Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

E-LKPD Matematika Dengan Pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) Materi Ciri Bangun Datar Kelas IV Sekolah Dasar Mariyama, Renada; Sesanti , Nyamik Rahayu; Rahayu , Sri
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 8 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan E-LKPD matematika dengan pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) materi ciri bangun datar kelas IV SDN Penarukan serta mengetahui kevalidan, kepraktisan, dan keefektifannya. Penelitian pengembangan ini menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas IV dengan jumlah 22 dan juga guru kelas IV sekolah dasar. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dokumentasi, lembar validasi produk, lembar angket guru, dan hasil pretest posttest siswa. Hasil dari penelitian ini adalah E-LKPD dengan pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) pada mata pelajaran matematika materi ciri bangun datar kelas IV sekolah dasar. Dari hasil validasi oleh ahli materi, materi yang digunakan pada E-LKPD ini memperoleh hasil 85% dengan kategori “Sangat Layak”. Hasil validasi oleh ahli media memperoleh 92,5% dengan kategori “Sangat Layak”. Hasil validasi oleh ahli bahasa memperoleh 68,75% dengan kategori “Layak”. Dari hasil kepraktisan oleh guru kelas IV memperoleh 87,5% dengan kategori “Sangat Praktis”. Berdasarkan hasil uji keefektifan melalui uji pretest posttest dengan skor N-Gain memperoleh 73% dengan kategori “Tinggi”. Dari hasil yang diperoleh maka E-LKPD matematika dengan pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) materi ciri bangun datar menarik jika digunakan oleh siswa dan layak digunakan pada kelas IV di sekolah dasar. Kebaruan dari penelitian ini adalah pengembangan E-LKPD dengan pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) dan juga penggunaan materi dalam E-LKPD. Karena pada penelitian sebelumnya produk yang dikembangkan berupa LKPD dan E-Module. Kemudian materi yang digunakan pada penelitian sebelumnya yaitu volume bangun ruang kubus dan balok, bilangan bulat. Diharapkan dengan adanya E-LKPD matematika dengan pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) materi ciri bangun datar dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan memberikan pemahaman konsep matematika siswa dalam pembelajaran matematika. Untuk peneliti selanjutnya penelitian dapat dijadikan sebagai sumber referensi dan dapat mengembangkan E-LKPD dengan pendekatan Concrete, Pictorial, Abstract (CPA) menggunakan materi matematika yang lainnya.
Media Pembelajaran ARBA (Augmented Reality Berbasis Assemblr EDU) Dengan Pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) Pada Materi Bangun Ruang Siswa Kelas V Sekolah Dasar Chofifah, Neza; Sesanti , Nyamik Rahayu; Rahayu , Sri
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 8 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media ARBA (Augmented Reality Berbasis Assemblr EDU) pembelajaran yang menyenangkan dan interaktif menggunakan Augmented Reality (AR) dengan pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) yang sesuai untuk mata pelajaran matematika pada materi bangun ruang yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Disgn, Development, Implementation, dan Evaluation). Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V dan guru kelas V SDN Tamanasri. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket serta pretest dan posttest. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar angket validasi, angket respon guru , serta soal pretest dan postest. Lembar angket para ahli atau validator menggunakan skala 4 dengan kriteria kurang hingga sangat baik. Sedangkan wawancara dilakukan untuk menganalisis data tentang proses pembelajaran di sekolah dan informasi media pembelajaran yang digunakan. Dari hasil penilaian validasi oleh ahli media, media pembelajaran berbasis AR ini memperoleh 72% dengan kategori valid, oleh ahli materi memperoleh 85% dengan kategori sangat valid, dan oleh alhli bahasa memperoleh 70% dengan kategori valid. Sedangkan dalam hasil penilaian kepraktisan oleh guru memperoleh 87% dengan kategori sangat praktis dan hasil uji lapangan untuk mengetahui kefektifan dilakukan di kelas V memperoleh skor 70% dengan kategori tinggi, sehingga media ini dapat dikatakan valid, praktis dan efektif untuk digunakan. Hasil dari berbagai kajian terkait dengan media berbasis Augmented Reality ini dapat menarik perhatian siswa untuk di implementasikan dalam proses pembelajaran matematika. Dari data yang diperoleh dalam pembelajaran bangun ruang ini guru dapat menggunakan media ARBA untuk meningkatkan hasil belajar siswa.
Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Media Jam Pecahan Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Pada Siswa Kelas 5 Sekolah Dasar Materi Penjumlahan dan Pengurang Pecahan Fisesa, Dian; Rahayu , Sri; Wahyuningtyas , Dyah Tri
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 10 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Discovery Learning berbantuan media jam pecahan terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas V. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Tunggulwulung 3 Malang, dengan jenis penelitian kuantitatif menggunakan metode ekperimen berupa one group pretest-posttest. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN Tunggulwulung 3 Malang yang berjumlah 30 siswa. Rata-rata nilai pretest adalah mencapai 34,33. Sedangkan rata-rata nilai posttest adalah mencapai 83.66. Hasil uji normalitas Shapiro-Wilk bahwa analisis data pretest dan posttest diatas memperoleh hasil sig > 0.05 dengan data pretest 0.054 > 0.05 dan data posttest 0.063 > 0.05 pada taraf signifikan 0.05 dan N = 30, maka H0 diterima. Uji N-gain diperoleh nilai 0.7 yang terletak antara 0.3≤g≤0.7 dengan kriteria peningkatan tinggi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa melalui pembelajaran dengan model discovery learning berbantuan media jam pecahan
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Metode Pembelajaran Outing Class Pada Mata Pelajaran Ipas Kelas V A UPTD SDN 145 Inpres Pampangan Niam, Muh Niamur Ridho; Rahayu , Sri; Marlis, Muh Iqram
Jurnal Guru Pencerah Semesta Vol 2 No 4 (2024): Jurnal Guru Pencerah Semesta (JGPS)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56983/jgps.v2i4.1164

