cover
Contact Name
Setya Wijayanta
Contact Email
p3m@pktj.ac.id
Phone
+6281329012711
Journal Mail Official
p3m@pktj.ac.id
Editorial Address
Tegal
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan
ISSN : 23384247     EISSN : 27217248     DOI : https://doi.org/10.46447/ktj.v9i2.440
Core Subject : Engineering,
The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research result that have been achieved in the area of Road Transportation Safety. Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety), particularly focuses on the main problems Innovation of Road Safety and Scientific Research areas as follows: 1. Road Safety Management 3. Road Transportation Engineering 3. Automotive Technology 4. Automotive Engineering Technology
Articles 120 Documents
Analisis Strategi Pemasaran Untuk Mengembangkan Jasa Transportasi Po Primajasa Nur Aristiani, Prita; Yenita; Anindita, Reza Yoga
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.469

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis strategi pemasaran dan pengembangan bisnis PO Primajasa Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dilakukan di Kantor PO Primajasa Jakarta dengan pemilihan informan berdasarkan kriteria sampling. Data diperoleh melalui wawancara mendalam dan kajian dokumen pendukung.Hasil penelitian menunjukkan bahwa PO Primajasa menerapkan strategi pemasaran dengan memilih lokasi yang strategis, memahami peluang bisnis, menyediakan berbagai pilihan, mengutamakan kepuasan pelanggan, dan menjaga kebersihan armada bus. Upaya pengembangan perusahaan melibatkan tahap-tahap seperti pengumpulan ide, penyaringan ide, pengujian, pengembangan konsep produk baru, strategi pemasaran, analisis usaha, pengembangan produk menyeluruh, uji pasar, dan komersialisasi.Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa PO Primajasa telah terorganisasi dalam mengelola produk baru melalui implementasi berbagai tahapan sebagai bagian dari strategi pemasaran.
Identifikasi Lokasi Rawan Kecelakaan (Blackspot) Di Kabupaten Bekasi Kusmayadi, Didik; Fariz, Umar
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.520

Abstract

Kabupaten Bekasi merupakan daerah penyangga ibukota serta dan menjadi daerah strategis yang dilewati oleh ruas jalan tol Jakarta – Cikampek dan jalan Pantura. Adanya kedua jalan arteri tersebut, maka kejadian kecelakaan akan berpotensi semakin meningkat. Hal ini dibuktikan dengan data IRSMS tahun 2022, jumlah kejadian kecelakaan di Kabupaten Bekasi mengalami peningkatan dalam tiga tahun terakhir (2019 – 2021) dengan jumlah 3.084 kejadian yang melibatkan 4.065 korban. Dengan meningkatnya jumlah kecelakaan, maka diperlukan identifikasi lokasi rawan kecelakaan (blackspot) dan mendiagnosis penyebab terjadinya kecelakaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Simple Ranking Method dan perankingan blackspot menggunakan metode Average Crash Frequency dan Equivalent Property Damage Only (EPDO) Average Crash Frequency. Dari hasil identifikasi yang telah dilakukan, diketahui tiga lokasi grid tertinggi berdasarkan frekuensi kecelakaan yang menyebabkan korban meninggal dunia dan luka berat, yaitu grid 1887 di jalan Pilar Sukatani, grid 1885 di jalan Raya Rengas Bandung (Simpang Tiga Rawakudu), dan grid 1886 di jalan Urip Sumoharjo.
Gambaran Tingkat Pendidikan Pelaku Dengan Angka Kecelakaan Lalu Lintas Di Kota Dumai Tahun 2018-2021 Permadi, Dharmawan Trikurnia; Rachmayanti, Riris Diana
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.552

