Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Sistem Jaminan Mutu dan Prediksi pada Rantai Pasok Ikan dari Perikanan Sungai Ibrahim, Muhammad Rivani; Mustafid, Mustafid
JSINBIS (Jurnal Sistem Informasi Bisnis) Vol 11, No 1 (2021): Volume 11 Nomor 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21456/vol11iss1pp43-50

Abstract

The supply chain system with quality assurance and fish prediction has important role for producers and consumers regarding the need for fresh fish to be consumed in certain size.  The research aims to design quality assurance and predictive model for the fish supply chain system so that it is always available to consumers. The Fuzzy Tsukamoto method approach is used to design prediction model for required fish based on the fish provided by fishermen, and Fuzzy Mamdani approach is used to design model for quality assurance of fish needs that consumers need every week and month. This supply chain system is designed with upstream fishermen and fish sellers and as downstream fish retailers and fish consumers, while data analysis uses quantitative data sourced from fishermen and fish sellers and fish consumers. The prediction system and fish quality assurance provide output as a material for decision making in order to obtain information for agents and consumers that they can provide and supply fish as needed. A case study was conducted on the river fishery sector in Kota Bangun District.  
Comparison of TOPSIS and MAUT methods for recipient determination home surgery Septya Maharani; Holis Ridwanto; Heliza Rahmania Hatta; Dyna Marisa Khairina; Muhammad Rivani Ibrahim
IAES International Journal of Artificial Intelligence (IJ-AI) Vol 10, No 4: December 2021
Publisher : Institute of Advanced Engineering and Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.11591/ijai.v10.i4.pp930-937

Abstract

House renovation is given by the government to the community, one of which is the assistance provided in the district. Long Mevery especially Tanah Abang Village, namely House Renovation Assistance. So it is necessary to implement a DSS in determining the recipient of home renovation assistance by comparing MAUT method and TOPSIS to assist the government in determining the right home renovation assistance recipient. There are 16 criteria and their weight values. This study uses the multi-attribute utility theory method (MAUT) and the order of preference technique based on the similarity to the ideal solution (TOPSI) as a calculation method to produce output and determine the level of accuracy of each method. The test in this study uses a confusion matrix and compares real data testing with the results of calculations on the system. The results of system testing using MAUT and TOPSIS methods, the accuracy of the MAUT method is 94.28% and the TOPSIS method is 35.71%.
Evaluasi Aplikasi Pengembangan Karir dan Kewirausahaan pada Aplikasi Perkasa Universitas Mulawarman Menggunakan Framework COBIT 5 Muhammad Rivani Ibrahim; Linda Nuryanti; Kusworo Adi; Aris Puji Widodo
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 15, No 2 (2020): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jim.v15i2.4887

Abstract

Universitas Mulawarman memiliki sistem informasi pelatihan dan pekerjaan dalam mengembangkan karir dan kewirausahaan untuk lulusan alumninya yang dikembangkan oleh Unit Pelaksana Tugas (UPT) Pengembangan Karir dan Kewirausahaan (PERKASA). Aplikasi PERKASA mampu menyediakan berbagai informasi yang bermanfaat bagi alumni, dengan memetakan pasar kerja calon alumni, merencanakan pengembangan kurikulum dan mengadakan pelatihan agar dapat memetakan pasar kerja secara dinamis. Namun, hingga saat ini belum ada evaluasi dan monitoring yang dilakukan pada aplikasi PERKASA untuk mengetahui masalah serta tingkat pelayanannya. Berdasarkan permasalahan ini, maka pada artikel ini akan dilakukan evaluasi aplikasi menggunakan COBIT5 untuk mengetahui apakah sistem yang digunakan sekarang sudah berjalan baik dan dapat mencapai target yang telah ditentukan. Evaluasi aplikasi PERKASA menggunakan domain Monitor Evaluate and Assess (MEA01) dan Deliver, Service and Support (DSS01) dengan proses pengumpulan data menggunakan kuesioner. MEA01 Monitor, evaluate and assess performance and conformance berfokus pada mengumpulkan, memvalidasi, serta mengevaluasi tujuan proses dan standar kegiatan, sedangkan DSS01 Manage Operation berfokus pada merumuskan langkah perbaikan yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kapabilitas proses. Hasil dari penelitian ini adalah nilai capability level, nilai gap dan rekomendasi strategi perbaikan. Berdasarkan hasil pengumpulan data yang telah dilakukan, didapatkan nilai capability level saat ini berada pada level 4 (Predictable Process). Hasil analisis gap pada MEA01 menunjukkan kondisi saat ini sebesar 3,65 dengan target 3,89 dan kondisi sekarang DSS01 sebesar 3,78 dengan target 3,99. Berdasarkan hasil analisis gap pada masing-masing sub domain, maka perlu adanya perbaikan dan usulan rekomendasi dalam mencapai target dalam mendukung tujuan organisasi.
Implementasi Contents Management System (CMS) Dalam Analisa dan Perancangan Sistem Informasi Kepegawaian Universitas Mulawarman Muhammad Rivani Ibrahim; Bambang Nur Basuki; Agus Soepriyadi; Haviluddin Haviluddin; Dedy Mirwansyah; Anton Prafanto
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 6, No 1 (2022): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jurti.v6i1.7659

