Claim Missing Document
Check
Articles

Analisis Karakteristik E-Modul Interaktif Berbasis Web Menggunakan Aplikasi Canva dan Implementasinya dalam Pembelajaran IPA SMP Putra, Bartolomeus Kristi Brahmantia; Pujani, Ni Made
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI) Vol. 7 No. 2 (2024): JPPSI, Oktober 2024
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan IPA, FMIPA Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppsi.v7i2.84975

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik media pembelajaran e-modul interaktif berbasis web menggunakan aplikasi canva pada pembelajaran IPA SMP. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data kualitatif yang dikumpulkan berupa kajian terperinci terkait karakteristik e-modul, Teknik pembuatan produk, dan implementasi produk pada pembelajaran IPA SMP. Instrumen penelitian meliputi angket, panduan wawancara, dan lembar observasi. Angket melibatkan guru IPA SMP guna menggali pengetahuan tentang aplikasi canva, Wawancara melibatkan interaksi langsung antara peneliti dan guru dan siswa mata pelajaran IPA SMP SMP untuk mendapatkan data berupa pengalaman dan persepsi terhadap karakteristik e-modul, sedangkan observasi melibatkan pengamatan langsung terhadap fitur-fitur e-modul. Teknik analisis data menggunakan tahapan reduksi data, penyajian data, analisis data dan deskripsi hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan: 1) teknik pembuatan e-modul interaktif berbasis web menggunakan aplikasi canva ini memanfaatkan fitur utama yakni embed dan share link, 2) E-modul interaktif berbasis web telah memenuhi kriteria ditinjau dari aspek materi, desain dan media. 3) e-modul interaktif berbasis web ini dapat diimplementasikan sebagai penunjang pembelajaran direct instruction maupun flipped classroom. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu e-modul berbasis web menggunakan aplikasi canva memiliki karakteristik yang dapat menunjang metode direct instruction maupun flipped classroom dalam pembelajaran IPA SMP.
Advancing Problem-Solving Competencies in Prospective Science Teachers: Comparative Insights on the Flipped Classroom and Direct Instruction Models Sutika, I Made; Pujani, Ni Made; Suma, Ketut; Sudewa, Putu Hari
Jurnal Edutech Undiksha Vol. 12 No. 2 (2024): December
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jeu.v12i2.91742

Abstract

Improving problem-solving skills is a key challenge in science education. Traditional models like Direct Instruction (DI) often limit student engagement, prompting the need for innovative approaches such as the Flipped Classroom (FC) model. This study aims to analyze differences in problem-solving skills between students taught using the FC model and those taught using the DI model. This quasi-experimental research employed a non-equivalent pretest-posttest control group design. The sample, consisting of 34 fourth-semester prospective science teachers, was selected through random sampling. The experimental group (FC model) and control group (DI model) each included 17 students. Problem-solving skills were assessed using an essay test in a biophysics course, with a reliability coefficient of 0.717. Data were analyzed descriptively and using ANCOVA at a 5% significance level. The results showed medium improvements in problem-solving skills for both groups, with N-gains of 64.30 for the FC model and 32.94 for the DI model. A significant difference was found between the groups (p < 0.05), with students in the FC group achieving higher problem-solving scores. In conclusion, the FC model is more effective in enhancing problem-solving skills compared to the DI model. Active learning strategies in the FC model foster deeper engagement, supporting the development of essential cognitive skills in science education.
Pengembangan Perangkat Praktikum Ilmu Pengetahuan Bumi dan Antariksa Berbasis Kemampuan Generik Sains untuk Meningkatkan Keterampilan Laboratorium Calon Guru Fisika Pujani, Ni Made
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol 3 No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.825 KB) | DOI: 10.23887/jpi-undiksha.v3i2.4463

