Jurnal Literasi Digital
Jurnal Literasi Digital imerupakan Jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Pustaka Digital Indonesia. Literasi Digital menerbitkan hasil penelitian dibidang teknologi pendidikan dan pembelajaran. Artikel pada jurnal menyajikan isu terkait Teknologi Pendidikan dan Pembelajaran, Sistem Pembelajaran Daring, Aplikasi dan Media Pembelajaran, Literasi Data & Digital, Analisis Wacana Daring, dan Sistem Informasi Manajemen Pendidikan
Articles
85 Documents
Media Pembelajaran Tutorial Penggunaan Viscometer Stromer
Deny Sutrisno
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.1
Penelitian ini bertujuan untuk membuat video media pembelajaran berbentuk tutorial penggunaan Viscometer Stromer dan untuk menemukan hasil umpan balik mahasiswa. Pengembangan media pembelajaran berbentuk video melalui menggunakan model ADDIE (Analisis, Desain, Developmen, Implementasi, dan Evaluasi). Skrip video terdiri dari bagian-bagian Viscometer Stromer dan cara menggunakannya. Kemudian, konten naskah divalidasi oleh validator ahli. Kemudian pembuatan video dilakukan di Laboratorium Teknologi Farmasi STIKES Harapan Ibu Jambi. Untuk mendapatkan masukan dari mahasiswa, video yang telah dibuat ditampilkan di hadapan 132 mahasiswa Program Farmasi. Hasil tanggapan siswa sebesar 81,1% siswa memahami materi yang disajikan dalam video pembelajaran ini. Sebesar 87,9% siswa tertarik untuk mengikuti kegiatan belajar menggunakan media pembelajaran ini.
Aplikasi Multiboot PC Laboratorium Komputer FKIP Unismuh Makassar (Case in: ISO Komputer dan Perawatan)
Muhammad Al Amin
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.2
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui proses pengembangan aplikasi multiboot untuk instalasi sistem operasi dan perawatan PC pada FKIP Unismuh Makassar, dan (2) Menghasilkan aplikasi multiboot untuk instalasi sistem operasi dan perwatan PC pada FKIP Unismuh Makassar yang valid, praktis dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan. Penelitian ini dilaksanakan di laboratorium komputer FKIP Unismuh Makassar. Tahapan pengembangan mengacu pada model pengembangan SDLC (sistem Development Life Cycle) yang menggunakan Waterfall model sebagai model penelitian dengan 5 tahapan utama terdiri dari: (a) analisis kebutuhan perangkat lunak, (b) desain aplikasi, (c) pengkodean, (d) uji coba aplikasi, dan (e) pemeliharaan (maintenance). Tahap uji coba pada penelitian ini dilakukan dengan cara uji coba lapangan diperluas. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi yang dikemas dalam USB flash disk dengan menyertakan buku panduan penggunaan. Aplikasi ini telah memenuhi syarat valid, praktis dan efektif. Valid diperoleh dari hasil validasi ahli media dan ahli materi, praktis diperoleh dari hasil lembar pengamatan kualitas pengguna, dampak bagi pengguna, aspek kepuasan pemakai dan dampak bagi pengelola laboratorium, sedangkan efektif diperoleh dari perbandingan waktu pada saat proses instalasi sistem operasi menggunakan cd/dvd dan multiboot. Disimpulkan bahwa aplikasi multiboot yang dikembangkan memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif
Perbandingan Fitur Layer 7 Protocol dan Web Proxy untuk Sistem Keamanan Filtering Rule SMPN 5 Palopo
Baso Ali;
Made Wahyuni Komala
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.3
Penelitian ini dilakukan di Sekolah Menengah Pertama Negeri 5 Palopo. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis perbandingan fitur layer7 protocol dan webproxy untuk sistem keamanan filtering rule pada Sekolah Menengah Pertama Negeri 5 Palopo. Masalah pada penelitian ini yaitu bagaimana menganalisis perbandingan fitur layer7 protocol dan webproxy untuk sistem keamanan filtering rule. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, konfigurasinya menggunakan aplikasi winbox dan pengujian pada PC client menggunakan aplikasi browser. Hasil akhir yang dicapai analisis perbandingan ini dapat digunakan oleh siswa/siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri 5 Palopo agar tidak mengakses situs diluar konten pembelajaran saat belajar di laboratorium. Kesimpulan dari analisis perbandingan fitur layer7 protocol dan webproxy adalah fitur layer7 protocol bisa memblokir situs http dan https penggunaan resource mikrotik lebih tinggi 34% sedangkan, webproxy bisa memblokir situs http saja penggunaan resource mikrotik lebih rendah 20%.
