cover
Contact Name
Dewi Yuliana Fitri
Contact Email
dewiyulianafitri2@gmail.com
Phone
+628116624498
Journal Mail Official
jurnallemmastkippgrisumbar@gmail.com
Editorial Address
Jln. Gunung pangilun Kec. Nanggalo Padang
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
LEMMA: Letters Of Mathematics Education
ISSN : 24074527     EISSN : 24601047     DOI : -
Core Subject : Education,
Journal of LEMMA is a journal of mathematics education result written by all academics such as teacher, lecturer, researcher who has done peneitian in mathematics education.
Articles 152 Documents
KAJIAN KESULITAN MAHASISWA DALAM PENGOPERASIAN OBE: STUDI KASUS MATA KULIAH ALJABAR LINIER ELEMENTER Fauziah, Fauziah; Wahyuni, Yusri
JURNAL LEMMA Vol 3, No 2 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.997 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v3i2.1199

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis hasil belajar mahasiswa pada pengeoperasian OBE pada mata kuliah Aljabar Linier Elementer dengan menggunakan model pembelajaran Think Pair Share. Penelitian ini termasuk dalam penelitian tindakan kelas karena penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar mahasiswa pendidikan matematika yang mengambil mata kuliah Aljabar Linear Elementer dan dilakukan perbaikan terhadap proses pembelajaran secara terus menerus selama penelitian.Subjek dari penelitian ini adalah mahasiswa kelas A Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan yang mengambil mata kuliah Aljabar Linier Elementer semester genap tahun ajaran 2015/2016 berjumlah 41 orang. Berdasarkan hasil analisis terhadap data dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hasil belajar mahasiswa meningkat dari siklus I ke siklus II dan mencapai target dalam penelitian ini yaitu 70% dari jumlah mahasiswa di kelas memperoleh nilai ≥ B. Kata kunci : Kesulitan, cooperative learning, ALE, Hasil Belajar
ANALISIS KESALAHAN PESERTA DIDIK PADA MATERI PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN NILAI MUTLAK LINEAR SATU VARIABEL DI KELAS X SMA NEGERI 1 BANGKINANG KOTA Zulfah, Zulfah
JURNAL LEMMA Vol 3, No 2 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (419.101 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v3i2.1889

Abstract

This study aimed to describe aspects of the mistakes made by the students of class X SMA Negeri 1 Bangkinang City in solving problems related to materials Equations and Inequalities Value Absolute Linear Single Variable, describing the most common mistake made students of class X SMA Negeri 1 Bangkinang City in solving problems related material Absolute Value Equations and Inequalities Linear Single variable, and to know how big the error percentage of students in each aspect of error. Method in this research is descriptive qualitative and quantitative desriptif. Qualitative description that describes the mistakes made kesalaha-learners by using words. While quantitative descriptive is describing big mistakes do learners using numbers. Suharsimi Arikunto (2006: 12) argues that research is a quantitative research approaches are required to use a lot of numbers, ranging from data collection, interpretation of these data, and displays the results. According Sumanto (1995: 77) descriptive study tried to describe and interpret what is there (could about the condition or relationship, a growing opinion, the ongoing process, due to actual or emerging inclinations). Based on the results of diagnostic tests on the material equations and linear inequalities absolute value of the variable obtained that there are students who make mistakes in solving problems related to the material. Mistakes made by learners consists of 71% false beliefs and misconceptions 69%
PENGEMBANGAN MODUL LUAS DAN KELILING BANGUN DATAR YANG VALID DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL BERBASIS KEUNGGULAN LOKAL DI SEKOLAH DASAR Daswarman, Daswarman; Alyusfitri, Rieke
JURNAL LEMMA Vol 3, No 2 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (415.845 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v3i2.1209

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul luas dan keliling bangun datar yang valid di sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model 4D (define, design, develop, dan desseminate). Tahap desseminate tidak dilakukan. Penelitian ini untuk mengetahui apakah modul yang dirancang sudah valid, kemudian divalidasi oleh pakar mengenai materi, penyajian, bahasa dan keterbacaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modul luas dan keliling bangun datar sudah valid oleh pakar. Oleh sebab itu, disimpulkan bahwa modul luas dan keliling bangun datar di sekolah dasar telah valid.
PENGEMBANGAN ALUR PEMBELAJARAN PERBANDINGAN BERBASIS REALISTIC MATHEMATICS EDUCATIONUNTUK SISWA KELAS VII SMP Mendrofa, Netti Kariani
JURNAL LEMMA Vol 3, No 2 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (730.562 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v3i2.1907