Abstract

Layaknya sebuah kota pada umumnya yang berkembang sesuai dengan potensinya masing-masing, Kota Dumai berkembang sebagai kota pelabuhan di Indonesia, pertumbuhan penduduk berdampak secara langsung terhadap tingkat kecelakaan lalu lintas. Pada tahun 2021, jumlah kasus meningkat sekitar 36% menjadi 72 kasus yang sebelum berada pada 53 kasus pada 2020. Kecelakaan lalu lintas di Kota Dumai secara keseluruhan dari tahun 2018-2021 berjumlah 252 kasus dengan jumlah korban meninggal dunia 122 nyawa, 105 dan 201 orang luka berat dan ringan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode studi data sekunder. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari apakah terdapat hubungan antara tingkat pendidikan pelaku dengan angka kecelakaan lalu lintas di Kota Dumai. Hasil dari analisis adalah tingkat pendidikan berpengaruh lebih dari 80% dari jumlah kasus kecelakaan lalu lintas selama 2018-2021 dan tidak lebih dari 20% dari individu pelaku pada kejadian kecelakaan lalu lintas di Kota Dumai yang memiliki SIM.
Safe Ride: Implementasi Media Pembelajaran Berbasis Website Dalam Meningkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Pada Siswa Iqbal, Muhammad; Romadhona, Fadly Auliano; Fitriani, Denada; Sawa Madani, Fadhlan Rizky
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.553

Abstract

Keselamatan berkendara adalah hal yang paling penting dan harus diketahui oleh para pengendara. Namun pada kenyataannya kurangnya pehamanan pengendara akan pentingnya keselamatan berkendara khusunya bagi siswa semakin menurun. Jika hal tersebut dibiarkan sangat memungkinkan terjadinya banyak pelanggaran bahkan yang sangat fatal dapat menyebabkan kematian. Data kepolisian menunjukan adanya peningkatan dari tahun 2018 bahwasanya banyak pengemudi yang melanggar lalu lintas khususnya pada siswa dalam berkendara khususnya sepeda motor. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis website: SafeRide yang dibuat untuk menumbuhkan kesadaran serta kelamatan dalam berkendara pada siswa. Selain itu diharapkan kedepannya website pembelajaran ini dapat memberikan kontribusi yang positif terhadap pengembangan media pembelajaran sebagai alat untuk meningkatkan kesadaran keselamatan dalam berkendara. Hasil penelitian juga menjelaskan bahwa hampir seluruh responden yang berartisipasi dalam penelitian ini menjawab bahwasanya website pembelajaran mengenai keselamatan berkendara ini sangat penting dalam membantu siswa tentang bagaimana mengendari sepeda motor di jalan raya.
Analisis Pengaruh Parkir On Street Terhadap Kinerja Lalu Lintas Pada Ruas Jalan Mayjend Di. Panjaitan Kota Tegal Hardimansyah, Rizki; Mirajhusnita, Isradias; Yunus, Muhammad; Farizki, Farizki
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.554

Abstract

Kebutuhan lahan parkir pada ruas Jalan Mayjend DI. Panjaitan menjadi meningkat, sehingga tak jarang pengendara memarkirkan kendaraanya pada tepi jalan (on-street parking). Kegiatan on-street parking memicu berkurangnya kinerja ruas jalan karena sebagian kapasitas pada ruas jalan tersebut digunakan untuk kegiatan parkir sehingga di saat jam–jam tertentu kinerja jalan tidak dapat optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik parkir dan pengaruh kegiatan parkir on street terhadap kinerja ruas jalan. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil yang diperoleh adalah tidak tersedianya ruang parkir untuk sepeda motor membuat pengendara sepeda motor memarkirkan kendaraa bukan pada tempatnya sehingga hal tersebut membuat berkurangnya kinerja ruas jalan. Nilai LoS (Level of Service) pada ruas tersebut adalah B dengannilai VCR 0,31 pada pagi hari; 0,30 pada siang hari; dan 0,31 pada sore hari. Peneliti merekomendasikan tiga alternatif penyelesaian dari permasalahan perparkiran yang ada.
Penentuan Integrasi Trayek Baru Angkutan Umum Trans Jateng Dengan Trayek Batik Solo Trans (BST) Putra, I Putu Andika Pratama; Wahyu, Dwi; Sofiah, Siti; Pramudi, Setia Hadi
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.555