Abstract

Studi menggunakan Research and Development (R & D) tahun pertama ini dilakukan untuk menghasilkan Perangkat Pembelajaran Praktikum Berbasis Kemampuan Generik Sains (P3BKGS) bagi calon guru fisika. Penyusunan perangkat pembelajaran diawali dengan analisis kebutuhan melalui studi literatur dan lapangan. Draft P3BKGS untuk Ilmu Pengetahuan Bumi dan Antariksa (IPBA) ini terdiri dari 10 topik praktikum, masing-masing lima topik praktikum kebumian dan astronomi. Karakteristik pembelajaran P3BKGS diawali dengan melakukan eksplorasi terhadap program simulasi, menyusun rancangan praktikum IPBA berbasis kemampuan generik sains secara kelompok, membuat alat peraga, berkolaborasi dalam menyempurnakan dan melaksanakan rancangan kelompok, melakukan presentasi dan diskusi, serta melaporkan hasil kegiatan secara mandiri. Instrumen yang disusun adalah tes paktikum, tes kemampuan generik sains, lembar observasi, dan angket respon. P3BKGS diharapkan dapat mengembangkan keterampilan laboratorium, kemampuan generik sains, meningkatkan keterlibatan mahasiswa secara aktif selama proses pembelajaran dan memungkinkan mahasiswa belajar lebih mandiri. Selanjutnya draft P3BKGS ini akan divalidasi melalui uji coba terbatas dan uji coba luas untuk penyempurnaan.
Pelatihan Pembuatan Alat Peraga Ilmu Pengetahuan Bumi Antariksa bagi Kelompok Guru SMP dan SMA Lab. Undiksha Singaraja Pujani, Ni Made
International Journal of Community Service Learning Vol. 2 No. 1 (2018): February 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (359.267 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i1.13681

Abstract

This service on Science and Technology for Community (IbM) was done for the teachers who teach Geography and Outer Space  (IPBA) at SMP and SMA Lab Undiksha Singaraja. The activity was done in the form  of  training and tutoring in making  teaching aids for IPBA, the training and tuturing in materials development used inquiry approach, and the tutoring was implemented in IPBA teaching using materials that had been developed. This activity was aimed at  improving  knowledge and skill in practicum for the group of teachers of IPBA at SMP and SMA Lab. Undiksha Singaraja to solve the constraints in the teaching of IPBA. The core implementation in the form of in service and on service was started on 16th June, 2017 until 30th October, 2017. The evaluation of the activity jwas done to the process and the output of the activity. The results of the evaluation showed that the IbM activity for the teachers of IPBA at SMP and SMA Lab. Undiksha ran well according to the plan. The teachers at the partner school were enthusiastic and engaged in the activity. Almost all of them were able to improve their skill in developing teaching materials for IPBA using inquiry approach, they could make teaching aids according to Student’s Worksheets developed, and were able to implement  the materials and teaching aids produced in teaching in the classroom.
PELATIHAN PRAKTIKUM IPBA BAGI GURU SMP/SMA DI KOTA SINGARAJA MENUJU OLIMPIADE ASTRONOMI Pujani, Ni Made; Rapi, Ni Ketut
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 2 No 1 (2013)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (53.898 KB) | DOI: 10.23887/jwl.v2i1.9126

Abstract

Tujuan pengabdian pada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktikum bidang IPBA (Astronomi) bagi guru-guru SMP/SMA di Kota Singaraja dalam rangka mengantisipasi rendahnya prestasi belajar IPBA siswa serta sebagai persiapan menuju olimpiade Astronomi. Sasaran kegiatan adalah guru-guru SMP/SMA   yang   ada   di   Kota   Singaraja.   Realisasi   kegiatan   dilakukan   dengan memberikan ceramah dan pelatihan bertempat di Laboratorium Fisika Dasar Jurusan Pendidikan Fisika FMIPA Universitas Pendidikan Ganesha. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa secara umum pelaksanaan pelatihan berjalan baik. Kegiatan pelatihan dapat meningkatkan keterampilan guru dalam melaksanakan praktikum dan mengobservasi objek langit malam; dapat meningkatkan penguasaan materi IPBA dari kategori  kurang  (rata-rata  pre  test  47,5)  menjadi  baik  (rata-rata  post  test  70,5). Demikian pula, respon peserta adalah positif dan guru-guru sangat antusias mengikuti pelatihan. Namun, dalam pelaksanaan praktikum hand on dibutuhkan waktu lebih banyak, sehingga topik pelatihan praktikum perlu dibatasi. Kepada pihak terkait disarankan agar dibentuk suatu wadah dimana para guru dapat sharing pengetahuan tentang pengamatan langit malam dan pembahasan soal-soal terkait dengan olimpiade astronomi.
PELATIHAN PRAKTIKUM IPBA BAGI GURU SMP/SMA DI KOTA SINGARAJA MENUJU OLIMPIADE ASTRONOMI Pujani, Ni Made; Rapi, Ni Ketut
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 1 No 2 (2012)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.24 KB) | DOI: 10.23887/jwl.v1i2.9283