Kendala Pembelajaran Daring Terhadap Anak-Anak Panti Asuhan di Masa Pandemi Covid-19
Febria Anita
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.4
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi kendala proses belajar dari rumah (BDR) pada anak panti asuhan akibat dari adanya pandemik COVID-19. Metode penelitiannya adalah deskriptif kualitatif suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Dalam penelitian ini wawancara dilakukan dan daftar pertanyaan disusun dan dikembangkan berdasarkan literatur terkait. Dari hasil penelitian ini didapatkan hasil bahwa dalam pelaksanaan Belajar Dari Rumah (BDR) ada banyak kendala yang ditemukan karena keterbatasan sarana dan prasarana yang di miliki oleh panti asuhan. Banyak anak-anak panti asuhan tidak bisa mengakomodir seluruh kebutuhan belajar daring (online) menggunakan aplikasi vidio conference untuk mendengar penjelasan dari guru-guru. Bidang pendidikan merupakan sektor yang sangat penting dalam pembangunan bangsa. Jadi masyarakat atau lembaga terkait bisa memfasilitasi kalangan ekonomi rendah terkhusus anak panti asuhan dan menjalankan proses belajar dari rumah karena efek pandemi COVID-19.
Optimalisasi Penggunaan Media Siakad atau e-learning dalam Pembelajaran Daring
Tiara Ramadhani
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.5
Optimalisasi penggunaan media siakad atau e-learning dalam pembelajaran daring merupakan sebuah cara, strategi dan teknik memanfaatkan teknologi pembelajaran (learning management system) yang dalam hal ini adalah siakad atau e-learning. Siakad atau e-learning adalah media pembelajaran daring yang didalamnya berisi fitur-fitur lengkap yang dapat dimanfaatkan untuk proses perkuliahan/pembelajaran. Fitur-fitur yang terdapat dalam siakad atau e-learning diantaranya adalah diskusi, materi, tugas, ujian, video, audio dan absen. Mengoptimalisasikan penggunaan media siakad atau e-learning dalam pembelajaran daring disituasi pandemic saat ini merupakan Langkah awal dalam menciptakan proses pembelajaran yang akuntabilitas dan terpadu. Metode penelitian yang dilakukan dalam pengumpulan data dan informasi yaitu metode mix metods (kualitatif dan kuantitatif), yaitu dengan menyebar kuisioner awal dan akhir, observasi dan wawancara yang dilakukan ke user (pengguna siakad atau e-learning). Hasil yang diperoleh yaitu data statistic mengenai pemahaman awal dan akhir terhadap penggunaan siakad atau e-learning dan deskripsi hasil wawancara dan observasi. Hasil dari penelitian adalah meningkatnya pemahaman mahasiswa dan dosen mengenai penggunaan media siakad atau e-learning dalam proses pembelajaran daring. Hal tersebut terlihat dari hasil data statistic hasil kuisioner awal dan akhir yang menunjukkan hasil yang signifikan dan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman. Optimaliasi penggunaan media siakad atau e-learning dalam pembelajaran daring memberikan dampak positif baik itu bagi mahasiswa maupun bagi dosen. Optimalnya penggunaan media siakad atau e-learning dalam pembelajaran daring secara tidak langsung dapat meningkatkan motivasi belajar mahasiswa, selain itu, dapat meningkatkan semangat dosen dalam memberikan perkuliahan. Hal lain yang tidak kalah penting adalah memberikan kontribusi yang positif terhadap pelayanan pendidikan terhadap masyarakat
Pengembangan Sistem Informasi Manajemen Pelaksanaan Magang FKIP UNCP
Muhammad Rusli Baharuddin;
Ulfah Ulfah
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.6
