Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Pengaruh Pola Asuh Orang Tua dan Pemanfaatan Media Gadget Terhadap Sikap Tanggung Jawab Peserta Didik Sekolah Dasar Kelas V di Kecamatan Jumo Sapti Yulianti; Septian Aji Permana; Ketut Budiastra
Jurnal Kewarganegaraan Vol 6 No 1 (2022): 1 Januari - 30 Juni 2022 (In Press)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (796.719 KB) | DOI: 10.31316/jk.v6i1.2445

Abstract

AbstrakTujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pola asuh orang tua dan pemanfaatan media gadget terhadap sikap tanggung jawab peserta didik SD kelas V di Kecamatan Jumo. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode survei. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang sebelumnya telah diujicobakan untuk mengetahui validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data menggunakan uji diskriptif statistik, uji prasyarat, dan uji hipotesis (uji t dan uji f). Hasil penelitian yaitu terdapat pengaruh positif pola asuh orang tua terhadap sikap tanggung jawab peserta didik sebesar 25,3%.Terdapat pengaruh positif pemanfaatan media gadget terhadap sikap tanggung jawab peserta didik sebesar 23,0%. Terdapat pengaruh positif pola asuh orang tua terhadap pemanfaatan media gadget sebesar 18,1%. Terdapat pengaruh positif pola asuh orang tua dan pemanfaatan media gadget secara bersama-sama terhadap sikap tanggung jawab peserta didik SD Kelas V di Kecamatan Jumo sebesar 33,9% dan selebihnya 66,1% dipengaruhi oleh faktor lain. Jadi dapat disimpulkan bahwa semakin baik sikap-sikap pola asuh orang tua yang diberikan pada anaknya maka semakin baik pula sikap tanggung jawab peserta didik. Semakin baik pemanfaatan media gadget yang digunakan peserta didik maka semakin baik pula sikap tanggung jawab peserta didik. Begitu juga semakin baik pola asuh orang tua dan semakin baik pemanfatan media gadget maka semakin baik pula sikap tanggung jawab peserta didik. Sebaliknya semakin buruk pola asuh orang tua dan semakin buruk pemanfaatan media gadget maka semakin buruk sikap tanggung jawab peserta didik.Kata Kunci: Pola Asuh Orang Tua, Pemanfaatan Media Gadget, Sikap Tanggung Jawab AbstractThe purpose of this study is to find out the influence of parenting and the use of gadget media on the attitude of responsibility of class V elementary school students in Jumo District. This type of research is quantitative research with survey methods. The instrument used is a questionnaire that has previously been tested to determine its validity and reliability. Data analysis techniques use statistical disqualified tests, prerequisite tests, and hypothesis tests (t test and f test). The results of the study are that there is a positive influence of parenting on the attitude of student responsibility by 25.3%. There is a positive influence on the use of gadget media on the attitude of responsibility of students by 23.0%. There is a positive influence of parenting on the use of gadget media by 18.1%. There is a positive influence on parenting and the use of gadget media together on the attitude of responsibility of Class V elementary school students in Jumo District by 33.9% and the remaining 66.1% influenced by other factors. So it can be concluded that the better the parenting attitudes given to their children, the better the attitude of responsibility of learners. The better the use of gadget media used by students, the better the attitude of responsibility of students. Likewise, the better the parenting of parents and the better the utilization of gadget media, the better the attitude of responsibility of learners. Conversely, the worse the parenting of parents and the worse the use of gadget media, the worse the attitude of responsibility of learners.Keywords: Parenting, Gadget Media Utilization, Attitude of Responsibility
The Effect of Science Kit and Supervision Models on The Implementation and Implications on The Evaluation of Science Practicum Distance Learning A.A. Ketut Budiastra; Iwan Wicaksono; Nia Erlina
Jurnal Penelitian Pendidikan IPA Vol. 8 No. 5 (2022): November
Publisher : Postgraduate, University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppipa.v8i5.1610