Abstract

Tujuan pengabdian pada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktikum bidang IPBA (Astronomi) bagi guru-guru SMP/SMA di Kota Singaraja dalam rangka mengantisipasi rendahnya prestasi belajar IPBA siswa serta sebagai persiapan menuju olimpiade Astronomi.Sasaran kegiatan adalah guru-guru SMP/SMA yang ada di Kota Singaraja. Realisasi kegiatan dilakukan dengan memberikan ceramah dan pelatihan bertempat di Laboratorium Fisika Dasar Jurusan Pendidikan Fisika FMIPA Universitas Pendidikan Ganesha.Hasil pelatihan menunjukkan bahwa secara umum pelaksanaan pelatihan berjalan baik. Kegiatan pelatihan dapat meningkatkan keterampilan guru dalam melaksanakan praktikum dan mengobservasi objek langit malam; dapat meningkatkan penguasaan materi IPBA dari kategori kurang (rata-rata pre test 47,5) menjadi baik (rata-rata post test 70,5). Demikian pula, respon peserta adalah positif dan guru-guru sangat antusias mengikuti pelatihan. Namun, dalam pelaksanaan praktikum hand on dibutuhkan waktu lebih banyak, sehingga topik pelatihan praktikum perlu dibatasi. Kepada pihak terkait disarankan agar dibentuk suatu wadah dimana para guru dapat sharing pengetahuan tentang pengamatan langit malam dan pembahasan soal-soal terkait dengan olimpiade astronomi.
PELATIHAN MATERI MEKANIKA BENDA LANGIT BAGI GURU-GURU IPA (FISIKA) DI KABUPATEN BULELENG Pujani, Ni Made
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 6 No 1 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (106.687 KB) | DOI: 10.23887/jwl.v6i1.9948

Abstract

Kegiatan P2M ini bertujuan untuk meningkatkan penguasaan Astronomi guru-guru SMP/SMA di Kabupaten Buleleng dalam bidang mekanika benda langit. Hal ini dilakukan dalam rangka mengantisipasi rendahnya prestasi belajar siswa dalam bidang Astronomi serta sebagai persiapan menuju olimpiade Astronomi. Realisasi kegiatan dilakukan dengan memberikan pemantapan materi dan pelatihan penyelesaian soal-soal olimpiade Astronomi. Kegiatan dilaksanakan di Jurusan Pendidikan IPA Universitas Pendidikan Ganesha. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa secara umum pelaksanaan pelatihan berjalan baik. Kualitas penguasaan guru terhadap materi Mekanika benda langit setelah pelatihan mengalami peningkatan dari kategori sangat kurang menjadi baik (skor rata-rata pretest = 3,43 posttest =7,72). Respon peserta adalah positif dan guru-guru sangat antusias mengikuti pelatihan hingga selesai. 
Implementasi Bahan Ajar Mitigasi Bencana Alam Berbasis Masalah Kontekstual untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep Mahasiswa Pujani, Ni Made; Sudewa, Putu Hari; Juniartina, Putu Prima; Marlinda, Ni Luh Putu Mery; Putra, Bartolomeus Kristi Brahmantia
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI) Vol. 8 No. 1 (2025): JPPSI, April 2025
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan IPA, FMIPA Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppsi.v8i1.92340

Abstract

Penguasaan konsep tentang mitigasi bencana alam berperan penting bagi mahasiswa dalam upaya memberikan pengetahuan sebagai Tindakan preventif menghadapi risiko bencana alam di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas bahan ajar Mitigasi Bencana Alam berbasis masalah kontekstual terhadap penguasaan konsep mahasiswa. Metode penelitian ini menyadur 4D Thiagarajan yang dibatasi pada tahap uji efektivitas produk terhadap penguasaan konsep mahasiswa.  Subyek penelitian ini adalah mahasiswa calon guru IPA Universitas Pendidikan Ganesha berjumlah 30 siswa. Desain penelitian ini menggunakan One Group Pretest-Posttest. Instrumen yang digunakan berupa tes penguasaan konsep mitigasi bencana alam yang telah melewati uji reliabilitas. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan uji lanjut Wilcoxon dengan taraf signifikansi 0,05 untuk mengetahui signifikansi perbedaan sebelum dan setelah perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan: 1) penguasaan konsep mitigasi bencana alam mahasiswa menunjukkan peningkatan dengan nilai % gain sebesar 40% yang terkategori medium. 2) test penguasaan konsep mahasiswa di akhir perlakuan terklasifikasi pada terkategori baik; 3) hasil uji analisis Wilcoxon menunjukkan perbedaan signifikan sebelum dan sesudah perlakuan (p<0,05); Kesimpulan dari penelitian ini yaitu bahan ajar Mitigasi Bencana Alam berbasis masalah kontekstual dapat meningkatkan penguasaan konsep mahasiswa
Analisis Pelaksanaan Pembelajaran IPA Berdasarkan Kurikulum Merdeka Kelas VIII SMP Negeri 1 Seririt Maulidia, Disma; Pujani, Ni Made; Sudewa, Putu Hari
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI) Vol. 8 No. 1 (2025): JPPSI, April 2025
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan IPA, FMIPA Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppsi.v8i1.94987

