cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
JURNAL KONFIKS
ISSN : 23552638     EISSN : 27461866     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 296 Documents
PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS CERPEN MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA SISWA KELAS IX SMP UNISMUH MAKASSAR Irmawati P
JURNAL KONFIKS Vol 5, No 2 (2018): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v5i2.373

Abstract

Abstrak Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (classroom action research) yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran bahasa Indonesia siswa kelas IXA SMP Unismuh Makassar melalui pendekatan kontekstual. Penelitian ini terdiri dari dua siklus yaitu siklus I selama 4 kali pertemuan dan siklus II selama 4 kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IXA SMP Unismuh Makassar dengan jumlah siswa 30 pada semester ganjil tahun pelajaran 2015/2016 dengan pokok bahasan cerita pendek. Pengambilan data penelitian ini melalui tes hasil belajar, lembar observasi aktivitas siswa dan guru serta angket respon siswa. Data hasil penelitian dianalisis secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan analisis, hasil belajar bahasa Indonesia siswa mengalami peningkatan, yang meliputi skor rata-rata hasil belajar bahasa Indonesia siswa pada siklus I adalah 75,5 dengan standar deviasi 9,87. Pada siklus II skor rata-rata hasil belajar bahasa Indonesia siswa adalah 85,2 dengan standar deviasi 12,36. Persentase siswa yang mencapai ketuntasan minimal adalah 23 atau 76,66 % pada siklus I dan 27 atau 90% pada siklus II. Sedangkan data hasil observasi aktivitas siswa dan guru yang dianalisis secara kualitatif juga mengalami peningkatan selama diterapkan pembelajaran dengan pendekatan kontekstual pada siswa kelas IXA SMP Unismuh. Selain itu, respon siswa terhadap pendekatan kontekstual secara umum positif dengan jumlah rata-rata sebesar 95,18. Sehingga secara umum dapat disimpulkan bahwa kualitas pembelajaran bahasa indonesia siswa mengalami peningkatan.Kata Kunci : Kualitas Pembelajaran, Pendekatan Kontekstual.AbstractThis research is a classroom action research (classroom action research), which aims to improve the quality of Indonesian students learning junior class IXA Unismuh Makassar via contextual approach. The study consisted of two cycles of the first cycle during the 4 meetings and the second cycle during the 4 meetings. The subjects were students of class IXA Unismuh SMP 30 Makassar by the number of students in the first semester of the 2015/2016 school year on the subject of short stories. Collecting data through the test results of this research study, observation sheet activities of students and teachers as well as student questionnaire responses. The data were analyzed by descriptive quantitative and qualitative. Based on the analysis, the results of studying Indonesian students has increased, which includes the average score Indonesian student learning outcomes in the first cycle was 75.5 with a standard deviation of 9.87. In the second cycle the average score Indonesian student learning outcomes is 85.2 with a standard deviation of 12.36. The percentage of students who achieve a minimum completeness is 23 or 76.66% in the first cycle and 27 or 90% in the second cycle. While data on the observation of activity of students and teachers were analyzed qualitatively also increased for applied learning with contextual approach in class IXA SMP Unismuh. In addition, the students' response to the contextual approach is generally positive with a number average of 95.18. So in general it can be concluded that the quality of learning Indonesian students has increased.Keywords: Quality Education, Contextual Approach.
ETIKA SOSIAL JAWA DALAM NOVEL IBU KARYA POERWADHIE ATMODIHARDJO Serdaniar Ita Dhamina
JURNAL KONFIKS Vol 6, No 1 (2019): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v6i1.1602

Abstract

The purposes of this research is to describe: Javanese social ethics in the novel Ibu by Poerwadhie Atmodihardjo. This research is a qualitative descriptive research with content analysis method. The result of the analysis is Javanese social ethics in the novel Ibu by Poerwadhie Atmodihardjo are principle of harmony, principle of respect, etiquette, ethics in seeking justice, and profession ethics.
PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI SISWA KELAS V SD INPRES BATULAPPA KABUPATEN BARRU MELALUI SISTEM PEMBELAJARAN EMOSIONAL Muhammad Dirham
JURNAL KONFIKS Vol 6, No 1 (2019): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v6i1.151