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengembangkan Sistem Informasi Manajemen pelaksanaan Magang Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan Berbasis Website. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu jenis penelitian Research and Development dengan metode pengumpulan data menggunakan melalui observasi, wawancara dan studi pustaka. Perancangan sistem menggunakan pendekatan Unified Modelling Language yang terdiri dari diagram usecase, diagram activity, diagram sequence dan diagram class. Pembuatan website menggunakan sublime text 3, bahasa pemrograman PHP dan basis data MySql versi 3.2. Sistem informasi manajemen pelaksanaan magang FKIP ini telah diuji menggunakan pengujian BlackBox dan validasi. Hasil pengujian disimpulkan bahwa semua tampilan form dan tombol telah berfungsi dengan baik. Sedangkan Hasil validasi konstruk dan isu menyimpulkan bahwa SIM Magang FKIP Praktis, Efektif, dan Efisien. Hasil dari rancangan tersebut menghasilkan Sistem Informasi Pendaftaran Magang Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan berbasis Website untuk mahasiswa, dosen pembimbing, dan pengelola magang yang diharapkan akan memudahkan dalam memberikan atau mendapatkan informasi tentang magang
Kemandirian Belajar Mahasiswa Melalui Blended Learning Tipe Flipped Classroom pada Masa Pandemi Covid-19
Kurratul Aini
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.7
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kemandirian belajar mahasiswa semester V Tahun Akademik 2020-2021 melalui model pembelajaran Blended Learning tipe Flipped Classroom pada masa pandemi Covid-19. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif yang dianalisis dengan menggunakan persentase. Data dikumpulkan dengan menggunakan angket kuisioner dalam bentuk pernyataan dan penskoran menggunakan skala likert. Hasil penelitian menunjukkan persentase hasil kemandirian belajar dari 6 indikator adalah : 1) ketidaktergantungan terhadap orang lain perolehan persentase 91,27% dengan kategori sangat baik, 2) memiliki kepercayaan diri perolehan persentase 90,18% dengan kategori sangat baik, 3) berprilaku disiplin perolehan persentase 89,45% dengan kategori baik, 4) memiliki rasa tanggung jawab perolehan persentase 94,18% dengan kategori sangat baik, 5) berprilaku berdasarkan inisiatif sendiri perolehan persentase 92,36% dengan kategori sangat baik, 6) melakukan kontrol diri perolehan persentase 92% dengan kategori sangat baik. Secara keseluruhan, kemandirian belajar mahasiswa melalui model pembelajaran Blended Learning tipe Flipped Classroom memperoleh persentase 91,57% dengan kategori sangat baik.
Aktualisasi Baca Tulis Aksara Lontara Melalui Aplikasi Bugis Keyboard Berbasis Android
Andi Kilawati;
Rosmalah Yanti
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.9
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelestarian baca tulis aksara Lontara melalui aplikasi Bugis Keyboard berbasis android. Subjek penelitian ini adalah 15 orang mahasiswa Prodi PGSD Universitas Cokroaminoto Palopo. Penelitian ini menggunakan Teknik pengumpulan data Triangulasi (Teknik observasi, participant, dan wawancara mendalam. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa: (1) melestarikan baca tulis aksara lontara melalui Bugis Keyboard berbasis android mampu menarik minat mahasiswa untuk baca tulis aksara lontara; 2) melestarikan baca tulis aksara Lontara melalui aplikasi bugis keyboard merupakan gerakan dinamis dalam menjaga eksistensi tulisan Lontara yang dibukitkan dengan keberhasilan mahasiswa menciptakan karya tulis menggunakan aksara Lontara; 3) penggunaan aplikasi bugis keyboard berbasis android, berimbas pada peningkatan skill baca tulis aksara Lontara yang siap diaktualkan pada tataran sekolah dasar pada saat mereka menjadi guru. Penelitian ini merekomendasikan kepada Guru dan Dosen di Sulawesi Selatan untuk melakukan Gerakan pelestarian baca tulis aksara Lontara sebagai prestasi peradaban dengan mengunakan aplikasi bugis keyboard berbasis android.