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan pembelajaran IPA berdasarkan kurikulum merdeka serta menganalisis faktor-faktor pendukung dan penghambat pembelajaran IPA berdasarkan Kurikulum Merdeka kelas VIII SMP Negeri 1 Seririt tahun 2024/2025. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Subjek penelitian ini yaitu 3 guru IPA dan 9 siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Seririt. Teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis Miles & Huberman melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data pada penelitian ini menggunakan triangulasi teknik, triangulasi sumber, dan member check. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan telah terlaksana sesuai alur MERRDEKA. Namun, terdapat indikator pembelajaran yang belum dilaksanakan menyeluruh meliputi tahapan apersepsi, ruang kolaborasi, demonstrasi kontekstual, dan koneksi antar materi, (2) faktor pendukung pembelajaran IPA diantaranya pelatihan dan sosialisasi, program praktik berbagi baik, fasilitas sekolah, keterlibatan orang tua, dan metode mengajar guru di kelas, (3) faktor penghambat pembelajaran IPA diantaranya kesulitan guru dalam menerapkan pembelajaran berdiferensiasi, keterbatasan jam belajar, dan kemampuan siswa yang berbeda sehingga guru harus menyesuaikan dengan pendekatan pembelajaran IPA untuk memenuhi kebutuhan setiap individu.
Implementasi Bahan Ajar Mitigasi Bencana Alam Berbasis Masalah Kontekstual untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep Mahasiswa Pujani, Ni Made; Sudewa, Putu Hari; Juniartina, Putu Prima; Marlinda, Ni Luh Putu Mery; Putra, Bartolomeus Kristi Brahmantia
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI) Vol. 8 No. 1 (2025): JPPSI, April 2025
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan IPA, FMIPA Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppsi.v8i1.92340