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan perencanaan, penggunaan, dan penilaian peningkatan kemampuan Menulis Puisi Siswa Kelas V SD Inpres Batulappa Kabupaten Barru melalui Sistem Pembelajaran Emosional. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Data penelitian adalah tindakan berupa respons tingkah laku guru dan siswa dalam interaksi pembelajaran di kelas. Sumber data penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SD Inpres Batulappa Kabupaten Barru dengan jumlah siswa 19 orang.  Teknik pengumpulan data dengan teknik tes, pengamatan, dan wawancara. Adapun teknik analisis data dengan (1) Menelaah seluruh data yang telah terkumpul, (2) reduksi data, (3) penyajian data atau memaparkan data, dan (4) menyimpulkan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan pembelajaran telah terlaksana dengan baik. Pelaksanaan pembelajaran mulai dari kegiatan awal, kegiatan inti, dan kegiatan akhir dapat meningkatkan kemampuan Menulis Puisi Siswa Kelas V SD Inpres Batulappa Kabupaten Barru. Berdasarkan data yang diperoleh bahwa persentase ketuntasan belajar siswa mengalami peningkatan pada siklus I jumlah siswa yang tuntas  14 siswa dengan persentase 73 % dan pada siklus II jumlah siswa yang tuntas  19 siswa dengan persentase 94,74%  kualifikasi  sangat baik  18 siswa dan 1 siswa kualifikasi baik persentase 5,26%. Pada tahap pelaksanaan juga terjadi peningkatan. Proses pembelajaran berlangsung dengan sangat baik dengan keinginan siswa untuk mengikuti seluruh proses pembelajaran yang dilakukan guru di kelas. Pada penilaian kemampuan menulis puisi dengan sistem pembelajaran emosional, guru lebih mampu melakukan penilaian secara komprehensif yaitu penilaian hasil dan penilaian proses. Oleh karena itu, disarankan kepada guru Bahasa Indonesia  agar dapat menggunakan sistem pembelajaran emosional  dalam pembelajaran kemampuan menulis puisi.Kata Kunci: Keterampilan, menulis, puisi, emosional
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PENGALIRAN PROGRAM IMAS (IMAGE STREAMING) DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MENULIS KARANGAN NARATIF PADA SISWAKELAS X SMA NEGERI I POLUT KABUPATEN TAKALAR Nur Ahmadi; Yuliana Yuliana
JURNAL KONFIKS Vol 4, No 2 (2017): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v4i2.404

Abstract

Abstract This research aimed to improve the ability to write narrative through IMAS learning model (image streaming) Grade Students of SMA X.5 I Polut KabupatenTakalar totaling 29 students. Data collection technique used a model observation, documentation and testing. The data analysis technique used the model descriptive analysis to measure the ability to write the test results of the study (1 time giving the test) every cycle by using the distribution frequency of and the percentage of the first is that there is an increase in the quality of the learning process to write a paragraph of narrative once held a class action learning model IMAS ( Image Streaming). The results showed an increase in student learning outcomes. The average score of the first cycle of 69.59 with classical completeness 16 (55.17%) completed, are in the low category and increased in the second cycle 83.13 with classical completeness 29 (100%) completed. This is supported by the increase in activity and creativity of the students in the learning process of the first cycle increased in the second cycle. This means the application of learning models IMAS (Iamge Stream) in learning Indonesian can improve the ability to write a narrative paragraph X.5 grade students of SMA I Polut Takalar. Keywords: Writing paragraphs of narrative, learning model IMAS (Image Streaming) AbstrakPenelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis naratif melalui model pembelajaran IMAS (image streaming) pada siswa kelas X.5 SMA Negeri I Polut Kabupaten Takalar yang berjumlah 29 siswa. Teknik Pengumpulan data yang digunakan adalah model observasi, dokumentasi dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis deskriptif untuk mengukur kemampuan menulis hasil tes penelitian (1 kali pemberian tes) setiap siklus dengan menggunakan distribusi frekuansi dan persentase yang pertama bahwa ada peningkatan kualitas proses pembelajaran menulis paragraf naratif setelah diadakan tindakan kelas dengan model pembelajaran IMAS (Image Streaming). Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa. Skor rata-rata siklus I 69,59 dengan ketuntasan klasikal 16 orang (55,17%) tuntas, berada pada kategori rendah dan meningkat pada siklus II 83,13 dengan ketuntasan klasikal 29 orang (100%) tuntas. Hal ini didukung oleh peningkatan keaktifan dan kreatifitas siswa dalam proses belajar mengajar dari siklus I meningkat pada siklus II. Ini berarti penerapan model pembelajaran IMAS (Iamge Streaming) dalam pembelajaran Bahasa Indonesia dapat meningkatkan kemampuan menulis paragraf naratif siswa kelas X.5 SMA Negeri I Polut Kabupaten Takalar.Kata kunci: Menulis paragraf naratif, model pembelajaran IMAS (Image Streaming)
ANALISIS NILAI KARAKTERISTIK TOKOH UTAMA PADA NOVEL HAID PERTAMA KARYA ENNY M. Muliati Tutu
JURNAL KONFIKS Vol 6, No 1 (2019): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v6i1.166

