Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

ANALISIS PERILAKU KONSUMEN ATAS KEPUTUSAN PEMBELIAN SAYURAN DI PASAR MODERN HYPERMART KOTA JAKARTA SELATAN Maulana, Deni; Sam'un, Mohamad; Azzahra, Fatimah
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 8 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i8.2024.3258-3265

Abstract

Sayuran yang merupakan tanaman hortikultura, memiliki nilai komersial yang cukup tinggi. Sebab tanaman sayuran merupakan produk pertanian yang senantiasa dikonsumsi setiap hari. Perilaku konsumen dalam membeli sayuran sangat penting dalam menentukan keberhasilan suatu pasar. Hypermart merupakan jenis pasar modern yang memiliki banyak kebutuhan. Hypermart ini dapat menerapkan one stop one shopping karena lokasinya berada di dalam mall. Tujuan penelitian ini untuk: (1)  menganalisis perilaku konsumen  sayur di pasar modern Hypermart kota jakarta selatan, (2) menganalisis  proses pengambilan keputusan konsumen dalam membeli sayuran di pasar modern Hypermart kota jakarta selatan. Metode yang telah dilakukan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Penelitian ini menjadikan informan dan informan kunci sebagai teknil pengambilan sampel. Penelitian ini menggunakan 2 jenis data. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini  data primer dan data skunder. Sumber data primer merupakan konsumen yang berada dilokasi dan staff Hypermart. sedangkan sumber data skunder merupakan hasil gambaran lokasi yang akan dijadikan sebagai informasi tambahan. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara, dokumentasi, triangulasi dan observasi. Hasil dari penelitian ini konsumen sangat mementingkan kualitas sayur dan melakukan proses dalam pembelian sayuran di Hypermart.