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan meode pembelajaran outing class pada mata pelajaran IPAS kelas V A SDN 145 Inpres Pampangan. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas, subjek penelitian ini adalah V A yang berjumlah 33 siswa yang terdiri dari 23 laki-laki dan 10 perempuan. Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan selama 3 pekan. Pelaksanaan tindakan ini dilaksanakan selama tiga pekan, setiap pekannya mencakup pembelajaran dan penilaian. Penyajian materi siklus pertama dimulai tanggal 14 September 2023 dan tes siklus pertama pada tanggal 18 September 2023. Penyajian materi siklus kedua dimulai tanggal 19 September 2023 dan tes siklus kedua dilaksanakan pada tanggal 23 Oktober 2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar siswa siklus I mencapai rata-rata 73,13%. Kemudian pada siklus II meningkat menjadi 91,54%. Kontribusi penerapan metode pembelajaran outing class terhadap peningkatan hasil belajar siswa sangat signifikan artinya berada pada kategori tinggi. Maka dapat disimpulkan bahwa kemampuan guru menerapkan metode pembelajaran outing class dapat meningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPAS di kelas V A UPTD SDN 145 Inpres Pampangan.      
Peran Pengelolaan Keuangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah dalam Meningkatkan Usaha Bandeng Presto di Kabupaten Sidoarjo Setiadi, Pompong Budi; Ramadhan, Andri; Rahayu , Sri
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol. 6 No. 3 (2025): Jurnal Pendidikan Indonesia
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/japendi.v6i3.7566

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengelolaan keuangan pada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Bandeng Presto di Kabupaten Sidoarjo serta peranannya dalam mendukung pertumbuhan bisnis. Latar belakang penelitian ini menyoroti pentingnya manajemen keuangan dalam meningkatkan efisiensi operasional dan daya saing UMKM, terutama dalam menghadapi tantangan ekonomi. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus pada lima UMKM Bandeng Presto yang dipilih secara purposive. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi langsung, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pelaku usaha menyadari pentingnya pemisahan keuangan pribadi dan bisnis serta pengendalian keuangan, namun masih terdapat kendala dalam implementasinya. Pencatatan transaksi keuangan serta pemanfaatan laporan keuangan untuk pengelolaan arus kas masih terbatas. Meskipun pelaku usaha memahami manfaat laporan keuangan dalam meningkatkan kredibilitas bisnis, penerapan standar akuntansi dan pemanfaatan teknologi dalam pelaporan masih rendah. Selain itu, evaluasi berkala terhadap proyeksi keuangan dan pengendalian kas belum dilakukan secara optimal.
PELATIHAN PENERAPAN KONSEP PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM PEMBELAJARAN DI SDN 02 SIALANG Rahayu , Sri; Harisnawati, Harisnawati; Wahyuni, Yanti Sri; Firmadana, Ajai; Yade, Verin Fitna
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 1 (2025): Volume 6 No. 1 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i1.41488

Abstract

Pengabdian ini dilakukan kepada guru-guru di SDN 02 Sialang yang terletak di Nagari Sialang, Kecamatan Kapur IX, Kabupaten Limapuluh Koto, Provinsi Sumatera Barat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan pada tanggal 3 Juli 2024. Tema pengabdian kepada masyarakat ini adalah Pelatihan Implementasi Konsep Proyek Penguatan Profil Siswa Pancasila Dalam Pembelajaran di SDN 02 Sialang. Penerapan Kurikulum Merdeka cenderung baru sehingga tentu saja pemahaman dan penerapannya membutuhkan waktu, terutama dalam pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Siswa Pancasila. Dengan metode pengabdian dilakukan dengan dua cara yaitu metode ceramah dan pelatihan. Hasil dari kegiatan pengabdian ini diharapkan para guru mampu merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi Proyek Penguatan Profil Siswa Pancasila