Claim Missing Document
Check
Articles

Found 26 Documents
Search

ADD-ON GENERATE 3D MODELLING ALAT MUSIK TRADISIONAL GAMELAN MENGGUNAKAN SOFTWARE BLENDER 3D Aldian Syah, A'an; Amak Yunus; Heri Santoso
Jurnal Fakultas Teknologi Informasi Vol 7 No 1 (2024): BIMASAKTI
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/bimasakti.v7i1.10528

Abstract

Pembuatan objek pada Blender 3D melibatkan tahapan kompleks seperti modelling dan texturing. Modelling adalah proses menciptakan objek 3D, sementara texturing memberikan tekstur agar tampilan lebih realistis. Add-on dalam Blender dapat mempercepat alur kerja. Blender 3D adalah perangkat lunak open source untuk membuat, mengedit, dan menganimasikan objek 3D. Tidak semua orang bisa membuat model 3D alat musik gamelan dari awal karena prosesnya panjang, mulai dari mengumpulkan referensi, modelling, texturing, hingga shading. Perancangan add-on 3D Gamelan diharapkan efektif sebagai media pengenalan alternatif. Penelitian ini menghasilkan add-on 3D Gamelan menggunakan metode Research and Development (R&D) yang diuji dengan Blackbox Testing dan berfungsi sesuai harapan. Pada perangkat tanpa GPU, Blender mengalami penurunan performa saat jumlah aset mencapai 110, ditandai dengan patah-patah saat menggeser cursor dan penurunan fps karena beban render pada CPU. Sebaliknya, perangkat dengan spesifikasi lebih tinggi mampu menambah aset hingga 200 tanpa penurunan performa, menunjukkan bahwa GPU, RAM, dan CPU yang lebih tinggi meningkatkan kinerja Blender 3D.
IMPLEMENTASI METODE RAPID APPLICATION DEVELOPMENT PADA PENGEMBANGAN SISTEM INVENTORY GUDANG BERBASIS WEB DI CV MALANG PACKAGING Nataliya, Sukma; Alexius Endy Budianto; Heri Santoso
Jurnal Fakultas Teknologi Informasi Vol 7 No 2 (2025): BIMASKTI
Publisher : Prodi Teknik Informatika, Fakultas Sains dan Teknologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/bimasakti.v7i2.10782

Abstract

Data inventory system is needed for decision making regarding the amount of raw materials to be produced or restocked back to the warehouse. And the obstacle that often occurs in Malang Packaging is the amount of remaining goods that are different and cause the number of goods produced to be messy, sometimes lacking or excess. This is because the recording of stock items still uses manual methods. From the above obstacles, a system is needed that can process inventory data in a computerized manner so that recording can be done more quickly, precisely and accurately. Data collection methods carried out using several methods such as observation, interviews and literature studies. The design and design of the application itself uses the Rapid Application Development (RAD) method as a system development method. The system developed is web-based with the PHP programming language. And the data retrieval connection will be connected to MySQL dabatase. The supporting software used is Sublime Text and Xampp. It is hoped that with this website-based inventory system, it will make it easier for users to monitor data on goods in the warehouse and help reduce errors in recording the number of goods in and out.
Implementasi Algoritma K-Medoids pada Sistem Informasi Pengelompokkan Wilayah Kemiskinan di Provinsi SUMUT Berbasis Web Wanda, Wanda Sari; Raissa Amanda Putri; Heri Santoso
Jurnal Komputer Teknologi Informasi Sistem Informasi (JUKTISI) Vol. 4 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : LKP KARYA PRIMA KURSUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62712/juktisi.v4i2.385

Abstract

Data mining merupakan teknik pengolaan data yang mampu menggali informasi dari kumpulan data menjadi sebuah informasi yang bermanfaat seperti halnya data penduduk miskin di Provinsi Sumatera Utara. Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara merupakan tempat yang memiliki kumpulan banyak data penduduk miskin dari setiap wilayah yang jika diolah dengan data mining akan menghasilkan sebuah informasi baru yang berguna seperti informasi tingkat kemiskinan yang meningkat di suatu wilayah kelurahan atau desa. Kesulitan dalam proses pemfilteran kelurahan atau desa untuk mengetahui kelurahan atau desa mana yang kemungkinan berpotensi kemiskinannya meningkat. Berdasarkan permasalahan yang ada maka dibuatlah suatu sistem data mining untuk pengelompokkan kelurahan atau desa menggunakan algoritma K-Medoids. Algoritma K-Medoids merupakan proses pengelompokkan data yang mengambil titik pusat cluster dari data tersebut dan memliki karakteristik serupa satu sama lain. Sistem ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP berbasis web yang nantinya akan mengelompokkan kelurahan atau desa dengan kategori zona hijau, zona kuning dan zona merah. Tujuan dibuatnya sistem ini untuk mengetahui tingkat kemiskinan di suatu wilayah dan segera ditindaklanjuti agar meminimalisir tingkat kemiskinan di wilayah tersebut.
SISTEM INFORMASI POINT OF SALE BERBASIS WEB PADA PENJUALAN FROZEN FOOD DAN BAHAN PLASTIK Chairin Nabilla; Ali Ikhwan; Heri Santoso
Jurnal Sistem Informasi Bisnis (JUNSIBI) Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Sistem Informasi Bisnis (JUNSIBI)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Institut Bisnis dan Informatika (IBI) Kosgoro 1957

