Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Irfani

INOVASI KEPALA MADRASAH PROGRAM HYBRID-LEARNING DALAM MENJAGA KEUNGGULAN KUALITAS PENDIDIKAN PADA MASA PANDEMIC Tjabolo, Siti Asiah; Putriani L. Maliki; Pratiwi, Wiwik; Ilkra Antu; Talawo, Anisawati
Irfani Vol. 19 No. 2 (2023): Irfani (e-Journal)
Publisher : LP2M IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30603/ir.v19i2.4242

Abstract

Tujuan Penelitian ini yakni untuk menganalisis Inovasi Kepala Madrasah Program Hybrid Learning dalam Menjaga Keunggulan Kualitas Pendidikan pada masa pandemic di MAN 1 Kota Gorontalo dan MAN 1 Kabupaten Gorontalo beserta komparasinya. Metode penelitian yang digunakan yakni penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan naturalistic, instrument pengumpulan data digunakan pedoman wawancara, observasi dan studi dokumen, serta analisis data menggunakan triangulasi dengan analisis multisitus. Hasil Penelitian yakni: Analisis multisitus dapat diketahui bahwa pada umumnya MAN 1 kota Gorontalo dan MAN 1 Kabupaten Gorontalo merupakan madrasah unggul di wilayahnya masing-masing dengan keunggulan kompetitif. Adapun komparasi dari kedua situs tersebut yakni MAN 1 kota Gorontalo lebih menekankan pada penguasaan IT para guru dengan diberikannya beberapa kali pelatihan/workshop tentang pembelajaran hybrid dan online serta membangun komunikasi yang intens antar warga madrasah, komite dan orangtua siswa, sementara MAN 1 kabupaten Gorontalo lebih menekankan pada manajemen pembelajaran kinerja guru mulai dari perencanaan sampai kepada evaluasi. Kepala madrasah juga menerapkan menerapkan literasi media daring dalam kegiatan pembiasan literasi untuk mengeksplorasi kompetensi dasar pada pembelajaran hybrid. Aplikasi yang digunakan kedua situs relatif sama yakni menggunakan platform yang mudah, praktis dan hemat
SELF-EFFICACY (EFIKASI DIRI) DAN STRATEGI KONSELING PADA SISWA SEKOLAH DASAR : SYSTEMATIC LITERATURE REVIEW Pautina, Amalia Rizki; Pratiwi, Wiwik
Irfani Vol. 20 No. 1 (2024): Irfani (e-Journal)
Publisher : LP2M IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30603/ir.v20i1.4936

Abstract

Self-efficacy akan membuat siswa memiliki keyakinan terhadap kesuksesan, keberhasilan atau prestasi yang akan dicapai. Untuk meningkatkan self-efficacy pada siswa, dapat diupayakan melalui bimbingan dan konseling di sekolah. Layanan BK bertujuan untuk membantu peserta didik berkembang menjadi individu yang produktif, mandiri, kreatif, dan bertanggung jawab dalam kehidupannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apasaja komponen-komponen self-efficacy dan strategi konseling pada anak sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan SLR (Systematic Literature Review) dengan Metode PRISMA untuk melakukan kajian sistematis pada penelitian ini dengan mengkaji hasil penelitian yang dipublish dari tahun 2018-2023,Sumber artikel yang digunakan diperoleh melalui pencarian dengan kata kunci “elementary students”, dipadukan dengan “counseling strategy”, dan “self-efficacy”. Database yang digunakan melalui Scopus, Taylor & Francis Group, dan Sage Journals. Hasil kajian literatur yaitu Komponen-komponen self-efficacy pada siswa sekolah dasar meliputi self-efficacy akademik, self-efficacy social dan self-efficacy regulasi diri. Strategi konseling di sekolah dasar dilaksanakan secara komprehensif dan kolaboratif. Penelitian yang spesifik membahas tentang strategi konseling yang dapat mempengaruhi self-efficacy pada siswa sekolah dasar tidak ditemukan dan Self-efficacy hanya merupakan bagian dari indicator variable yang dapat dipengaruhi melalui penerapan strategi-strategi konseling pada siswa sekolah dasar.
MITIGASI BENCANA BANJIR UNTUK ANAK PADA SATUAN LEMBAGA PENDIDIKAN (NARRATIVE LITERATUR REVIEW) Pratiwi, Wiwik; Talango, Sitti Rahmawati; Kasan, Yuslin; Nupura, Alpira S.
Irfani Vol. 20 No. 2 (2024): Irfani (e-Journal)
Publisher : LP2M IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30603/ir.v20i2.5611

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk mitigasi bencana banjir untuk anak. Jenis penelitian ini adalah studi literatur dengan metode narative literatur review. Teknik pengumpulan data bersumber dari jurnal internasional berbasis data scopus, dengan menentukan kata kunci flood AND disaster AND mitigation AND in AND children dalam rentan waktu 4 tahun terakhir (2020-2024) di daptkan 15 jurnal, Pemilihan literatur selanjutnya dilakukan dengan menetapkan kriteria inklusi dan eksklusi, sehingga didaptkan 3 artikel pada jurnal yang sesuai dengan tujuan penelitian. Hasil analisis didapatkan beberapa indikator yang perlu diperhatikan, dalam merancang mitigasi bencana banjir pada anak dalam satuan lembaga pendidikan, yaitu: (1) Integrasi mitigasi bencana banjir kedalam kurikulum (2) Penggunaan permainan, media dan metode interaktif dua arah dengan pendekatan Hands-On, (3) Emergency Planning (4) Simulasi dan pelatihan kedaruratan, dan (5) Terdapat tanda kedaruratan pada fasilitas sekolah dan rumah tangga.