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan memperoleh pengetahuan tentang karakter tokoh utama dalam novel Haid Pertama karya Enny M. Penelitian ini adalah penelitian pustaka dan merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber datanya adalah novel Haid Pertama, merupakan hasil karangan atau imajinasi Enny M. yang berwujud menjadi kenyataan dalam bentuk karya yang utuh yaitu novel. Teknik yang digunakan adalah teknik observasi tidak langsung atau biasa dikenal dengan istilah observasi berstruktur.  Hasil analisis data yang dihimpun, peneliti menentukan faktor-faktor edisi atau deskripsi tokoh utama sesuai dengan bukti atau petunjuk yang ditentukan. Jadi dapat dikatakan bahwa gambaran karakter tokoh utama dalam novel Haid Pertama yaitu Diena, adalah gambaran karakter seorang tokoh yang masih gadis belia segolongan SMP yamg masih kekanak-kanakkan, selalu mencari hiburan dirinya, sedikit kasar, rajin berusaha dan suka berpenampilan menarik atau tampil beda di hadapan teman-temannya.Sifat kekasaran yang dimiliki Diena merupakan akibat kegelisahan dari keterlambatan datang haidnya, karena ia merasa cemas dan gelisah kalau nantinya Diena akan menjadi wanita yang tidak normal atau mandul, serta merasa malu terhadap teman-temannya dan orang lain. Namun sifat kekasaran Diena tidak menjadi sebuah karakter remaja yang bersifat kepribadiannya. Karena setelah berumur 14 tahun, tepat hari ulang tahunnya Diena mendapatkan hadiah ulang tahun dari yang Kuasa dengan sebuah kado yang istimewa yang selama ini Diena dambakan, yaitu haid pertamanya.Kata Kunci: Nilai, karakterisik, tokoh utama, novel Haid pertama
PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA INTENSIF DENGAN MENGGUNAKAN METODE SQ4R( Survey, Read, Review, Recite, Reflect ) DI KELAS VIII SMP. GUPPI SAMATA GOWA Aliam Bahri; Mila Karmila
JURNAL KONFIKS Vol 4, No 2 (2017): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v4i2.396

