cover
Contact Name
Zahra Khusnul Lathifah
Contact Email
zahra.khusnul.lathifah@unida.ac.id
Phone
+628997663302
Journal Mail Official
repository.jurnal@unida.ac.id
Editorial Address
Gedung G Lantai 3 Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Djuanda Bogor, Jl. Tol Ciawi No 1 Po Box 35 Bogor 16720, Jawa Barat, Indonesia.
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA
ISSN : -     EISSN : 29867231     DOI : doi.org/10.30997/alkaff.v2i3
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA is an Indonesian language scientific journal portal published by the Faculty of Islamic Religion and Teacher Education and published four times a year in February, April, June, and December, with an open submission process throughout the year. All submitted manuscripts will go through double-blind peer review and editorial review before being granted acceptance for publication. AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA has a mission to disseminate various results of student scientific research as a means of information and knowledge media, especially for students of the Faculty of Islamic Religion and Teacher Education, Djuanda University in the fields of Education, Management of Islamic Education, Language Education Arabic, Islamic economics and finance. AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Studies publishes research articles in Teaching and Learning, Curriculum, Evaluation, Inclusive Learning Innovation, Management of Islamic education, Guidance on educational and institutional management, Arabic Language, Islamic Economics, and finance.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 227 Documents
PENGARUH PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN TERHADAP PENINGKATAN KARAKTER TANGGUNG JAWAB SISWA SD NEGERI CIDADAP KADUDAMPIT KABUPATEN SUKABUMI Rudiantini, Tina; Khusnul Lathifah, Zahra; Efendi, Irwan
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i3.19107

Abstract

Pendidikan karakter perlu ditanamkan sejak dini ya$tu sebagai dasar pondasi dimasa yang akan datang. Penelitiannya ini didasarkan pada karakter bangsa yang semakin memprihatinkan, hal ini ditandai dengan maraknya tingkat kekerasan, kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba dan alkohol, dan kurangnya rasa tanggug jawab. Salah satu mata pelajaran yang terdapat di sekolah dasar yaitu pendidikan kewarganegaraan (PKn) yang didalamnya memfokuskan terhadap pendidikan moral, karakter bangsa dan norma yang berlaku di masyarakat. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh pembelajaran pendidikan kewarganegaraan terhadap peningkatan karakter tanggung jawab siswa di SD Negeri Cidadap Kadudampit Kabupaten Sukabumi. Pada penelitian ini metode yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan pendekatan korelasi kausal. Populasi pada penelitian ini yaitu kelas V SD Negeri Cidadap Kadudampit yang berjumlah 56 orang siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu probability sampling yaitu dengan te$knik simple random sampling. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan: 1) Angket, digunakan untuk memperoleh data tentang pembelajaran PKn dan karakter tanggung jawab siswa SD Negeri Cidadap Kadudampit Kabupaten Sukabumi 2) Dokumentasi, digunakan untuk memperoleh data tentang gambaran umum SD Negeri Cidadap. Hasil reliabilitas 0,757 untuk instrumen pembelajaran PKn dan 0,797 untuk instrumen karakter tanggung jawab siswa. Data analisis uji persyaratan yaitu uji normalitas 0,331>0,05 maka semua variabel mempunyai nilai signifikansi lebih besar dari 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa kelompok data variabel X dan variabel Y berdistribusi normal. Berdasarkan uji regresi linier sederhana variabel pembelajaran pendidikan kewarganegaraan (X) berpengaruh secara signifikan terhadap variabel peningkatan karakter tanggung jawab siswa (Y), hal ini$ ditunjukan dengan diperolehnya nilai Fhitung yaitu sebesar 13,166 sedangkan Ftabel yaitu diperoleh nilai sebesar 4,047. Yang artinya nilai Fhitung 13,166 > Ftabel 4,047 dengan signifikansi 0,001 < alpha (0,05).
IMPLEMENTASI KURIKULUM TAHFIDZUL QUR’AN UNTUK MEMBANGUN KARAKTER SANTRI DI PONDOK PESANTREN DARUL QUR’AN MULIA Fauziah , Afuza; Khotamir Rusli , Radif; Indra , Syukri
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 2 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i2.19213