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55122/junsibi.v6i2.1732

Abstract

Era globalisasi menyoroti pentingnya teknologi informasi dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas, khususnya dalam sektor ekonomi dan bisnis. Industri makanan beku kini menjadi salah satu bidang yang paling diminati, dengan banyak pengusaha menikmati keuntungan besar. Hal ini terlihat dari semakin maraknya bisnis frozen food yang terus bermunculan. Toko Satria Nugget merupakan toko yang bergerak dibidang menjual makanan olahan atau frozen food. Namun pada toko tersebut pengelolaan data penjualannya masih menggunakan cara manual sehingga pemilik toko sering menghadapi permasalahan salah dalam perhitungan transaksi penjualan barang dan penyusunan laporan pendapatan penjualan masih dicatat menggunakan buku, sehingga kegiatan yang dilakukan kurang terorganisir dengan baik. Untuk itu dibutuhkan sistem yang menjadi solusi yaitu Point of Sale berbasis web yang memberikan kemudahan bagi pemilik toko untuk memantau seluruh data penjualan tanpa perlu hadir secara fisik di lokasi. Sistem informasi berhasil dibuat dan dijalankan dengan baik. Point of Sale ini berperan penting dalam mendukung pengelola usaha dan kasir dalam mengelola jalannya bisnis pada Toko Satria Nugget. Sistem yang dibuat mempermudah proses transaksi, pengelolaan data produk, pengelolaan data supplier, serta penyusunan laporan.
PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI ARTIFICIAL INTELLIGENCE DALAM PEMBELAJARAN BAGI SISWA SEKOLAH DASAR PADA KURIKULUM MERDEKA Farida Nur Kumala; Arnelia Dwi Yasa; Heri Santoso; Dwi Agus Setiawan; Yulianti, Yulianti; Muhammad Nur Hudha
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 8: Januari 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v3i8.7190

Abstract

Saat ini AI telah digunakan pada semua sector salah satunya pendidikan. Namun masih banyak guru yang belum mampu memanfaatkan media dan implementasi AI dalam pembelajaran. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk memberikan tambahan wawasan bagi guru SD. Kegiatan diikuti oleh 45 orang guru SD di kecamatan Wajak dan Guru yayasan miftahul ulum Tumpang Malang. Metode pelaksanaan kegiatan yakni melakukan sosialisasi, pelaksanaan kegiatan, dan evaluasi pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Pelaksanaan kegiatan dilakukan pada dua sesi pada dua tempat mitra. Hasil pelaksaan pengabdian menunjukkan pelaksanaan telah berjalan dengan baik, materi yang disampaikan terdiri materi kurikulum merdeka, media pembelajaran, pembelajaran HOTS dan AI dalam pembelajaran. Beberapa evaluasi program adalah perlunya kegiatan pendampingan yang lebih intensif agar mitra mampu lebih percaya diri dan semangat dalam mengembangkan produk hasil pengabdian kepada masyarakat.
The Urgency of Philosophy of Science for Doctoral Students of Law Purnomo, Vicki Dwi; Heri Santoso; Edy Lisdiyono
Asian Journal of Applied Education (AJAE) Vol. 3 No. 4 (2024): October 2024
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/ajae.v3i4.11948

Abstract

Philosophy of science plays a very important role for doctoral students in law, because it provides a critical, reflective, and in-depth foundation for thinking in conducting advanced legal research. This article discusses the urgency of philosophy of science for doctoral students in law from several main aspects, including epistemological and ontological foundations, development of theoretical frameworks, critical evaluation of scientific methods, and improvement of legal reasoning skills. Philosophy of science also provides ethical guidance in research and helps students understand the relationship between law and other disciplines, such as sociology and politics. Through a deeper understanding of philosophy of science, doctoral students in law can compile more comprehensive, relevant, and impactful research, and make significant contributions to the development of legal science in the future.