Abstract

AbstractThis research was a classroom action research (PTK) with the presentation of data and descriptions kuantitatif. Qualitative research descriptions was conducted in two cycles. Each cycle consists of four phases: planning, action, observation, and reflection. Data learning process of each cycle were analyzed descriptively qualitative. The data were analyzed descriptively learning outcomes kuantitatif.Subjek this research is class VIII totaling 16 orang.Tindakan given is intended to determine the increase in the learning process and learning outcomes in cycle I. As for the second cycle in the form of corrective actions against deficiencies experienced in cycle I. Results of the data analysis of the results of the study in the first cycle and the second cycle is concluded that, teaching intensive reading in class VIII SMP-I Guppi Samata Gowa by using SQ4R method can improve the learning process and learning outcomes intensive reading. Conclusions based on these results, the researchers suggested to the teachers to always use the methods that can stimulate students' attention so that the students were interested in learning. For other researchers and students who pursue teaching Indonesian language and literature are expected to conduct research in the areas of reading by using other methods, as well as in intensive reading so it can be found a variety of learning methods that can be used as learning in school.Keywords: Intensive Reading, Methods SQ4R AbstrakPenelitian ini bersifat penelitian tindakan kelas (PTK) dengan pemaparan data deskripsi kualitatif dan deskripsi kuantitatif.Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas 4 tahap yaitu: tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Data proses pembelajaran setiap siklus dianalisis secara deskriptif kualitatif. Adapun data hasil pembelajaran dianalisis secara deskriptif kuantitatif.Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII yang berjumlah 16 orang.Tindakan yang diberikan dimaksudkan untuk mengetahui peningkatan proses pembelajaran dan hasil pembelajaran pada siklus I. Adapun siklus II berupa tindakan perbaikan terhadap kekurangan-kekurangan yang dialami pada siklus I.Hasil analisis data yang dilakukan terhadap hasil penelitian pada siklus I dan siklus II disimpulkan bahwa, pembelajaran membaca intensif pada siswa kelas VIII-I SMP Guppi Samata Gowa dengan menggunkan metode SQ4R dapat meningkatkan kemampuan pada proses pembelajaran dan hasil pembelajaran membaca intensif. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, peneliti menyarankan kepada guru agar senantiasa menggunakan metode yang dapat merangsang perhatian siswa sehingga siswa merasa tertarik untuk belajar. Bagi peneliti lain dan mahasiwa yang menekuni pengajaran bahasa dan sastra Indonesia diharapkan melakukan penelitian dalam bidang membaca dengan menggunakan metode lain, demikian pula dalam membaca intensif sehingga dapat ditemukan berbagai metode pembelajaran yang dapat digunakan sebagai pembelajaran di sekolah. Kata Kunci: Membaca Intensif, Metode SQ4R
NILAI-NILAI SOSIAL DALAM NOVEL HUJAN KARYA TERE LIYE SEBAGAI BAHAN PEMBELAJARAN KAJIAN PROSA PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI DIKSATRASIADA UNIVERSITAS MATHLA’UL ANWAR BANTEN Sopyan Sopyan Sauri
JURNAL KONFIKS Vol 6, No 2 (2019): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v6i2.2687

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan nilai-nilai sosial  yang terdapat dalam novel hujan karya Tere Liye. Metode penelitian yang digunakan dalam mengkaji novel hujan karya Tere Liye adalah metode kualitatif deskriptif. Objek penelitian ini adalah nilai-nilai sosial dalam novel hujan karya Tere Liye yang diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama Tahun 2016. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik studi pustaka. Teknik analisis data menggunakan metode pembacaan model semiotik yakni pembacaan heuristik dan hermeneutik.Hasil Analisis data terhadap novel hujan karya Tere Liye dapat disimpulkan bahwa nilai sosial yang terdapat dalam novel tersebut yaitu nilai tolong menolong, kekeluargaan, kesetiaan, kepedulian, tanggung jawab, disiplin, empati, keserasian hidup, toleransi, kerjasama, dan demokrasi.Hasil analisis nilai-nilai sosial dalam novel hujan karya Tere Liye dapat dijadikan sebagai alternatif bahan pembelajaran kajian prosa pada mahasiswa pendidikan bahasa sastra Indonesia dan daerah Universitas Mathla’ul anwar Banten Kata kunci: nilai sosial, novel hujan, bahan pembelajaran
PELANGGARAN PRINSIP KERJA SAMA DALAM PERCAKAPAN NAJWA SHIHAB DAN JOKO WIDODO DI ACARA MATA NAJWA METRO TV Ella Citra
JURNAL KONFIKS Vol 7, No 2 (2020): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v7i2.4507

