Articles
Sistem Pendukung Keputusan Untuk Seleksi Penerimaan Dan Penentuan Posisi Karyawan
Devi Martha Ariyanti;
Fahrul Agus;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 10, No 1 (2015): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (422.707 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v10i1.26
Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan sumber daya yang paling penting bagi organisasi. Salah satu proses yang paling penting bagi perusahaan adalah proses rekrutmen dan seleksi sumber daya manusia. Pada kenyataannya pengambilan keputusan secara efisien dan efektif pada saat melakukan seleksi terhadap sumber daya manusia bukanlah hal yang mudah, maka diperlukan suatu Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk membantu memecahkan masalah tersebut. Dalam hal ini Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS) dan Fuzzy Multiple Criteria Decision Making (FMCDM) digunakan sebagai metode untuk memberikan penilaian calon karyawan yang akan diseleksi. Dari beberapa data yang diujikan terhadap aplikasi ini menunjukkan bahwa calon karyawan ideal terhadap suatu posisi bukan hanya memiliki nilai kedekatan pada kriteria ideal yang diinginkan oleh perusahaan, tapi juga memiliki nilai dengan rentang menjauhi kriteria ideal yang tidak diinginkan oleh perusahaan.
Pendeteksi Gangguan Jaringan Lokal Menggunakan Metode Certainty Factor
Hafshah Hafshah;
Addy Suyatno Hadisuwito;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 13, No 2 (2018): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (543.668 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v13i2.813
Banyak pengguna komputer yang kurang memahami dalam penanganan kerusakan jaringan lokal mengakibatkan pengguna komputer atau suatu institusi memerlukan pakar untuk memperbaiki kerusakan yang terjadi pada jaringan lokal. Dalam hal ini pakar yang dapat melakukan perbaikan tidak selalu ada saat terjadi trouble. Aplikasi sistem pakar ini dibuat untuk membantu pengguna komputer dalam melakukan deteksi terhadap suatu kerusakan jaringan yang dialami beserta solusi perbaikan. Proses pembangunan sistem pakar ini menggunakan metode akuisisi pengetahuan dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan induksi aturan. Sedangkan metode yang digunakan dalam pembangunan sistem pakar ini menggunakan metode certainty factor dengan menggunakan inferensi forward chaining. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu membangun suatu sistem sebagai alat bantu pengguna dalam mendeteksi gangguan lokal yang terjadi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan sistem pakar pendeksi gangguan jaringan lokal menggunakna metode certainty factor dapat diimplementasikan pada aplikasi pendeteksi gangguan jaringan lokal dengan tingkat akurasi sebesar 92% dari nilai rata-rata certainty factor sebanyak 17 gangguan.
Rancang Bangun Website Jurnal Ilmiah Bidang Komputer (Studi Kasus : Program Studi Ilmu Komputer Universitas Mulawarman)
Dana Pranata;
Hamdani Hamdani;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 10, No 2 (2015): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (433.94 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v10i2.187
Perkembangan teknologi informasi terutama internet, merupakan faktor utama pendorong perkembangan web jurnal. Kemudahan dalam mengakses informasi lewat internet sangat mendukung pengembangan pembuatan jurnal secara online. Jurnal online sangat bermanfaat bagi mahasiswa dan dosen untuk mengakses jurnal dimanapun dan kapanpun. Tujuan dari penelitian adalah untuk merancang aplikasi Content Management System berbasis web untuk website Jurnal Informatika yang mempermudah mahasiswa dan dosen dalam memperoleh informasi jurnal secara online. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan aplikasi meliputi lima tahap yaitu tahap pengumpulan data, tahap penilaian, tahap perancangan, tahap integrasi dan pengujian serta tahap dokumentasi serta teknik pemodelan yang digambarkan dengan Unified Modeling Language (UML). Hasil yang dicapai dari perancangan adalah sebuah aplikasi dengan model Content Management System dalam bentuk web portal jurnal ilmiah bidang komputer yang memiliki beberapa fitur seperti manajemen jurnal dan manajemen anggota yang diharapkan dapat membantu pihak pengelola web portal dalam melakukan pengelolaan jurnal yang akan dipublikasikan.