Abstract

Sistem Informasi berbasis website salah satu teknologi yang terdiri dari teks, gambar, file, dan suara animasi dan dengan kemampuan itu media informasi akan lebih menarik dan dimininati untuk dipergunakan sebagai media penyebaran informasi. Sistem Informasi berbasis website mampu mengolah data menjadi sebuah informasi dengan cara mengidentifikasi, mengumpulkan, mengelola dan menyediakan untuk diakses secara bersama-sama. Sistem informasi website Koordinator Kepegawaian Universitas Mulawarman merupakan sistem yang dipergunakan untuk memberikan kemudahan dalam mendapatkan informasi yang dibutuhkan pengguna dan selain itu, informasi yang di manajemenn oleh website akan tersimpan dengan baik dan tidak mudah hilang pada sistem sehingga memudahkan pegawai dalam mencari informasi. Sistem Informasi Koordinator Kepegawaian menggunakan sistem Content Management System (CMS) dalam implementasinya karena kemampuan dari CMS yang cocok dengan permasalahan sistem yang ada pada Koordinator Kepegawaian dan penelitian ini menggunakan metode waterfall dalam perencangan sistem Koordinator Kepegawaian. Hasil pada penilitan ini yaitu, informasi lebih mudah dicari dan tidak mudah hilang karena sistem CMS ini mampu membuat kategori-kategori berdasarkan kebutuhan Koordinator Kepegawaian.
Optimalisasi Strategi Pemenuhan Persediaan Stok Barang Menggunakan Algoritma Frequent Pattern Growth Deddy Kurniawan; Maurits Sahata Sipayung; Rika Ismayanti; Muhammad Rivani Ibrahim; Yeva Bintan; Sherina Aulia Miranda
METIK JURNAL Vol 6 No 2 (2022): METIK Jurnal
Publisher : LPPM Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/metik.v6i2.387

Abstract

Pemenuhan kebutuhan stok persediaan barang merupakan salah satu dari pilar utama proses bisnis yang rutin dilakukan pelaku bisnis secara umum. Peluang akan terjadinya kesalahan perhitungan yang dilakukan secara konvensional tanpa adanya sebuah analisis mendalam yang menyebabkan tidak akuratnya penentuan jumlah persediaan yang harus dipenuhi. Hasil penelitian menyajikan sebuah solusi dengan pendekatan Data Mining menggunakan teknik aturan asosiasi (association rule). Pendekatan data mining dibangun dengan menggunakan sebuah kerangka kerja pupuler data mining CRoss Industry Standard Process for Data Mining (CRISP-DM) yang dikerjakan dalam 6 tahapan yaitu Business Understanding, Data Understanding, Data Preparation, Modeling, Evaluation, dan Deployment. Sampel UMKM kota samarinda menjadi objek pada penelitian dengan menggunakan 1000 data dari riwayat transaksi penjualan dalam kurun waktu tertentu yang diidentifikasi dengan menjalankan algoritma Frequent Pattern Growth (FP-Growth) untuk memaksimalkan kinerja komputasi dalam proses ekstraksi pola item barang. Ekstraksi pola aturan dari dataset transaksi penjualan dilakukan dengan 9 kali percobaan dengan melakukan perubahan nilai support (S) dan confidence (C) dengan hasil percobaan trbaik menghasilkan 9 best rule dengan rentang nilai S sebesar 9% - 14% dan C sebesar 60% - 75% yang mencakup aturan 2-itemset dan 3-itemset. Masing-masing rule diterapkan uji lift yang menghasilkan rentang nilai 2.790 – 3.698 dengan rata-rata nilai lift sebesar 3.26, dimana setiap aturan memenuhi nilai minimum (lift > 1.00) yang menunjukkan setiap kombinasi aturan memiliki peluang cross-selling yang baik
Implementasi Metode User Experience Questionnaire Pada Website Kepegawaian Universitas Mulawarman Ibrahim, Muhammad Rivani; Soepriyadi, Agus; Basuki, Nur Bambang; Sutikno, Sutikno; Haviluddin, Haviluddin; Widagdo, Putut Pamilih
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 8, No 1 (2024): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jurti.v8i1.15772

