Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Analisis Perilaku Banjir Bandang Akibat Keruntuhan Bendungan Alam pada Daerah Aliran Sungai Krueng Teungku Provinsi Aceh Azmeri, Azmeri; Yulianur, Alfiansyah; Listia, Vina
Jurnal Teknik Sipil Vol 22, No 3 (2015)
Publisher : Institut Teknologi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (844.935 KB) | DOI: 10.5614/jts.2015.22.3.5

Abstract

Abstrak. Selama lima belas tahun terakhir telah terjadi tiga kejadian bencana banjir bandang (Tahun 1987, 2000, dan 2013) di Daerah Aliran Sungai (DAS) Krueng Teungku. Kejadian tanggal 2 Januari 2013 menimbulkan dampak besar pada Desa Beureuneut Kecamatan Seulimeum Kabupaten Aceh Besar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku banjir bandang akibat keruntuhan bendungan alam dengan melakukan simulasi permodelan keruntuhan bendungan. Metodologi penelitian meliputi analisis hidrologi berdasarkan hujan ekstrim pada tanggal kejadian sebesar 125 mm yang menghasilkan debit puncak banjir sebesar 334,83 m3/dt. Analisis hidraulika dilakukan terhadap geometrik sungai, bendungan alam dengan pendekatan topografi dan mengestimasi koefisien kekasaran manning. Simulasi pemodelan banjir bandang akibat keruntuhan bendungan alam ini menggunakan software HECRAS 4.1.0 yang diakibatkan oleh overtopping dan piping. Berdasarkan validasi elevasi banjir antara pemodelandan observasi di lapangan, keruntuhan bendungan alam di Sungai Krueng Teungku akibat overtopping. Dari hasil simulasi diperoleh waktu tiba banjir dari hulu ke hilir adalah sebesar 1,104 jam. Volume pembendungan alam sebesar 13.110,32 m3 yang menyebabkan ketinggian genangan banjir di hilir antara 1 sampai 2 meter. Kejadian ini menimbulkan kerugian di wilayah pemukiman, perkebunan masyarakat dan tambak. Dengan adanya informasi perilaku banjir bandang ini berguna untuk meningkatkan kapasitas untuk meminimalisir dampak bencana banjir bandang.Abstract. In the period of the last fifteen years, there has occurred three times of the flood disasters (in the year of 1987, 2000, and 2013) at the watershed of Krueng Teungku. Incident on January 2nd, 2013 gave a big impact on Beureuneut village at Seulimeum sub-district of Aceh Besar regency. This study aims to analyze flash flood behavior due to the collapse of the natural dam by performing the dam-break simulation model. The research methodology includes analysis of hydrological based on extreme rainfall on the date of occurrence about 125 mm which produced discharge flood peak as high as 334.83 m3/sec. Hydraulics analysis conducted on the geometry of the river, natural dam with topographical and manning’s roughness coefficient estimate approaches. The flash floods  modeling simulation as result of the natural dam break caused by overtopping and piping uses HEC-RAS 4.1.0 software. Based on the validation of the flood elevation between modeling and field observations, natural dam of Krueng Tengku was collapsed due to overtopping. The result of simulation obtains the arrival time of the flood from upstream to downstream about 1,104 hours. Volume damming about 13.110,32 m3 resulted in inundation height between 1 to 2 meters. These losses are in residential areas, plantations and farm communities. Flood behavior information is useful to enhance the capacity to minimize the impact of flash flood disasters.
Analisis Pengaruh Intersepsi Lahan Kelapa Sawit terhadap Ketersediaan Air di Kabupaten Nagan Raya (Studi Kasus pada Sub DAS Krueng Isep) Safriani, Meylis; Yulianur, Alfiansyah; Azmeri, Azmeri
Jurnal Teknik Sipil Vol 23, No 2 (2016)
Publisher : Institut Teknologi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1225.771 KB) | DOI: 10.5614/jts.2016.23.2.6