Sistem Informasi Penyakit Telinga Hidung Tenggorokan (THT) Berbasis Web
Nurwahida Nurwahida;
Dyna Marisa Khairina;
Indah Fitri Astuti
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 10, No 2 (2015): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (625.316 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v10i2.189
Penyakit telinga, hidung, tenggorokan merupakan penyakit yang banyak dijumpai di Indonesia. Sebagian besar masyarakat kurang mengetahui macam-macam penyakit yang menyerang telinga hidung tenggorokan (THT). Agar pemanfaatan teknologi informasi dapat digunakan secara maksimal, maka dibangunlah Sistem Informasi Tentang Penyakit Telinga Hidung Tenggorokan (THT) yang dapat menyediakan dan memberikan informasi mengenai penyakit Telinga Hidung Tenggorokan (THT) kepada para masyarakat luas khususnya yang mengalami gangguan pada telinga, hidung dan tenggorokan. Penelitian ini bertujuan membuat sebuah Sistem Informasi Tentang Penyakit Telinga Hidung Tenggorokan (THT) Berbasis Web menggunakan bahasa pemograman PHP yang merupakan salah satu aplikasi program yang biasa di gunakan dalam media internet saat ini, dengan databasenya adalah MySQL, yaitu sebuah database server yang dapat berjalan dalam media online, sehingga database ini mudah dimanajemen oleh penggunanya. Sehingga dapat diakses oleh masyarakat luas yang ingin mengetahui macam-macam penyakit serta gejala dari terhadap gangguan telinga, hidung dan tenggorokan. Sehingga dengan adanya aplikasi sistem ini dapat memberikan kemudahan kepada masyarakat luas yang ingin mendapatkan informasi seputar penyakit telinga hidung tenggorokan (THT) secara langsung dimanapun mereka berada tanpa harus ketemu dengan dokter spesialis THT yang pelayanan dilakukan secara online.
ANALISIS KEAMANAN SISTEM LOGIN
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 6, No 2 (2011): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (344.46 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v6i2.74
Sistem login merupakan suatu hal yang pasti ditemukan didalam dunia internet. Saat seseorang melakukan login pastinya akan memasukkan password dimana password tersebut bersifat privasi dan rahasia. Oleh karena itu, masalah keamanan menjadi masalah yang sangat penting mengingat internet merupakan jaringan publik yang saling terhubung dalam suatu jaringan dan akan sangat berbahaya jika password yang dimasukkan user tersebut tidak dienkripsi sebelum dikirim ke server melalui jaringan. Disitulah celah kesempatan bagi para sniffer atau pengendus dapat melacak password atau data user. Sistem login dibuat dengan pemrograman PHP kemudian dilakukan pengamanan dengan enkripsi menggunakan MD5 yang dikombinasikan dengan pengacak atau menggabungkan password asli dengan suatu string tertentu lalu dienkripsi. Isi pengacak serta format untuk enkripsi hanya yang membuat aplikasi yang mengetahuinya. Setelah dilakukan pengamanan pada sistem login kemudian dilakukan analisis keamanannya dengan menggunakan sebuah software yaitu wireshark dan dapat dideteksi mana password yang dienkripsi dan yang tidak dienkripsi.
RANCANG BANGUN MULTIFILE LOCKER APPLICATION MENGGUNAKAN METODE DATA ENCRYPTION STANDARD
Rifaidi Akbar;
Zainal Arifin;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 9, No 2 (2014): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (919.472 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v9i2.129
Informasi yang berfungsi untuk memberi wawasan dan pengetahuan. Informasi disimpan dalam bentuk file dokumen atau media lainnya ke dalam penyimpanan komputer yang dapat dibaca dan dipahami oleh siapapun. Sering kali beberapa informasi yang bersifat rahasia dan hanya boleh dibaca dan diakses oleh user sendiri maupun orang tertentu. Salah satu cara untuk melindungi kerahasiaan informasi yaitu dengan menggunakan metode kriptografi untuk mengenkripsi file yang berisi informasi sehingga file menjadi teracak dan tidak dimengerti lagi maknanya. Salah satu algoritma kriptografi adalah metode Data Encryption Standard (DES) yang merupakan algoritma kriptografi modern dengan inputan kata kunci simetris dimana hanya membutuhkan satu kunci yaitu private key untuk mengenkripsi dan mendekripsinya. File yang diamankan digabung membentuk satu file baru yaitu adalah file hasil. File hasil adalah file dari hasil proses pengamanan dengan ekstensi EXE (*.exe) yaitu tipe executable file. File hasil diamankan dengan password untuk membuka dan memecahnya, sedangkan file yang diamankan dienkripsi dengan menerapkan metode Data Encryption Standard. Proses enkripsi pada file mengubah struktur asli hexa dari file sehingga file dalam keadaan teracak dan sulit dipahami. Diperlukan proses dekripsi untuk mengembalikan menjadi file yang dapat diakses, dibaca dan dipahami lagi.
PERANCANGAN APLIKASI CONTENT MANAGEMENT SYSTEM PADA WEBPORTAL BERITA DETIK KALTIM
Citra Tri Angga;
Hamdani Hamdani;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 9, No 3 (2014): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1046.326 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v9i3.175
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi khususnya internet, telah mengalami kemajuan yang sangat pesat dan modern merupakan faktor pendorong penyebaran suatau informasi atau berita yang lebih luas. Sehingga saat ini berkembang pesat suatu website portal berita yang dibuat untuk kebutuhan manusia akan berita yang mudah di akses dan lebih ter up-to-date. Tujuan dari penelitian adalah untuk merancang aplikasi Content Management System berbasis web untuk web portal detik kaltim sebagai penyedia informasi teknologi dan komunikasi provinsi kalimantan timur. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan aplikasi meliputi enam tahap yaitu tahap pengumpulan data, tahap perencanaan, tahap analisis, tahap perancangan, tahap penerapan dan tahap evaluasi atau pengujian serta tahap dokumentasi serta teknik pemodelan yang digambarkan dengan Unified Modeling Language (UML). Hasil yang dicapai dari perancangan adalah sebuah aplikasi dengan model Content Management System dalam bentuk web portal detik kaltim yang memiliki beberapa fitur seperti manajemen berita atau artikel, manajemen galeri, manajemen agenda dan manajemen poling yang diharapkandapat membantu pihak pengguna web portal sebagai editor dalam melakukan penyebaran berita atau informasi melalui media internet.
