PENGARUH PREGNANCY MASSAGE TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS TIDUR IBU HAMIL TRIMESTER III DI WILAYAH PUSKESMAS KAYEN KECAMATAN KAYEN KABUPATEN PATI Siti Ni&#039;amah
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 7, No 02 (2022): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v7i02.387

Abstract

Latar Belakang: Kehamilan memasuki trimester III terjadi perubahan fisik dan psikologis. Kondisi tersebut menyebabkan ibu hamil mengalami keluhan yang komplek seperti ketidaknyamanan ketika tidur. Salah satu solusi untuk mengatasi ketidaknyamanan tersebut adalah pregnancy massage.Metode: Jenis penelitian ini adalah pre eksperimental dengan rancangan one group pretest  posttest design. Variable independent pregnancy massage dan variable dependent peningkatan kualitas tidur pada ibu hamil. Instrumen penelitian menggunakan observasi. Pengolahan data menggunakan editing, coding, scoring, tabulating dengan analisa data uji T. Sampling dengan total sampling.Hasil: Hasil uji T berpasangan didapatkan nilai p value=0,001(p<0,05). Menunjukkan bahwa ada pengaruh pijat hamil terhadap kualitas tidur pada ibu hamil trimester III. Maka dapat disimpulkan ada perbedaan yang signifikan kualitas tidur sebelum dan setelah dilakukan pregnancy massageKesimpulan: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pregnancy massage terhadap peningkatan kualitas tidur pada ibu hamil trimester III. Kata Kunci :Pregancy Massage, Kulaitas tidur, ibu hamil Trimester III. 
PENGARUH PRENATAL MASSAGE TERHADAP PENURUNAN NYERI PUNGGUNG PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS CEPU KECAMATAN CEPU KABUPATEN BLORA Amelia Nur Hidayanti; Elizar Elizar; Widi Sagita
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 8, No 02 (2023): The Shine Cahaya Dunia Ners
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v8i02.442

Abstract

LatarBelakang.Nyeri punggung adalah salah satu ketidak nyamanan pada kehamilan karena dapatmengganggu aktifitas ibu hamil. Nyeri punggung disebabkan adanya proses adaptasi padatubuh ibu hamil, untuk cara mengatasinya salah satunya dengan memberikan prenatal massase pada ibu hamil. Tujuan Penelitian : Untuk menganalisis pengaruh prenatal massage terhadap penurunan nyeri punggung pada ibu hamil trimester III.Metode:Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksperimen dengandesainpenelitian one group pretest-posttest design. Populasi adalah ibu hamil yang mengalami nyeri punggung.Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Sampel pada penelitian ini adalah 38 orang. Uji statistik yang digunakan adalah uji paried T test.Hasil:Terdapat perbedaan nyeri punggung sebelum dan sesudah dilakukan prenatal massage terhadap pada ibu hamil trimester III di Puskesmas Cepu Kecamatan Cepu Kabupaten Blora dengan nilai Sig. (2-tailed)/ p= <0,001.Kesimpulan:Diharapkan ibu hamil dapat melakukan terapi prenatal massage secara rutin sebagai alternatif untuk mengurangi nyeri punggung.
PENGARUH GOD LOCUS OF HEALTH CONTROL TERHADAP SELF CARE BEHAVIOR PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 Onieqie Ayu Dhea Manto; Iman Permana; Yanuar Primanda
The Shine Cahaya Dunia Ners Vol 2, No 2 (2017): THE SHINE CAHAYA DUNIA NERS
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscners.v2i2.9

Abstract

Latar Belakang; Diabetes mellitus (DM) adalah salah satu di antara penyakit tidak menular yang akan meningkat jumlahnya di masa datang. Pengelolaan diabetes diharapkan mampu mencegah dan mengurangi komplikasi akut dan kronis terutama dengan cara menerapkan self-care behavior (perilaku perawatan diri secara mandiri).Tujuan Penelitian: mengetahui pengaruh god locus of health control terhadap self care behavior pasien Diabetes Milletus Tipe 2. Metode: penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif analitik menggunakan studi kolerasi.Hasil : god locus of health control  didapatkan thitung sebesar 0,505 lebih kecil dari ttabel 2,012 atau signifikansi t lebih besar dari 5% (0,616 > 0,05), maka secara parsial god locus of health control  tidak berpengaruh signifikan terhadap self-care behavior.Kesimpulan: didapatkan bahwa god locus of control yang dimiliki oleh pasien DM tipe 2 tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap self-care behavior. Kata kunci: Diabetes Mellitus Tipe 2, God Locus Of Health Control, Self-Care Behavior.

Page 5 of 13 | Total Record : 125