Abstract

Abstract -.Teaching methods ratio that focus on formal procedures do not aid students to develop proportional reasoning regarding the comprehension of concepts or their relationship with daily experiences.Therefore, a learning trajectory was designed, using the Realistic Mathematics Education (RME) approach, to enable the study of comparative approaches which is valid, practical, and effective.The selected research design combines the Plomp model and the Gravemeijer & Cobb model. The stages of design research in this study were preliminary study phase, prototype development phase, preparation for the experiment, the implementation of the experiment, retrospective analysis and assessment phase. The data derives from interviews, observations, questionnaires, and assessed learning outcomes.The data was processed descriptively.This research resulted in a learning trajectory for concept comparison utilising the RME approach. This learning trajectory consists of discovering the concept of ratio, the concept of direct ratio and inverse ratio, the concept of scale, and the concept ofscale models. This learning trajectory measures valid characteristics relating to contents and constructs. Result of learning trajectories meets the practical characteristic practice in terms of implementation, simplicity and time required. Learning trajectory also meets the characteristics of effective impact on mathematical reasoning abilities of learners where the average results of test of mathematical is 75,29% with good categories. In conclution of this  research that learning trajectory of ratio within RME development is valid, practical and effective. Keywords:  Ratio, Design Research, Realistic Mathematics Education, Hypothetical Learning Trajectory. Abstrak-. Pengajaran perbandingan yang terfokus pada prosedur formal, tidak akan mampu mengarahkan siswa mengembangkan kemampuan bernalarnya dalam penemuan konsep itu sendiri dan hubungannya dengan pengalaman sehari-hari. Oleh karena ini, dirancang alur belajar topik perbandingan menggunakan pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) yang valid, praktis dan efektif. Penelitian ini adalah design research yang mengkombinasikan model Plomp dengan model Gravemeijer & Cobb. Tahapan design research dalam penelitian ini yaitu fase penelitian pendahuluan, persiapan eksperimen, fase pengembangan prototipe, pelaksanaan eksperimen, analisis restrosfektif, dan fase penilaian. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, angket dan tes hasil belajar. Data yang diperoleh diolah secara deskriptif. Penelitian ini menghasilkan alur pembelajaran untuk topik perbandingan dengan pendekatan RME. Alur belajar yang dirancang terdiri dari menemukan konsep perbandingan, menemukan konsep perbandingan senilai dan perbandingan berbalik nilai, menemukan konsep skala dan menemukan konsep model berskala. Dari penelitian ini telah dihasilkan alur pembelajaran yang memenuhi karakteristik valid dari segi isi maupun dari segi konstruk. Alur belajar yang dihasilkan memenuhi karakteristik praktis dari segi keterlaksanaan, kemudahan dan waktu yang diperlukan. Alur pembelajaran juga telah memenuhi karakteristik efektif dari segi dampaknya pada kemampuan penalaran siswa dimana rata-rata hasil tes kemampuan penalaran matematis siswa adalah 75,29% dengan kategori baik. Ini berarti, hasil penelitian menunjukkan bahwa alur pembelajaran topik perbandingan berbasis RME yang dikembangkan telah valid, praktis dan efektif. Kata Kunci: Perbandingan, Design Research, Realistic Mathematics Education, Hypothetical Learning Trajectory.
PENINGKATAN KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH KALKULUS DIFERENSIAL MENGGUNAKAN METODE SNOWBALL DRILLING rahmi, rahmi
JURNAL LEMMA Vol 3, No 1 (2016): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (546.799 KB) | DOI: 10.22202/jl.2016.v3i1.790