Abstract

Penguasaan konsep tentang mitigasi bencana alam berperan penting bagi mahasiswa dalam upaya memberikan pengetahuan sebagai Tindakan preventif menghadapi risiko bencana alam di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas bahan ajar Mitigasi Bencana Alam berbasis masalah kontekstual terhadap penguasaan konsep mahasiswa. Metode penelitian ini menyadur 4D Thiagarajan yang dibatasi pada tahap uji efektivitas produk terhadap penguasaan konsep mahasiswa.  Subyek penelitian ini adalah mahasiswa calon guru IPA Universitas Pendidikan Ganesha berjumlah 30 siswa. Desain penelitian ini menggunakan One Group Pretest-Posttest. Instrumen yang digunakan berupa tes penguasaan konsep mitigasi bencana alam yang telah melewati uji reliabilitas. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan uji lanjut Wilcoxon dengan taraf signifikansi 0,05 untuk mengetahui signifikansi perbedaan sebelum dan setelah perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan: 1) penguasaan konsep mitigasi bencana alam mahasiswa menunjukkan peningkatan dengan nilai % gain sebesar 40% yang terkategori medium. 2) test penguasaan konsep mahasiswa di akhir perlakuan terklasifikasi pada terkategori baik; 3) hasil uji analisis Wilcoxon menunjukkan perbedaan signifikan sebelum dan sesudah perlakuan (p<0,05); Kesimpulan dari penelitian ini yaitu bahan ajar Mitigasi Bencana Alam berbasis masalah kontekstual dapat meningkatkan penguasaan konsep mahasiswa
Co-Authors ., AA. Gd. Ngurah Rama Indra Negara ., Dewa Gede Purwitha ., I Gusti Ayu Agung Widya Adnyani ., I GUSTI BAGUS SATRIA PRABAWA ., I Made Kusuma Mahadika ., I Nyoman Madu Sudana ., Ida Bagus Putu Angga Putra ., Kadek Tenova Satriaman ., Ketut Arma Ayu Indrayani ., Luh Ayu Resita Dewi ., Made Laksmi Mahardani ., Ni Nyoman Dita Tri Pramida ., Ni Putu Sarnikadewi ., Ni Putu Widyasanti ., PROF. DR. KETUT SUMA, M.S. ., Putri Sarini, S.T., M.Pd. ., Putu Fera Andriyani A. A. I. A. Rai Sudiatmika A. A. Istri Agung Rai Sudiatmika AA. Gd. Ngurah Rama Indra Negara . Anny Maulida . Aprilio Budiman Auliana, Yunda Budiman, Aprilio Depiani, Made Riska Dewa Gede Purwitha . Dewi, Ni Luh Putu Rusmana Dr. I Nyoman Tika,M.Si . Drs. Erwan Sutarno,M.Pd . Drs. Erwan Sutarno,M.Pd ., Drs. Erwan Sutarno,M.Pd Drs. I Made Wirta, M.Pd . Drs. I Nyoman Subratha,M.Pd . Erlina, Nia Gde Parie Perdana Gde Parie Perdana . Gde Parie Perdana, Gde Parie Hikmawati Hikmawati I Dewa Putu Subamia I GEDE KARIAWAN . I GEDE KARIAWAN ., I GEDE KARIAWAN I Gede Sandita . I Gede Sandita ., I Gede Sandita I Kadek Artawan I Kadek Muliarsa I MADE ARDI BAYU SAPUTRA . I Made Arta Cahyana I Made Kusuma Mahadika . I Nengah Aryasta . I NENGAH GUNADA . I Nyoman Madu Sudana . I Nyoman Suardana I Putu Oktap Indrawan I Putu Oscar Perdana Putra I Wayan Mindrawan . I Wayan Mindrawan ., I Wayan Mindrawan I Wayan Sadia I Wayan Suastra Ida Ayu Putu Febby Wulandari Ida Bagus Putu Arnyana Indriyana, Kadek Mega Iwan Suswandi Kadek Mega Indriyana Kadek Tenova Satriaman Ketut Suma Ketut Suma KOMANG TRISNA DEWI . Kompyang Selamet Kusumaningsih, Ni Ketut Heri Luh Ade Intan Suciati Wijaya Luh Ayu Resita Dewi . Luh Gede Sutaryani Luh Mitha Priyanka M.Pd Drs. I Made Wirta . Made Riska Depiani Maharani, Vionna Veronika Maulidia, Disma Mega Pratiwi, Ni Made MS Prof. Dr. Ketut Suma . Nahdiya turrahmah Ni Ketut Rapi Ni Komang Milla Yanti Ni Luh Pande Latria Devi NI LUH PUTU MERY MARLINDA Ni Made Lioni Garbriana . Ni Made Lioni Garbriana ., Ni Made Lioni Garbriana Ni Made Sruti Rahayu NI MADE SURIYASMINI . Ni Nyoman Anik Rahayu Ni Nyoman Dita Tri Pramida . Ni Putu Ista Arisna Putri Ni Putu Sarnikadewi . Ni Putu Wahyu Wulandari . Ni Putu Wahyu Wulandari ., Ni Putu Wahyu Wulandari Ni Putu Widyasanti . NI WAYAN SUPARMI . Ni Wayan Yuniartini Novian Purnomo Pande Made Selamet Riyadi . Pande Made Selamet Riyadi ., Pande Made Selamet Riyadi Pratiwi, Ni Kadek Ratna priyanka, luh mitha PROF. DR. KETUT SUMA, M.S. . Prof. Dr. Ketut Suma, MS . Purnomo, Novian Putra, Bartolomeus Kristi Brahmantia Putri Sarini Putri, Ni Putu Ista Arisna Putu Artawan Putu Deviana Pertiwi . Putu Deviana Pertiwi ., Putu Deviana Pertiwi Putu Fera Andriyani . Putu Prima Juniartina Rai Sujanem Sadewa, Putu Hari Satriaman, Kadek Tenova Selamet, Kompyang Sudewa, Putu Hari Supartama, I Nyoman Wahyu Sutika, I Made turrahmah, Nahdiya Wulandari, Ida Ayu Putu Febby Yunda Auliana