Abstract

Kota Surakarta dilayani oleh beberapa angkutan umum yang sudah beroperasi dan melayani masyarakat, yaitu Batik Solo Trans (BST) dan Feeder. Untuk mengakomodasi perpindahan atau perjalanan masyarakat di Kota Surakarta maka perlu dibuat trayek baru guna memberikan pelayanan jasa sehingga diperlukan adanya integrasi antara trayek Batik Solo Trans (BST) dan TransJateng yang baru. Integrasi moda transportasi sangat penting dalam memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam perpindahan moda karena integrasi moda transportasi merupakan salah satu upaya untuk menyatukan atau menggabungkan dari trayek angkutan umum yang ada. Data primer penelitian ini menggunakan trayek validasi Batik Solo Trans (BST) dan data trayek TransJateng, sedangkan data sekunder menggunakan trayek Batik Solo Trans dari Dinas Perhubungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ruas jalan yang menjadi integrasi trayek baru angkutan umum kombinasi trayek BST dengan TransJateng meliputi Jl. Veteran, Jl. Jendral Sudirman, Jl. Urip Sumoharjo, dan Jl. Ahmad Yani.
Threshold Berat Muatan Mobil Barang Dalam Hubungannya Dengan Jumlah Gaya Rem Pada Pengujian Kemampuan Rem Ermanto, Surya Aji; Sasue, Riz Rifai Oktavianus; Pradana, Adrian
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.556

Abstract

Uji kemampuan rem utama pada kendaraan bermotor dilakukan melalui proses yang dinamakan pengujian rem (brake tester) yang dilakukan pada setiap sumbu roda di kendaraan bermotor yang diuji. Uji kemampuan rem utama tersebut dilakukan dengan menggunakan beban muatan kosong atau tanpa adanya muatan sama sekali saat proses uji rem tersebut. Hal ini jelas sangat bertolak belakang dengan kenyataan di lapangan karena mayoritas setiap kendaraan bermotor terutama dengan jenis mobil barang sesuai dengan peruntukannya selalu mengangkut barang/muatan saat beroperasi di jalan. Proses uji berkala pada pengujian rem (brake tester) yang dilakukan saat kendaraan bermotor dalam keadaan kosong tersebut, tentu tidak mencerminkan kondisi saat dioperasikan di jalan sehingga hasil uji kemampuan rem tersebut masih diragukan kemampuannya terutama saat kendaraan bermotor mengangkut barang/muatan sesuai dengan daya angkut yang telah ditetapkan. Atas dasar pemikiran di atas, maka penulis tertarik untuk membuat penelitian dengan judul “Threshold Berat Muatan Mobil Barang Dalam Hubungannya Dengan Jumlah Gaya Rem Pada Pengujian Kemampuan Rem”. Metode penelitian yang digunakan termasuk dalam penelitian eksperimen kuantitatif. Penelitian ini menghasilkan beberapa hal antara lain Hubungan antara massa dummy dengan kemampuan rem kendaraan adalah berbanding terbalik. Semakin besar massa dummy maka kemampuan rem semakin menurun; Pada pertambahan massa dummy sebesar 231 Kg kemampuan rem sudah tidak lolos uji dengan nilai 49,9 %; Persentase massa yang diangkut adalah sebesar 26,3 % dari massa kosong kendaraan agar kemampuan rem masih lolos uji; Kemampuan rem pada saat massa kosong sangat berbeda jika dibandingkan dengan saat dilakukan penambahan massa muatan. Ketika berat kosong kemampuan rem mencapai 88 % sedangkan pada pertambahan massa 250 Kg kemampuan rem turun sampai 46,3%.
Analisa Tingkat Kinerja Jalan Ruhui Rahayu Kota Balikpapan Fitrianingsih, Dwi; Anindita, Reza Yoga
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 2 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i2.557