Abstract

Mata Kuliah kalkulus diferensial bertujuan agar mahasiswa mampu menguasai konsep dasar kalkulus diferensial, menyelesaikan berbagai bentuk perhitungan diferensial dan mampu mengaplikasikan perhitungan diferensial dalam berbagai bidang ilmu serta kehidupan sehari-hari. Kenyataan rata-rata mereka kurang mampu dalam memahami materi yang disajikan, gambaran ini terlihat pada saat mereka diberi kesempatan dalam menyelesaikan latihan yang diberikan. Hanya mahasiswa berkemampuan tinggi yang termotivasi dalam menyelesaikan latihan, sementara mahasiswa berkemampuan rendah cendrung menunggu hasil kerja teman. Tujuan penelitian adalah untuk: 1) meningkatkan kemandirian belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan matematika STKIP PGRI Sumatera Barat dengan menggunakan metode Snowball Drilling pada mata kuliah Kalkulus Diferensial, 2) meningkatkan hasil belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan matematika STKIP PGRI Sumatera Barat dengan menggunakan metode Snowball Drilling pada mata kuliah Kalkulus Diferensial. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan di kelas peneliti sendiri yang terdiri dari tiga silkuls, setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Penelitian menekankan kepada proses keterlibatan mahasiswa pada pembelajaran dengan menggunakanan metode pembelajaran kooperatif Snowball Drilling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan metode Snowball Drilling dapat meningkatkan kemandirian dan hasil belajar matematika mahasiswa pada mata kuliah Kalkulus Diferensial. Nilai rata-rata hasil belajar yang diperoleh pada akhir penelitian mencapai  81,62 dan persentase mahasiswa yang mencapai  ketuntasan minimum  89,74%. Kata kunci: Snowball Drilling, Kemandirian dan Hasil Belajar
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN CIRCUIT LEARNING: SUATU UPAYA DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA Syahrial, Syahrial
JURNAL LEMMA Vol 4, No 1 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (565.841 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v4i1.2382

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar matematika siswa. Faktor yang mempengaruhi adalah siswa tidak aktif dan kurangnya komunikasi antara siswa dan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan strategi circuit learning terhadap hasil belajar matematika siswa pda ranah kognitif dan efektif. Jenis penelitian ini yaitu pra eksperimen dan rancangan penelitian yang digunakan adalah randomized control group only design.Berdasarkan tes akhir hasil belajar diperoleh rata-rata hasil belajar matematika pada kelas eksperimen 79,3 dan rata-rata hasil belajar matematika kelas kontrol 70. Hasil analisa uji- t diperoleh thitung = 3,89 dan ttabel = 1,667 pada taraf nyata 0,05. Disimpulkan thitung > ttabel menerima hipotesis alternatif (H1) yaitu hasil belajar matematika siswa kelas eksperimen lebih baik dibandingkan kelas kontrol. Analisis data pada ranah afektif didapat zhitung = 3,83 dan ztabel = 1,64 pada taraf nyata 0,05 dengan demikian zhitung ztabel, dengan kata lain Hi diterima artinya aktifitas belajar siswa pada kelas eksperimen lebih baik dibandingkan kelas kontrol. Berdasarkan analisis data pada ranah kognitif dan afektif dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penerapan strategi circuit learning terhadap hasil belajar matematika siswa.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INVESTIGASI KELOMPOK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA KELAS X SMA N 2 LUBUK SIKAPING TAHUN PELAJARAN 2014/2015 khairani, majidah
JURNAL LEMMA Vol 2, No 2 (2016): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22202/jl.2016.v2i2.488

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk kemampuan pemecahan masalah matematis siswa setelah diberikan perlakuan model pembelajaran kooperatif investigasi. Designe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen dan berbentuk ”Randomized Control Group Only Design”. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X5 dan kelas X2 SMAN 2 Lubuk Sikaping. Pengumpulas data dilakukan dengan memberikan tes. Dari hasil penelitian dan pembahasan diperoleh rata-rata nilai kemampuan pemecahan masalah dikelas eksperimen 78 dan kelas kontrol 69,59.  Nilai Simpangan baku pada kelas eksperimen lebih kecil dibanding dengan kelas kontrol. Hal ini menunjukkan bahwa nilai pada kelas eksperimen lebih menyebar mendekati rata-rata dibanding dengan kelas kontrol. Melalui uji statistik beda rata-rata dapat disimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran Investigasi lebih baik daripada hasil belajar siswa dengan pembelajaran konvensional di kelas X SMAN 2 Lubuk Sikaping tahun pelajaran 2014/2015.
KEMAMPUAN BERPIKIR MATEMATIS DALAM KONTEKS PEMBELAJARAN ABAD 21 DI SEKOLAH DASAR Fajri, Muhammad
JURNAL LEMMA Vol 3, No 2 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.838 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v3i2.1884