Abstract

Abstrak. Perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Nagan Raya mengalami perkembangan pesat dalam hal perluasan lahan dalam lima tahun terakhir sejak tahun 2009 hingga tahun 2013. Pada tahun 2009, luas total perkebunan sawit 27.434 hektar menjadi 40.216 hektar di tahun 2013. Perubahan tata guna lahan ini perlu diperhatikan karena dapat berpengaruh terutama pada ketersediaan air pada suatu DAS. Salah satu proses yang mempengaruhi hasil air pada suatu DAS adalah proses intersepsi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh intersepsi lahan kelapa sawit terhadap ketersediaan air pada sub DAS Krueng Isep dimana sub DAS ini merupakan catchment area untuk perencanaan PDAM serta sumber air untuk DI Jeuram. Metode penelitian ini dengan pengukuran secara langsung di lapangan untuk mendapatkan nilai curah hujan, air lolos, dan aliran batang. Lokasi penelitian berada di perusahaan perkebunan Kelapa Sawit di PT. Sucfindo yang terletak di Kecamatan Kuala Pesisir, Kabupaten Nagan Raya. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa ketersediaan air pada sub DAS Krueng Isep dengan kondisi lahan kelapa sawit ditanami seluruhnya tidak mampu memenuhi kebutuhan air minum dan air irigasi (kebutuhan air total). Namun, pada saat sub DAS dengan kondisi lahan kelapa sawit dibatasi masih mampu memenuhi kebutuhan air total. Batasan maksimum yang diperbolehkan atau diizinkan penanaman kelapa sawit pada sub DAS Krueng Isep adalah seluas 95,94 km2.Abstract. Palm plantations in Nagan Raya experienced rapid development in terms of expansion in the last five years from 2009 to 2013. In 2009, the total area of palm plantations from 40. 216 hectares to 27. 434 hectares in 2013. Changes in land use should be noted because it can influence mainly on the availability of water in a watershed. One of the processes that affect the outcome of water in a watershed is the interception process. This study was conducted to determine the effect of palm oil interception against the water availibity in the Krueng Isep sub watershed which is a sub-watershed catchment area for planning taps and water sources for DI Jeuram. This research method with direct measurements in the field to get the rainfall, throughfall, and stemflow.The research location is in the palm plantation company PT. Sucfindo located in Kuala Pesisir Subdistrict, Nagan Raya District. The results obtained show that the water availability of the Krueng Isep sub watershed with the condition of land planted with palm wholly unable to supply the water drinking and irrigation demand (total water requirements). However, when sub-watershed with oil palm land conditions is limited still able to supply the total water requirements. The maximum limits allowed or permitted the planting of oil palm in Krueng Isep sub watershed is an area of 95,94 km2.
Effects of Fe2+ and Fe3+ ratio impregnated onto local commercial activated carbon coconut shell powder on the dye removal efficiency Machdar, Izarul; Faradillasari, Cut; Khair, Nurul Atika; Asnawi, Teku Muhammad; BC, Alfiansyah Yulianur; Yunardi, Y
Jurnal Litbang Industri Vol 8, No 1 (2018)
Publisher : Institution for Industrial Research and Standardization of Industry - Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.692 KB) | DOI: 10.24960/jli.v8i1.3720.11-16

Abstract

The present study reports the performance of magnetic activated carbon impregnated with Fe2+ and Fe3+ on the removal of dye from a simulated wastewater. The magnetic activated carbon (MAC) as a magnetic absorbent was prepared by co-precipitation method and followed by impregnation process. The activated carbon (AC) was supplied from a local commercial activated carbon coconut shell powder. The objective of this study was to investigate the effects of Fe2+ and Fe3+ on the quality product of MAC for dye (methylene blue) adsorption. The molar ratios of Fe2+ and Fe3+ used during the preparation of the MAC were 1:1; 1:2, and 2:1. The MAC products were characterized by using scanning electron microscope (SEM), energy dispersive X-ray (EDX), and Fourier transform infrared spectroscopy (FT-IR) analysis techniques. The results confirmed that the concentration of magnetic particles (Fe3O4) on the MAC surface increased following the impregnation process. However, this results lowering adsorption properties of the MAC adsorbents, which subsequently affected the dye removal performance. The ratio of Fe2+:Fe3+ on the MAC preparation did not significantly change the MAC absorbent on the dye removal efficiency. Additionally, MAC derived from local AC possess a prospect as a sustainable alternative for dye pollutant adsorbent.AbstrakPenelitian ini melaporkan kinerja karbon aktif bersifat magnet yang di impregnasi dengan Fe2+dan  Fe3+ dalam penyerapan zat warna dari air limbah buatan. Karbon aktif bersifat magnet (MAC) dibuat melalui metode co-presipitasi dan diikuti dengan proses impregnasi. Material karbon aktif (AC) dibuat dari tempurung kelapa yang diperoleh dari pasar lokal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ratio dari Fe2+ and Fe3+ terhadap kualitas produk MAC yang digunakan nantinya di dalam proses penyerapan zat warna (metilen biru). Rasio molar dari Fe2+ and Fe3+ yang digunakan di dalam penelitian ini untuk menghasilkan MAC adalah 1:1; 1:2, dan 2:1. Produk MAC yang dihasilkan dipelajari karakteristiknya melalui scanning electron microscope (SEM), energy dispersive X-ray (EDX), dan Fourier transform infrared spectroscopy (FT-IR). Dari hasil penelitian yang diperoleh dapat dikonfirmasi bahwa konsentrasi partikel-partikel magnet (Fe3O4) pada permukaan MAC meningkat setelah proses impregnasi. Walaupun demikian, hal ini menyebabkan turunnya kemampuan adsorbsi dari adsorben MAC. Perbandingan rasio Fe2+ and Fe3+ tidak secara nyata mempengaruhi efisiensi penyerapan zat warna. Adsorben MAC dari karbon aktif lokal memiliki potensi sebagai bahan alternatif ramah lingkungan untuk penyerap zat warna.
EVALUASI KEKUMUHAN PADA KAWASAN PERUMAHAN PASAR LAMBARO KECAMATAN INGIN JAYA KABUPATEN ACEH BESAR Haidi Adlan; Alfiansyah Yulianur; Izziah Izziah
TERAS JURNAL Vol 11, No 1 (2021): Maret 2021
Publisher : UNIVERSITAS MALIKUSSALEH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/tj.v11i1.434

Abstract

Abstrak Kawasan Pasar Lambaro merupakan satu-satunya kawasan kumuh yang terdapat di Kecamatan Ingin Jaya dengan luas kumuh mencapai 32,14 Ha. Dalam luasan tersebut, sebelah utara Kawasan Pasar Lambaro terdapat salah satu kawasan perumahan yang telah banyak mengalami penurunan kualitas infrastruktur dengan luas perumahan kumuh mencapai 3,9 Ha. Kawasan perumahan tersebut mempunyai ketidakteraturan bangunan, tingkat kepadatan bangunan yang tinggi, kualitas bangunan yang rendah, serta sarana dan prasarana yang tidak memenuhi persyaratan teknis. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat kekumuhan pada kawasan perumahan Pasar Lambaro, mengidentifikasi skala prioritas penanganan kawasan perumahan kumuh di Pasar Lambaro, dan menemukan solusi penanganan kawasan perumahan kumuh di Pasar Lambaro. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif melalui observasi dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan analisis skoring (pembobotan) dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kekumuhan pada kawasan perumahan Pasar Lambaro adalah termasuk dalam klasifikasi kumuh ringan dengan total nilai skor sebesar 25. Skala prioritas penanganan kawasan perumahan kumuh di Pasar Lambaro masuk dalam skala prioritas penanganan ke 3. Solusi penanganan kawasan perumahan kumuh di Pasar Lambaro dilakukan melalui pemugaran untuk lahan legal dan pemukiman kembali untuk lahan ilegal yang difokuskan pada aspek bangunan gedung, penyediaan air minum, pengelolaan air limbah, pengelolaan persampahan, dan proteksi kebakaran. Kata kunci: kekumuhan, perumahan, permukiman, penanganan, infrastruktur   Abstract The Lambaro Market area is the only slum area located in the District of Ingin Jaya with a slum area of 32.14 hectares. Within this area, to the north of the Lambaro Market Area, there is a housing area that has experienced a lot of deterioration in the quality of its infrastructure, with a slum housing area of up to 3.9 hectares. The residential area has building irregularities, high building density, low quality of buildings, and infrastructures that do not meet technical requirements. This study aims to evaluate the level of slum in the Pasar Lambaro housing area, identify the priority scale of handling slum housing areas in the Lambaro Market, and find solutions for handling slum housing areas in the Lambaro Market. This research uses quantitative methods through observation and interviews. The data analysis technique used a scoring analysis (weighting) and descriptive analysis. The results show that the level of slum in the Pasar Lambaro housing area is classified as a mild slum with a total score of 25. The priority scale for handling slum housing areas in Lambaro Market is included in the 3rd priority scale of handling. Through restoration for legal land and resettlement for illegal land which focuses on aspects of building, drinking water supply, waste water management, solid waste management, and fire protection. Keywords: slums, housing, settlements, handling, infrastructure
Long-term Monitoring of Low-cost Seismometers: Consistency Analysis of The Instrument Juellyan, Juellyan; Setiawan, Bambang; Hasan, Muttaqin; Achmad, Ashfa; Yulianur, Alfiansyah; Saidi, Taufiq
Aceh International Journal of Science and Technology Vol 13, No 1 (2024): April 2024
Publisher : Graduate School of Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.13170/aijst.13.1.38248

Abstract

Instruments have become an essential part of conducting a study or research. With the aid of instruments, the measurement process can be faster, more efficient, and more accurate. However, an instrument also has a limited service life. Over time, the performance of the instrument will degrade. Therefore, the equipment must be regularly maintained and calibrated periodically. This research aims to test the measurement consistency of a low-cost seismometer (RS-3D). The approach involves long-term measurements to assess the instrument's stability in taking measurements. The measurement data is then processed and presented as frequencies using spectrum analysis. The research findings indicate that the instrument's consistency is generally good, with an average standard deviation of 0.18 and a coefficient of variation of 5%. Additionally, 95% confidence interval calculations yielded values of 2.520.02 for measurements at RKD, 3.040.05 for measurements at GLT-USK, and 3.30.04 for measurements at GFT-USK. Data validation was performed using the equations from building codes, showing that the difference between the measured microtremor frequency and the empirical equation was less than 1, indicating good measurement results. The conclusion drawn from this study is that a higher standard deviation value indicates a more distributed data spread, signifying less consistent research data. Conversely, a lower standard deviation indicates that the data is more concentrated around the mean value, indicating more consistent measurement results. Moreover, with previous studies having conducted validation and consistency testing, it is hoped that both tests will be routinely performed during instrument maintenance.
Tinjauan Kapasitas-Produksi dan Umur Waduk Bendungan Rukoh Rizkillah, Ambiya; Yulianur, Alfiansyah; Ziana, Ziana
Journal of The Civil Engineering Student Vol 4, No 3 (2022): Volume 4 Nomor 3 Desember 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v4i3.22606

Abstract

Kabupaten Pidie sering mengalami masalah ketersediaan air. Air yang tersedia berasal dari Sungai Krueng Baro dan Sungai Krueng Tiro. Keberadaan air dari sumber tersebut melimpah pada musim hujan dan menjadi sangat terbatas pada musim kemarau. Maka perlu dilakukan penampungan kelebihan air untuk digunakan di saat kekurangan air, salah satunya yaitu melalui pembangunan Bendungan Rukoh. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan tinjauan perencanaan kapasitas-produksi air waduk pada Bendungan Rukoh berdasarkan kondisi topografi, data klimatologi, dan data curah hujan sehingga Bendungan Rukoh diharapkan dapat mendukung kebutuhan air irigasi dan air bersih. Perhitungan kapasitas-produksi waduk memerlukan parameter inflow dan outflow. Parameter inflow (ketersediaan air) didapat berdasarkan data curah hujan dan klimatologi, sedangkan parameter outflow (kebutuhan air) didapat berdasarkan data curah hujan setengah bulanan, debit andalan, dan jumlah penduduk. Perhitungan sedimentasi dan umur waduk memerlukan data topografi, kapasitas tampungan, dan inflow tahunan. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, didapatkan nilai debit pengambilan terbesar yaitu 3,372 m3/dt, kebutuhan air bersih untuk penduduk Kecamatan Titeu yaitu 0,032 m3/dt, dan kapasitas tampungan efektif waduk yaitu 124.421.786,792 m3. Erosi lahan yang terjadi pada lokasi tinjauan berdasarkan metode USLE modifikasi yaitu 1.216.072,839 ton/tahun dengan sedimentasi sebesar 469.634,988 m3/tahun. Umur waduk diperkirakan 247,959 tahun akibat 80% tampungan dipenuhi sedimen.
Analisis Spasial Kerawanan Banjir Menggunakan Metode Overlay AHP Multi Criteria Decision Making di DAS Keureuto Calvin, Aldo Febriyan; Rizalihadi, Maimun; BC, Alfiansyah Yulianur; Shaskia, Nina
Journal of The Civil Engineering Student Vol 6, No 1 (2024): Volume 6 Nomor 1 Maret 2024
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v6i1.28974

Abstract

DAS Keureuto di Aceh merupakan wilayah yang rentan terhadap risiko banjir tinggi. Beberapa faktor mempengaruhi penilaian kerawanan banjir, antara lain curah hujan, kemiringan lereng, penggunaan lahan, jenis tanah, elevasi, kerapatan sungai, dan buffer sungai. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi faktor dominan untuk menentukan tingkat kerawanan banjir dan memetakan sebaran tingkat rawan banjir di DAS Keureuto dengan menggunakan metode Analytic Hierarchy Process (AHP) Multi Criteria Decision Making (MCDM). Hasil analisis menunjukkan bobot tertinggi pada kriteria jenis tanah (0,196) dan bobot terendah pada kriteria penggunaan lahan (0,095). Seluruh bobot kemudian dikalikan dengan skor parameter untuk mendapatkan nilai total yang digunakan pada proses overlay. Hasil overlay memperlihatkan empat kelas tingkat kerawanan banjir, yaitu sangat rawan, sedang, cukup rawan, dan tidak rawan. Pemetaan tersebut menunjukkan bahwa daerah hilir, khususnya, dikategorikan sebagai sangat rawan dan berpotensi mengalami banjir bila intensitas hujan tinggi, dibandingkan dengan daerah hulu.
Penelusuran Banjir Pada Bangunan Pelimpah (Spillway) Bendungan Tiro Farhan, Muhammad; Yulianur BC, Alfiansyah; Refika, Cut Dwi
Journal of The Civil Engineering Student Vol 5, No 2 (2023): Volume 5 Nomor 2 Juni 2023
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v5i2.22607

Abstract

Bendungan Tiro terletak di Kecamatan Tiro Truseb, Kabupaten Pidie. Dengan luas DAS sebesar ±175,14 km2 dan luas genangan pada ketinggian +122 m sebesar ± 116,5 ha. Sebuah bendungan pada umumnya memiliki pelimpah yang berfungsi untuk mengeluarkan debit air yang berlebih disaat bendungan tidak mampu menampung aliran yang masuk. Disaat terjadi banjir, bendungan mengalirkan debit banjir tersebut melalui pelimpah (spillway). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi penelusuran banjir yang terjadi pada pelimpah Bendungan Tiro, dengan menggunakan data inflow dari limpasan dasar dengan metode Mock dan limpasan langsung yang dihitung dengan metode HSS Nakayasu. Dari hasil perhitungan diperoleh limpasan dasar ( Qbase ) sebesar 3,80 m3/det dan debit banjir rencana pada periode ulang 1000 tahun yaitu Q1000 = 2442,89 m3/det. Penelusuran banjir dihitung dengan menggunakan metode level pool routing. Pada debit banjir rencana periode ulang 1000 tahun dengan debit sebesar 2442,89 m3/det yang terjadi pada jam ke 5, dilakukan penelusuran banjir dengan lebar rencana pelimpah sebesar 20 m dan koefisien pelimpah 2,1 diketahui bahwa pelimpah dapat mereduksi aliran keluar menjadi 452,64 m3/det dan memperlambat terjadinya aliran puncak pada jam ke 12. Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi bahan rujukan dalam perencanaan mitigasi banjir di sekitar Bendungan Tiro.
Mapping of Flood Inundation and Eco-hydraulic Analyses to Minimize Flood Discharge in Tributaries Ziana, Ziana; Azmeri, Azmeri; Yulianur, Alfiansyah; Meilianda, Ella; Mubarak, Mubarak
Aceh International Journal of Science and Technology Vol 12, No 1 (2023): April 2023
Publisher : Graduate School of Syiah Kuala University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.13170/aijst.12.1.31120

Abstract

Eco-hydraulic analyses begin with the arrangement of tributaries. This research aimed to minimize the discharge of flood run-off downstream by involving the community's participation in planting vegetation on the river border. An eco-hydraulic analysis is divided into two stages: calculating eco-hydraulic analysis on the existing border width and on the design border width of 100 m and calculating the inundation height and flow velocity. Minimizing flood discharge in tributaries is important because the maximum discharge in the downstream tributaries will affect the discharge in large rivers. The data needed are the cross-section of the river, the distance between the sections, Manning's roughness number, the return period flood discharge, and the river's slope. The integration between topographic maps, watersheds, and flood water levels can display areas potentially affected by inundation floods so that the flood inundation limits and flood inundation areas can be calculated. This research examined proper eco-hydraulics design so that it could reduce discharge, identify locations prone to flooding, and describe the magnitude of the flood impact quantitatively. Based on the study's results, it was found that the arrangement of river borders can provide benefits for flood control measures; this arrangement is the basis for determining river border lines. The results eco-hydraulic method obtained the design border width of 100 m, the condition before the existing river border arrangement was carried out, the inundation height was 0.30 1.13 m, and after the river border arrangement, the discharge could be reduced to 113.09 209 m3/s and the inundation height is 0 0.31 m. Based on the research results, it is known that border arrangements can provide benefits for flood control measures.
Natural Frequency Measurement of Modest Dwelling Houses Setiawan, Bambang; Al-Huda*, Nafisah; Yulianur, Alfiansyah; Abdullah, Nora; Juellyan, Juellyan; Permana, Athalya Khanza; Sawitri, Jihan Indria
Aceh International Journal of Science and Technology Vol 11, No 3 (2022): December 2022
Publisher : Graduate School of Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.13170/aijst.11.3.28765

Abstract

Around 1000 to 4000 units of modest dwelling houses are annually built in Aceh Province. A modest dwelling house is a small type of house with limitations in space planning which is very suitable for small families with middle to lower incomes. This lower middle-class community is a group of people who are very vulnerable and will be very severely affected when a disaster occurs. A modest dwelling house is a one-story building with simple construction and structure in its physical form. On the other hand, Aceh is also one area that is very prone to earthquake disasters from along the subduction zone and Sumatran Fault. Therefore, measuring the frequency of a modest dwelling house is crucial to understanding all house elements' conditions. It is essential to estimate the integrity and safety of the house after an earthquake occurs. The method used in this research is using the field experiment method in the form of measuring the natural response of the building to vibration based on microtremor data. This study uses a seismometer. The data is stored in a data logger. The seismometer is placed on the floor of the house. Data collection is carried out when no major activities are around the house. Measurements were carried out for a minimum of 60 minutes. Computer analysis with specific parameters obtained using Geopsy software. The result of this study indicates that the dominant frequency of modest dwelling houses measured is around 2.99 Hz. The analysis results from the field experiment were validated using pushover analysis of the detailed engineering design data. The modeling results show that in the x-axis direction (parallel to the direction of the building), the frequency obtained is 7.14 Hz. Pushover analysis on the model with the y-axis direction (parallel to the side of the building) obtained a frequency of 7.46 Hz. This validation shows a huge difference between the frequency of field measurement results and computer modeling results. Many factors, including decreasing or degrading the concrete construction quality in the field, can cause this gap.