Abstract

The implementation of science practicum is one of the challenges in the open distance education system. The purpose of this research is to examine the effect of the Kit IPA variable and the pattern of guidance on the implementation and evaluation of Science Practicum activities in Distance Learning. The type of research in this study is an explanatory research with a quantitative approach involving a number of 306 students who have taken the Science Practicum course in the Elementary School Teacher Education program. Respondents' responses were analyzed using a Likert scale and data analysis using the Structural Equation Model (SEM). The results of the data have met the Model Suitability Test (Goodness of Fit Test) which includes: Science Kit and Guidance Patterns have a significant effect on Practicum Implementation. Guidance pattern has a significant effect on practicum evaluation, but Kit IPA and practicum implementation have no significant effect on practicum evaluation. The implication of this research is that it provides the potential for improvement in the implementation of science practicum in distance education due to the needs of the educational community.
Pengaruh Pendekatan Contextual Teaching and Learning Berbasis Multimedia Terhadap Hasil Belajar IPA Ditinjau dari Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Hidayat, Syarif; Suroyo, Suroyo; Budiastra, AA. Ketut
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.7 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i12.5056

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendekatan Contextual Teaching and Learning berbasis multimedia terhadap hasil belajar IPA ditinjau dari kemampuan berpikir kritis siswa Sekolah Dasar kelas IV. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian quasi eksperimen dengan rancangan desain faktorial 2x2 atau treatment by level. Penelitian ini dilakukan di dua Sekolah Dasar, dengan dibagi menjadi dua kelas. Kelas pertama adalah kelas eksperimen yang diberi perlakuan dengan menggunakan pendekatan Contextual Teaching and Learning berbasis multimedia sementara kelas kedua yang merupakan kelas kontrol diberi perlakukan dengan menggunakan pendekatan ekspositori. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Terdapat perbedaan hasil belajar IPA siswa yang menggunakan pendekatan Contextual Teaching and Learning berbasis multimedia diperoleh hasil lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang belajar dengan pendekatan pembelajaran ekspositori. 2). Terdapat perbedaan hasil belajar IPA siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis tinggi dengan siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis rendah. 3). Terdapat interaksi antara pendekatan pembelajaran CTL berbasis multimedia dan pendekatan pembelajaran Ekspository terhadap hasil belajar IPA siswa ditinjau dari kemampuan berpikir kritis. 4). Terdapat perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis tinggi yang belajar dengan menggunakan pendekatan pembelajaran CTL berbasis multimedia dengan yang belajar dengan pendekatan pembelajaran Ekspository. 5). Terdapat perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis rendah antara siswa yang belajar dengan menggunakan pendekatan pembelajaran CTL berbasis multimedia dengan yang belajar dengan pendekatan pembelajaran Ekspository.
The Influence of Teachers' Professional Competence and Students' Learning Styles on The Learning Achievement of Students Ani Linsiyah; Siti Yulaeha; A. A. Ketut Budiastra
Jurnal Studi Guru dan Pembelajaran Vol. 6 No. 1 (2023): Januari-April 2023
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jsgp.6.1.2023.2391

Abstract

The value of teacher professional competence is the basis for student learning success. The purpose of this study was to determine the effect of teacher professional competence and student learning styles on student achievement in grade 4 elementary school. This study uses a quantitative ex post facto approach. The research population used was in the Tembarak sub-district, Temanggung district, with a total of 130 people in 7 elementary schools. The technique used in this study was random sampling so that 98 people were obtained. The results of data analysis were seen through a regression test using SPSS. The results of the study show that the professional competence of teachers has a significant effect on student achievement. Learning styles of students affect the learning achievement of students. And the professional competence of teachers and students' learning styles jointly affect the learning achievements of participants. The implication of this research is that the value of teacher professionalism is not necessarily able to improve student achievement without seeing and analyzing student learning styles in the classroom. So, it is very important for the teacher to know the learning style of each student in the class
ANALISIS RESPON MAHASISWA TERHADAP PENGGUNAAN E-MODUL PRAKTIKUM IPA DI SD PADA PEMBELAJARAN JARAK JAUH A. A. Ketut Budiastra; Iwan Wicaksono
Journal of Learning and Technology Vol. 2 No. 1 (2023): June 2023
Publisher : Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33830/jlt.v2i1.4410