Abstract

 Developing the mathematical thinking be authorized in the context of the current of meaningfull learning. Learning for 21st century paradigm replace that generally provide a broad space on the developmental aspects and student learning tasks as learning subject. The context appears as the implications of the development of high order thinking skills that need to be optimized in the learning process as learning principles in the curriculum of 2013. The purpose of this paper to explain the concepts and principles that can be developed related to the mathematical thinking in the context of 21st century learning. The principles of 21st century learning also become the foundation as one of the basic considerations in the process of benchmarking and the development of curriculum changes that will be applied. The mathematical thinking identified in 5 components, among others: (1) understanding of mathematics; (2) solving mathematical problems; (3) mathematical reasoning; (4) The mathematical connection; (5) mathematical communication. Affiliated to the five components that are interconnected is, the learning process that leads to the 21 century learning can go hand in hand in making them. Development of materials and processes which are affiliated with aspects of learning and development of students form the basis for determining the direction and purpose of education that lead to the learning process in the classroom. The results of the analysis of the content is based on theoretical studies indicate alignment between the development of the mathematical thinking the learning context of the 21st century requires the development of high-level thinking skills for students, especially in elementary school.
APLIKASI ANALISIS DISKRIMINAN PADA PREFERENSI MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA IAIN STS JAMBI TERHADAP MATA KULIAH STRUKTUR ALJABAR Aidilla, Mustika; Murtadlo, Ali; Warti, Rini
JURNAL LEMMA Vol 3, No 1 (2016): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (166.118 KB) | DOI: 10.22202/jl.2016.v3i1.1121

Abstract

Struktur aljabar merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ada di Jurusan Pendidikan Matematika IAIN STS Jambi. Struktur aljabar yang membahas tentang matematika abstrak dianggap mahasiswa sebagai salah satu mata kuliah yang sulit untuk dipahami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui preferensi mahasiswa terhadap mata kuliah struktur aljabar. Data diperoleh penyebaran kuesioner dan wawancara langsung kepada mahasiswa yang menjadi sampel penelitian. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis menggunakan analisis diskriminan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 43% mahasiswa yang menyukai struktur aljabar dan 57% tidak menyukai struktur aljabar. Suka atau tidaknya mahasiswa terhadap mata kuliah struktur aljabar dipengaruhi oleh materi struktur aljabar yang bersifat abstrak dan sulit untuk dipahami serta jam perkuliahan yang selalu berubah atau tidak sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Kata kunci: analisis diskriminan, preferensi, struktur aljabar
HUBUNGAN ANTARA INTERAKSI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMPN 10 SUNGAI PENUH Arlianti, Nofyta
JURNAL LEMMA Vol 4, No 1 (2017): LEMMA : Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (524.221 KB) | DOI: 10.22202/jl.2017.v4i1.2394

Abstract

Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat  hubungan interaksi belajar dengan hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 10 Sungai Penuh. Hipotesis penelitian adalah terdapat hubungan antara interaksi belajar terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 10 Sungai Penuh. Populasi penelitian ini adalah kelas VIII SMP Negeri 10 Sungai Penuh, berjumlah 38 orang. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik random sampling atau penentuan sampel secara acak setelah dilakukan uji normalitas, uji homogenitas dan uji kesamaan rata-rata. Data mengenai pengaruh interaksi belajar  diperoleh dengan menggunakan angket yang disebarkan kepada setiap siswa yang menjadi sampel, angket yang digunakan merupakan angket tertutup dengan empat skala penelitian berdasarkan skala likert. Sedangkan data hasil belajar metematika siswa dalam penelitian ini adalah nilai tes pada materi pokok relasi dan fungsi. Dalam penelitian ini penulis mengolah data dengan menggunakan rumus regresi linear sederhana.  Persamaan regresi yang diperoleh yaitu Ŷ= -21,56 + 1,311X. Kemudian dilanjutkan dengan uji keberartian regresi didapatkan Fhitung = 9,5646 sedangkan Ftabel­ = 4,41. Karena Fhitung > Ftabel  maka regresi berarti secara nyata pada taraf 95%. Ini berati terdapat hubungan interaksi belajar terhadap hasil belajar matematika dan untuk uji linieritas, didapatkan Fhitung = 1,016 sedangkan Ftabel­ = 3,60. Karena Fhitung < Ftabel berarti persamaan regresi adalah linier. Selanjutnya menghitung harga koefisien korelasi dan koefisien determinasi. Harga koefisien korelasi yang diperoleh adalah 0,589 dan koefisien determinasi adalah 34,69%. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu terdapat hubungan antara interaksi belajar terhadap hasil belajar matematika. Oleh karena itu disarankan kepada guru matematika agar dapat memberikan dorongan dan membangkitkan interaksi belajar siswa dalam belajar matematika sehingga hasil belajar matematika siswa dapat meningkat. Kata Kunci: Interkasi belajar dan hasil belajar

Page 6 of 16 | Total Record : 152