Abstract

Peneitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kurikulum Tahfidzul Qur’an dalam membangun karakter santri di Pondok Pesantren Darul Qur’an Mulia. Kurikulum ini tidak hanya difokuskan pada aspek hafalan, tetapi juga mengintegrasikan nilai-nilai karakter seperti kejujuran, kedisiplinan, tanggung jawab, dan kemandirian dalam Kegiatan pemebelajaran. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan kurikulum dilakukan secara sistematis berdasarkan visi dan misi pesantren. Pelaksanaan dilakukan melalui metode talaqqi, takrar, dan muroja’ah. Pengawasan dilakukan melalui monitoring rutin serta evaluasi yang berkelanjutan. Implementasi ini terbukti efektif dalam membentuk karakter santri yang religius, dan berakhlak mulia.
STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN LITERASI MEMBACA SISWA KELAS II DI SDN SUKAGALIH 02 Pertiwi Kalsum, Dahlia; Asri Humaira, Megan; Effane, Anne
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i3.19237

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi guru dalam meningkatkan literasi membaca siswa serta mengidentifikasi minat berlajar siswa dan faktor-faktor penghambat, menggunakan metode kualitatif studi kasus. Penelitian dilaksanakan di SDN Sukagalih 02 menggunakan teknik pengumpulan data obeservasi, wawancara dan dokumentasi. Responden dalam penelitian ini yaitu 2 guru. Penelitian ini menggunakan model analisis data Miles and Huberman yang terdiri dari reduksi, display dan verifikasi data. Keabsahan data penelitian ini menggunakan triangulasi seumber dan triangulasi teknik. Hasil penelitian menjelaskan bahwa guru menerapkan tiga strategi utama yaitu pembiasaan membaca harian, penerapan metode membaca terpadu didalam semua mata pelajaran serta pendekatan individual terhadap siswa yang mengalami kesulitan membaca. Efektivitas dari strategi tersebut terlihat di dalam peningkatan minat beserta kemampuan literasi membaca pada siswa, akan tetapi ada sejumlah faktor penghambat yang ditemukan, yaitu minat membaca dari beberapa siswa yang rendah karena dukungan dari orang tua dirumah yang kurang. Secara umum, minat membaca para siswa kelas II tergolong baik karena didukung oleh lingkungan belajar yang kondusif dan program pembelajaran yang menarik. Pentingnya kolaborasi antara sekolah dengan guru dan orang tua dalam membina literasi membaca sejak dini disarankan oleh penelitian ini.
PROYEK WAKAF PRODUKTIF: MASJID EMPOWERMENT HUB (MEH) Rizki Umar Ali; Nurul Huda
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i3.19422

Abstract

Masjid Empowerment Hub (MEH) merupakan model inovatif yang bertujuan mengoptimalkan pengelolaan wakaf produktif dalam meningkatkan kesejahteraan umat. Artikel ini membahas konsep wakaf produktif berbasis masjid, model implementasi MEH, serta tantangan dan strategi optimalisasinya. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur melalui analisis konseptual terhadap teori fiqh wakaf, regulasi nasional, dan praktik best practice pengelolaan wakaf produktif di Indonesia. Hasil kajian menunjukkan bahwa MEH mampu mengubah fungsi masjid dari sekadar tempat ibadah menjadi pusat ekonomi, sosial, pendidikan, dan pembinaan karakter masyarakat. Namun, implementasi MEH dihadapkan pada sejumlah tantangan, antara lain rendahnya literasi wakaf di kalangan masyarakat, keterbatasan sumber daya manusia yang kompeten, serta hambatan legalitas dalam sertifikasi aset wakaf. Untuk mengatasi hal tersebut, diperlukan strategi penguatan kapasitas SDM melalui pelatihan dan sertifikasi, pemanfaatan teknologi digital untuk meningkatkan transparansi, serta kemitraan dengan lembaga keuangan syariah guna mendukung pendanaan usaha berbasis wakaf. Dengan strategi yang tepat dan pengelolaan yang profesional, MEH berpotensi menjadi model pemberdayaan ekonomi umat berbasis wakaf yang berkelanjutan dan dapat direplikasi di berbagai masjid di Indonesia.
IMPLEMENTASI PENGELOLAAN KELAS DALAM PENGUATAN KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK Dian, Dian Febriyanti; Mahrudin, Amir; Rendi Ramdhani, Muhammad
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i3.19465

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan bagaimana pengelolaan kelas membantu siswa memperkuat karakter religius mereka di MAN 4 Bogor. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan studi kasus dengan pengambilan data secara observasi, wawancara, dan dokumentasi.  Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa ada lima aspek utama dalam pengelolaan kelas yang berkontribusi pada penguatan karakter religius peserta didik: (1) pengelolaan fisik kelas yang mendukung suasana religius, seperti penataan ruang kelas dengan kaligrafi, merawat kebersihan dan keindahan kelas, dan ketersediaan sarana ibadah. (2) Pembiasaan guru dan peserta didik untuk melakukan kegiatan rutin di sekolah, seperti shalat berjamaah, shalat dhuha doa bersama, dan tadarus. (3)  pemberian reward untuk mendorong perilaku religius seperti dalam bentuk verbal, non verbal, materi, dan simbolik. (4) pembiasaan kedisiplinan melalui contoh religius dan peraturan kelas seperti disiplin kehadiran, disiplin beribadah, disiplin disiplin berpakaian,  dan disiplin dalam perilaku. (5) penerapan penilaian religius melalui penilaian sikap harian, penilaian portofolio, penilaian observasi terhadap peserta didik, dan penilaian diri dan teman sebaya. Dari hasil penelitian tersebut, peneliti dapat menyimpulkan bahwa implementasi pengelolaan kelas  dalam 5 aspek pengelolaan fisik kelas, pembiasaan guru dan peserta didik, pembiasaan kedisiplinan, pemberian reward, dan penerapan penilaian yang terarah dan berjalan dengan baik. Ini telah membantu memperkuat karakter religius peserta didik.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS GAMES DADU PANCASILA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS 4 SEKOLAH DASAR Sabrina , Sefhia Naila; Rasmitadila; La Ode Amril
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i3.19489

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana motivasi belajar siswa kelas empat sekolah dasar dipengaruhi oleh penggunaan sumber belajar berbasis permainan Dupan (Dadu Pancasila). Sasaran dari alat pembelajaran inovatif ini adalah untuk meningkatkan keterlibatan dan semangat siswa dalam belajar dengan menyajikan konten Pancasila dengan cara yang menarik dan dinamis. Paradigma desain kelompok kontrol pretes-posttest digunakan dalam desain studi kuantitatif quasi-eksperimental ini. Dua kelas empat dari sebuah sekolah dasar di Kabupaten Bogor menjadi subjek penelitian, mereka dibagi menjadi kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Salah satu alat penelitian adalah kuesioner tentang motivasi belajar dan media pembelajaran. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan dalam peningkatan motivasi belajar antara kelompok yang menggunakan media Dupan dan kelompok yang tidak menggunakannya, dengan hasil secara deskriptif kelompok eksperimen mengalami peningkatan rata-rata skor motivasi belajar dari 34,759 menjadi 80,379 dan uji-t menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,030 (<.05), yang menandakan adanya perbedaan nyata antar kelompok. Efek praktis yang dihitung dengan cohen’s d sebesar 0,581. Oleh karena itu, telah dibuktikan bahwa menggunakan sumber belajar berbasis permainan meningkatkan motivasi siswa untuk belajar sebagai alternatif untuk proses pembelajaran di sekolah dasar.
ANALISIS KESULITAN MEMBACA PERMULAAN PADA SISWA LAMBAN BELAJAR (STUDI KASUS PESERTA DIDIK KELAS VI SDN CARANG PULANG 01) Anisah, Fida; Febriani Sya, Mega; Annissa Mawardini
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i3.19578

Abstract

Kegiatan membaca permulaan merupakan bagian awal dari membaca di kelas rendah, di mana peserta didik memahami rangkaian kata huruf sebagai bunyi bahasa. Berdasarkan fakta yang ada bahwa masih ada peserta didik kelas VI yang masih belum lancar dalam membaca permulaan. Rendahnya minat membaca bisa berakibat buruk bagi peserta didik itu sendiri yang nantinya akan tertinggal pelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara mendalam mengenai penyebab kesulitan membaca permulaan, dilaksanakan di SDN Carang Pulang 01, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Adapun instrumen pengumpulan data dengan tes membaca, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VI, guru kelas I-VI, dan orang tua. Prosedur analisis data yang digunakan yaitu kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan kemampuan membaca peserta didik mengalami kesulitan membaca kata sederhana, tetapi dalam mengenal huruf vokal (a, i. u. e, o) sudah bisa dalam menyebutkannya. Selain itu anak juga belum bisa membaca kata yang terdiri dari lima dan enam huruf atau lebih, terkadang saat membaca masih ada yang salah dalam penyebutannya. Hal ini diakibatkan oleh beberapa faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal, yang mengakibatkan anak belum lancar membaca.
PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TIPE CARD SORT DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR IPAS KELAS III SEKOLAH DASAR Putri, Qurnaini; Rasmitadila, Rasmitadila; Dhania, Hanrezi
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 4 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i4.19535