Abstract

Website Kepegawaian Universitas Mulawarman (Unmul) merupakan salah satu sarana penting bagi para pegawai Unmul untuk mengakses informasi dan layanan kepegawaian. Untuk mengetahui efektivitas dan efisiensi website dalam memenuhi kebutuhan penggunanya, dilakukan evaluasi website menggunakan metode User Experience Questionnaire (UEQ). Penelitian ini melibatkan 50 pegawai Unmul yang dipilih secara acak. Data dikumpulkan melalui kuesioner UEQ yang terdiri dari 6 dimensi, yaitu: Kegunaan untuk Mengukur kemudahan penggunaan website, Keefektifan untuk Mengukur kemampuan website dalam membantu pengguna mencapai tujuan. Kepuasan untuk Mengukur tingkat kepuasan pengguna terhadap website. Kemampuan belajar untuk Mengukur kemudahan pengguna dalam mempelajari cara menggunakan website. Memorability untuk Mengukur kemampuan pengguna dalam mengingat cara menggunakan website. Kesalahan untuk Mengukur tingkat kesalahan yang dilakukan pengguna saat menggunakan website. Hasil penelitian menunjukkan bahwa website Kepegawaian Unmul memiliki skor UEQ yang cukup baik secara keseluruhan, dengan nilai tertinggi pada dimensi kegunaan dan nilai terendah pada dimensi kemampuan belajar. Hal ini menunjukkan bahwa website tersebut mudah digunakan dan membantu pengguna dalam mencapai tujuan, namun masih perlu ditingkatkan dalam hal kemudahan mempelajari cara penggunaannya. Berdasarkan hasil evaluasi, beberapa rekomendasi untuk meningkatkan website Kepegawaian Unmul diajukan, antara lain: Menyediakan panduan pengguna yang lebih lengkap dan mudah dipahami, Meningkatkan desain website agar lebih intuitif dan menarik, Melakukan pengujian usability secara berkala untuk mengidentifikasi dan memperbaiki masalah yang ada. Dengan menerapkan rekomendasi tersebut, diharapkan website Kepegawaian Unmul dapat menjadi lebih efektif dan efisien dalam memenuhi kebutuhan para penggunanya.
Penetration Testing Website E-Journals Metode NIST SP 800-115 dan OWASP Mifthahuddin, Mifthahuddin; Setyadi, Hario Jati; Ibrahim, Muhammad Rivani
METIK JURNAL (AKREDITASI SINTA 3) Vol. 9 No. 1 (2025): METIK Jurnal
Publisher : LPPM Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/metik.v9i1.1030

Abstract

The development of information technology has encouraged the digitization of scientific publications through e-journals, which facilitate access and distribution of scientific papers online. Mulawarman University uses Open Journal Systems (OJS) as a publication platform but still relies on version 2 which has several security gaps. This research aims to analyse the level of security vulnerabilities on the e-journals website of Mulawarman University using the penetration testing method based on NIST SP 800-115 and OWASP Top 10 parameters in 2021. This method includes four main stages: planning, discovery, attack, and reporting. Testing was conducted using various tools to identify and validate security holes. The results found 27 vulnerabilities, consisting of 1 high risk, 6 medium risk, 13 low risk, and 7 informational. Some of the main vulnerabilities that were successfully validated include Cross-Site Scripting, Clickjacking, Session Hijacking, Information Disclosure, and Cross-Site Request Forgery. These findings indicate significant weaknesses in access control, security configuration, and session management. Each vulnerability was analysed to understand its impact on data integrity and confidentiality. Proposed remediation recommendations include strengthening security header configuration, input/output validation, and removal of unnecessary system information. This research provides empirical insight into specific vulnerabilities in OJS version 2 at Mulawarman University, which has never conducted penetration testing with a framework using international standards, which is an original contribution to efforts to improve the security of academic publication systems.
Pelatihan Dasar-Dasar Microsoft Word Siswa SD Negeri 012 Samarinda Awang, Kevin Aditya Agusto; Indriani, Nurul; Azizah, Nur Shafa; syahria; Yodisya, Raihan; Jundillah, Muhammad Labib; Ibrahim, Muhammad Rivani
Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Teknologi dan Sistem Informasi (PETISI) Vol. 3 No. 1 (2025): Pengabdian Kepada Masyarakat Bidang Teknologi dan Sistem Informasi
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/petisi.v3i1.2265