Abstract

Bentuk penelitian yang diterapkan dalam kajian ini adalah penelitian kuantitatif. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah survei. Instrumen penelitian menggunakan angket respon mahasiswa. Responden yang mengikuti pengisian angket adalah 65 mahasiswa. Terdapat tiga aspek yang dinilai oleh siswa, yakni: aspek tampilan, aspek penyajian materi, dan aspek manfaat dengan total pernyataan adalah 16 item pernyataan. Setelah data dikumpulkan dan diolah, diperoleh hasil bahwa respon mahasiswa terhadap E-modul Praktikum IPA adalah sangat positif, baik dari aspek tampilan, penyajian materi, dan manfaat. Beberapa faktor yang membuat siswa memberikan respon sangat positif memberikan hasil presentase 81,3 % dengan kriteria sangat kuat. Respon mahasiswa terhadap penggunaan E-Modul Praktikum IPA di SD digolongkan menjadi tiga indikator meliputi: kesesuaian E-Modul dengan praktikum, penggunan software yang sesuai untuk E-modul, dan mendorong kemandirian mahasiswa. Implikasi respon mahasiswa ini memberikan potensi penggunaan E-modul Praktikum IPA dalam pembelajaran jarak jauh di Universitas Terbuka.
Manajemen Pendidikan Berwawasan Karakter dan Bernilai Religius untuk Meningkatkan Hasil Belajar Agama Helly Kusdhania; Murtadlo Murtadlo; A. A Ketut Budiastra
Jurnal Studi Guru dan Pembelajaran Vol. 6 No. 1 (2023): Januari-April 2023
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jsgp.6.1.2023.2463

Abstract

Meningkatnya tawuran antar siswa dan meningkatnya bullying merupakan indikasi lemahnya karakter siswa, terjatuh Etika dalam bersikap dan menghormati orang tua dan guru, budaya mencontek dalam ujian dan etika negatif terhadap bahasa yang santun dan santun. Sehubungan dengan hal tersebut terjadi beberapa degrasi moral yang mengindikasikan kalangan remaja, video peserta didik yang melakukan tindakan yang tidak semena-mena kepada pendidik, pelecehan seksual, dan sebagainya. Maka dari itu, lingkungan pendidikan harus mampu untuk merespons kasus tersebut, untuk meyiapkan generasi pembaharu di masa depan. Dengan adanya pendidikan karakter religius yang ditanamkan di sekolah menengah maka anak didik dapat menopang lebih awal problematika di masa depan. Tujuan penelitian ini untuk Mendeskripsikan perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan penilaian pendidikan berwawasan karakter pada pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar.agama siswa di UPT SMPN 8 dan 33 Gresik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan berbagai penjelasan dari studi pustaka, dan informasi dari repondens. Berdasarkan hasil penelitian diatas, maka penanaman pendidikan karakter bagi remaja dapat didesain dan dipraktikkan dalam proses pembelajaran dengan mengintegrasikan proses belajar tersebut dengan nilai karakter religius. Diharapkan anak didik tersebut tidak hanya mampu memahami teori-teori saja, tapi juga mampu menerapkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Efektivitas Pembelajaran IPA Berbasis Geopark di Pulau Belitung A.A. Ketut Budiastra
Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru Vol. 14 No. 1 (2022): TING XIV 2022
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian dengan tujuan mengetahui efektivitas pembelajaran IPA pada jenjang sekolah dasar (SD) berbasis geopark di Pulau Belitung yang meliputi geodiversity, biodiversity, cultural diversity yang berada di Pulau Belitung. Jenis penelitian yaitu penelitian eksperimen dengan model one group pretest-postest design. Sampel yang dipilih yaitu siswa SD kelas IV, V dan VI dengan masing-masing kelas menggunakan skala kecil. Hasil penelitian pada materi ajar Batu Granit & Danau Kaolin menunjukkan N-Gain senilai 0,67; yang berarti menunjukkan pembelajaran IPA berbasis Geopark efektif diterapkan dengan kategori sedang. Hasil penelitian untuk keragaman hayati pada materi ajar Hutan Mangrove & Batang Kabong menunjukkan N-Gain senilai 0,81; yang berarti menunjukkan pembelajaran IPA berbasis Geopark efektif diterapkan dengan kategori tinggi. Hasil penelitian pada materi ajar budaya Tradisi Marastaun & Nirok Nanggok menunjukkan N-Gain senilai 0,43; yang berarti menunjukkan pembelajaran IPA berbasis Geopark efektif diterapkan dengan kategori sedang. Rekomendasi penelitian ini menunjukkan pentingnya pengembangan bahan ajar IPA berbasis Geopark untuk pembelajaran di area Geopark yang menjadi sumber kekayaan alam bangsa.
Analisis Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Literasi Digital dengan Kinerja Guru Sekolah Dasar Johanes, Vera Eunike; Suroyo, Suroyo; Budiastra, A.A. Ketut
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i2.2471