Abstract

Di kelas III SD Negeri Cibodas, model pembelajaran konvensional seperti ceramah masih digunakan di pelajaran IPAS. Metode ini dianggap tidak efektif dalam menarik minat siswa untuk berpartisipasi secara aktif dalam kegiatan pembelajaran. Penelitian ini, metode kuantitatif (quasi - experimental design) digunakan. Kelompok yang menjalani perlakuan eksperimen diberikan pembelajaran dengan metode aktif berbasis pengelompokan kartu, berbeda dengan kelompok kontrol yang mendapatkan materi secara ekspositori. Temuan studi ini mengindikasikan bahwa pendekatan pembelajaran aktif berjenis kartu sortir dapat secara signifikan meningkatkan minat siswa dalam belajar. Analisis terhadap data mengindikasikan bahwa rata-rata nilainya adalah yang diperoleh dari eksperimen menunjukkan performa yang lebih tinggi yaitu 90,20 daripada kelompok kontrol. Uji t-test menunjukkan signifikansi nilai 0,004 < 0,05. Dengan demikian, dapat terlihat bahwa model pembelajaran aktif menggunakan kartu sortir lebih efektif dalam meningkatkan minat belajar siswa.​
EKONOMI KONVENSIONAL DAN EKONOMI ISLAM: SEBUAH PERBANDINGAN KONSEPTUAL Wijaya, Aldi; Raza Alam Fadillah
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 4 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/alkaff.v3i4.19786

Abstract

Konsep rasionalitas merupakan elemen dasar dalam teori ekonomi, khususnya dalam ekonomi konvensional yang berasumsi bahwa individu selalu berperilaku untuk mengoptimalkan utilitas dan kepentingan pribadinya. Namun, pendekatan ini dinilai belum mampu menangkap keragaman perilaku manusia yang juga dipengaruhi oleh nilai-nilai moral dan ajaran agama. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji perbandingan konsep rasionalitas antara ekonomi konvensional dan ekonomi Islam secara konseptual. Dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif berbasis studi kepustakaan, penelitian ini menemukan bahwa rasionalitas dalam ekonomi Islam bersifat lebih menyeluruh. Para pelaku ekonomi Islam tidak hanya mengejar keuntungan materi, tetapi juga memperhatikan aspek halal dan haram, tanggung jawab sosial, serta orientasi kehidupan akhirat. Dalam pandangan ekonomi Islam, manusia diposisikan sebagai makhluk spiritual sekaligus sosial, sehingga rasionalitasnya mencakup dimensi etika dan moral. Temuan ini mengindikasikan bahwa konsep rasionalitas dalam ekonomi Islam menawarkan alternatif yang lebih proporsional dan relevan bagi umat Muslim di era modern.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA POSTER TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI DAUR HIDUP MAKHLUK HIDUP DALAM PEMBELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR Darti, Firyal apipah; Tasti Adri, Helmia; Ichsan, Muhammad
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 3 No. 4 (2025): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/al-kaff.v3i4.18131

Abstract

Media poster adalah media pembelajaran komunikasi tertulis yang disajikan dalam bentuk gambar atau teks yang dimaksudkan untuk menarik perhatian banyak orang agar pesannya mudah dipahami oleh orang lain. Media poster berfungsi sebagai alat bantu pengajaran bagi siswa kelas IV di sekolah dasar yang sedang mempelajari siklus hidup makhluk hidup. Penggunaan media ini Diharapkan mampu meningkatkan efisiensi proses edukasi peserta ajar serta mendukung mereka dalam mencapai prestasi akademik yang lebih maksimal. Riset ini bertujuan untuk mengevaluasi efek penggunaan sarana poster terhadap pemahaman capaian belajar murid di SDN Ciawi 01. Jenis studi yang diterapkan adalah penelitian pra-uji coba dengan metode angka. Teknik pemilihan responden yang digunakan dalam riset ini adalah metode total sampling. Hasil investigasi mengungkapkan adanya korelasi yang signifikan antara variabel X, yakni sarana poster, dengan variabel Y, yaitu pemahaman capaian belajar peserta ajar. Nilai t-kalkulasi yang diperoleh sebesar 28,64178, lebih besar dibandingkan t-tabel sebesar 1,699. Oleh sebab itu, hipotesis nol (Ho) ditolak, sedangkan hipotesis alternatif (Ha) diterima, yang menunjukkan bahwa pemanfaatan sarana poster berdampak positif terhadap peningkatan tingkat pemahaman capaian belajar murid di kelas IV.