Metode Naive Bayes Untuk Penentuan Penerima Beasiswa Bidikmisi Universitas Mulawarman
Diasrina Dahri;
Fahrul Agus;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 11, No 2 (2016): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1309.918 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v11i2.211
Kurang lebih 900 pendaftar beasiswa bidikmisi Universitas Mulawatman setiap tahun, menyebabkan proses seleksinya berjalan lamban dan berpotensi tidak konsisten. Ketidakkonsistenan pada sistem penentuan penerima menyebabkan tujuan penyelenggaraan beasiswa menjadi kabur, tidak transparan dan tidak tepat sasaran. Penelitian ini bertujuan untuk membantu bagian proses seleksi dengan membuat aplikasi perangkat lunak sistem pendukung keputusan untuk penentuan penerima beasiswa bidikmisi Universita Mulawarman. Penentuan penerima beasiswa menggunakan beberapa kriteria antara lain: pekerjaan orang tua, penghasilan orang tua, jumlah tanggungan, daya listrik (watt), dan nilai ujian nasional. Kelayakan calon penerima beasiswa bidikmisi ditentukan dengan menerapkan metode Naïve Bayes. Metode ini dipilih karena mampu mempelajari data kasus sebelumnya yag digunakan sebagai data uji. Penelitian ini telah menghasilkan sebuah aplikasi sistem pendukung keputusan dengan tingkat akurasi sebesar 85.56%.
Sistem Pakar Penerapan Menu Gizi Pada Penderita Jantung Koroner Menggunakan Metode Teorema Bayes
Sri Wulandari;
Awang Harsa Kridalaksana;
Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 15, No 1 (2020): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (757.778 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v15i1.2716
Pemilihan menu makanan untuk penderita jantung koroner adalah hal yang perlu diperhatikan. Sebab, pola makan yang salah beresiko besar bagi kelangsungan hidup penderita jantung koroner. Pola makan yang tidak baik dapat menyebabkan kondisi penderita jantung koroner tidak fit hingga kritis. Implementasi sistem pakar dengan menggunakan teorema bayes dapat menjadi solusi rekomendasi menu makan untuk penderita jantung koroner. Tujuan penelitian ini adalah membuat aplikasi sistem pakar untuk menentukan makanan yang harus dihindari agar porsi makan penderita jantung koroner tetap teratur. Aplikasi ini menggunakan metode teorema bayes untuk merekomendasikan menu makan bagi penderita jantung koroner. Menu-menu yang diberikan oleh pakar sebagai data acuan untuk melakukan klasifikasi menu-menu yang lain. Hasil penelitian berupa aplikasi sistem pakar yang dapat merekomendasikan menu makanan bagi penderita jantung koroner dengan akurat dan dapat membantu dalam mengatasi masalah pemilihan menu makanan yang boleh dan tidak bagi penderita jantung koroner
Sistem Informasi Evaluasi Akademik Mahasiswa (Studi Kasus Program Studi Ilmu Komputer Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman)
Alfadita Shany;
Dyna Marisa Khairina;
Septya Maharani
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 11, No 1 (2016): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (315.498 KB)
|
DOI: 10.30872/jim.v11i1.201
Perkembangan ilmu pengetahuan di segala bidang dalam era globalisasi saat ini begitu pesat, terutama dalam bidang IT yang semakin maju seiring dengan kebutuhan pemakai untuk dapat mendukung atau mempermudah setiap kegiatan yang dilakukan di dalambidang perkuliahan pada saat ini, terutama dalam setiap proses pemantauan status mahasiswa. Status mahasiswa bisa menjadi salah satu hal terpenting untuk membantu mengontrol tahapan capaian mahasiswa. Penelitian dengan judul Sistem Informasi Data Mahasiswa di Program Studi Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman ini bertujuan untuk membantu mengawasi kemajuan dan perkembangan kegiatan perkuliahan mahasiswa yang belum terkomputerisasi. Pengembangan aplikasi dilakukan dengan menggunakan bahasa pemprograman VB.Net dan metode Waterfall. Dari hasil implementasi aplikasi dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini memberikan manfaat untuk membantu program studi untuk mengambil keputusan atau tindakan yang akan diberikan kepada mahasiswa melalui outputyang akan dihasilkan oleh penelitian ini.