Efektifitas Proses Pembelajaran Daring Mahasiswa Fakultas Teknik dan Sains Universitas Nasional Jakarta Selama Pandemi Covid-19
Desty Anggita Tunggadewi
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.11
Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efektifitas perkuliahan daring selama pandemi Covid-19 pada mahasiswa Fakultas Teknik dan Sains Universitas Nasional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif yaitu menghasilkan dan mengolah data yang sifatnya deskriptif (bukan angka). Sementara alat pengumpulan data menggunakan panduan wawancara terstruktur. Dalam wawancara terstruktur, daftar pertanyaan yang akan diajukan kepada responden sudah dipersiapkan dengan baik guna mendapatkan informasi tentang efektifitas perkuliahan daring selama pandemi Covid-19 pada mahasiswa fakultas teknik dan sains Universitas Nasional. Dalam penelitian ini, terdapat delapan responden yang merupakan mahasiswa fakultas teknik dan sains Universitas Nasional. Hasil wawancara diperoleh informasi bahwa perkuliahan daring yang berlangsung selama pandemi Covid-19 kurang efektif dan memiliki beberapa kendala yaitu web kuliah sudah cukup baik namun ada beberapa hal yang harus diperbaiki yaitu meningkatkan kualitas server web kuliah. Web kuliah kurang efektif untuk mata kuliah praktikum. Mahasiswa tidak cukup paham jika dosen hanya memberikan materi kuliah dalam bentuk power point saja tanpa memberikan penjelasan secara detail. Terlebih untuk Fakultas Teknik dan Sains yang memiliki mata kuliah eksak. Media pembelajaran yang digunakan selama perkuliahan daring adalah powerpoint, youtube dan video conference.
Schoology sebagai Aplikasi Pembelajaran Daring SMA Cendana Pekanbaru
Yenny Aristia Nasution;
Rizky Nigmatullin;
Yanti Yanti;
Syeren Rohmadany
Jurnal Literasi Digital Vol. 1 No. 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Pustaka Digital Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54065/jld.1.1.2021.12
Pembelajaran daring adalah salah satu alternatif disarankan selama pandemi agar virus tidak menyebar dengan luas. Berbagai aplikasi dan metode pembelajaran daring dapat dilakukan oleh guru, diantaranya yaitu Schoology. Schoology merupakan salah satu platform inovatif yang dibangun dan dikembangkan berdasarkan inspirasi dari media sosial facebook dengan tujuan untuk kepentingan pendidikan. Platform ini dikembangkan pada tahun 2009 di New York. Schoology membantu guru dalam membuka kesempatan komunikasi yang luas kepada siswa agar siswa dapat lebih mudah untuk mengambil peran/bagian dalam diskusi dan kerjasama dalam tim. Selain itu, Schoology juga didukung oleh berbagai bentuk media seperti video, audio dan gambar yang dapat menarik minat siswa. Schoology mengarahkan siswa mengaplikasikan berbagai teknologi dalam pembelajaran. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja motivasi, kesan yang dialami oleh siswa/i SMA Cendana Pekanbaru pada aplikasi schoology yang menjadi sebuah ikon, dimana seluruh Sekolah Cendana memakai applikasi schoology dari sejak tahun 2018. Pada penelitian ini yang menjadi responden adalah siswa kelas XII sebanyak 10 orang. Angket yang diberikan terdiri dari 6 pernyataan dengan opsi jawaban sangat setuju, setuju, ragu-ragu, tidak setuju, dan sangat tidak setuju. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif merupakan salah satu dari jenis penelitian yang termasuk dalam jenis penelitian kualitatif. Metode deskriptif merupakan suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Instrumen penelitian yang digunakan berupa angketdalam format google form. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan penulis, hendaknya guru menggunakan aplikasi pembelajaran yang lebih bervariasi. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan semangat dan motivasisiswa dalam belajar serta aplikasi yang tidak sulit di mengerti oleh siswa.