Abstract

Abstrak : Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelanggaran percakapan yang terjadi dalam acara Mata Najwa. Pelanggaran percakapan yang terjadi antara Najwa Shihab dengan Joko Widodo, merupakan bentuk pelanggaran prinsip kerja sama dalam kajian pragmatik. Metode penelitian yang digunakan dalam tulisan ini adalah metode deskriptif kualitatif. Adapun sumber data dalam penelitian ini berasal dari tuturan Najwa Shihab dengan Joko Widodo, selaku narasumber dalam acara Mata Najwa Metro Tv. Data dalam penelitian ini berupa percakapan antara Najwa Shihab dengan Joko Widodo pada episode “Menyambut Presiden Pilihan Rakyat” yang dipublikasikan tanggal 6 Agustus 2014. Analisis data dilakukan dengan langkah mentranskripsi data, kemudian menganalisis data tersebut dengan cara mengelompokkan percakapan-percakapan yang mengalami pelanggaran prinsip kerja sama, yaitu pelanggaran maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan maksim cara. Hasil analisis membuktikan terdapat beberapa percakapan yang melanggar prinsip kerja sama, hal tersebut mungkin saja disebabkan oleh faktor kepentingan, faktor tujuan dan faktor situasi.Kata Kunci: Prinsip Kerja Sama; Joko Widodo; Pragmatik.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN MELALUI PENERAPAN TEORI BELAJAR BERMAKNA AUSUBEL PADA SISWA KELAS VI SD INPRES KAMPUNG PARANG GOWA Tasrif Akib
JURNAL KONFIKS Vol 6, No 2 (2019): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v6i2.4032

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan membaca pemahaman melalui penerapan teori belajar ausubel pada siswa kelas VI SD Inpres kampong Parang Gowa.Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dalam bentuk siklus sebanyak dua Siklus. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VI dengan jumlah siswa adalah 24 orang yang terdiri dari 10 laki-laki dan 14 perempuan. Data dikumpulkan melalui tes, observasi, dan dokumentasi yang dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar bahasa Indonesia pada aspek membaca pemahaman siswa kelas VI SD Inpres Kampung Parang Gowa melalui penerapan teori belajar bermakna ausubel, yaitu pada siklus pertama dengan rata-rata 76,56 atau kategori sedang, kemudian kemampuan membaca pemahaman meningkat menjadi 82,04 pada siklus kedua atau Kategori tinggi. Demikian pula partisipasi atau keaktifan siswa dalam kegiatan pembelajaran mambaca pemahaman melalui penerapan pembelajaran bermakna ausubel mengalami peningkatan pada siklus kedua dibandingkan pada siklus pertama.
HEGEMONI BAHASA MILENEALISASI PADA SLOGAN DEMONSTRASI: ANALISIS WACANA KRITIS Ibnu Ajan Hasibuan; Ade Irma Khairani
JURNAL KONFIKS Vol 7, No 2 (2020): KONFIKS
Publisher : LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/konfiks.v7i2.4294

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis praktek wacana pada slogan aksi demonstrasi yang dilakukan oleh mahasiswa sebagai fenomena baru dimasa sekarang. Dibalik selogan-slogan ditemukan adanya kekuatan dan keunikan yang menghegemoni dengan tinjauan aspek linguistik sebagai hasil ide mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi kepada pemerintah. Metode deskriptif kualitatif digunakan untuk mengumpulkan dan menyajikan data kemudian dianalisis menggunakan pendekatan analisis wacana kritis Norman Fairclough serta memadukannya dengan pendekatan unsur psikoanalisis Freudian. Dari hasil analisis data  ditemukan adanya penggunaan teks dari segi liguistis yang mana Representasi anak kalimat menunjukkan pemilihan diksi dan majas personifikasi. Selanjutnya Representasi hubungan kalimat menujukkan adanya unsur pragmatik seperti “ilokusi” dan bahasa “sarkasme”. Dari seluruh pembentukkan wacana terdapat faktor yang mempengaruhi ide atau gagasan yang menghegomi bahasa. Fungsi Id ditekan oleh Ego dan Superego sebagai penyampai hasrat libido mahasiswa kedalam bentuk simbolik (slogan). Ranah simbolik tersebut menguasai pembentukan wacana. Kekuasaan hasrat menghegemoni kaum mahasiswa.Kata kunci: Analisis Wacana Kritis; Hegemoni Bahasa; Milenealisasi.

Page 11 of 30 | Total Record : 296