Abstract

Pelatihan dasar-dasar Microsoft Word di SDN 012 Samarinda dilaksanakan untuk meningkatkan keterampilan literasi digital siswa kelas VI. Pelatihan ini bertujuan membantu siswa memahami fungsi dan penggunaan fitur dasar Microsoft Word, seperti pembuatan dokumen, pengaturan format teks, dan penyimpanan file, guna mendukung kegiatan belajar mereka di era digital. Metode pelatihan dilakukan secara praktik langsung dengan pendekatan interaktif, di mana siswa diberikan panduan langkah demi langkah tanpa evaluasi formal. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan pemahaman siswa dalam menggunakan Microsoft Word, meskipun beberapa siswa menghadapi kesulitan dalam pengaturan layout dan penyisipan gambar. Antusiasme peserta cukup tinggi, dan mereka merasa pelatihan ini bermanfaat untuk mendukung pembelajaran. Kesimpulannya, pelatihan ini berhasil memberikan dampak positif terhadap keterampilan digital siswa dan diharapkan dapat dilakukan secara berkala untuk memastikan keberlanjutan pembelajaran teknologi informasi di tingkat sekolah dasar.
Analisis Buffer Dalam Sistem Informasi Geografis Untuk Pemilihan Jarak Terdekat Pom Bensin Dari Jangkauan Gedung Fakultas Teknik Universitas Mulawarman Alviana, Kurnia; Agnestia; Lumbantobing, Lisweni; Irsyad , Akhmad; Ibrahim, Muhammad Rivani
Kreatif Teknologi dan Sistem Informasi (KRETISI) Vol. 1 No. 2 (2023): Kreatif Teknologi dan Sistem Informasi (KRETISI)
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/kretisi.v1i2.356

Abstract

Penggunaan kendaraan pribadi untuk Mahasiswa Teknik Universitas Mulawarman mengharuskan mereka mencari Pom Bensin terdekat untuk mengetahui apakah Pom Bensin sudah tersebar luas di daerah samarinda yang berdekatan dengan Fakultas Teknik Universitas Mulawarman. Penelitian ini menggunakan Sistem Informasi Geografis ini menggunakan metode buffer dan Multiple Ring Buffer memakai data sekunder yang telah tersedia. Buffer menggambarkan area tertutup (poligon) pada suatu jarak tertentu pada bentang kenampakan tertentu. Buffering mempunyai fungsi untuk Mengidentifikasi daerah yang berada di sekitar kenampakan geografis; Mengidentifikasi/memilih kenampakan yang termasuk di dalam atau berada di luar daerah buffer dan Untuk menyediakan ukuran perkiraan yang dekat dengan suatu kenampakan
Pemanfaatan QGIS Untuk Pemetaan Titik Persebaran Kantor Pos Di Kota Samarinda: Bahasa Indonesia Rapiq, Rayhan Abdilah; Sidabutar, Erni Veronica; Muhammad Dwi Refansyah; Akhmad , Irsyad; Muhammad, Rivani Ibrahim; Hario, Jati Setiyadi
Kreatif Teknologi dan Sistem Informasi (KRETISI) Vol. 2 No. 1 (2024): Kreatif Teknologi dan Sistem Informasi (KRETISI)
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/kretisi.v2i1.1062

Abstract

Kantor pos merupakan salah satu fasilitas umum yang melayani pelayanan pos, pengiriman paket, logistik dan jasa keuangan yang dapat diandalkan. Tujuan dari penelitian ini untuk memanfaatkan perangkat lunak Quantum Geographic Information System (QGIS) dalam pembuatan peta titik persebaran kantor pos di Kota Samarinda dengan memanfaatkan data lokasi kantor pos dari Google Maps. Metode untuk pembuatan peta titik persebaran kantor pos menggunakan studi literatur, pengumpulan data, pengolahan data, implementasi dan hasil implementasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi QGIS efektif dalam menciptakan visualisasi yang jelas dan komprehensif untuk pemetaan titik persebaran kantor pos di Kota Samarinda, selain itu penggunaan plugin OpenStreetMap yang terintegrasi dalam QGIS memberikan keunggulan tambahan dalam menciptakan representasi visual yang dinamis dan interaktif dari data kantor pos yang tersebar di Kota Samarinda.