Abstract

Sistem transportasi selalu erat kaitannya dengan system pergerakan dan sistem kegiatan. Dalam suatu Kawasan tertentu, sistem transportasi mempunyai hubungan erat dengan sistem aktivitas yang dilakukan oleh manusia. Masyarakat akan melakukan aktivitas perjalanan karena adanya tarikan dan bangkitan dari suatu lokasi kegitaan. Sehingga untuk mendukung mobilitas masyarakat dari suatu lokasi ke lokasi lainnya, diperlukan adanya sistem trasnportasi yang baik. Jaringan jalan merupakan objek utama yang berpengaruh terhadap lancar atau tidaknya mobilitas masyarakat. Sehingga diperlukan penelitian mengenai Analisa kinerja jalan, termasuk di Jalan Ruhui Rahayu Kota Balikpapan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan hasil yang menunjukkan bahwa Jalan Ruhui Rahayu dalam kondisi baik dengan derajat kejenuhan pada kategori lalu lintas stabil, baik dalam peak hour maupun tidak.
Pengaruh Tata Cara Pemuatan Terhadap Kinerja Pengereman Putra, Digma Yuda Kusuma; Suartika, I Made; Pramudi, Setia Hadi
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i1.559

Abstract

Faktor penyebab kecelakaan disebabkan karena factor pengemudi dan kendaraan. Hal ini terjadi karena pengamudi kurang memperhatikan kecepatan, tata cara pemuatan, serta beban yang dibawa. Kecepatan serta beban muatan yang berlebih bisa mengakibatkan rem blong. Tata cara pemuatan yang salah juga mempengaruhi kinerja sistem pengereman. Pengujian efisiensi rem yang dilakukan secara statis belum bisa menjamin bahwa kendaraan tersebut dalam kondisi baik. Pada penelitian ini dilakukan dengan pengujian rem road test dengan penambahan beban, kecepatan, dan tata cara pemuatan untuk mengetahui jarak pengereman. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan beban muatan, perubahan kecepatan, dan perubahan tata cara muat dapat mempengaruhi jarak pengereman. Dari perhitungan perlambatan yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa nilai perlambatan dipengaruhi oleh jarak pengereman, penambahan beban muatan, perubahan kecepatan, dan perubahan tata cara muat dapat mempengaruhi nilai perlambatan.
Evaluasi Penataan Fasilitas Terminal Tipe C Untuk Meningkatkan Efisiensi Operasional (Studi Kasus Terminal Tipe C Semanggi) Wiguna, I Wayan Yudi Martha; Elang Ramadhani Subagyo; A.A Bagus Oka Khrisna Surya
Jurnal Keselamatan Transportasi Jalan (Indonesian Journal of Road Safety) Vol. 10 No. 2 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46447/ktj.v10i2.560

Abstract

Semanggi Type C Terminal is located in Pasar Kliwon District, Surakarta City, whichhas an area of 2,111 m² and serves 2 urban public transportation routes totaling 45 operating fleets. The facilities available at Semanggi Terminal in accordance with PM 40 of 2015 concerning Road Transport Passenger Service Standards are only 42% ofthe total facilities and lack of private vehicle parking capacity. This study aims toevaluate the needs of terminal facilities and provide layout proposals for both facilitylayout design to circulation and parking lot layout design. By using terminal inventorysurvey data and other supporting data which is then carried out optimizationanalysis, the existing condition of Semanggi Terminal facilities and the need for ideal private vehicle parking space are produced. The results of this study can provideresults in the form of recommendations for the area of Semanggi Terminal facilityneeds of 61.54 m², circulation proposals to reduce existing conflict points by 35% and 50%, and the arrangement of private vehicle parking lots that can be used as park and ride facilities from those that can initially accommodate 17 SRP to 21 SRP according to the Decree of the Director General of Land concerning TechnicalGuidelines for Parking Implementation.

Page 9 of 12 | Total Record : 120


Filter by Year

2018 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 12 No. 2 (2025): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 12 No. 1 (2025): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 11 No. 2 (2024): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 11 No. 1 (2024): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 10 No. 2 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 10 No. 1 (2023): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 9 No. 2 (2022): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 9 No. 1 (2022): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 8 No. 2 (2021): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 8 No. 1 (2021): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 7 No. 2 (2020): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 7 No. 1 (2020): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 6 No. 2 (2019): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 6 No. 1 (2019): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 5 No. 2 (2018): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) Vol. 5 No. 1 (2018): JURNAL KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN (INDONESIAN JOURNAL OF ROAD SAFETY) More Issue