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan gaya kepemimpinan kepala sekolah dan literasi digital dengan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode analisis korelasi, analisis regresi linier sederhana dan analisis regresi linier berganda. Populasi terdiri dari kepala sekolah dan guru sekolah dasar dari 115 sekolah. Sampel diambil menggunakan teknik proportional random sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 60 responden yang terdiri dari 20 orang kepala sekolah dan 40 orang guru. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui kuesioner yang dibuat dalam bentuk google form. Pengukuran variabel dilakukan dengan menggunakan skala Likert. Seluruh perhitungan statistik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Software Program Statistical Product and Service Solutions (SPSS) versi 25. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) ada hubungan antara gaya kepemimpinan kepala sekolah dan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat, (2) ada hubungan antara literasi digital dan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat, (3) ada hubungan gaya kepemimpinan kepala sekolah dan literasi digital secara simultan dengan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat.
The Potential of Interactive Teaching Materials of Natural Science Practicum Courses in Elementary School by Distance Learning Budiastra, A.A. Ketut; Ichwan, Ichwan; Kadarisman, Kadarisman; Casmat, Memet; Erlina, Nia
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i3.2760

Abstract

Distance learning is not new to education, but it requires more dedication and initiative than the implementation of conventional education. Distance learning in lectures is the implementation of learning when students and lecturers cannot attend face to face at the same time in the campus lecture hall. One of the efforts to implement distance learning is to use interactive literacy activities. This study aims to examine that this era has implications for Indonesia as a country that wants to become a developed country, especially in education. This type of research is descriptive research in the literature. The results of the description discuss (1) Efforts to adapt natural science practicum learning according to the times; (2) Provision of teaching materials to support the tutorial interaction process in natural science practicum activities; and (3) Students' readiness in implementing natural science practicum in distance learning. This study highlights several theoretical and empirical contributions. It provides recommendations that the implementation of remote practicum through digital media and the use of materials available in the surrounding environment need interactive instruction support to support student practicum competencies
Analisis Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Literasi Digital dengan Kinerja Guru Sekolah Dasar Johanes, Vera Eunike; Suroyo, Suroyo; Budiastra, A.A. Ketut
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i2.2471

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan gaya kepemimpinan kepala sekolah dan literasi digital dengan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode analisis korelasi, analisis regresi linier sederhana dan analisis regresi linier berganda. Populasi terdiri dari kepala sekolah dan guru sekolah dasar dari 115 sekolah. Sampel diambil menggunakan teknik proportional random sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 60 responden yang terdiri dari 20 orang kepala sekolah dan 40 orang guru. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui kuesioner yang dibuat dalam bentuk google form. Pengukuran variabel dilakukan dengan menggunakan skala Likert. Seluruh perhitungan statistik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Software Program Statistical Product and Service Solutions (SPSS) versi 25. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) ada hubungan antara gaya kepemimpinan kepala sekolah dan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat, (2) ada hubungan antara literasi digital dan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat, (3) ada hubungan gaya kepemimpinan kepala sekolah dan literasi digital secara simultan dengan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat.