Claim Missing Document
Check
Articles

VALIDITAS LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PROJECT BASED LEARNING (PjBL) UNTUK MELATIHKAN ENTREPRENEURSHIP PADA MATERI DAUR ULANG LIMBAH KELAS X SMA Afannudin, Mas; Winarsih, Winarsih; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 8 No 2 (2019)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

LKS  merupakan  panduan  ajar  cetak  yang  berisi  materi,  ringkasan,  dan  petunjuk-petunjuk  pelaksanaan  tugaspembelajaran  yang  harus  dikerjakan.  Pada  penelitian  ini  LKS  yang  akan  dikembangkan  yaitu  LKS  berbasis  PjBLyang  memfokuskan  pada  pengembangan  produk  atau  unjuk  kerja.  Pada  LKS  berbasis  PjBL  materi  yang  dapatdigunakan  salah  satunya  materi  daur  ulang  limbah.  Limbah  yang  akan  didaur  ulang  yaitu  limbah  kertas.   Proyekdaur  ulang  kertas  yang  dibuat  nantinya  akan  dapat  dijual  dan  dapat  melatih  jiwa  kewirausahaan  bagi  siswa.Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mendeskripsikan  tingkat  validitas  LKS  berbasis  Project  Based  Learning  untukmelatihkan  entrepreneurship  materi  daur  ulang  limbah  secara  teoritis.  Jenis  penelitian  ini  adalah  penelitianpengembangan  yang  mengacu  pada  metode  4-D  (tanpa  tahap  disseminate).  Ujicoba  terbatas  dilakukan  kepada  16siswa  kelas  X  IPA  SMA  Muhammadiyah  1  Taman  Sidoarjo.  Pada  penelitian  ini  met ode  pengumpulan  datamenggunakan  metode  validasi  yang  dianalisis  secara  deskriptif  kualitatif.  Berdasarkan  hasil  telaah  oleh  ahlimenunjukkan LKS berbasis Project Based Learning untuk melatihkan entrepereneurship mendapatkan persentase86,34%, berdasarkan hasil tersebut LKS dinyatakan sangat valid secara teoritis.Kata Kunci: LKS, Project Based Learning (PjBL), entrepreneurship, daur ulang limbah.
THE EFFECTIVENESS OF RECYCLE WASTE MODULE BASED ON ECOPRENEURSHIP TO INCREASE THE ENTREPRENEURIAL INTEREST Sutiyanti, Ekris; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 3 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Learning goals achievement based on the 2013 curriculum, students need a learning program with soft skill development that should be trained. One of the soft skills that students need is the entrepreneurial skill. Entrepreneurial education applies the principle of entrepreneurship through ecology learning (ecopreneurship). This research aimed to describe the effectiveness of recycling waste module based on ecopreneurship to increase entrepreneurial interest. This research used a 4D model. The trials activity was limited to 20 students X grade in SMA Negeri 1 Kedamean. The research design was a pretest-posttest control group design. The data collection technique used: (1) ratting score questionnaire; (2) qualitative responses questionnaire. The research data was analyzed by (1) Gain score; (2) descriptive qualitative. The research result: (1) Increased entrepreneur interest of students after using ecopreneurship module with an average score of Gain score 0.31 with the medium category; 2) Students response to ecopreneurship module was very good with an average value of 98.75%. Key Words: Module, ecopreneurship, entrepreneurial interest, waste recycle .
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS PROBLEM POSING UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PADA MATERI PEWARISAN SIFAT BERDASARKAN HUKUM MENDEL Rani, Mustika; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 8 No 3 (2019)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Pembelajaran Problem Posing merupakan pembelajaran yang mengarahkan peserta didik untuk membuat soal dan penyelesaiannya sendiri. Problem posing diharapkan dapat melatih keterampilan berpikir tingkat tinggi yang merupakan salah satu tuntutan keterampilan dalam pembelajaran Kurikulum 2013. Adapun materi yang menjadi fokus penelitian yang dianggap sulit oleh peserta didik serta menuntut keterampilan berpikir tingkat tinggi yaitu materi pewarisan sifat berdasarkan hukum mendel. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran berbasis problem posing untuk melatihkan keterampilan berpikir tingkat tinggi pada materi pewarisan sifat berdasarkan hukum mendel yang valid, praktis, dan efektif. Model pengembangan yang digunakan yaitu pengembangan  4D  (Define,  Design,  Develop,  dan  Disseminate) tanpa tahap Disseminate. Perangkat pembelajaran yang telah dikembangkan divalidasi oleh tiga validator untuk mengetahui valliditas perangkat menggunakan instrumen penelitian berupa lembar validasi, kemudian diujicobakan  secara  terbatas  pada  16  peserta  didik kelas XII SMA untuk mengetahui kepraktisan berdasarkan keterlaksanaan RPP beserta aktivitas peserta didik  menggunakan lembar observasi dan keefektifan perangkat berdasarkan respon dan hasil ketercapain indikator peserta didik menggunakan lembar tes. Teknik analisis data dilakukan dengan cara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran dinyatakan sangat valid dengan skor rata-rata 3,75. Perangkat pembelajaran dinyatakan sangat praktis ditinjau dari keterlaksanaan RPP sebesar 94,33% dan aktivitas peserta didik sebesar 95%. Perangkat pembelajaran juga dinyatakan sangat efektif ditinjau dari respon peserta didik sebesar 96% dan hasil ketercapaian indikator mencapai 100%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran berbasis problem posing pada materi pewarisan sifat berdasarkan hukum mendel telah memenuhi aspek validitas, kepraktisan, dan keefektifan sehingga layak digunakan dalam proses pembelajaran. Kata Kunci : perangkat pembelajaran, problem posing, keterampilan berpikir tingkat tinggi, pewarisan sifat berdasarkan hukum mendel
The Relationship of Illustrative Content In Flipbook Type of E-Book As An Illustrative Learning Media In Immune System With Reading Test Results Using Fry Graphics Azizah, Vania Nur; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 9 No 1 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Illustrative learning media are all things that support the learning of students to obtain knowledge, skills or attitudes that are supported by appropriate illustrations. Illustrations generally take the form of pictures or videos. Some illustrations have supporting texts or as supporting texts themselves. This study aimed to analyze the relationship between illustrated content and readability in the supporting text of the flipbook type of e-book on immune system material. This research was a development study using the ASSURE model. As many as 34.7% of the illustrated content has supporting texts with a high school level of readability. Whereas 65.3% of the illustrative content cannot be analyzed about readability because of supporting texts that less than 100 words.
The Feasibility Development of Android-Based Application Media (Skeletonpedia) In Biological Learning on Skeletal Systems Submaterial of Senior High School In XI Grade Aisyah, Ramadhani Nur; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 9 No 1 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Existence of learning media is the facilitates of the learning process for fulfilled the needs for rapid information in the teaching and learning process between student and teacher. Android-based media application are one of the alternative media learning that can be used in the learnt of the skeletal system. The aims of the research was to produce Skeletonpedia as an android-based media application that were practice and valid. This study used the ASSURE development model with 20 students at the second grade of senior high school at SMAN 1 Gedangan. The research instruments were media validation sheets, observation of student activities sheets and student questionnaire response sheets. The results of this study got 3.86 scores with a very valid category of the validity Skeletonpedia as an android-based media application.  The practicality of the media got a very practical category based on the use of media by 100% score and student responses by 91.3% score. Based on the researched of the the feasibility in android-based application media of Skeletonpedia on skeletal system submaterial had been proved it as a valid and practical learning media.
Validitas Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) Berbasis Guided Discovery Materi Transpor Membran untuk Melatihkan Keterampilan Proses Sains Kelas XI SMA Utami, Tri Wahyuning; Budijastuti, Widowati; Khaleyla, Firas
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 9 No 3 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keterampilan proses sains berkaitan erat dengan kegiatan penelitian. Pengembangan keterampilan proses sains penting bagi peserta didik agar dapat memahami serta mengembangkan ide dan konsep yang belum diketahui serta memungkinkan untuk menemukan konsep secara mandiri. Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) berbasis guided discovery berisi kegiatan percobaan transpor membran yang berhubungan dengan pengalaman sehari-hari untuk melatihkan keterampilan proses sains peserta didik. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan validitas lembar kegiatan peserta didik berbasis guided discovery pada materi transpor membran sehingga dapat melatihkan keterampilan proses sains kelas XI SMA. Penelitian ini dilakukan menggunakan model penelitian pengembangan 4D (four-D models) dengan tahapan define, design, develop tanpa disseminate. Validitas LKPD diukur berdasarkan kelayakan penyajian (teknis), kelayakan isi (didaktik), kelayakan kebahasaan (konstruksi), kesesuaian dengan komponen guded discovery, serta kesesuaian dengan pencapaian tujuan melatihkan keterampilan proses sains. Validitas LKPD ditentukan berdasarkan hasil validasi oleh dua dosen ahli dan satu guru biologi. Hasil validasi berdasarkan kelayakan penyajian memperoleh skor 3,9; kelayakan isi dengan skor 3,67; kelayakan bahasa dengan skor 4; keterkaitan dengan langkah pembelajaran guided discovery memperoleh skor 3,8; dan kesesuaian dengan indikator keterampilan proses sains memperoleh skor 3,53. Secara keseluruhan, hasil validasi LKPD memperoleh skor rata-rata 3,78 sehingga dikategorikan sangat valid. Dengan demikian, LKPD berbasis guided discovery yang dikembangkan telah memenuhi aspek-aspek penilaian LKPD dan dapat digunakan dalam pembelajaran yang melatihkan keterampilan proses sains. Kata Kunci: LKPD, guided discovery, keterampilan proses sains, transpor membran.
Kelayakan Teoritis Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) Berbasis Model Inkuiri Terbimbing Materi Sistem Reproduksi Manusia untuk Melatihkan Kemampuan Berpikir Kritis Wafiroh, Zaimatul; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 9 No 3 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berpikir kritis merupakan keterampilan yang dibutuhkan peserta didik dalam pembelajaran abad ke-21. Salah satu upaya untuk melatihkan kemampuan berpikir kritis yaitu dengan penggunaan Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) berbasis model inkuiri terbimbing. Materi sistem reproduksi manusia yang bersifat kompleks dan abstrak perlu dikonkritkan melalui pembelajaran inkuiri terbimbing, sehingga dapat mengakomodasi peserta didik dalam mengembangkan kemampuan berpikir kritis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kelayakan teoritis LKPD berbasis model inkuiri terbimbing materi sistem reproduksi manusia untuk melatihkan kemampuan berpikir kritis peserta didik berdasarkan penilaian oleh pakar media, dosen ahli materi, dan guru biologi. Jenis penelitian pengembangan ini menggunakan model 4D (define, design, develop, dan disseminate) yang terbatas pada tiga tahap, sampai tahap develop. Validitas LKPD ditentukan berdasarkan hasil validasi oleh tiga validator menggunakan instrumen lembar validasi LKPD. Penyusunan LKPD memuat tiga syarat, yaitu syarat konstruksi, teknis, dan didaktik. Hasil dari penelitian menunjukkan kelayakan teoritis LKPD berbasis inkuiri terbimbing yang dikembangkan memiliki persentase syarat konstruksi, teknis, dan didaktik secara berurutan yaitu sebesar 95,37%, 94,4%, dan 97,92% dengan kategori sangat valid. Hasil validasi LKPD secara keseluruhan sebesar 95,91% dengan kategori sangat valid. Berdasarkan hasil validitas yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa LKPD berbasis inkuiri terbimbing materi Sistem Reproduksi Manusia untuk melatihkan kemampuan berpikir kritis dinyatakan layak secara teoritis ditinjau dari aspek kevalidan. Kata Kunci: Kelayakan teoritis, LKPD, inkuiri terbimbing, berpikir kritis, sistem reproduksi manusia.
Validitas Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) Berbasis Inkuiri Terbimbing pada Materi Perubahan Lingkungan untuk Melatihkan Keterampilan Proses Peserta Didik Kelas X SMA Novitasari, Firda Dwi; Budijastuti, Widowati
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 10 No 1 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keterampilan proses adalah seperangkat keterampilan untuk mencari dan membentuk pengetahuan dalam kebenaran ilmiah. Dengan melakukan penyelidikan peserta didik dapat meningkatkan pola pikir, menemukan konsep, dan membangun konsep secara mandiri. Adanya Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) berbasis inkuiri terbimbing berisi kegiatan praktikum pada materi perubahan lingkungan yang berorientasi suatu masalah dalam kehidupan nyata dapat melatihkan keterampilan proses peserta didik. Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan validitas teoretis LKPD berbasis inkuiri terbimbing pada materi perubahan lingkungan untuk melatihkan keterampilan proses. Model penelitian ini yakni pengembangan 4-D (Define, Design, Develop tanpa Disseminate). Parameter yang diukur dalam penelitian adalah validitas teoretis LKPD ditinjau berdasarkan perolehan skor hasil validasi oleh tiga validator. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil validasi keseluruhan LKPD menunjukkan hasil sebesar 96,18% dengan kriteria sangat valid, dan berdasarkan masing-masing aspek kelayakan peyajian, bahasa, isi, karakteristik LKPD berbasis inkuiri terbimbing, dan karakteristik LKPD untuk melatihkan keterampilan proses memperoleh persentase validitas sebesar 92,8%; 95,8%; 94,5; 98,6%; 99,2% dengan kriteria sangat valid. Berdasarkan hasil tersebut menunjukkan bahwa LKPD dinyatakan valid dan layak ditinjau dari aspek validitas. Kata Kunci: LKPD, inkuiri terbimbing, keterampilan proses, perubahan lingkungan.
Training Students’ Attitudes in Environmental Science Course Through Lesson Study Rahmadiarti, Fida; Kuntjoro, Sunu; Budijastuti, Widowati
Jurnal Riset Biologi dan Aplikasinya Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jrba.v1n1.p40-46

Abstract

The core competences of Environmental Sciences are to communicate and to understand the concepts of natural resources and environment, to solve related problems, and to have an environmental awareness. An effective effort is needed to train the environmental awareness. The purposes of this research were to evaluate how to train the attitudes of biology education study program students in the second semester who were taking the environment knowledge lecture. This research was quantitative and qualitative interpretation research by observing the learning process of Biology education students through lesson study. The research stages consisted of plan, do, and see in two cycles. The collected data included the results of observation on the learning process by the observer, the lecturers’ assessment related to the skills and attitudes during the learning process, and the students’ self-assessment on their attitudes. The data were analyzed descriptively. The research revealed that the students learned actively, they cooperated within groups, the class cleanliness was an indicator of attitude to environmental awareness because the lecturers always reminded the students related to the indicators of keeping the environment clean and treating garbage, the learning resources used challenged the students to work and discuss. The students’ attitudes towards environmental awareness are categorized as good-very good, the results of the lecturers’ assessment of the attitudes are categorized as good, and results of the students’ presentation skills are categorized as good-very good.
Validitas Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) Berbasis Guided Discovery Materi Transpor Membran untuk Melatihkan Keterampilan Proses Sains Kelas XI SMA Tri Wahyuning Utami; Widowati Budijastuti; Firas Khaleyla
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 9 No 3 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/bioedu.v9n3.p506-515

Abstract

Keterampilan proses sains berkaitan erat dengan kegiatan penelitian. Pengembangan keterampilan proses sains penting bagi peserta didik agar dapat memahami serta mengembangkan ide dan konsep yang belum diketahui serta memungkinkan untuk menemukan konsep secara mandiri. Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) berbasis guided discovery berisi kegiatan percobaan transpor membran yang berhubungan dengan pengalaman sehari-hari untuk melatihkan keterampilan proses sains peserta didik. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan validitas lembar kegiatan peserta didik berbasis guided discovery pada materi transpor membran sehingga dapat melatihkan keterampilan proses sains kelas XI SMA. Penelitian ini dilakukan menggunakan model penelitian pengembangan 4D (four-D models) dengan tahapan define, design, develop tanpa disseminate. Validitas LKPD diukur berdasarkan kelayakan penyajian (teknis), kelayakan isi (didaktik), kelayakan kebahasaan (konstruksi), kesesuaian dengan komponen guded discovery, serta kesesuaian dengan pencapaian tujuan melatihkan keterampilan proses sains. Validitas LKPD ditentukan berdasarkan hasil validasi oleh dua dosen ahli dan satu guru biologi. Hasil validasi berdasarkan kelayakan penyajian memperoleh skor 3,9; kelayakan isi dengan skor 3,67; kelayakan bahasa dengan skor 4; keterkaitan dengan langkah pembelajaran guided discovery memperoleh skor 3,8; dan kesesuaian dengan indikator keterampilan proses sains memperoleh skor 3,53. Secara keseluruhan, hasil validasi LKPD memperoleh skor rata-rata 3,78 sehingga dikategorikan sangat valid. Dengan demikian, LKPD berbasis guided discovery yang dikembangkan telah memenuhi aspek-aspek penilaian LKPD dan dapat digunakan dalam pembelajaran yang melatihkan keterampilan proses sains. Kata Kunci: LKPD, guided discovery, keterampilan proses sains, transpor membran.