Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi)

Analisis Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Photovoltaic-Wind Turbines Di Pantai Sedari Karawang Eri Widianto; Dian Budhi Santoso; Kardiman Kardiman; Najmudin Fauji
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 3 N0. 1 Maret 2019: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (896.414 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v3i1.3653

Abstract

Pembangkit listrik tenaga surya dan angin merupakan pembangkit listrik berbasis energi terbarukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konfigurasi pembangkit terbaik menggunakan Software HOMER (Hybrid Optimization Model for Energy Renewable) di Pantai Sedari, Kecamatan Cibuaya, Karawang. Pantai Sedari, Cibuaya terletak pada koordinat 5o57.6’S dan 107o18.4 E. Data potensi energi surya dan angin didapatkan dari retSCREEN NASA. Hasil penelitian diperoleh potensi energi matahari rata-rata sebesar 5,17 kWh/m2/hari dan potensi tenaga angin sebesar 3,50 m/s. Desain pembangkit listrik hybrid menggunakan HOMER terdiri dari PV 0,075 kW, G1 1 kW dan Gen 2,7 kW dengan converter 25 kW, diperoleh Biaya Net Total Masa Kini (Total Net Present Cost/NPC) sebesar $ 82.080,25. Penelitian ini memberikan informasi penting tentang potensi energi terbarukan (surya dan angin) khususnya di daerah Pantai Sedari Kabupaten Karawang.
Karakterisasi Pasir Besi Alam Pantai Samudera Baru dan Pemanfaatannya sebagai Filler pada Sistem Penyaring Elektromagnetik Eri Widianto; Kardiman Kardiman; Najmudin Fauji
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 2 No. 1 Maret 2018: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (73.175 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v2i1.2325

Abstract

Telah dilakukan karakterisasi pasir besi alam Pantai Samudera Baru Karawang dan aplikasinya sebagai filler pada penyaring elektromagnetik. Sampel pasir pantai diekstraksi menggunakan magnet permanen untuk memisahkan material magnetik dan non magnetik. Karakterisasi pasir besi menggunakan Scanning Electron Microscopy with Energy Dispersive X-ray (SEM-EDX). Hasil karakterisasi menggunakan SEM-EDX menunjukkan bahwa sampel pasir besi mengandung unsur Fe dan O, yang berasal dari fase Magnetit (Fe3O4), Maghemite (γ-Fe2O3) dan hematit (α-Fe2O3). Sistem penyaring elektromagnetik dibuat dari pipa PVC berdiameter 1 inchi yang diberi lilitan kawat tembaga berdiameter 0,35 mm, panjang kolom penyaring 50 cm dengan 1050 lilitan dan dimasukkan pasir besi 500 gram sebagai media penyaring. Penyaringan dilakukan dengan mengalirkan sampel air dengan besar arus konstan yaitu 2 A. Hasil pengujian menggunakan Spektroskopi Serapan Atom (SSA) menunjukkan penurunan kadar logam Fe dari 1,228 ppm menjadi 0,0510 ppm dan 0,0813 ppm.Kata Kunci : pasir besi, SEM-EDX, sistem penyaring elektromagnetik
Modifikasi dan Pengujian Sistem Penyemprot Padi dengan Penambahan Pompa Elektrik Marno Marno; Slamet Abadi; Eri Widianto; Uut Ulis Utomo; Najmudin Fauji; Rizal Hanifi
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 4 No. 1 Maret 2020: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (880.475 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v4i1.3658

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang modifikasi dan pengujian sistem penyemprot padi dengan penambahan pompa elektrik 12 v. Tekanan penyemprotan standar ditargetkan sebesar 1,0 – 1,6 bar (kg/cm2). Pengaturan tekanan dan volume penyemprotan akan dilakukan oleh potensiometer. Penyemprot hasil modifikasi mampu tetap bekerja ketika daya baterai habis, karena konstruksi dasar pompa manual tetap dipertahankan. Setelah percobaan didapatkan data bahwa tekanan maksimal pompa manual pada waktu penyemprotan adalah 1,2 bar, sementara untuk pompa dc tekanannya mencapai 1,9 bar (potensiometer 1 putaran penuh 3,68 kΩ). Sementara untuk volume penyemprotan bonggol padi pada kondisi nozzle standar didapatkan untuk pompa manual adalah 1376 L/ha dan 2304 L/ha untuk pompa dc (potensiometer 1 putaran). Untuk hasil pengukuran volume penyemprotan dengan nozzle 1 lubang (3 lubang ditutup dari 4 lubang) pompa manual 272 L/ha dan pompa dc 336 L/ha (potensiometer 1 putaran).